cover
Contact Name
M. Syukri Ismail
Contact Email
msyukri_ismail@staiyasnibungo.ac.id
Phone
+6282278916431
Journal Mail Official
jurnalnurelislam@gmail.com
Editorial Address
Jl. Lintas Sumatera KM.04 Sungai Binjai Kec. Bathin III Kab. Bungo Provinsi Jambi Kode Pos 37211
Location
Kab. bungo,
Jambi
INDONESIA
NUR EL-ISLAM : Jurnal Pendidikan dan Sosial Keagamaan
ISSN : 23377828     EISSN : 25276263     DOI : -
NUR EL-ISLAM Jurnal Pendidikan dan Sosial Keagamaan the journal is published by Institut Agama Islam Yasni Bungo Jambi Indonesia. It’s dedicated for the publication of scientific articles in Islamic Education, Islamic Economics and Religious Studies. The languages used in this journal are Indonesia, English and Arabic. This journal is published twice a year, April and October in printed and online version. The editors receive scientific articles of academics, lecturers, and researchers who have never been published by other Journals.
Articles 492 Documents
SARANA DAN PRASARANA YANG BAIK MENJADI BAGIAN UJUNG TOMBAK KEBERHASILAN LEMBAGA PENDIDIKAN ISLAM Novita, Mona
NUR EL-ISLAM : Jurnal Pendidikan dan Sosial Keagamaan Vol 4 No 2 (2017): (Oktober 2017)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berangkat dari tanggung jawab pendidikan oleh orang tua dan guru untuk mengajar anak dan murid mereka, maka sudah seharusnya orang tua dan guru tersebut menyediakan sarana-sarana belajar yang bermanfaat dalam semua lapangan ilmu pengetahuan agar anak-anak mereka memperoleh pendidikan dan latihan yang memadai. Sarana dan prasarana yang dimiliki sekolah merupakan faktor pendukung terlaksananya program sekolah, khususnya kegiatan pembelajaran yang dilakukan guru. Sarana dan prasarana yang dimiliki sekolah harus dikelola dengan baik, dengan tujuan jika warga sekolah hendak memerlukan atau menggunakannya, maka sarana dan prasarana tersebut dalam keadaan siap pakai. Menurut perspektif pemerintah, kegiatan manajemen sarana dan prasarana pendidikan setidak-tidaknya memiliki delapan (8) mata rantai kegiatan. Sementara menurut Peraturan Menteri No 24 Tahun 2007 bahwa Standar Nasional Pendidikan tentang Sarana dan Prasarana mencakup tujuh (7) kegiatan manajemen. Guna mengoptimalkan pengadaan, penyaluran, inventarisasi, pemeliharaan, penyimpanan dan pengahapusan sarana dan prasarana pendidikan, maka diperlukan perencanaan yang matang, sehingga sekolah dituntut untuk memiliki kemandirian untuk mengatur dan mengurus sekolah menurut kebutuhan berdasarkan aspirasi dan partisipasi warga sekolah dengan tetap mengacu pada peraturan dan perundangan-undangan yang berlaku. Artikel ilmiah singkat ini akan menjelaskan konsep pengelolaan sarana dan prasarana dalam pendidikan islam yang dapat menunjang proses belajar mengajar, sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai dengan hasil yang maksimal.Kata kunci: Sarana, Prasarana, Manajemen Sarana dan Prasarana
SUMBER DAYA MANUSIA YANG BERKUALITAS SEBAGAI HARTA YANG BERHARGA DALAM SEBUAH LEMBAGA PENDIDIKAN ISLAM Novita, Mona
NUR EL-ISLAM : Jurnal Pendidikan dan Sosial Keagamaan Vol 4 No 1 (2017): (April 2017)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keberhasilan melakukan pembangunan pendidikan ditentukan oleh banyak faktor, salah satunya adalah keberhasilan Sumber Daya Manusia (SDM). SDM merupakan komponen yang mendasar dan menjadi sangat dominan dalam semua kegiatan manajemen baik dalam skala besar maupuun kecil termasuk dalam skala pembangunan pendidikan dan kebudayaan nasional. Hal itu karena yang menjalankan semua fungsi manajemen adalah manusia, sementara komponen lain merupakan pendukung