cover
Contact Name
Pradi Khusufi Syamsu
Contact Email
pradi1403@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
pradi1403@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
EL-IBTIKAR: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab
ISSN : 2303260X     EISSN : 25798456     DOI : -
Core Subject : Religion, Education,
The EL-IBTIKAR Journal focuses on the theme and topic of Arabic teaching, Arabic linguistics and literature, including: 1) Methodology of Arabic teaching for non-native speakers. 2) Arabic Morphology and Syntax. 3) Teaching for Arabic Competences. 4) Strategy for teaching and learning Arabic for non-native speakers. 5) Models of Arabic teaching for non-native speakers. 6) Arabic linguistics. 7) Arabic literatures. 8) The technology of Arabic teaching. 9) Design of Arabic teaching for non-native speakers. 10) Evaluation in Arabic teaching for non-native speakers.
Arjuna Subject : -
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 8, No 1 (2019)" : 8 Documents clear
Implementasi Ice Breaking dalam Pembelajaran Bahasa Arab bagi Non-Arab Siti Maisah
EL-IBTIKAR: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol 8, No 1 (2019)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1037.479 KB) | DOI: 10.24235/ibtikar.v8i1.4718

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan ice breaking diimplementasikan dalam pembelajaran bahasa Arab. Selama ini bahasa Arab sering diajarkan dengan cara konvensional. Sehingga menyebabkan pembelajaran bahasa Arab berlangsung datar, membuat siswa bosan dan tidak memperhatikan ketika guru menyampaikan materi pembelajaran. Hal ini dapat dirubah dengan cara memasukkan ice breaking dalam proses pembelajaran. Sebab dalam implementasi ice breaking, siswa diajak bermain sambil belajar. Selain itu, dengan penyampaian ice breaking juga dapat menarik siswa untuk lebih menyukai bahasa Arab. Guru dapat menjadikan ice breaking sebagai salah satu cara untuk meriew pelajaran yang telah disampaikan sebelumnya. Perlu diingat, bahwasanya penyampaian ice breaking tidak boleh mengesampingkan materi pembelajaran yang wajib tersampaikan kepada siswa karena durasi maksimal penyampaian ice breaking yaitu 15 menit. Adapun tujuan utama ice breaking yaitu mengembalikan konsentrasi  dan semangat belajar siswa. Penelitian tersebut menggunakan metode penelitian pustaka (library research). Dalam artikel ini ditulis beberapa contoh ice breaking serta dijelaskan pula kaitannya dengan keterampilan bahasa (maharah al-lughah). Adapun hasil dari penelitian ini yaitubebrapa bentuk ice breaking yang dapat mengembalikan konsentrasi dan semangat mempelajari bahasa Arab sesuai dengan jenis keterampilan bahasa (maharah al-lughah) yang dituju.
Pengaruh Metode Qawaid dan Tarjamah Terhadap Kemampuan Membaca Nyaring Siswa MA Nurul Huda Munjul Cirebon Abdullah Salman; Khasan Aedi
EL-IBTIKAR: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol 8, No 1 (2019)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (785.381 KB) | DOI: 10.24235/ibtikar.v8i1.4440

