Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian Kolaborasi dan Inovasi IPTEKS

PELATIHAN USAHA AROMERIKAL (AQUAPONIK ROSEMARY DALAM EMBER IKAN LELE) SEBAGAI SUMBER PANGAN DAN BAHAN HERBAL DI DESA BOGEMPINGGIR Gualbertus, Yohanes; Pramudya, Erlangga; Rizky, Muhammad; Budi, Setya; Salsabila, Jihan; Setyadi, Agung Teguh; Sinaga, Butet
Jurnal Pengabdian Kolaborasi dan Inovasi IPTEKS Vol. 1 No. 6 (2023): Desember
Publisher : CV. Alina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59407/jpki2.v1i6.229

Abstract

Desa Bogempinggir adalah desa yang berpotensi untuk dilakukan pengembangan teknik budidaya aquaponik ikan lele dalam ember dan tanaman rosemary. Usaha yang dilakukan adalah usaha AROMERIKAL, yaitu aquaponik rosemary dalam ember ikan lele. Teknik budidaya secara tumpangsari antara tanaman dan ikan dapat menjadi salah satu sumber pemasukan bagi masyarakat. Pemilihan jenis ikan lele didasari oleh mudahnya pemeliharaan ikan lele dan keunggulan lainnya yaitu manfaat lele bagi kesehatan, sementara pemilihan tanaman rosemary karena manfaat rosemary bagi Kesehatan, sehingga diharapkan usaha AROMERIKAL selain dapat menjadi sumber penghasilan juga berdampak bagi Kesehatan masyarakat.Metode pelaksanaan program dilakukan dengan cara perencanaan dan persiapan tim, penyiapan materi, sosialisasi, pelatihan dan pendampingan mulai dari budidaya aquaponik AROMERIKAL sampai pada panen dan pemasaran produk. Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini adalah masyarakat mendapat ilmu pengetahuan dan mampu melakukan budidaya secara tumpangsari tanaman rosemary dan ikan lele serta tumbuh semangat berwirausaha pada ibu-ibu PKK di Desa Bogempinggir, sehingga dapat mendukung program wirausaha wanita mandiri di Kabupaten Sidoarjo
PENYULUHAN MEMBUKA MINDSET WARGA TENTANG PENTINGNYA KEGUNAAN TEKNOLOGI UNTUK MEMBANTU ADMINISTRASI DI KELURAHAN WEDOROKLURAK, KECAMATAN CANDI, KABUPATEN SIDOARJO Alia, Putri Ariatna; Setyadi, Agung Teguh; Kriswibowo, Rony; Prayogo, Johan Suryo; Febriana, Rusina Widha; Cahyono, Warna Agung; Setyawan, Agung Budi
Jurnal Pengabdian Kolaborasi dan Inovasi IPTEKS Vol. 2 No. 1 (2024): Februari
Publisher : CV. Alina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59407/jpki2.v2i1.444

Abstract

Penyuluhan memiliki peran penting dalam membuka mindset warga terkait dengan kegunaan teknologi dalam mendukung administrasi di tingkat kelurahan. Penelitian ini dilakukan di Kelurahan Wedoroklurak, Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo, dengan tujuan untuk meningkatkan pemahaman warga tentang manfaat teknologi dalam upaya administrasi di tingkat lokal. Metode penyuluhan melibatkan pendekatan interaktif dan partisipatif, melibatkan warga aktif dalam diskusi, demonstrasi, dan pemecahan masalah terkait penggunaan teknologi untuk administrasi. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman warga tentang cara teknologi dapat mempermudah proses administrasi kelurahan, meningkatkan transparansi, dan mempercepat akses informasi. Penyuluhan ini berhasil membuka mindset warga terhadap pentingnya teknologi dalam mendukung administrasi di tingkat kelurahan. Peningkatan pemahaman ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif terhadap efisiensi dan efektivitas pelaksanaan administrasi di Kelurahan Wedoroklurak serta menginspirasi langkah serupa di kelurahan-kelurahan lainnya.