atau pembantu, bahkan ada yang yang bersifat pelengkap. Berangkat dari hal tersebut, maka sudah seharusnya SDM tersebut dikelola dengan cara yang baik mengikuti ajaran Al-Quran dan Al-Hadits, diantaranya: 1) tidak bekerja secara sembrono, 2) setiap manusia dinilai dari hasil kerjanya, 3) bekerja secara optimal dan komitmen terhadap proses dan hasil kerja yang bermutu, 4) bekerja secara efektif dan efisien, 5) mengerjakan sesuatu dengan sungguh-sungguh dan 6) memiliki dinamika yang tinggi. Dengan pengelolaan atau manajemen SDM secara Islami yang dijelaskan pada artikel ilmiah ini, maka dapat menjadi bahan pertimbangan bagi pengambil kebijakan dalam dunia pendidikan untuk mengutamakan proses mengelola atau memanajemen SDM yang baik agar tujuan pendidikan dapat tercapai sesuai dengan yang diamanahkan dalam UUD No. 20 Tahun 2003.Kata kunci: Sumber Daya Manusia, Manajemen SDM dalam Islam, Pendidikan Islam
MEMAHAMI ISTI’ARAH DALAM AL-QURAN ., Mubaidillah
NUR EL-ISLAM : Jurnal Pendidikan dan Sosial Keagamaan Vol 4 No 2 (2017): (Oktober 2017)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sebagai kitab suci yang autentik dan sempurna, wajar jika al-Qur?an dianggap sakral dan harus diterima sebagai doktrin yang didekati secara  dogmatis-ideologis. Namun, tentulah akan lebih memuaskan akal dan melegakan hati, jika al-Qur?an didekati melalui metodologi ilmiah-rasional. Untuk itu, ayat-ayat al-Qur?an-terutama yang menimbulkan pemahaman ambigu (mutasyabihat) harus mendapat ?sentuhan? makna esoteris (takwil). Perangkat takwil ini melahirkan beragam interpretasi tentang implementasi kajian bahasa dan sastra sehingga bahasa al-Quran itu bias dipahami karena al-Quran itu adalah petunjuk bagi manusia , dan di antara fokus kajian pemikir belakangan adalah wacana  majas (Metafora) dan  hakiki (denotative). Di sinilah pentingnya penalaran terhadap ayat-ayat al-Qur?an. Meskipun konsep ini tidak diterima di semua kalangan ulama, ia telah menjadi kajian tersendiri dalam disiplin ilmu tafsir dan al-Quran, yang dinamakan dengan konsep Hakikat dan Majaz.Kata Kunci : Isti?arah, Dogmatis-ideologis, Hakikat, Majaz
IMPLEMENTASI NILAI KARAKTER JUJUR DI SEKOLAH BUNDA PAUD KERINCI Waseza, Fitria Carli
NUR EL-ISLAM : Jurnal Pendidikan dan Sosial Keagamaan Vol 4 No 2 (2017): (Oktober 2017)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan karakter tidak lepas dari nilai-nilai dasar yang dipandang baik. Salah satunya nilai karakter adalah jujur. Kejujuran dalam konteks di sekolah menjadi sangat penting untuk menjadikan karakter peserta didik saat ini sebagai bekal mengarungi kehidupan di masa yang akan datang. Karakter seperti ini dapat dilihat secara langsung dalam kehidupan kelas. Dalam proses pembelajaran, guru harus meintegrasikan nilai-nilai kejujuran kepada peserta didik. Berkaitan dengan implementasi nilai karakter jujur pada Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Proses implementasi karakter jujur yang disampaikan dan dicontohkan oleh guru sebaiknya dilakukan secara tepat kepada anak dengan cara berupaya menyesuaikan atau mencocokan antara informasi dengan fenomena yang selalu berdasarkan pada kebenaran. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskripif analitis. Jenis penelitian ini bertujuan untuk memperoleh pemaparan yang objektif mengenai analisis implementasi nilai karakter jujur di  sekolah Bunda PAUD. Subjek dalam penelitian ini adalah semua yang berhubungan dengan karakteristik implementasi nilai jujur di sekolah bunda PAUD kerinci dengan meggunakan metode Snowballsampling.  Kata Kunci : Implementasi, Karakter Jujur, PAUD.