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan membaca nyaring dengan menerapkan metode Qawaid dan Tarjamah terhadap siswa MA Nurul Huda Munjul Cirebon. Adapun Metode penelitian yang digunakan Dalam penelitian ini adalah eksperimen (Quasi Experimental) dengan pendekatan Kuantitatif dan desainnya yaitu Nonequivalent Control Group Design. Populasi Penelitian ini yaitu siwa kelas 10 IPS MA Nurul Huda Munjul Cirebon tahun ajaran  2018/2019. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan teknik Cluster Sampling. Instrumen untuk pengumpulan data menggunakan tes. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa : hasil tes kemampuan membaca nyaring sebelum pembelajaran menggunakan metode Qawaid dan Tarjamah dikelas eksperimen menunjukan (Rata-rata) 30, nilai (minimum) 15 dan nilai (maksimum) 60. Sedangkan tes sesudah pembelajaran menggunakan metode Qawaid dan Tarjamah menunjukan nilai (rata-rata) 70, nilai (minimum) 20 dan nilai (maksimum) 95. Adapun hasil tes kemampuan membaca nyaring sebelum pembelajaran dengan tanpa menggunakan metode Qawaid dan Tarjamah dikelas kontrol menunjukan (Rata-rata) 30, nilai (minimum) 10 dan nilai (maksimum) 50. Sedangkan tes sesudah pembelajaran menunjukan (rata-rata) 30, nilai (minimum) 10 dan nilai (maksimum) 50. Berdasarkan data dari Hasil T-Test Independent menunjukan nilai t= 10.267 dengan (df)= 28, Sig(2-Tailed)= 0,000 < 0,005. Ini artinya Ho ditolak dan Ha diterima yang menunjukan bahwa adanya pengaruh metode Qawaid dan Tarjamah terhadap kemampuan membaca nyaring di kelas eksperimen MA Nurul Huda Munjul Cirebon tahun ajaran  2018/2019.
Pengaruh Metode Pembelajaran Guided Discovery Terhadap Tingkat Pemahaman Siswa Pada Materi Tarakib di Madrasah Aliyah Mafatihul Huda Cirebon Utiyani Utiyani; Hasan Saefuloh
EL-IBTIKAR: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol 8, No 1 (2019)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (938.219 KB) | DOI: 10.24235/ibtikar.v8i1.4817

Abstract

Penelitian ini dilakukan di kelas XI Madrasah Aliyah Mafatihul Huda Depok Cirebon dengan tujuan untuk mengetahui tingkat pemahaman siswa pada materi tarakib.  Dalam hal ini peneliti menguji cobakan metode pembelajaran penemuan terbimbing (Guided Discovery Learning) dalam pembelajaran tarakib, yang kemudian menganalisis pengaruh metode tersebut berdasarkan hasil tes siswa.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian uji coba, dengan teknik Pre-Experiment dan desain penelitiannya adalah Intact Group Comparison.  Dalam penelitian ini terdapat kelompok eksperimen dan kelompok kontrol.  Dan alat yang digunakan peneliti dalam mengumpulkan data adalah melalui tes.  Oleh karena itu peneliti menggunakan uji t untuk mengetahui kebenaran Ho dan Ha.Hasil dalam penelitian ini adalah adanya pengaruh metode pembelajaran Guided Discovery terhadap tingkat pemahaman siswa pada materi tarakib di kelompok eksperimen.  Hal tersebut berdasarkan nilai rata-rata kelompok eksperimen yaitu 79 lebih tinggi dari kelompok kontrol yaitu 41,2.  Dan berdasarkan hasil analisis regresi sederhana menghasilkan Y = 88,429 + 1,179 X  dengan nilai korelasi sebesar 0,606 dan koefisien determinasi (R-Square) sebesar 0,367.  Melalui analisis regresi sederhana dengan menggunakan Software SPSS mengahasilkan nilai Sig. 0,000 < 0,05 yang berarti Ho ditolak dan Ha diterima.  Dikuatkan juga melalui Uji-t untuk menguji hipotesis yaitu mengahasilkan nilai  2,745 dan nilai  1,705 sehingga  >  yang berarti Ha diterima dan Ho ditolak.
Korelasi Kemampuan Menyimak dan Aktifitas Berpidato Terhadap Keterampilan Berbicara Bahasa Arab Bagi Siswa Ipah Fakhrunnissa; Erfan Gazali; Wawan Arwani
EL-IBTIKAR: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol 8, No 1 (2019)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (944.125 KB) | DOI: 10.24235/ibtikar.v8i1.4263

