Salah satu desa penghasil ikan di Lamongan terletak di desa Rejosari kecamatan Deket. Para pembudidaya ikan sering kali mengalami kesulitan didalam melakukan penjualan ikan dengan harga yang pantas. Selain itu juga terdapat permasalahan lain yang dialami oleh pelaku usaha perikanan dan pembeli ikan dalam mengakses informasi yang diperlukan terkait dengan jenis ikan, stok, harga, dan lokasi pemasaran. Pengabdian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem penjualan ikan berbasis web di desa Rejosari yang bertujuan untuk meningkatkan interaksi antara pedagang dan konsumen serta efisiensi operasional dalam industri perikanan. Pengembangan platform ini memungkinkan pedagang untuk memasarkan dan menjual produk ikan secara daring, serta memberikan kemudahan dan keamanan bagi konsumen dalam melakukan pembelian ikan. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi dan wawancara langsung ke masyarakat dan perangkat desa Rejosari. Metode pelaksanaan dilakukan dengan cara melakukan sosialisasi dan pelatihan mengenai sistem informasi penjualan ikan berbasis web. Hasil dari sosialisasi dan implementasi sistem, masyarakat dipermudah didalam melakukan penjualan ikan dan pembelian ikan, serta bisa melihat jenis ikan, stok, dan harga yang lebih akurat.
Copyrights © 2024