cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Jl. KH. Ahmad Dahlan, PO BOX 202 Purwokerto 53182 Kembaran, Banyumas, Jawa Tengah
Location
Kab. banyumas,
Jawa tengah
INDONESIA
JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi)
ISSN : 25799118     EISSN : 25499750     DOI : http://dx.doi.org/10.30595/jrst
JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi) adalah jurnal peer reviewed dan Open-Acces. JRST merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP) Universitas Muhammadiyah Purwokerto. JRST mengundang para peneliti, dosen, dan praktisi di seluruh dunia untuk bertukar dan memajukan keilmuan di bidang sains dan teknologi yang meliputi bidang Matematika, Kimia, Biologi, Teknologi Rekayasa dan Keteknikan, Farmasi, Geografi, Komputer dan Teknologi Informasi. Dokumen yang dikirim harus dalam format Ms. Word dan ditulis sesuai dengan panduan penulisan. JRST terbit 2 kali dalam setahun pada bulan Maret dan September.
Articles 167 Documents
Algoritma End of File dan Rijndael pada Steganografi Video Imam Riadi; Sunardi Sunardi; Dwi Aryanto
JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi) Volume 5 No. 1 Maret 2021: JRST
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (850.1 KB) | DOI: 10.30595/jrst.v5i1.9187

Abstract

Teknik penyembunyian pesan dalam media digital dikenal dengan istilah steganografi. Peneltitian diranccang untuk membuat steganografi video, pesan yang disisipkan berupa teks terlebih dahulu dienkripsi dengan algoritma Rijndael. Metode Penyisipan pesan pada video adalah metode End of File (EoF).Ektraksi frame pada video menggunakan ffmpeg. Pengujian kualitatif digunakan untuk melihat perubahan frame video dengan indera manusia. Pengujian kuantitatif dilakukan pada enam video dengan resolusi yang berbeda, disisipi pesan dengan ukuran byte yang bervariasi. Frame yang telah disisipi pesan diukur nois-nya dengan Peak Signal to Noise Ratio (PSNR). Keunggulan dari metode EoF dalam penelitian ini adalah frame video dapat menampung pesan dengan ukuran yang tidak terbatas. frame video setelah disisipi pesan dengan berbagai macam ukuran pesan tidak terjadi noise hal ini terlihat dari Nilai MSE nol dan PNSR bernilai Infinity dari hasil pengujian.
Model Komunikasi Alternatif dengan Teknologi MANET (Mobile Ad-Hoc Network) untuk Daerah Rural Fahrudin Mukti Wibowo; Iqsyahiro Kresna A; Aditya Wijayanto
JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi) Volume 5 No. 1 Maret 2021: JRST
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (746.647 KB) | DOI: 10.30595/jrst.v5i1.9213

Abstract

Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki banyak wilayah yang sulit dijangkau, terutama di daerah perbatasan atau rural. Selain itu ketidaksetaraan distribusi penduduk dan ekonomi membuat pembangunan infrastruktur Teknologi Infomasi dan Komunikasi (TIK) secara keseluruhan di Indonesia tidak merata. Provider penyedia Telekomunikasi dan layanan internet di Indonesia belum dapat memenuhi kebutuhan infrastruktur di daerah terpencil. Solusi komunikasi yang berkembang cepat dan tanpa infrastruktur adalah MANET. MANET adalah sekumpulan node nirkabel yang bekerja sama membentuk jaringan. MANET terbentuk dari sekian banyak host yang terkoneksi melewati router tanpa inftrastruktur yang tetap dan berubah–ubah.  Pada pengujian dengan 5 node, kemudian dilakukan analisis QoS dengan standarisasi TIPHON, didapatkan nilai Sangat Bagus Ketika diuji dengan paket 1500 dan 2000 byte mendapatkan nilai indeks lebih dari 3 di Delay, sedangkan Jitter mendapkan nilai Sangat Bagus disemua pengujian dengan nilai indeks diatas 3.  Sedangkan Packet Loss mendapatkan nilai Sangat Bagus pada pengujian paket 1000 dengan nilai dibawah 3, pada pengujian throughput mendapatkan nilai TIPHON Sangat Jelek. Performa MANET dengan routing Babel layak digunakan model komunikasi alternatif karena masih mendapatkan nilai Sangat Bagus pada beberapa pengujian.
Kajian Komponen Angin Zonal dan Meridional sebagai Prekursor Penentu Awal Musim di Palembang Serta Pengaruh ENSO dan IOD Terhadap Variasinya Presli Panusunan Simanjuntak; Dinda Rosyia; Nabila Kendita; Dhiyaul Qalbi; Agus Safril
JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi) Volume 5 No. 1 Maret 2021: JRST
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (922.985 KB) | DOI: 10.30595/jrst.v5i1.6635

