Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Sosialisasi Pemanfaatan Sosial Media dalam Pemasaran Produk Telur Asin Rika Ayu Febrilia, Baiq; Fitri Danasari, Idiatul; Wirastika Sari, Ni Made; Nabilah, Sharfina; Sindy Setiawan, Rifani Nur
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v5i2.3082

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan pada kelompok masyarakat produktif yang bergerak dalam bidang usaha pembuatan telur asin. Permasalahan yang dihadapi mitra ini adalah dalam mengembangkan strategi pemasarannya sehingga diperlukan teknik pemasaran baru yang minim biaya, salah satunya yaitu teknik pemasaran secara online melalui akun sosial media. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah untuk mensosialisasikan pemanfaatan sosial media dalam pemasaran produk telur asin. Metode kegiatan pengabdian adalah metode ceramah yang dikemas dalam bentuk sosialisasi. Tahapan-tahapan pengabdian dibagi menjadi empat, yaitu tahap observasi, persiapan dan perencanaan, implementasi dan evaluasi. Kegiatan pengabdian dilaksanakan selama satu hari dan dihadiri oleh 20 orang peserta. Selama proses penyampaian materi, peserta menunjukkan antusiasnya dalam mengikuti kegiatan ini. Kegiatan pengabdian ini telah berjalan dengan lancar dan diikuti dengan baik oleh peserta. Melalui kegiatan ini peserta telah mendapatkan informasi tentang kelebihan penggunaan sosial media pada pemasaran, dan gambaran contoh pemanfaatan sosial media untuk pemasaran. Peserta juga telah mendapatkan informasi awal mengenai langkah-langkah dalam melakukan pemasaran secara online. Kehadiran peserta menunjukkan bahwa peserta berkeinginan untuk lebih memahami mengenai pemanfaatan sosial media dalam pemasaran produk telur asin.
Pelatihan Pembuatan Sabun Natural Sebagai Diversifikasi Produk Minyak Kelapa Kwt Al-Ummahat Desa Lendang Nangka Fitri Danasari, Idiatul; Sri Supartiningsih, Ni Luh; Wuryantoro, Wuryantoro; Sjah, Taslim; Maryati, Sri; Anjani, Dewi
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v5i2.3115

Abstract

Minyak kelapa merupakan produk andalan yang telah diproduksi turun menurun oleh KWT Al-Ummahat di Desa Lendang Nangka, Kabupaten Lombok Timur. Ketersediaan sumberdaya lokal yaitu kelapa menjadi salah satu komoditas yang perlu untuk diolah menjadi berbagai produk yang bernilai ekonomi. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memanfatkan minyak kelapa produk KWT Al-Ummahat menjadi bahan baku dalam pembuatan sabun natural sehingga diharapkan dapat dijadikan sebagai salah satu produk penunjang pariwisata Desa Lendang Nangka. Pelaksanaan kegiatan dilakukan pada bulan Maret 2024 di sekretariat KWT Al-Ummahat dan dihadiri oleh 20 orang peserta yang merupakan anggota KWT dan pemudi Desa Lendang Nangka.  Kegiatan dilakukan menggunakan metode sosialisasi, tutorial, dan pelatihan. Berdasarkan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan, peserta pelatihan kini mengetahui pemanfaatan minyak kelapa menjadi produk inovatif lainnya melalui diversifikasi produk. Sabun minyak kelapa yang dihasilkan kemudian diharapkan dapat menjadi produk penunjang pariwisata bagi wisatawan yang berkunjung ke Desa Lendang Nangka. Lebih jauh, melalui pelatihan ini menambah pengetahuan dan keterampilan peserta khususnya anggota KWT Al-Ummahat dalam memanfaatkan dan mengolah minyak kelapa yang mereka produksi.
Pendampingan Penggunaan Label Merek untuk Pengembangan Produk Keripik Jamur Tiram KWT Keselet Karya Nasution, Ade Rezkika; Ayu Febrilia, Baiq Rika; Mulyawati, Sri; Fitri Danasari, Idiatul; Ainun Jamil, Farah
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i3.6683

Abstract

Pengabdian lanjutan dari pengolahan keripik jamur tiram telah dilakukan dengan mendampingi Kelompok Wanita Tani (KWT) Keselet Karya dalam meningkatkan kualitas rasa produknya. Selanjutnya, KWT membutuhkan label dalam kemasan produknya agar bisa menjadi pembeda dengan produk jamur tiram lainnya di pasaran. Kegiatan pengabdian ini memiliki tujuan untuk mengembangkan produk dengan penggunaan label merek pada produk jamur tiram KWT Keselet Karya. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah metode partisipatif aktif dan terbagi menjadi 3 tahapan. Kegiatan berjalan lancar dan sesuai rencana. KWT Keselet Karya telah diberikan label merek berupa stiker yang dapat menjadi identitas pada kemasan produknya. Peserta juga telah diberikan sosialisasi oleh tim pengabdian mengenai strategi membangun merek untuk memberikan pengetahuan terkait pentingnya label dan desain kemasan dalam membangun merek dari produk yang mereka produksi.