APPA : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 2 No 4 (2024): APPA : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat

Workshop Pembuatan Makalah Dan Presentasi Untuk Meningkatkan Kesiapan Siswa Di Era Digital

Angga Rakhmansyah (Unknown)
Abdul Jabbar (Unknown)
Bagus Taufik Hidayat (Unknown)
Dani (Unknown)
Deni Mulyawan (Unknown)
Farriz Raehan (Unknown)
Moh. Fachri Hasan (Unknown)
Muhamad Aliyudin (Unknown)
Muhammad Ramzy (Unknown)
Rian Maulana (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Dec 2024

Abstract

Perkembangan teknologi informasi yang pesat telah membawa perubahan signifikan dalam dunia pendidikan. Siswa di era digital diharapkan memiliki kemampuan untuk mengolah informasi dan menyajikannya secara efektif melalui makalah dan presentasi digital. Namun, tantangan utama yang dihadapi oleh siswa MTs Al-Riyadhul Jannah adalah kurangnya pemahaman dan keterampilan teknis dalam menggunakan perangkat lunak seperti Microsoft Word dan PowerPoint. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan literasi digital siswa, khususnya dalam menyusun makalah dan membuat presentasi digital yang menarik. Metode pelaksanaan meliputi penyuluhan, pelatihan langsung, dan demonstrasi penggunaan perangkat lunak. Workshop dilaksanakan selama satu bulan dengan melibatkan siswa OSIS sebagai peserta utama. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan pada kemampuan peserta dalam menyusun makalah sesuai dengan kaidah akademik dan menghasilkan presentasi digital yang menarik dan informatif. Program ini tidak hanya meningkatkan keterampilan teknis tetapi juga memberikan dampak positif terhadap kepercayaan diri siswa. Kesimpulan menunjukkan bahwa program serupa perlu dilanjutkan dengan cakupan yang lebih luas untuk mendukung pendidikan berbasis digital di lingkungan sekolah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

appa

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology

Description

pengabdian masyarakat multidisiplin ilmu untuk mahasiswa, dosen ataupun praktisi dengan keilmuan pendidikan, ekonomi, manajemen, fisika, kelautan, kesehatan, ...