cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Bibliotika : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi
ISSN : 25793802     EISSN : 25793802     DOI : -
Core Subject : Science,
BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi is published by Library Study Program, Department of Indonesian Literature, Faculty of Letters, Universitas Negeri Malang (UM). BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi is published 2 (two) times a year in June (January-June edition) and December (July-December edition), contains articles/articles of thought and research written by experts, scientists, practitioners, and reviewers/reviewers on research results, conceptual ideas, study and application of theory, literature review, and book reviews.
Arjuna Subject : -
Articles 180 Documents
PENERAPAN KONSEP VISITOR EXPERIENCE DALAM UPAYA MEWUJUDKAN PERPUSTAKAAN DIGITAL DI ERA SOCIETY 5.0 Moch. Fikriansyah Wicaksono; Fithria Rizka S
BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Jurusan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra, Universitas Negeri Malang (UM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (501.869 KB)

Abstract

Perpustakaan merupakah salah satu lembaga yang bergerak dibidang layanan jasa, baik layanan bersifat konvensional seperti peminjaman dan pengembalian, atau layanan yang bersifat modern (digital). Oleh karena itu, perpustakaan penting untuk dapat memberikan layanan terbaik bagi pengguna. Dalam kaitannya dengan ekosistem digital dan society 5.0 yang model pengguna perpustakaan adalah masyarakat virtual, perpustakaan perlu memberikan layanan yang iniovatif, salah satunya adalah penerapan konsep Visitor Experience (VE). Tulisan ini bertujuan untuk menjelaskan konsep Visitor Experience dan penerapannya dalam perpustakaan di era society 5.0. Metode yang digunakan untuk menjelaskan tujuan tersebut adalah literature review dengan menggunakan berbagai sumber referensi ilmiah, baik dari buku cetak, buku elektronik, artikel dan berita. Hasil dari tulisan ini adalah bahwa penerapan konsep Visitor Experience (VE) di perpustakaan dapat dilakukan dengan 5 cara. Pertama memahami pelanggan asli dari pengguna digital, kedua menata ulang strategi dari basis tradisional ke basis pengalaman, ketiga model manajemen dan layanan terbaru, keempat individu dan budaya kerja, dan kelima sadar akan masalah kemanusiaan & ekologis.Kata Kunci: Society 5.0, Visitor Experience (VE), Layanan Perpustakaan, Perpustakaan Digital
STRATEGI PERPUSTAKAAN SAIDJAH ADINDA DALAH MENINGKATKAN MINAT DAN DAYA BACA MASYARAKAT DI KABUPATEN LEBAK Hikmatul Maulydia Utami; Suhadi Suhadi; Dwi Afrimetty Timoera
BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Jurusan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra, Universitas Negeri Malang (UM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (183.853 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan strategi perpustakaan Saidjah Adinda dalam meningkatkan minat dan daya baca masyarakat di Kabupaten Lebak. Merupakan penelitian dengan jenis deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Startegi Perpustakaan Saidja Adinda dalam Meningkatkan Minat dan Daya Baca Masyarakat di Kabupaten Lebak, yaitu: 1) Sosialisasi, 2) Kegiatan Berkala, 3) Merangkul Komunitas Literasi, 4) Kemah Api Literasi, dan 5) Instruksi Bupati. Perpustakaan memiliki program bernama Pengembangan Minat Budaya Baca dan Pembinaan Perpustakaan, yang pelaksanaannya dengan mempertimbangkan anggaran yang ada.Kata Kunci: Strategi, Perpustakaan, Minat Baca, Daya Baca, Masyarakat
PENGARUH PERKEMBANGAN TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP LAYANAN PERPUSTAKAAN IAIN TULUNGAGUNG Tsania Nahdiatul Himmah; Dyah Sitoresmi Fitri Azisi
BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Jurusan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra, Universitas Negeri Malang (UM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (193.483 KB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh perkembangan teknologi informasi terhadap layanan perpustakaan IAIN Tulungagung. Penelitian ini mencakup berbagai layanan yang ada di perpustakaan IAIN Tulungagung, Fasilitas-fasilitas yang disediakan serta teknologi yang digunakan dalam layanan perpustakaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan pengamatan secara langsung dan juga wawancara. Peneliti juga sempat mengajukan beberapa pertanyaan yang sekiranya berhubungan dengan penelitian yang dilakukan. Partisipan dalam penelitian ini adalah kepala perpustakaan IAIN Tulungagung. Layanan perpustakaan di IAIN Tulungagung merupakan campuran antara layanan manual dan layanan berbasis teknologi. Pengaruh yang signifikan antara perkembangan teknologi informasi dan layanan di perpustakaan adalah memudahkan pekerjaan staff perpustakaan, menarik minat pemustaka serta memperbarui fasilitas-fasilitas yang disediakan di perpustakaan.Kata Kunci: Teknologi Informasi, Layanan, Perpustakaan
TINGKAT KOLABORASI PENULIS LIMNOTEK PERAIRAN DARAT TROPIS DI INDONESIA TAHUN 2013-2017 Saepul Mulyana
BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Jurusan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra, Universitas Negeri Malang (UM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (330.125 KB)