Abstract

Prediksi awal musim merupakan informasi yang sangat dibutuhkan oleh berbagai sektor kehidupan.Terdapat berbagai macam metode yang dapat digunakan untuk memprediksi awal musim, salah satunya dengan melihat perubahan arah dan kecepatan dari komponen angin. Hal tersebut didukung oleh pemahaman bahwa angin membawa berbagai zat di atmosfer yang termasuk di dalamnya adalah uap air. Transport uap inilah yang berperan menentukan intensitas dan periode hujan di suatu wilayah. Data acuan yang digunakan adalah data curah hujan bulanan dari Stasiun Klimatologi Palembang. Adapun data penginderaan jauh yang digunakan adalah data angin zonal dan meridional pada lapisan 850 mb yang diperoleh dari ECMWF. Periode yang dikaji adalah Januari 1987 hingga Desember 2017. Data yang diperoleh kemudian dipilih dan di plot kedalam beberapa grafik dengan latar belakang kondisi yang berbeda. Seperti periode normal, periode ENSO kuat dan periode IOD. Hasil analisis menunjukkan bahwa angin zonal dan meridional di Palembang tidak terlalu mempengaruhi awal musim hujan. Sedangkan untuk awal musim kemarau, angin zonal dan meridional tampak lebih berpengaruh. Hal ini disebabkan adanya lag antara keduanya yang mendukung angin zonal dan meridional lapisan 850mb dari permukaan untuk dijadikan prekursor awal musim kemarau di Palembang.
Forensik Router untuk Mendeteksi Flooding Attack Menggunakan Metode Live Forensic Ilman Pradhana; Imam Riadi; Yudi Prayudi
JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi) Volume 5 No. 1 Maret 2021: JRST
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (941.575 KB) | DOI: 10.30595/jrst.v5i1.7662

Abstract

Teknologi informasi di era saat ini menunjukkan perkembangan yang pesat khususnya dalam bidang komputer berbasis jaringan. Di sisi lain, terdapat beberapa oknum-oknum tertentu yang menyalahgunakan teknologi tersebut salah satunya dengan melakukan serangan pada jaringan komputer. Router merupakan perangkat jaringan yang dapat membuat jaringan lokal bisa terhubung ke jaringan public. Router seringkali menjadi target serangan, hal ini dikarenakan Router menjadi jalur lalu lintas pengiriman data.  Flooding Attack merupakan salah satu serangan pada jaringan komputer. Serangan yang dilakukan bertujuan membanjiri lalu lintas data pada jaringan sehingga dapat menyebabkan jaringan menjadi down (lumpuh) diakibatkan kelebihan beban. Untuk mendeteksi Flooding Attack diperlukan beberapa alat seperti Winbox yang digunakan untuk mendapatkan Log Activity, Log Traffics dan Ip Address serta Wireshark sebagai alat untuk mencari informasi yang terdapat pada Log Traffic yang dapat digunakan sebagai bukti digital dengan menggunakan metode Live Forensics. Dalam penelitian ini, informasi yang akan digali adalah Log Activity, Log Traffics dan IP Address. Untuk memperoleh informasi tersebut, maka dilakukan beberapa simulasi serangan pada Router. Dari simulasi yang dilakukan terjadi peningkatan signifikan pada lalulintas jaringan Router serta penggunaan sumber daya yang juga meningkat. Adapun output dari penelitian ini yaitu menemukan dan menarik data-data penting yang merupakan bukti digital berupa Log Activity serta Log Traffic. Informasi yang diperoleh pada file log tersebut yaitu ditemukan adanya IP Address yang terdeteksi melakukan serangan yaitu IP Address 192.168.2.252. Beberapa informasi yang terdapat pada log file yang telah ditarik juga dapat dijadikan sebagai barang bukti dalam persidangan.
Pengaruh Inti Stator Terhadap Performa Generator Magnet Permanen Fluks Aksial Satu Fasa Hari Prasetijo
JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi) Volume 6 No. 2 September 2022: JRST
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1305.863 KB) | DOI: 10.30595/jrst.v6i2.13668

