Jurnal Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (JP2M)
Vol. 6 No. 4 (2025)

Penguatan kompetensi penggunan media digital untuk guru SILN sebagai penguatan pembelajaran literasi di sekolah dasar

Apriliya, Seni (Unknown)
Saputra, Erwin Rahayu (Unknown)
Alia, Dwi (Unknown)
Permana, Ai Triyaningsih Lina (Unknown)
Hanum, Iklima Lutfiah (Unknown)
Latifa, Tiar Rizqi (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Oct 2025

Abstract

Pelatihan program literasi berbasis media digital Google Sites dilatarbelakangi oleh belum adanya program/pembelajaran literasi yang berbasis media digital. Tujuannya untuk memberikan penguatan kompetensi guru dalam memanfaatkan teknologi digital untuk menunjang pembelajaran literasi di Sekolah Dasar. Metode yang digunakan mencakup ceramah, demonstrasi, pelatihan terbimbing, dan diskusi yang melibatkan 19 guru dengan karakteristik sejumlah besar guru tersebut bukan merupakan lulusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Selain itu, guru diberikan pendampingan keterampilan praktik dalam mengimplementasikan pembelajaran literasi  berbasis teknologi digital. Hasil kegiatan tersebut menunjukkan Google Sites literasi memberikan manfaat yang signifikan sebagai media pembelajaran.  Hal ini terbukti dengan terlaksananya proses belajar yang menjadi lebih praktis dan mudah diakses oleh guru maupun siswa.  Program ini dinilai efektif dalam menyediakan akses bacaan, membangun keterampilan berpikir kritis siswa, serta memperkuat penguasaan kosakata bahasa Indonesia. Dengan demikian, kegiatan ini memberikan kontribusi positif dalam penguatan kompetensi guru khususnya dalam pengembangan program/pembelaran literasi digital di lingkungan SILN. Meskipun demikian, guru menyarankan agar platform ini dapat dikembangkan lebih lanjut, di antaranya dengan menyediakan akses secara offline dan penambahan koleksi buku digital.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JP2M

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

Jurnal Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (JP2M) dengan nomor registrasi ISSN 2721-5156 (cetak) 2721-5148 (online) adalah jurnal multidisiplin ilmu yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Islam Malang. Jurnal Ini mencakup banyak masalah secara umum ...