Abstract

Jurnal Limnotek Perairan Darat Tropis di Indonesia merupakan salah satu terbitan berkala di Indonesia yang fokus pada bidang Perairan Darat di seluruh Indonesia. Metode yang dilakukan penelitian ini secara deskriptif yang dimuat dalam terbitan selama 2013–2017. Tujuannya untuk mengetahui jumlah artikel yang dimuat, jumlah referensi yang digunakan, jumlah jenis kelamin penulis dan tingkat kolaborasi penulis. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa artikel yang dimuat berjumlah 80 judul, jumlah referensi yang digunakan adalah 1.655 referensi / artikel, jumlah penulis 217 orang terdiri atas 139 penulis laki-laki dan 78 penulis perempuan, tingkat kolaborasi penulis rata–rata sebesar 68 / 0,85.Kata Kunci: jurnal, Limnotek, kolaborasi, artikel
KONTRIBUSI MEDIA KOMIK DALAM MENUMBUHKAN SIKAP POSITIF PARA PETANI Bekti Setyani; Yunus Winoto; Neneng Komariah
BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Jurusan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra, Universitas Negeri Malang (UM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (327.288 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kontribusi media komik dalam menumbuhkan sikap positif para petani petani. Penelitian dilakukan terhadap kelompok petani yang ada di wilayah Desa Gumelem Wetan dan Kelompok Tani Marga Jaya Kec. Susukan Kab. Banjarnegara Jawa Tengah. Metode yang dipergunakan dalam penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian survey. Teknik pengumpulan dilakukan melalui angket, wawancara, observasi serta melalui studi kepustakaan. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa penggunaan media komik dapat menumbuhkan sikap positif para petani yang meliputi 1) media komik dapat menumbuhkan aspek kognitif petani, dalam hal ini dapat dilihat dari aspek keaktualan isi cerita dengan pemahaman isi komik. Pada umumnya mengatakan bahwa isi cerita aktual sehingga mudah dipahami oleh responden, 2) media komik dapat menumbuhkan aspek afektif petani, dalam hal ini dapat dilihat dari aspek kejelasan gambar dengan senang membaca komik, 3) media komik dapat menumbuhkan aspek konasi petani, dalam hal ini dilihat dari aspek pemahaman bahasa dengan pemacahan masalah dalam berusaha tani.Kata Kunci: komik, media komunikasi, sikap positif, petani, penyuluhan
PENGARUH USER EDUCATION TERHADAP PROMOSI KOLEKSI SUMBER RUJUKAN UMUM DI PERPUSTAKAAN IAIN TULUNGAGUNG Annisa Nur Rahmawati; Cici ghoniyah; Dyah Sitoresmi Fitri Azisi; Khoirul Mas Hudha
BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Jurusan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra, Universitas Negeri Malang (UM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (237.534 KB)