Abstract

Kegiatan menyimak tidak dapat dipisahkan dengan kegiatan berbicara dalam kehidupan sehari-hari.  Tidak mungkin orang menyimak jika tidak ada orang yang berbicara. Begitu pula sebaliknya, tidak mungkin orang berbicara tanpa ada yang menyimak. Dua kegiatan ini saling melengkapi dan berpadu menjadi komunikasi lisan, seperti dalam bercakap-cakap, diskusi, bertelepon, tanya jawab dan interview. Keterampilan berbicara merupakan salah satu jenis kemampuan berbahasa yang ingin dicapai dalam pengajaran bahasa modern termasuk bahasa Arab. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana kemampuan menyimak dan aktifitas berpidato, serta korelasi keduanya terhadap kemampuan berbicara bahasa Arab pada siswa kelas XI Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) Madrasah Aliyah Manba’ul ‘Ulum Dukupuntang-Cirebon. Jenis penelitian ini adalah penelitian ex-post-facto, sedangkan metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan rancangan deskriptif-korelasional. Adapun populasinya adalah seluruh siswa kelas XI Madrasah Aliyah Manba’ul ‘ulum Dukupuntang-Cirebon yang berjumlah 100 siswa. Sedangkan teknik pengambilan sampel menggunakan Probability Sampling berupa Cluster Random Sampling yaitu kelas XI IPS yang berjumlah 20 siswa. Pengumpulan data diperoleh melalui tes dan wawancara tidak terstruktur. Teknik analisis datanya menggunakan uji normalitas dan uji hipotesis. Adapun hasil penelitiannya adalah : (1) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara kemampuan menyimak dengan kemampuan berbicara siswa dengan nilai rhitung lebih besar dari rtabel (0,769>0,4438) dan nilai signifikansi sebesar 0,000<0,5 maka Ho ditolak; (2) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara aktifitas berpidato dengan kemampuan berbicara siswa dengan nilai rhitung lebih besar dari rtabel (0,786>0,4438) dan nilai signifikansi sebesar 0,000<0,5 maka Ho ditolak; (3) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara kemampuan menyimak dan aktifitas berpidato dengan kemampuan berbicara siswa dengan nilai rhitung lebih besar dari rtabel (0,822>0,4438) dan nilai signifikansi sebesar 0,000 yang berarti kurang dari 0,05 (0,000<0,5) maka Ho ditolak. Artinya, bahwa ada hubungan antara kemampuan menyimak  dan aktifitas berpidato dengan kemampuan berbicara. Dengan demikian, secara bersama-sama kemampuan menyimak dan aktifitas berpidato mempunyai peran yang penting dalam meningkatkan kemampuan berbicara Bahasa Arab siswa. 
At-Tafa'ul Ash-Shaffiyyu Athifah Saifurrahman
EL-IBTIKAR: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol 8, No 1 (2019)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (559.21 KB) | DOI: 10.24235/ibtikar.v8i1.4851