Abstract

Studi ini menganalisa aplikasi mesin permanen magnet fluks aksial sebagai generator.  Tipe generator magnet permanen flux aksial yang dianalisa yaitu single stator double rotor axial-flux.   Tujuan dari studi ini adalah menganalisa pengaruh penambahan inti stator terhadap performa generator.  Metode yang digunakan adalah simulasi menggunakan aplikasi FEEM 4.2.  untuk mengamati parameter rapat fluks magnet (Br) dan fluks magnet (ϕ) pada celah udara, back-emf (E-rms) generator, dan kapasitas daya nyata (S) pada generator tanpa inti stator (coreless stator) dan penambahan ferrite pada belitan stator dengan variabel pemasangan magnet pada rotor (PM).  Celah udara (δ) antara stator dan rotor konstan pada jarak 2 mm dengan variabel kedalaman pemasangan magnet permanen pada piringan rotor. Hasilnya penambahan inti ferrite pada stator meningkatkan fluks, back-emf dan daya generator sebesar 27,9%, 28,5%, 28,9% dan 35,9% untuk pemasangan magnet permanen pada kedalaman berturut-turut 0%, 5%, 10% dan 50%. Penambahan inti ferrite pada belitan stator generator magnet permanen fluks aksial signifikan meningkatkan Br, Φ, E-rms dan S.
Metode Geological Strength Index (GSI) untuk Perkiraan Bahaya Bencana Geoteknik pada Lereng Ruas Gorontalo Outer Ring Road Segment 1 STA 6+450 Rachmat Ramadhan Nur Syamsuri; Ahmad Zainuri; Muhammad Kasim
JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi) Volume 6 No. 1 Maret 2022: JRST
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1128.566 KB) | DOI: 10.30595/jrst.v6i1.11097

Abstract

GORR atau Gorontalo Outer Ring Road merupakan jalan nasional yang  menghubungkan tiga wilayah yang bertujuan untuk meningkatkan perekonomian tiga wilayah tersebut yang mana sejarah geologinya berada pada busur kepulauan magmatik dengan peristiwa struktural terjadi sebanyak 2 periode mengakibatan intensif rekahan yang terbentuk. Penggunaan metode GSI bertujuan untuk mengetahui tingkat kualitas massa batuan dengan pengambilan data menggunakan scanline mapping kemudian penilaian GSI berdasarkan paramater yang ditentukan meliputi Structure Rating dan Surface Conditon Rating. Hasil analisa mendapatkan bahwa lereng ini memiliki nilai GSI sebesar 45 yang menunjukan kualitas maasa batuan buruk-sedang. Potensi  perkiraan terjadinya bahaya geoteknik diakibatkan adanya arah kemiringan lapisan yang searah dengan lereng. Oleh karena, itu perlu adanya perencanaan yang tepat ataupun perkuatan.
Pemanfaatan Teknologi Informasi untuk Penjualan Hasil Pertanian Jeruk di Kabupaten Garut Menggunakan Pendekatan Extreme Programming Yosep Bustomi; Sri Rahayu
JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi) Volume 7 No. 1 Maret 2023: JRST
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1007.339 KB) | DOI: 10.30595/jrst.v7i1.15501

