Claim Missing Document
Check
Articles

Found 20 Documents
Search

Gambaran Perilaku Prososial pada Masyarakat di Kota Makassar Andi Mutmainnah; Musawwir Musawwir; Arie Gunawan Hazairin Zubair
Jurnal Psikologi Karakter Vol. 3 No. 1 (2023): Jurnal Psikologi Karakter, Juni 2023
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Bosowa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56326/jpk.v3i1.2213

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat perilaku prososial pada masyarakat di Kota Makassar. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu dengan menggunakan teknik non probability sampling. Responden penelitian terdiri dari 600 masyarakat yang berdomisili di Kota Makassar. Alat ukur yang digunakan untuk mengukur tingkat perilaku prososial yaitu Prosocial Tendencies Measure-Revised (PMT-R) yang terdiri dari aspek altruism, compliant, emotional, public, anonymous dan dire. Hasil analisis validitas menunjukkan bahwa terdapat 24 item yang dinyatakan memenuhi syarat sedangkan hasil analisis reliabilitas menunjukkan bahwa item dinyatakan reliabel dengan nilai 0.70. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketegori perilaku prososial pada masyarakat di Kota Makassar berada di kategori tinggi (57,8%). Sehingga, dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan masyarakat di Kota Makassar memiliki tingkat perilaku prososial yang terbilang baik.
Kontribusi Hardiness Terhadap Adaptabilitas Karir pada Mahasiswa Tingkat Akhir di Kota Makassar Wiwin Vanessa; Arie Gunawan Hazairin Zubair; A. Nur Aulia Saudi
Jurnal Psikologi Karakter Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Psikologi Karakter, Desember 2023
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Bosowa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56326/jpk.v3i2.2281

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kontribusi hardiness terhadap adaptabilitas karir pada mahasiswa tingkat akhir di Kota Makassar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan populasi mahasiswa tingkat akhir di Kota Makassar dan berusia 18-25 tahun. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 410 responden. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu skala hardiness berdasarkan teori dari Benishek & Lopez (2001), selanjutnya skala Career Adapt-Abilities Scale (CAAS) berdasarkan teori dari Savickas dan Porfeli (2012). Data ini dianalisis dengan menggunakan teknik analisis regresi sederhana. Hasil analisis memperlihatkan nilai signifikan (p=<0.05) hardiness berkontribusi terhadap adaptabilitas karir sebanyak 0,6% dengan arah pengaruh positif. Dengan demikian, semakin tinggi hardiness pada mahasiswa tingkat akhir di kota Makassar maka semakin tinggi pula adaptabilitas karir yang dimiliki begitupun sebaliknya.
Gambaran Kepatuhan (Obedience) Masyarakat dalam Menjalankan Vaksinasi Pada Masa Pandemi COVID-19 di Kota Makassar Tri Ramdani; Arie Gunawan Hazairin Zubair; Sri Hayati
Jurnal Psikologi Karakter Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Psikologi Karakter, Desember 2023
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Bosowa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56326/jpk.v3i2.2313

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Gambaran kepatuhan (Obedience) Masyarakat dalam Menjalankan Vaksinasi pada Masa Pandemi COVID-19 di Kota Makassar. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 805. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan survei penelitian tentang kepatuhan masyarakat dalam menjalankan vaksinasi. Data pada penelitian ini dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif. Pendekatan dalam penelitian ini menggunakan penelitian survei kuantitatif yang dimana merupakan sebuah penelitian yang pengumpulan data serta analis datanya berbentuk sebuah angka untuk menjelaskan serta memprediksi fenomena yang akan diteliti. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa subjek cenderung mempunyai tingkat kepatuhan sedang.
Pengaruh Gaya Kelekatan dengan Orang Tua Terhadap Perilaku Asertif pada Mahasiswa di Kota Makassar Ainul Fitrianisa Suroso; Arie Gunawan Hazairin Zubair; Nurhikmah Nurhikmah
Jurnal Psikologi Karakter Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Psikologi Karakter, Desember 2023
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Bosowa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56326/jpk.v3i2.2319

