cover
Contact Name
Asep Amam
Contact Email
aam@student.upi.edu
Phone
-
Journal Mail Official
teoremamathunigal17@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. ciamis,
Jawa barat
INDONESIA
Teorema: Teori dan Riset Matematika
Published by Universitas Galuh
ISSN : 25410660     EISSN : 25977237     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Teorema: Teori dan Riset Matematika merupakan sarana publikasi ilmiah yang terbit setiap bulan Maret dan September, dikelola oleh Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Galuh (Unigal) Ciamis dengan P-ISSN 2541-0660 dan E-ISSN 2597-7237.
Arjuna Subject : -
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 2 (2018): September" : 7 Documents clear
PEMETAAN HIGH ORDER THINGKING (HOT) MATEMATIS SISWA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA SE-KOTA TASIKMALAYA AA Gde Somatanaya; Depi Ardian Nugraha
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 3, No 2 (2018): September
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (291.336 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v3i2.1170

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya kompetensi atau kemampuan matematis dimiliki oleh setiap siswa, terutama untuk melanjutkan pendidikan pada jenjang yang lebih tinggi, digunakan dalam kehidupan sehari-hari di lingkungan masyarakat, atau untuk menunjang kebutuhan yang berkaitan dengan pekerjaan. Selain hal tersebut penelitian ini juga dilatarbelakangi oleh permasalahan sulitnya mahasiswa khususnya mahasiswa tingkat akhir memperoleh data yang akurat, terbaru, memiliki akuntabilitas yang bisa dipertanggunjawabkan dan yang paling penting mudah diakses untuk dijadikan dasar penelitian mahasiswa, terutama mengenai kemampuan berpikir matematis siswa. Banyak lembaga-lembaga penelitian seperti National Council Teacher Matematics (NCTM), Programme Internationale for Student Assesment (PISA), dll, yang sudah melakukan riset di bidang matematisa, namun penelitian-penelitan tersebut tidak terfokus pada kemampuan berpikir matematis saja. Selain itu keterbatasan mahasiswa dalam mengakses hasil penelitian yang telah dilakukan oleh beberapa lembaga tersebut, yang menurut mahasiswa sulit. Hal ini yang mendorong peneliti untuk melakukan penelitian membuat peta kemampuan berpikir matematis khususnya kemampuan High order thingking (HOT) matematis siswa SMP Se-Kota Tasikmalaya. Tujuan dari penelitian ini adalah memberikan gambaran mengenai kemampuan High order thingking (HOT) matematis siswa SMP Se-Kota Tasikmalaya yang valid, up to date, memiliki akuntabilitas yang dapat dipertanggungjawabkan dan mudah diakses. Selain itu tujuan dari penelitian ini yaitu dapat dijadikan dasar penelitian lebih lanjut, baik oleh peneliti pada umumnya dan mahasiswa program studi pendidikan matematisa FKIP UNSIL pada khususnya. Kemampuan High order thingking (HOT) matematis merupakan kemampuan berpikir non-prosedural yang mencakup kemampuan mencari dan mengeksplorasi pola untuk memahami struktur matematis serta hubungan yang mendasarinya; kemampuan menggunakan fakta-fakta yang tersedia secara efektif dan tepat untuk memformulasikan serta menyelesaikan masalah; kemampuan membuat ide-ide matematis secara bermakna; kemampuan berpikir dan bernalar secara fleksibel melalui penyusunan konjektur, generalisasi, dan jastifikasi; serta kemampuan menetapkan bahwa suatu hasil pemecahan masalah bersifat masuk akal atau logis. Kemampuan High Order Thingking Matematis siswa penting dimiliki oleh setiap siswa yang belajar matematisa di berbagai tingkatan sekolah, terkait dengan kebutuhan siswa untuk memecahkan masalah yang dihadapinya dalam kehidupan sehari-hari. Oleh sebab itu, kemampuan berpikir matematis terutama yang menyangkut doing math (aktivitas matematisa) dan berpikir matematis tingkat tinggi perlu mendapatkan perhatian khusus dalam proses pembelajaran matematisa. Luaran dari penelitian ini yaitu gambaran mengenai kemampuan High order thingking (HOT) matematis siswa SMP Se-Kota Tasikmalaya, tulisan berupa buku yang berisikan macam-macam kemampuan matematis yang termasuk level High Order Thingking (HOT) dan kajiannya beserta indikator-indikator ketercapaiannya, proseding pada seminar ilmiah berskala nasional, dan artikel untuk publikasi ilmiah dalam jurnal nasional terakreditasi atau jurnal internasional.  Keywords: High Order Thingking, High Order Thingking of Matematics, Kemampuan generalisasi, berpikir kritis, berpikir kreatif, pemecahan masalah matematis, koneksi matematis, komunikasi matematis dan representasi matematis.
IMPLEMENTASI MODEL AUTOREGRESSIVE INTEGRATED MOVING AVERAGE (ARIMA) UNTUK PERAMALAN JUMLAH PENUMPANG KERETA API DI PULAU SUMATERA Isop Siti Nurjanah; Dadang Ruhiat; Dini Andiani
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 3, No 2 (2018): September
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (807.223 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v3i2.1421

