Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN SAVI BERBANTUAN MULTIMEDIA INTERAKTIF POWERPOINT TERHADAP HASIL BELAJAR IPA PESERTA DIDIK KELAS V MIN 2 GOWA Melinda Irsan; Usman; Fajri Basam
JIPMI (Jurnal Ilmiah Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah) Vol 7 No 1: FEBRUARI (2025)
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jipmi.v7i1.55165

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mendeskripsikan penerapan model pembelajaran SAVI berbantuan multimedia interaktif PowerPoint di kelas V MIN 2 Gowa 2) Mendeskripsikan hasil belajar IPA Peserta didik kelas V MIN 2 Gowa sebelum penerapan model pembelajaran SAVI berbantuan multimedia interaktif PowerPoint 3) Mendeskripsikan hasil belajar IPA peserta didik kelas V MIN 2 Gowa setelah penerapan model pembelajaran SAVI berbantuan multimedia interaktif PowerPoint 4) Menganalisis pengaruh Penerapan model pembelajaran SAVI berbantuan multimedia interaktif PowerPoint terhadap hasil belajar IPA Peserta didik Kelas V MIN 2 Gowa. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif jenis Pre-experiment design dengan desain penelitian one group pretest-postest design. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik sampling jenuh sehingga diperoleh jumlah sampel yaitu 22 orang peserta didik. Instrumen penelitian yang digunakan berupa lembar tes hasil belajar dan lembar observasi. Hasil belajar IPA peserta didik kelas V MIN 2 Gowa sebelum penerapan memperoleh rata-rata sebesar 53,86 dan paling banyak berada pada kategori kurang sebanyak 19 peserta didik. Sedang hasil belajar IPA peserta didik kelas V MIN 2 Gowa setelah penerapan memperoleh nilai rata-rata 85 dan paling banyak berada pada kategori baik sebanyak 13 peserta didik. Hal ini dapat dilihat pada analisis uji t paired sampel t-test yang menunjukkan pengaruh penerapan model pembelajaran SAVI berbantuan multimedia interaktif PowerPoint dengan memperoleh nilai thitung 12.544 dengan ttabel 2.086. sehingga hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model pembelajaran SAVI berbantuan multimedia interaktif PowerPoint berpengaruh terhadap hasil belajar IPA peserta didik kelas V MIN 2 Gowa.
PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN CORE BERBANTUAN MEDIA KARTU GAMBAR TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA PESERTA DIDIK KELAS V Nellan Silestri Adyan; Rosdiana; Fajri Basam
JIPMI (Jurnal Ilmiah Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah) Vol 7 No 1: FEBRUARI (2025)
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jipmi.v7i1.55168

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Untuk mengetahui hasil belajar IPA peserta didikyang tidak diajar menggunakan model pembelajaran CORE berbantuan media kartu gambar, 2) Untuk mengetahui hasil belajar peserta didik yang diajar menggunakan model pembelajaran CORE berbantuan media kartu gambar, 3) Untuk pengaruh penggunaan model pembelajaran CORE berbantuan media kartu gambar pada kelas V MI Madani Alauddin Kab. Gowa. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif jenis quasi eksperimen dengan rancangan non equivalent control group design. Populasi dalam penelitian ini 45 peserta didik. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas V A yang berjumlah 22 peserta didik dan kelas V B yang berjumlah 23 peserta didik. Data hasil belajar IPA dikumpulkan dengan metode tes yaitu dengan soal pilihan ganda. Berdasarkan penelitian analisis deskriptif diperoleh rata-rata hasil belajar IPA di kelas kontrol 42,08 dan 51,08 termasuk kategori rendah dan di kelas eksperimen 42,72 dan 86,09 termasuk kategori tinggi. Hal ini ditunjukkan dari uji t- sampel bebas menunjukkan nilai signifikan sebesar -8,0001, db =43 dan sig. (2 tailed) =0.000/2 = 0< 0,05). Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa peningkatan hasil belajar peserta didik yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran CORE berbantuan media kartu gambar lebih tinggi dari pada peserta didik yang tidak diajarkan menggunakan model pembelajaran CORE berbantuan media kartu gambar
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA INTERAKTIF POWERPOINT TERHADAP MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS V MIN 1 KOTA MAKASSAR Jusnahyanti; Hamdan Juhannis; Fajri Basam
JIPMI (Jurnal Ilmiah Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah) Vol 7 No 1: FEBRUARI (2025)
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jipmi.v7i1.55173