Abstract

Perkembangan teknologi saat ini sudah sampai ke pelosok daerah yang dapat dimanfaatkan di berbagai bidang, salah satunya bidang pertanian. Dengan perkembangan teknologi tersebut memberikan peluang bagi petani untuk menjual hasil pertanian secara langsung sehingga rantai pemasaran lebih singkat yaitu petani ke konsumen. Kemudian konsumen bisa mengkonsumsi hasil pertanian yang lebih segar atau dikenal dengan istilah fresh from farmers. Kabupaten Garut merupakan kabupaten dengan mayoritas mata pencaharian sebaga petani, salah satunya adalah petani jeruk. Permasalahan yang terjadi yaitu terkait dengan pemasaran. Rantai distribusi yang panjang dan pemahaman teknologi yang terbatas bagi petani menjadikan konsumen dan petani terkadang dirugikan dengan adanya tengkulak yang mengambil keuntungan dari rantai pemasaran. Aplikasi pejualan hasil pertanian merupakan salah satu solusi masalah ini. Aplikasi tersebut bisa menjadi jembatan bagi petani dan konsumen sehingga bisa langsung bertransaksi secara online dengan perangkat elektronik. Metodologi yang digunakan dalam penelitian pengembangan aplikasi ini yaitu XP (Extreme Programming). Metode penelitian XP merupakan bagian dari Agile yang tahapannya sudah disederhanakan dibandingkan dengan metode yang lain sehingga fleksible dan efisien. Penelitian ini bertujuan untuk membuat analisis aplikasi yang bisa memenuhi kebutuhan petani dan konsumen dalam bertransaksi secara langsung. Adapun hasil dari penelitian ini berupa analisis aplikasi berbasis web yang memiliki fungsi sebagai media transaksi dan komunikasi yang memberikan manfaat langsung bagi petani dan konsumen.
Predikisi Rata-Rata Curah Hujan Bulanan di Pasuruan Menggunakan Metode Holt-Winters Exponential Smoothing Afifah Nur Aini; Putroue Keumala Intan; Nurissaidah Ulinnuha
JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi) Volume 5 No. 2 September 2021: JRST
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (915.727 KB) | DOI: 10.30595/jrst.v5i2.9702

Abstract

Curah hujan merupakan butiran – butiran air yang keluar dari gumpalan awan. Curah hujan sangat penting dalam berlangsung nya kehidupan sehari – hari. Penelitian ini bertujuan untuk meramalkan  rata – rata curah hujan bulanan di Pasuruan dengan menggunakan Metode Holt- Winters Exponential Smoothing. Dimana Metode Holt- Winters Exponential Smoothing merupakan salah satu metode yang dapat digunakan untuk melakukan perhitungan prediksi untuk kedepan nya dengan menggunakan data pada tahun sebelumnya dimana pola data yang digunakan merupakan pola data trend dan pola data musiman. Data yang digunakan untuk penelitian  ini adalah data rata – rata curah hujan bulanan di Pasuruan  pada tahun 2015 – 2019. Data yang didapat merupakan hasil dari Badan Pusat Statistik Pasuruan. Hasil dari penelitian yang dilakukan ini didapat nilai  α=0,024281 ,β=0 ,dan  γ=0,084768 dengan MAPE yang didapat adalah 41% dimana dapat dikatakan bahwa pada metode Holt – Winters Exponential Smoothing menggunakan Model Multiplicative cukup baik dalam melakukan prediksi rata – rata curah hujan di Pasuruan.
Karakter Mutu Simplisia dan Ekstrak Tumbuhan Antidiabetes Lokal dari Banyumas Dwi Hartanti; Shintia Lintang Charisma; Hidayah Anisa Fitri; Fitriani Fitriani; Denia Awanda Putri; Jeri Rinawati; Widya Agustina; Alwani Hamad
JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi) Volume 6 No. 2 September 2022: JRST
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1182.108 KB) | DOI: 10.30595/jrst.v6i2.15545