Abstract

التفاعل الصفي هو عملية اجتماعية تربوية يفرضها الأستاذ في الصف الدراسي، ويتحدد أسلوبه في: تنظيم غرفة الصف، إدارة الصف، إدارة الوقت، ضبط الصف، تقويم سلوكات التلاميذ، حلّ مشاكل التلاميذ، تسيير العلاقات بين الأستاذ والتلاميذ وبين التلاميذ فيما بينهم.والتفاعل الصفي يزيد حيوية التلاميذ في الموقف التعليمي، إذ يعمل على تحريرهم من حالة الصمت والسلبية إلى حالة البحث والمناقشة، وتبادل وجهات النظر مما يساعدهم على اكتساب اتجاهات إيجابية نحو المعلم والمادة الدراسية.ويتضمن هذا التفاعل نمط الإرسال اللفظي وغير اللفظي. للتفاعل الصفي اللفظي أربع طرق يمكن استخدامها في العملية التعليمية، وهي 1) إدارة التفاعل الصفي بطريقة الاتصال وحيد الاتجاه، 2) إدارة التفاعل الصفي بطريقة الاتصال ثنائي الاتجاه، 3) إدارة التفاعل الصفي بطريقة الاتصال ثلاثي الاتجاه، 4) إدارة التفاعل الصفي بطريقة الاتصال متعدد الاتجاهات. أما التفاعل الصفي غير اللفظي، فينقسم إلى قسمين، هما التفاعل الذهني والتفاعل الجسدي.ومن مظاهر هذا التفاعل هو تنظيم وترتيب غرفة الصف، عدم احتكار وقت الحصة، التطبيع الاجتماعي للعلاقات داخل الصف، تحسين الاتصال أو التفاعل مع التلاميذ.
Penggunaan Media Pop Up Book dan Pengaruhnya Terhadap Peningkatan Pemahaman Siswa dalam Memahami Teks-Teks Bahasa Arab Hasan Syukur; Sopwan Mulyawan
EL-IBTIKAR: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol 8, No 1 (2019)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1459.918 KB) | DOI: 10.24235/ibtikar.v8i1.4655

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh penggunaan media pop book tehadap peningkatan pemahaman siswa dalam memahami teks-teks Bahasa Arab dalam pembelajaran Bahasa Aradi kelas VIII Mts An-Nur Kota Cirebon. Dasar pemikiran dari penelitian ini adalah bahwasanya media Pop Up Book merupakan salah satu media pembeljaran yang baru yang di arahkan untuk mempermudah siswa dalam memmahami pembelajaran. Media ini merupakan media yang efektif dalam pembelajaran bahasa arab, Karena media ini mampu memberikan pemahaman bagi siswa dan membuat mereka lebih semangat lagi dalam belajar khususnya dalam mempelajari memahami teks-teks bahasa arab yang dibaca. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan dengan jenis metode eksperimen. Medote pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan cara observasi, tes dan wawancara, sedangkangkan analisis data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan penghitungan N-Gain,uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis. Hasil dari penelitian ini adalah bahawasanya pemahaman siswa dalam membaca teks-teks bahasa arab tanpa menggunakan media pop up book dikelas Eksperimen yaitu dengan nilai minimum 40, maksimum 75 dengan rata-rata 61, 25. Pemahaman siswa dalam membaca teks-teks bahasa arab dengan menggunakan media pop up book dikelas Eksperimen yaitu dengan nilai minimum 40, maksimum 98 dengan rata-rata 83, 18.  Hal ini bermakana bahwasanya terdapat pengaruh penggunaan media pop up book terhadap peningkatan pemahaman siswa dalam memahami teks-teks bahasa arab yang dibaca.
Efektifitas Pembelajaran Menyimak Dan Berbicara Untuk Pemula (Maharat Al-Istima’ Wa Al-Kalam Li Lmustawa Al-Tamhidi) Berbasis KKNI Pada Mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Arab (PBA) IAIN Syekh Nurjati Cirebon Nanin Sumiarni; Aziz Syafrudin Syafrawi
EL-IBTIKAR: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol 8, No 1 (2019)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (935.723 KB) | DOI: 10.24235/ibtikar.v8i1.3910