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah 1) mendeskripsikan motivasi belajar peserta didik dengan menggunakan media interaktif powerpoint pada kelas eksperiman V A MIN 1 Kota Makassar, 2) untuk mendeskripsikan motivasi belajar peserta didik tanpa menggunakan media interaktif powerpoint kelas kontrol V B MIN 1 Kota Makassar, 3) untuk menganalisis pengaruh media interaktif powerpoint terhadap motivasi belajar peserta didik kelas V MIN 1 Kota Makassar. Penelitian ini merupakan penelitian quasi experimental. Responden dalam penelitian iniberjumlah untuk kelas V A sebanyak 20 peserta didik dan kelas V B 21 peserta didik. Berdasarkan hasil analisis data deskriptif diperoleh rata-rata nilai dari satu kelompok yakni kelompok eksperimen tes pretest sebesar 68, berada pada kategori rendah dengan persentase 45%. Sedangkan tes posttest diperoleh nilai rata-rata sebesar 73 pada kategori tinggi dengan persentase sebesar 76%. Kelompok kontrol yakni tes pretest sebesar 67 berada pada kategori sedang dengan persentase 28%. Sedangkan tes posttest diperoleh nilai rata-rata sebesar 76 pada kategori tinggi dengan persentase sebesar 66%. Sedangkan berdasarkan hipotesis Uji Independent Sample T- Test Berdasarkan hipotesis Uji Independent Sample T- Test dengan Equal variances assumed hasil tersebut menunjukkan bahwa nilai thitung =3.108 dan nilai sig (2- tailed) bernilai 0,003. Untuk mengetahui nilai distribusi ttabel dilihat berdasarkan df =39 dengan taraf signifikansi α = 0,05 adalah 1,68. Karena nilai thitung > ttabel (3.108 > 1,68) dan sig (2-tailed) 0,003< 0,05, maka Ho ditolak dan HI diterima. Artinya terdapat pengaruh yang signifikan motivasi belajar peserta didik pada kelas V MIN 1 Kota Makassar.
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA POP-UP BOOK TERHADAP HASIL BELAJAR IPA PESERTA DIDIK KELAS IV SDN CENTRE MAWANG KABUPATEN GOWA St. Uliul Asmi; Rosdiana; Fajri Basam
JIPMI (Jurnal Ilmiah Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah) Vol 7 No 1: FEBRUARI (2025)
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan: a) Untuk mengetahui hasil belajar sebelum menggunakan media Pop-Up Book terhadap peserta didik kelas IV mata pelajaran IPA SDN Centre Mawang,b) hasil belajar setelah menggunakan media Pop-Up Book terhadap peserta didik kelas IV mata pelajaran IPA SDN Centre Mawang, c) Untuk mengetahui pengaruh media Pop-Up Book terhadap hasil belajar peserta didik kelas IV mata pelajaran IPA SDN Centre Mawang. Penelitian ini merupakan penelitian quasi eksperimen Responden dalam penelitian ini berjumlah untuk kelas control 33 orang dan kelas eksperimen 34 orang yang diperoleh menggunakan tehnik Sampling purposive. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa :1) Hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran IPA materi daur hidup hewan terhadap kelas kontrol memperoleh peningkatan sebesar yakni nilai rata-rata pretest adalah 44,57 sedangkan nilai rata-rata posttes adalah 51,48 dengan selisih sebanyak 6,91. 2) Hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran IPA materi daur hidup hewan terhadap kelas eksperien menggunakan media pop-up book memperoleh peningkatan sebesar nilai rata-rata pretest adalah 32,94 sedangkan nilai rata-rata posttes adalah 74,97 dengan selisih sebanyak 42,03. 3) Media pop up book berpengaruh positif terhadap hasil belajar kelas IV. Nilai Korelasinya sebesar 63% sedangkan sisanya sebesar 37% dipengaruhi oleh variabel lain berada pada kategori tinggi.
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA INTERAKTIF POWERPOINT TERHADAP MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS V MIN 1 KOTA MAKASSAR Jusnahyanti; Hamdan Juhannis; Fajri Basam; Suarti
JIPMI (Jurnal Ilmiah Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah) Vol 7 No 1: FEBRUARI (2025)
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jipmi.v7i1.55029