Abstract

Perpustakaan perguruan tinggi merupakan perpustakaan yang terdapat pada perguruan tinggi, badan bawahannya, maupun lembaga yang berafiliasi dengan perguruan tinggi, dengan tujuan utama membantu perguruan tinggi yang bersangkutan mencapai tujuannya, yang dikenal dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi (pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat). Salah satu cara agar perpustakaan dikenal oleh masyarakat adalah dengan melakukan user education. User education tidak hanya digunakan untuk mempromosikan perpustakaan, namun juga untuk mempromosikan koleksi sumber rujukan yang ada di sana sehingga pengguna dapat memanfaatkan koleksi dengan maksimal. Perpustakaan IAIN Tulungagung menggunakan bentuk promosi koleksi sumber rujukan umum dengan cara user education. Peneliti menemukan fenomena mengenai pemakai yang belum memahami tentang adanya koleksi sumber rujukan umum yang ada di Perpustakaan IAIN Tulungagug meskipun telah dilaksanakan user education oleh pihak perpustakaan. Dari temuan ini, peneliti ingin mengkaji pengaruh user education terhadap promosi sumber rujukan umum yangada di Perpustakaan IAIN Tulungagung. Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Dari penelitian ini peneliti menemukan bahwa user education yang dilakukan oleh perpustakaan kurang berpengaruh bagi para pemakai perpustakaan, karena setelah mengikuti kegiataan tersebut para pemakai kurang efektif dalam memanfaatkan koleksi sumber rujukan yang ada. Seharusnya pustakawan dapat mengatur jadwal kegiatan user education dengan maksimal, dan menampilkan kegiatan-kegiatan promosi sumber refrensi yang dapat menarik antusias dari kalangan mahasiswa sebagai pemakai perpusakaan IAIN Tulungagung.Kata Kunci: User Education, Koleksi Sumber Rujukan, Perpustakaan, dan Promosi
KOMPETENSI LITERASI DIGITAL BAGI GURU DAN PELAJAR DI LINGKUNGAN SEKOLAH KABUPATEN MALANG Andi Asari; Taufiq Kurniawan; Sokhibul Ansor; Andika Bagus Nur Rahma Putra
BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Jurusan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra, Universitas Negeri Malang (UM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (224.251 KB)

Abstract

Di era millennial seperti saat ini penggunaan media digital semakin massive, kalangan pelajar dan guru merupakan pengguna aktif. Penelitian mengenai kompetensi literasi digital dilingkungan sekolah masih tergolong sedikit. Subyek dari penelitian ini adalah para guru dan pelajar dilingkungan sekolah kabupaten Malang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Temuan yang diperoleh dalam penelitian ini adalah pentingnya program pembelajaran kompetensi literasi digital dikalangan guru dan pelajar yang memberikan dampak positif bagi pemahaman dan keterampilan dalam menggunakan media digital khususnya untuk media pendidikan. Program ini memberikan kontribusi yang baik bagi guru dan pelajar. Pada proses pelatihan para peserta belum semuanya memilki keterampilan literasi digital, sehingga beberapa guru dan pelajar ada yang belum paham cara efektif dalam memanfaatkan media informasi digital. Oleh karena itu pembelajaran literasi digital perlu diterapkan karena merupakan solusi praktis untuk membangun kompetensi literasi digital bagi guru dan pelajar, agar terbentuk SDM yang memiliki karakter dalam memajukan pendidikan di Indonesia.Kata Kunci: kompetensi, literasi digital, sekolah
PERSEPSI PEMUSTAKA TERHADAP PERPUSTAKAAN KELILING DI PERPUSTAKAAN UMUM KABUPATEN KEDIRI Abdullah Apriono; Ida Lestari; Dwi Sugianto
BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Jurusan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra, Universitas Negeri Malang (UM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (201.844 KB)