AN ANALYSIS OF THE STUDENTS’ ABILITY IN USING ADVERB OF FREQUENCY IN SIMPLE PRESENT TENSE: A STUDY ON THE FIRST YEAR STUDENTS OF SMA N 7 PADANG IN ACADEMIC YEAR 2009/2010 Riani, Novi
NUR EL-ISLAM : Jurnal Pendidikan dan Sosial Keagamaan Vol 4 No 2 (2017): (Oktober 2017)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The objective of this research was to describe the ability of the first year students of SMA N 7 Padang to use adverb of frequency in simple present tense. The population of this research was the first year students of SMA N 7 Padang in academic year 2009/2010. There were 305 students as members of population. In selecting the sample, the researcher used cluster random sampling. Finally, class X2 that consisted of 36 students was a sample of this research. in technique of collecting data, the researcher used structure test that consisted of 40 items as instrumenataion. Before giving the test to the sample, the test was tried out. Then, the researcher analyzed the data by counting standard deviation (SD) and mean (M). Generally, the result of this research showed that the ability of the first year students of SMA N 7 Padang to use adverb of frequency in simple present tense was moderate. It was proved by the fact that 6 students (16,7%) had high ability, 23 students (63,9%) had moderate ability, and 7 students (19,4%). Specifically, the ability of the students to use adverb of frequency in  affirmative sentence of smple present tense was moderate since 25 students (69.4%) had moderate ability. The ability of students to use adverb of frequency in  negative sentence of simple present tense was moderate. It was due to the fact that 22 students (61.1%) had moderate ability, the ability of students to use adverb of frequency in interrogative sntece of smple present tense was moderte. it was due to the fact that 16 students (44.4%) had moderate ability.                                                Keywords: Ability, Adverb of Frequency, Present Tense.
PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN BIOLOGI BERORIENTASI MEANINGFUL LEARNING DISERTAI PETA KONSEP PADA MATERI SISTEM PEREDARAN DARAH KELAS XI SMA Rahmi, Laili
NUR EL-ISLAM : Jurnal Pendidikan dan Sosial Keagamaan Vol 4 No 1 (2017): (April 2017)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Biologi sebagai salah satu bidang studi yang menantang siswa untuk mengkonstruksi pengetahuan serta membangun pemahaman konsep. Pembelajaran yang berorientasi pada pemahaman konsep merupakan pembelajaran yang bermakna. Ciri pembelajaran bermakna yaitu menekankan pada keterlibatan siswa dalam belajar. Guru dapat merancang pembelajaran yang memungkinkan siswa belajar lebih aktif, salah satunya dengan penggunaan modul. Pada SMAN 2 Padang Panjang guru belum berupaya mengembangkan modul yang dapat membantu siswa memahami konsep materi secara bermakna khususnya pada materi sistem peredaran darah. Pengembangan modul menggunakan model 4-D yaitu define (pendefenisian), design (perancangan), develop (pengembangan) dan disseminate (penyebaran). Pengumpulan data dilakukan dengan validasi dan uji coba produk yang dikembangkan. Uji coba secara terbatas dilakukan pada siswa kelas XI I.A 3 SMA Negeri 2 Padang Panjang Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa modul pembelajaran yang dikembangkan memperoleh skor rata-rata dari