Penggunaan metode Super Resolusi dengan teknik Fast Super-Resolution Convolutional Neural Network (FSRCNN) telah menjadi salah satu fokus utama dalam pengolahan citra untuk meningkatkan kualitas gambar. FSRCNN, sebagai metode berbasis deep learning, telah terbukti memberikan hasil yang menjanjikan pada tugas super-resolusi citra tunggal (SISR). Penelitian ini mengkaji penggunaan metode Super Resolusi dengan teknik FSRCNN dalam peningkatan kualitas citra. Selain itu, penelitian ini juga membahas landasan teori dari metode Super Resolusi dan teknik FSRCNN, implementasi praktisnya dalam pengolahan citra, serta evaluasi hasil yang diperoleh dari penerapan metode ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa FSRCNN mampu meningkatkan kualitas citra dengan mempertimbangkan berbagai aspek dalam proses super-resolusi.
Copyrights © 2024