Abstract

Perpustakaan keliling merupakan sebuah kegiatan pemerataan informasi di daerah-daerah yang tidak terjangkau oleh perpustakaan umum. Pentingnya persepsi pemustaka terhadap perpustakaan keliling adalah untuk melihat sejauh mana persepsi pemustaka terhadap perpustakaan keliling dan kendala-kendalanya. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif. Hasil Penelitian menunjukan bahwa dalam sub variabel layanan didapatkan nilai sebesar 86,16% yang dapat dikategorikan sangat baik, sub variabel pustakawan didapatkan nilai sebesar 86,06%  yang dapat dikategorikan sangat baik dan sub variabel koleksi didapatkan nilai sebesar 82,42%  yang dapat dikategorikan sangat baik. Kesimpulan menunjukan bahwa persepsi pemustaka terhadap layanan perpustakaan keliling dapat dikatakan sangat baik.Kata Kunci: Persepsi Pemustaka, Layanan Perpustakaan, Perpustakaan Keliling
TINGKAT KEPUASAN PEMUSTAKA TERHADAP ONLINE CATALOG DI UNIVERSITAS KRISTEN PETRA Wisnu Putri Airmas Jati; Taufiq Kurniawan; Martutik Martutik
BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Jurusan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra, Universitas Negeri Malang (UM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (262.489 KB)

Abstract

Kepuasan merupakan perasaan lega atau senang karenakesesuaian atau kesamaan antara yang di inginkan dengan yangdiperoleh. Pembatasan pada istilah kepuasan adalah tingkatanpada pemustaka merasa puas terhadap online catalog (denganmengakses). Dalam penelitian ini penilaian kepuasanmenggunakan model End-User Computing Satisfaction (EUCS).Model ini memiliki lima indikator diantaranya, Isi (Content),Keakuratan (Accuracy), Tampilan (Format), KemudahanPengguna (Ease Of Use), dan Ketepatan Waktu (Timeliness).Online catalog adalah Komputerisasi dari katalog yang dimanadulu katalog hanya berbentuk lembaran kertas. Online catalogmerupakan salah satu contoh nyata dari sistem temu kembali,dimana sistem kembali merupakan sistem yang dapatmenghubungkan antara pemustaka dengan informasi koleksiyang dibutuhkannya. Metode yang digunakan dalam penelitianini ialah deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Hasilpenelitian menunjukkan bahwa tingkat kepuasan pemustakaterhadap online catalog menunjukkan pada rentang hasilpersentase sebesar 86,59%. Sesuai dengan skala interval tingkatkepuasan, rentang hasil tersebut memiliki kategori tingkatkepuasan yang Tinggi.Kata kunci: Kepuasan, Model EndUser Computing Satisfaction (EUCS), Online Catalog /OPAC, Sistem temu kembali
INFOMASI ILMIAH OPEN ACCESS_BENTUK DAN PENGARUHNYA UNTUK CIVITAS AKADEMIK Tsabbit Millatik Mahmud
BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Jurusan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra, Universitas Negeri Malang (UM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (229.164 KB)

Abstract

Sumber informasi ilmiah berbasis open access merupakan sebuahsumber informasi yang memungkinkan pengguna itu untukmengakses hasil-hasil penelitian maupun kegiatan ilmiah secaraterbuka, gratis dan tanpa hambatan apapun. Keberadaan openaccess menambah variasi informasi yang berkualitas seperti buku,e-journal, tesis dan karya ilmiah lainnya sehingga dapatmenunjang proses sharing knowledge. Open access informasi diperpustakaan memiliki banyak peran karena dapat membukapeluang bagi mereka untuk menghasilkan karya-karya baru yangberguna untuk pengembangan Institusional Repository diIndonesia. Peran civitas akademik juga sangat penting karenamereka sebagai penulis utama sebuah karya ilmiah. Perpustakaandapat melakukan promosi mengenai Institusional Repositoryyang berasal dari civitas akademik perguruan tinggi tersebutmelalui open access movement dan juga turut mengembangkansistem publikasi ilmiah dan memastikan dukungan dari kebijakanuniversitas yang menggalakkan kebijakan open access. Melaluicivitas akademik yang berkualitas dalam berbagai aspek dapatmeningkatkan gerakan open access khususnya di Indonesia.Kata Kunci: Open Access, Institutional Rpository, Civitas akademik

Page 6 of 18 | Total Record : 180