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah 1) mendeskripsikan motivasi belajar peserta didik dengan menggunakan media interaktif powerpoint pada kelas eksperiman V A MIN 1 Kota Makassar, 2) untuk mendeskripsikan motivasi belajar peserta didik tanpa menggunakan media interaktif powerpoint kelas kontrol V B MIN 1 Kota Makassar, 3) untuk menganalisis pengaruh media interaktif powerpoint terhadap motivasi belajar peserta didik kelas V MIN 1 Kota Makassar. Penelitian ini merupakan penelitian quasi experimental. Responden dalam penelitian ini berjumlah untuk kelas V A sebanyak 20 peserta didik dan kelas V B 21 peserta didik. Berdasarkan hasil analisis data deskriptif diperoleh rata-rata nilai dari satu kelompok yakni kelompok eksperimen tes pretest sebesar 68, berada pada kategori rendah dengan persentase 45%. Sedangkan tes posttest diperoleh nilai rata-rata sebesar 73 pada kategori tinggi dengan persentase sebesar 76%. Kelompok kontrol yakni tes pretest sebesar 67 berada pada kategori sedang dengan persentase 28%. Sedangkan tes posttest diperoleh nilai rata-rata sebesar 76 pada kategori tinggi dengan persentase sebesar 66%. Sedangkan berdasarkan hipotesis Uji Independent Sample T- Test Berdasarkan hipotesis Uji Independent Sample T- Test dengan Equal variances assumed hasil tersebut menunjukkan bahwa nilai thitung =3.108 dan nilai sig (2- tailed) bernilai 0,003. Untuk mengetahui nilai distribusi ttabel dilihat berdasarkan df =39 dengan taraf signifikansi α = 0,05 adalah 1,68. Karena nilai thitung > ttabel (3.108 > 1,68) dan sig (2-tailed) 0,003< 0,05, maka Ho ditolak dan HI diterima. Artinya terdapat pengaruh yang signifikan motivasi belajar peserta didik pada kelas V MIN 1 Kota Makassar.
PENGARUH PENERAPAN MODEL QUANTUM TEACHING BERBANTUAN MEDIA SCRAPBOOK TERHADAP HASIL BELAJAR IPA PADA MATERI SISTEM TATA SURYA KELAS VI DI MIS AS'ADIYAH NO. 140 ONGKOE Nurul Qalbi; Muhammad Yaumi; Fajri Basam
Walada: Journal of Primary Education Vol. 4 No. 1 (2025): Walada: Journal of Primary Education
Publisher : cendekia citra gemilang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61798/wjpe.v4i1.317

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk 1) Mendeskripsikan hasil belajar IPA kelas VI sebelumpenerapan model Quantum Teaching berbantuan media Scrapbook di MIS As’adiyah No. 140 Ongkoe. 2) Mendeskripsikan hasil belajar IPA kelas VI setelah penerapan model Quantum Teaching berbantuan media Scrapbook di MIS As’adiyah No. 140 Ongkoe. 3) Menguji adakah pengaruh positif penerapan model Quantum Teaching berbantuan media Scrapbook Terhadap Hasil Belajar IPA pada Materi Sistem Tata Surya Kelas VI di MIS As’adiyah No. 140 Ongkoe. Jenis penelitian adalah Pre-experimental dengan desain One Group Pretest Posttest dengan populasi 26 peserta didik. Data dikumpulkan menggunakan tes soal dengan instrumen berupa lembar soal pilihan ganda sebanyak 10 soal. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan inferensial. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil belajar IPA peserta didik kelas VI MIS As’adiyah No. 140 Ongkoe sebelum penerapan model Quantum Teaching berbantuan media Scrapbook diperoleh pretest nilai minimum 0 dan maximum 60 dengan nilai rata-rata 29,62 termasuk kategori “rendah”, standar deviasi 14,277, dan varians 203,846. Sementara berdasarkan hasil belajar IPA peserta didik setelah penerapan model Quantum Teaching berbantuan media Scrapbook diperoleh posttest nilai tertinggi minimum 80 dan maximum 100 dengan rata-rata 84,23 termasuk kategori ”tinggi”, standar deviasi 6,433, dan varians 41,385. Kemudian berdasarkan analisis data inferensial dari hasil perhitungan uji Wilcoxon Rank-Test diperoleh lebih kecil dari