validator ahli dan validator praktisi yaitu 3,58 dengan kategori sangat valid. RPP yang dikembangkan mendapat skor rata-rata 3,59 dengan kategori sangat valid, dan soal evaluasi yang dikembangkan mendapatkan skor rata-rata 4,5 dengan kategori sangat baik. Praktikalitas modul diketahui dari keterlaksanaan RPP dengan skor rata-rata yang diperoleh adalah 3,71 dalam kategori sangat baik, respon guru terhadap praktikalitas modul memperoleh skor rata-rata 3,5 dengan kategori sesuai dan respon siswa terhadap praktikalitas modul memperoleh skor rata-rata 3,38 dengan kategori sesuai. Efektifitas modul diketahui dari aktifitas siswa yang mencapai persentase 68% dengan kategori tinggi dan hasil belajar yang diperoleh mencapai kriteria ketuntasan klasikal 79%Kata Kunci: Modul Pembelajaran Biologi, Meaningful Learning, Peta Konsep, Materi Sistem Peredaran Darah
PENANGANAN KESULITAN BELAJAR ANAK DENGAN ADHD (STUDY KASUS PUSAT LAYANAN PSIKOLOGI BISMIKA MUARA BUNGO) Narti, Wiwin
NUR EL-ISLAM : Jurnal Pendidikan dan Sosial Keagamaan Vol 4 No 1 (2017): (April 2017)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Setiap anak mempunyai hak yang sama untuk mendapatkan pembelajaran, akan tetapi tidak semua anak dapat diperlakukan dengan sama, seperti halnya pada anak dengan ADHD. Perilakunya yang berbeda dengan anak pada umumnya membuat anak dengan ADHD membutuhkan cara yang berbeda untuk belajar. Pusat Layanan Psikologi Bismika Muara Bungo menerapkan berbagai macam pendekatan yang merupakan serangkaian kegiatan atau program untuk meningkat kemampuan belajar anak dengan ADHD. Adapun beberapa pendekatan tersebut yaitu (1) kerjasama antara orangtua dengan terapis, (2) melatih anak untuk duduk mandiri, (3) olahraga, (4) kegiatan belajar (akademik), (5) modifikasi perilaku, (6) penggunaan APE, (7) penggunaan reward, (8) terapi EFT (emotional freedom technique), dan (9) motivasi.Kata Kunci: Kesulitan Belajar, ADHD, Pusat Layanan Psikologi Bismika
FAKTOR-FAKTOR YANG MENDUKUNG PENGEMBANGAN OBYEK WISATA BUKIT KHAYANGAN DI KOTA SUNGAI PENUH PROVINSI JAMBI Waseza, Fitria Carli
NUR EL-ISLAM : Jurnal Pendidikan dan Sosial Keagamaan Vol 4 No 1 (2017): (April 2017)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Artikel ini ditulis untuk mengetahui tentang faktor-faktor apa saja yang mendukung pengembangan obyek wisata bukit khayangan di kota sungai penuh provinsi jambi. Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu jumlah pengunjung obyek wisata dari tahun 2008-2011. Sumber data penelitian ini adalah sumber primer yang dituturkan atau didapatkan langsung oleh informan. Sampel sumber data di pilih secara purposive atau sumber data dengan pertimbangan tertentu. Teknik analisis data yang digunakan peneliti adalah teknik kualitatif dimana peneliti menggunakan kata-kata secara deskriptif untuk menjelaskan fakta yang diperoleh peneliti Data di kumpulkan dengan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Temuan penelitian ini yaitu faktor-faktor yang berperan mendukung pengembangan obyek wisata bukit khayangan meliputi faktor lokasi, topografi, keadaan iklim, sumber air, aksesibilitas, infrastruktur dan sapta pesona, sedangkan faktor yang kurang mendukung adalah atraksi wisata dan akomodasi. Atraksi wisata atau daya tarik yang terdapat di obyek wisata bukit khayangan ini tidak lain hanya pemandangan alam saja tanpa ada atraksi wisata pendukung lainnya dan tidak tersedianya fasilitas akomodasi baik itu penginapan maupun rumah makan di sekitar obyek wisata bukit khayangan.Kata Kunci : Faktor Pendukung, Pengembangan Obyek Wisata, Bukit Kayangan