Abstract

Mata Kuliah al istima wa alkalam lil mustawa al tamhidi adalah mata kuliah hasil dari rumusan capaian pembelajaran (CP) PBA IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Yaitu: Mampu berbahasa Arab, baik lisan maupun tulisan, sesuai MSA (Modern Standard Arabic) dalam bidang agama dan kependidikan yang dapat dipahami oleh penutur asli dan mampu menganalisa wacana lisan dan tulisan berbahasa Arab standar (MSA) secara komprehensif khususnya di bidang agama dan kependidikan dan Kurikulum berbasis Capaian Pembelajaran (CP) atau berbasis KKNI di jurusan Pendidikan Bahasa Arab (PBA) IAIN Syekh Nurjati Cirebon ini telah di uji publikkan pada seminar nasional dengan tema tantangan pengelolaan program studi Pendidikan Bahasa Arab menghadapi kurikulum berbasis KKNI dan pemberlakuan MEA pada tanggal 26 Oktober 2016. Dengan alasan ini maka penulis ingin melihat seberapa besar efektifitas pembelajaran KKNI berbasis CP ini. Secara umum tujuan pembelajaran istima’ adalah agar siswa mampu mengenali bunyi ujaran, mengidentifikasi kata, frasa, dan kalimat, memperoleh informasi, menginterpretasi, menangkap makna, menyimpulkan makna, merespon, mengapresiasi, mengkritisi, dan menilai. Dan penelitian  ini dilaksanakan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif karena penelitian ini berusaha mengkaji sejauh mana keberhasilan rumusan Capaian Pembelajaran (CP) yang terangkum dalam kurikulum Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI). Metode yang digunakan dalam penelitian ini merupakan metode penelitian experiment yang pelaksanaannya menggunakan jenis quasi experiment. dengan desain non-equivalent control group design. Sedangkan data dalam penelitian ini adalah data kuantitatif.dan Sumber data dalam penelitian ini berupa hasil yang didapatkan dari experimen preetest dan posttest pada mahasiswa jurusan PBA. Dari penelitian ini dapat diketahui rata-rata hasil pretest pada kelas eksperimen adalah 71,4595 dan hasil postesnya adalah 82,5946. Sedangkan rata-rata hasil pretest pada kelas kontrol adalah 75,4375 dan hasil postesnya adalah 84,6543. Dari keterangan hasil ini dapat disimpulkan bahwa pembelajaran maharah istima’ wa al kalam lil mustawa al tamhidi berbasis KKNI untuk kelas eksperimen mengalami peningkatan 11, 1351, sedangkan untuk kelas kontrol  mengalami peningkatan 9.2168.
Pengaruh Permainan Kartu Huruf Terhadap Kemampuan Siswa dalam Mengingat Kosakata Bahasa Arab di MTsN 11 Cirebon Nurul Hikmah Permatasari; Masri’ah .
EL-IBTIKAR: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab Vol 8, No 1 (2019)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (944.065 KB) | DOI: 10.24235/ibtikar.v8i2.4261

Abstract

Pembelajaran bahasa Arab itu membutuhkan media pembelajaran. Seorang guru bahasa Arab harus mengetahui penggunaan media yang sesuai dalam pembelajaran bahasa Arab khususnya dalam pembelajaran kosakata. Perbendaharaan kosakata bahasa Arab yang mencukupi tentu dapat menunjang seseorang berkomunikasi dan menulis dengan bahasa tersebut. Artikel ini menegaskan bahwa permainan kartu huruf memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan siswa dalam mengingat kosakata bahasa Arab. Hal ini berdasarkan hasil penelitian terhadap siswa kelas 7 MTsN 11 Cirebon di kelas kontrol dalam pretest mendapatkan hasil mean sebesar 52.42, median sebesar 53, nilai minimum sebesar 19 dan nilai maksimum sebesar 88. Dan dalam posttest mendapatkan hasil mean sebesar 67.31, median sebesar 69, nilai minimum sebesar 38 dan nilai maksimum sebesar 94. Dan di kelas eksperimen dalam pretest mendapatkan hasil mean sebesar 59.72, median sebesar 63, nilai minimum sebesar 25 dan nilai maksimum sebesar 75. Dan dalam posttest mendapatkan hasil mean sebesar 83.67, median sebesar 83.5, nilai minimum sebesar 63 dan nilai maksimum sebesar 100. Berdasarkan data tersebut, df sebesar 70, alpha=0,05 mendapatkan hasil sig (2.tailed)= 0.00<0,05 maka Ha diterima. Adapun metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode Quasi Experiment dengan desain Non Equivalent Control Group Design.

Page 1 of 1 | Total Record : 8