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kelekatan dengan orang tua terhadap perilaku asertif pada mahasiswa di Kota Makassar. Penelitian ini mengikutsertakan sebanyak 490 mahasiswa di berbagai universitas di Kota Makassar. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan dua skala yaitu skala perilaku asertif yang memiliki dua aspek yang dikemukakan oleh Erickson dan Noonan (2018), serta skala kelekatan yang memiliki tiga dimensi oleh Armsden dan Greenberg (1990). Adapun analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan teknik analisis regresi sederhana. Hasil dari penelitian ini dilakukan dengan teknik korelasi dan menunjukkan bahwa ada pengaruh positif dari kelekatan terhadap perilaku asertif dengan kontribusi r = 0.059, nilai F = 5.525 dengan nilai signifikansi  0.000 (p = 0.000, p < 0.05). Berdasarkan hasil penelitian ini, maka hipotesis yang menyatakan ada pengaruh kelekatan dengan orang tua terhadap perilaku asertif pada mahasiswa di Kota Makassar, diterima.
Attitude Toward Behavior, Subjective Norm, dan Perceive Behavioral Control sebagai Prediktor terhadap Kepatuhan Berlalu Lintas pada Pengendara Motor di Kota Makassar Jan Arianto Asther; Patmawaty Taibe; Arie Gunawan Hazairin Zubair
Jurnal Psikologi Karakter Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Psikologi Karakter, Desember 2023
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Bosowa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56326/jpk.v3i2.2353

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat apakah Attitude Toward Behavior, Subjective Norm, dan Perceive Behavioral Control dapat menjadi prediktor terhadap Kepatuhan Berlalu Lintas pada Pengendara Motor di Kota Makassar. Adapun jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 453 responden. Teknik pengumpulan data dilakukan menggunakan dua skala yaitu skala Kepatuhan yang dikonstruksi oleh peneliti dengan reliabilitas sebesar 0.69 dan skala Atttiude Toward Behavior, skala Subjective Norm, dan skala Perceive Behavioral Control yang diadaptasi oleh Sari (2021) dan dimodifikasi oleh peneliti untuk disesuaikan dengan konteks penelitian dengan nilai reliabilitas sebesar 0.336, 0.749, dan 0.610. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan menggunakan teknik analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Attitude Toward Behavior, Subjective Norm, dan Perceive Behavioral Control dapat menjadi Prediktor terhadap Kepatuhan Berlalu Lintas pada Pengendara Motor di Kota Makassar.
Religious Coping Pada Narapidana Lapas Kelas IA Kota Makassar Mahith'thah Haura Muhammad; Arie Gunawan Hazairin Zubair; Nurhikmah Nurhikmah
Jurnal Psikologi Karakter Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Psikologi Karakter, Desember 2023
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Bosowa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56326/jpk.v3i2.2519

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan terkait religious coping pada narapidana yang berada di Lembaga pemasyarakatan kelas IA Kota Makassar. Penelitian ini dilakukan terhadap 362 responden yang menjadi narapidana di lapas kelas Ia kota Makassar. Penelitian ini menggunakan satu alat ukur yang dimodifikasi oleh peneliti yang mengacu pada komponen-komponen teori pargament (1997) yang kemudian diadaptasi oleh Nur Fadhilah (2021). Penelitian ini dianalisis menggunakan metode analisis deskriptif. hasil penelitian menunjukkan bahwa religious coping pada narapidana yang ada pada lapas kelas Ia Kota Makassar sedang. Hal tersebut mengindikasi bahwa narapidana yang menggunakan religious coping dalam penyelesaian permasalahannya itu sedang. Berdasarkan aspek terdapat 2 narapidana yang negative religious coping tinggi, hal tersebut mengindikasi bahwa narapidana menyelesaikan permasalahannya dengan menjauhkan diri dari Tuhan-Nya, mendoakan seseorang mengenai hal-hal buruk, pergumulan spiritual yang mendasar dalam diri sendiri sehingga individu cenderung memiliki efek merusak.
Self Regulated Learning Sebagai Prediktor Terhadap Perilaku Cyberloafing pada Mahasiswa di Kota Makassar Dixie Dean Lakka; Arie Gunawan Hazairin Zubair; Musawwir Musawwir
Jurnal Psikologi Karakter Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Psikologi Karakter, Desember 2023
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Bosowa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56326/jpk.v3i2.3408

