This Author published in this journals
All Journal JEID
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Aplikasi Pembelajaran Bahasa Inggris Dasar Berbasis Multimedia Putri, Irma Yulya; Fadhilah, Cut; Niesa, Chaeroen; Asma, Nurul; Noviyanti, Noviyanti
JEID: Journal of Educational Integration and Development Vol. 4 No. 3 (2024)
Publisher : Education Mind Based Development Association

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55868/jeid.v4i3.357

Abstract

Penelitian ini membahas pengembangan aplikasi untuk belajar bahasa Inggris dasar yang menggunakan multimedia sebagai sarana bantu pendidikan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan aplikasi pembelajaran guna meningkatkan efektivitas dan efisiensi pembelajaran bahasa Inggris di tingkat dasar dengan menggunakan teknologi multimedia. Pendekatan ini melibatkan pengembangan aplikasi yang menggabungkan teks, audio, video, dan elemen interaktif. Aplikasi ini dibuat untuk menawarkan pengalaman belajar yang lebih menarik dan interaktif dibandingkan dengan metode tradisional. Hasil dari pengembangan aplikasi ini diperoleh produk penelitian yang valid dan praktis serta menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam pemahaman dan keterampilan bahasa Inggris dasar siswa. Penggunaan multimedia membantu dalam memperjelas konsep, meningkatkan keterlibatan siswa, dan memfasilitasi berbagai gaya belajar. Selain itu, umpan balik dari siswa dan guru mengindikasikan bahwa aplikasi ini ramah pengguna dan efektif dalam mempertahankan minat siswa terhadap materi yang diajarkan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Research and Development (R&D) dengan model ADDIE. Hasil yang didapatkan adalah produk yang dikembangkan berada pada kategori valid dan praktis menurut pendapat ahli.