Abstract

Daun mindi (Melia azedarach L.), buah kersen (Muntingia calabura L.), serta daun dan bunga tapakdara (Catharanthus roseus (L.) G.Don) digunakan masyarakat Baturraden dan Sumbang (Banyumas) untuk pengobatan tradisional diabetes. Penelitian ini mengkarakterisasi beberapa parameter mutu simplisia dan ekstrak ketiga tumbuhan tersebut.  Simplisia dibuat dari bahan tumbuhan yang dikumpulkan dari tiga desa di wilayah kecamata Baturraden dan Sumbang. Morfologi makroskopik dan mikroskopik, profil kromatografi lapis tipis (KLT), kadar fenolik total, dan kadar flavonoid total simplisia, serta kadar air, kadar abu total, dan kadar abu tidak larut asam ekstrak dianalisis dengan metode standar dalam Farmakope Herbal Indonesia (FHI) 2017. Karakter makroskopik, fragmen diagnostik, dan profil KLT dari simplisia hasil penelitian ini diusulkan untuk menjadi standar dalam memastikan kebenaran identitas simplisia. Kadar fenolik total dan kadar flavonoid total simplisia daun mindi, buah kersen, serta daun dan bunga tapakdara masing-masing sebesar 0,74±0,07 dan 0,99±0,31; 1,62±0,36 dan 1,39±0,11; dan 0,94±0,02 dan 1,98±0,04%. Nilai tersebut diusulkan sebagai standar untuk aspek kandungan masing-masing simplisia. Data kadar air, kadar abu total, dan kadar abu tidak larut asam diusulkan sebagai standar aspek kemurnian dari masing-masing ekstrak.
Sistem Pintar IoT Berbasis Arduino dan Android untuk Pengontrolan Kondisi pH dan TDS pada Pengairan Hidroponik Agus Ismail; Irvan Hermala; Nur Hendrasto; Harisuddin Harisuddin; Syukur Daulay
JRST (Jurnal Riset Sains dan Teknologi) Volume 6 No. 1 Maret 2022: JRST
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (945.158 KB) | DOI: 10.30595/jrst.v6i1.12387

Abstract

IoT merupakan salah satu kemajuan yang signifikan dalam bidang informasi dan teknologi dan terus dapat dikembangkan untuk kemudahan aktivitas manusia. Pada penelitian ini, Sistem pintar IoT berbasis arduino dan android untuk pengukuran keasaman dan nutrisi air pada hidroponik. Arduino digunakan sebagai prosesor data yang masuk dari sensor untuk ditampilkan pada layar dan direspon memlaui relay untuk menghidupkan pompa jika nilai TDS dibawah nilai yang ditentukan. Data dari arduino dikirim ke cloud firebase sehingga bisa diakses melalui perangkat android.  Perangkat lunak prosesor Arduino menggunkan bahasa C yang diedit pada IDE arduino. Android didesain menggunakan XML dan Kotlin untuk membantu proses control aplikasi yang dibuat menggunakan aplikasi android studio. Alat ukur arduino dikalibrasi dengan menggunakan data tegangan dan data PH serta data TDS yang seharusnya pada cairan kalibrasi. Kemudian didapatkan model linier untuk PH dan model polynomial pangkat tiga untuk TDS. Model tersebut diimplementasikan pada arduino dan didapatkan nilai pengukuran mendekati nilai kalibrasi dengan kesalahan 5.86% untuk PH dan 11.1% untuk TDS. Sistem IoT diamati dengan mencoba tampilan data serta otomasi dan control manual melalui android. Hasil tampilan, otomasi dan kontrol  manual bekerja secara efektif sesuai fungsi sebagai IoT.

Page 7 of 17 | Total Record : 167