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan yakni untuk mengetahui apakah self regulated learning dapat menjadi prediktor terhadap perilaku cyberloafing pada mahasiswa di kota Makassar. Data dianalisis dengan menggunakan teknik analisis regresi linear sederhana. Adapun jumlah sampel pada penelitian ini adalah 418 responden. Penelitian ini menggunakan 2 skala, yakni skala cyberloafing yag telah diadaptasi oleh Simanjuntak, Fajrianthi, Purwono, & Ardi (2019) dari teori Akbulut (2016), dan skala self regulated learning yang peneliti susun sendiri berdasarkan teori Zimmerman (1989). Hasil uji analisis penelitian ini menunjukkan bahwa self regulated learning dapat menjadi prediktor terhadap perilaku cyberloafing pada mahasiswa di kota Makassar, dengan nilai signifikansi (p = 0.000; p < 0.005) serta nilai kontribusi sebesar 6,2%.
Pengaruh Academic Perfectionism terhadap Academic Stress pada Mahasiswa Semester Akhir di Kota Makassar Indra Cahyadi; Arie Gunawan Hazairin Zubair; Titin Florentina Purwasetiawatik
Jurnal Psikologi Karakter Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Psikologi Karakter, Desember 2023
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Bosowa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56326/jpk.v3i2.3456

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Academic Perfectionims terhadap  Academic Stress Pada Mahasiswa Semester Akhir di Kota Makassar. Sampel penelitian sebanyak 516 responden Mahasiswa Semester Akhir di Kota Makassar. Pengumpulan data penelitian menggunakan dua jenis skala yaitu skala siap sebar Academic Stress yang telah diadaptasi oleh Yelena (2012) dari skala asli Gadzella (1991) dan skala Academic Perfectionims Liu & Berzenski (2022) yang telah diadaptasi dan dimodifikasi oleh peneliti.  Pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis regresi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh Academic Perfectionims terhadap Academic Stress pada Mahasiswa Semester Akhir di Kota Makassar dengan nilai signifikan (p < 0.005) dan kontribusi sebesar 5.5%, dengan arah positif, semakin tinggi Academic Perfectionims maka Academic Stress Mahasiswa Semester Akhir di Kota Makassar juga semakin tinggi. Kesimpulan pada penelitian ini adalah Academic Perfectionims dapat menjadi prediktor Academic Stress pada Mahasiswa Semester Akhir di Kota Makassar.
Pengaruh Self Efficacy Terhadap Prokrastinasi Akademik pada Mahasiswa di Kota Makassar Puput Nurma Martono; Minarni Minarni; Arie Gunawan Hazairin Zubair
Jurnal Psikologi Karakter Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Psikologi Karakter, Desember 2023
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Bosowa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56326/jpk.v3i2.3504

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan self efficacy dalam memprediksi prokrastinasi akademik pada Mahasiswa di Kota Makassar. Prokrastinasi akademik pada penelitian ini menggunakan teori Ferrari, Johnson & McCown (1995), sedangkan self efficacy menggunakan teori dari Bandura, (1997). Responden dalam penelitian ini sebanyak 448 Mahasiswa. Penelitian ini menggunakan alat ukur yang dikonstruksi oleh peneliti, pada skala prokrastinasi akademik dengan mengacu pada teori Ferrari, Johnson & McCown (1995) dan pada skala self efficacy mengacu pada teori Bandura, (1997). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode analisis regresi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa self efficacy mampu memprediksi prokrastinasi akademik pada mahasiswa di Kota Makassar dengan kontribusi sebesar 3,1% dan memiliki arah pengaruh negatif yang artinya semakin tinggi self efficacy maka semakin rendah prokrastinasi akademik.
Pendampingan Pembuatan Game Edukasi dan Animasi Pembelajaran untuk Mereduksi Dampak Negatif TIK dan Meningkatkan Literasi Digital Guru di Kabupaten Maros Arsyad, Susalti Nur; Zubair, Arie Gunawan Hazairin; SAS, Abdillah; Swandi, Ahmad; Putri, Fina Melani
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (MEDITEG) Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (MEDITEG)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (P3M) Politeknik Negeri Tanah Laut (Politala)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34128/mediteg.v9i2.279

Abstract

This community service activity aims to improve the quality and creativity of teachers to develop and implement educational games and learning videos/animations that are more interesting and can replace online games that have been widely used by students. With the existence of learning animation videos developed by teachers, misuse of TikTok among students can be minimized. The methods used in this activity include 5 stages, namely socialization, training, technical assistance, technology transfer, and evaluation of the implementation of educational games and learning videos/animations. The results of this activity indicate mastery of counseling materials on limiting the use of games and applications that are not useful on students' smart devices. Overall, this mentoring activity has succeeded in encouraging better technology integration in the educational environment at UPTD SMP Negeri 2 Maros. In addition to producing 41 educational games and 32 learning animations, there has also been an increase in teachers' understanding of the development and implementation of educational games and videos in learning with a value of 0.30 which is in the moderate category.