KONTRIBUSI BANK SYARIAH MANDIRI CABANG JAMBI DALAM PEMBIAYAAN UMKM DI KOTA JAMBI Ferawati, Rofiqoh; Solihin, Muhammad
NUR EL-ISLAM : Jurnal Pendidikan dan Sosial Keagamaan Vol 4 No 2 (2017): (Oktober 2017)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kontribusi BSM dalam pembiayaan UMKM di Kota Jambi. Kontribusi BSM dalam pembiayaan UMKM di Kota Jambi saat ini difokuskan pada pemberian modal usaha dan pendampingan usaha. Meskipun dengan strategi ini saja, BSM Cabang Jambi sudah berperan aktif memberdayakan ekonomi masyarakat dalam meningkatkan usaha nasabah mikro dengan terus memberikan suntikan modal bagi wirausaha yang memilki prospek dan memenuhi syarat dalam mengajukan pembiayaan.  Metode Penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Hasil penelitian menemukan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi kontribusi BSM dalam pembiayaan UMKM di Kota Jambi dilihat dari pendukungnya adalah KUR sebagai pembiayaan yang meringankan bagi UMKM. Kata kunci: UMKM, Pembiayaan Syariah, Kontribusi, Bank Syariah Mandiri, 
METODOLOGI PENGAJARAN BAHASA ARAB BERBASIS MEDIA (POWERPOINT) ., Masri
NUR EL-ISLAM : Jurnal Pendidikan dan Sosial Keagamaan Vol 3 No 2 (2016): (Oktober 2016)
Publisher : Institut Agama Islam Yasni Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembelajaran bahasa Arab dewasa ini seringkali diabaikan dan dijadikan sebagai pembelajaran yang ditakuti oleh pelajar. Tugas pendidik seyogyanya menjadikan bahasa Arab sebagai pembelajaran yang menyenangkan dan memudahkan dalam penyampaian materi yang dapat membantu siswa memahami apa yang disampaikan. Demi mencapai prestasi belajar yang memuaskan tersebut dengan system pendidikan yang semakin maju dan didukung juga perkembangan teknologi. Teknologi multimedia telah menjanjikan potensi besar dalam merubah cara seseorang untuk belajar, untuk memperoleh informasi, menyesuaikan informasi dan sebagainya. Pembelajaran berbasis multimedia menjadi semakin umum. Meskipun memiliki keterbatasan,dan tentu tidak harus dilihat sebagai pengganti untuk wajah-to-face interaksi, itu memang memiliki banyak keuntungan untuk pengembangan guru profesional.Multimedia juga menyediakan peluang bagi pendidik untuk mengembangkan teknik pembelajaran sehingga menghasilkan hasil yang maksimal. Pembelajaran media presentasi berupa Microsoft office powerpoint yang banyak digunakan dalam berbagai bidang salah satunya adalah bidang pembelajaran. Dalam bidang pembelajaran media pembelajaran berbasis presentasi Microsoft office powerpoint dapat memudahkan dalam penyampaian materi dalam proses pembelajaran. Misalnya dengan menggunakan Microsoft office powerpoint kita dapat mempersingkat materi pembelajaran dengan menampilkan point-point dari materi tersebut. Pembelajaran dengan menggunakan Microsoft office powerpoint dapat meningkatkan hasil belajar yang bersifat multimedia, dengan menggunakan Microsoft office power point juga proses pembelajaran dapat mencampurkan berbagai media diantaranya teks, gambar, video dan animasi.   Keywords: Metodologi Pengajaran Bahasa Arab, Media Power Point

Page 6 of 50 | Total Record : 492