Jurnal Pendidikan: Media, Strategi, dan Metode
VOLUME 02 NO 01 AGUSTUS 2025

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN MODEL PBL KELAS V PADA PELAJARAN IPAS SDN 067245 MEDAN SELAYANG

Pinem, Irmina (Unknown)
Siringoringo, Debora Octavia (Unknown)
Situmeang, Ria Duma (Unknown)
Maringga, Melviana (Unknown)
Tambunan, Enzelina (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Aug 2025

Abstract

Hasil belajar siswa kelas V SDN 067245 Medan Selayang dalam mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) masih tergolong rendah, sehingga diperlukan upaya inovatif dalam proses pembelajaran. Guru sebagai fasilitator diharapkan mampu mengembangkan keterampilan mengajar yang lebih kreatif agar dapat menarik perhatian siswa serta memotivasi mereka untuk aktif dalam kegiatan belajar. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) yang berfokus pada pemecahan masalah nyata sebagai bagian dari pengalaman belajar. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus dengan tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi pada setiap siklus. Data penelitian diperoleh melalui tes esai yang digunakan untuk mengukur kemampuan kognitif siswa setelah pembelajaran berlangsung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model PBL secara konsisten mampu meningkatkan hasil belajar siswa secara signifikan, dengan persentase ketuntasan belajar mencapai 96%. Temuan ini membuktikan bahwa model PBL efektif digunakan sebagai strategi pembelajaran alternatif untuk meningkatkan pemahaman konsep siswa serta dapat menjadi rujukan bagi guru dalam merancang pembelajaran yang lebih bermakna.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpmsm

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Jurnal Pendidikan: Media, Strategi, dan Metode adalah platform akademis yang memfokuskan pada penelitian dan pengembangan dalam bidang pendidikan, khususnya dalam penggunaan media, strategi pembelajaran, dan metode pengajaran yang inovatif. Jurnal ini bertujuan untuk mempublikasikan artikel-artikel ...