Abstract

Pemodelan dan peramalan runtun waktu saat ini sering digunakan di berbagai bidang termasuk dibidang transportasi, baik transportasi darat, laut maupun transportasi udara. Akhir-akhir inimasyarakat banyak menggunakan transportasi darat dengan menggunakan jasa layanan dari PT.Kereta Api Indonesia. Terkait hal tersebut, penelitian ini membahas tentang pemodelan danperamalan jumlah penumpang PT. Kereta Api Indonesia secara khusus untuk wilayah operasi diPulau Sumatera dengan menggunakan pendekatan metode Box-Jenkins, yaitu modelAutoregressive Integrated Moving Average (ARIMA). Pemodelan dan peramalan dalam penelitianini menggunakan data jumlah penumpang PT. Kereta Api Indonesia di Pulau Sumatera selama 11(sebelas) tahun terakhir yaitu dari periode Januari 2006 sampai dengan Desember 2016. ModelARIMA terbaik untuk peramalan adalah model yang memenuhi syarat signifikansi parameter, whitenoise dan memiliki nilai MAPE (Mean Absolute Percentage Error) yang terkecil. Hasil analisismenunjukkan model terbaik untuk peramalan jumlah penumpang PT. Kereta Api Indonesia diPulau Sumatera adalah model ARIMA (1,1,1) dengan nilai MAPE in sample sebesar 12.28% dannilai MAPE out of sample untuk kalibrasi model sebesar 5.11%. Dengan demikian model ARIMA(1,1,1) cocok dan layak digunakan untuk peramalan jumlah penumpang PT. Kereta Api Indonesiadi Pulau Sumatera.
APLIKASI MODEL MIXED INTEGER LINEAR PROGRAMMING UNTUK PENGOLAHAN DAN PENDISTRIBUSIAN IKAN PADA INDUSTRI PERIKANAN (STUDI KASUS: PT. MULTI MINA REJEKI) Eman Lesmana; Badrulfalah Badrulfalah; Bahtiar Bahtiar
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 3, No 2 (2018): September
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (593.942 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v3i2.1177

Abstract

Masalah dalam tahap produksi pada sebuah perusahaan biasanya dialami dalam kegiatan pengolahan dan pengiriman produk. Kegiatan ini sering kali tidak sesuai dengan jadwal permintaan yang sudah ditetapkan sehingga perlu dibentuk perencanaan produksi. Makalah ini membahas tentang model perencanaan produksi beberapa produk cumi-cumi yang berasal dari beberapa pemasok pada PT. Multi Mina Rejeki. Model optimisasi Mixed Integer Linear Programming diformulasikan untuk menyelesaikan masalah ini. Keadaan dan peraturan perusahaan dijadikan sebagai fungsi kendala, sedangkan fungsi tujuannya adalah minimalisasi total biaya pengeluaran. Model pada penelitian Sayedhosseini dan Ghoreyshi (2014) diformulasikan menjadi sebuah model yang sesuai dengan objek penelitian. Data yang diperoleh pada bulan Februari 2016 digunakan sebagai parameter dalam model. Model diselesaikan menggunakan metode Branch and Bound dengan alat bantu aplikasi LINGO. Hasil penelitian menunjukkan terdapat selisih total biaya rata-rata antara model MILP dengan data primer sebesar 6,840%.
SIFAT-SIFAT KEKONVERGENAN PADA BARISAN FUNGSI REAL Herri Sulaiman; Siska Firmasari; Ika Wahyuni
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 3, No 2 (2018): September
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (391.319 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v3i2.1179

Abstract

Artikel ini membahas tentang analisis sifat-sifat kekonvergenan pada barisan fungsi real. Adapun tujuan dari artikel ini yaitu mengidentifikasi sifat-sifat kekonvergenan pada barisan fungsi real. Kemudian menganalisis sifat-sifat dari barisan fungsi real yang konvergen. Pada artikel ini, ada dua jenis kekonvergenan pada barisan fungsi real yaitu konvergen titik demi titik (pointwise) dan konvergen seragam. Terkait dengan jenis kekonvergenan dapat diturunkan beberapa sifat mengenai kekontinuan, integral, dan turunan. Sifatnya ialah: (1) limit dari barisan fungsi kontinu yang kontinu seragam merupakan fungsi kontinu, (2) limit dari barisan integral fungsi yang konvergen seragam pada interval tertutup memiliki nilai yang sama dengan integral dari limit barisan fungsi real, dan (3) misalkan ada suatu barisan fungsi real yang konvergen ke  sedangkan barisan dan turunannya merupakan barisan fungsi kontinu dan konvergen seragam ke , maka dapat disimpulkan bahwa  merupakan fungsi kontinu dan turunan  ternyata sama dengan  itu sendiri.
Hubungan Antara Kecerdasan Emosional Dan Motivasi Belajar Dengan Prestasi Belajar Matematika Siswa SMP Arif Rahman Hakim; Sulistiawati Sulistiawati; Samsul Arifin
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 3, No 2 (2018): September
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (401.561 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v3i2.1557

Abstract

Rata-rata nilai Ujian Nasional (UN) matematika siswa SMP Negeri Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah menunjukkan masih banyak siswa belum memdapatkan prestasi belajar matematika yang baik. Beberapa faktor yang mempengaruhi baik buruknya prestasi belajar matematika siswa adalah kecerdasan emosional dan motivasi belajar. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat: (1) hubungan positif antara kecerdasan emosional dengan prestasi belajar matematika siswa kelas IX SMP Negeri 1 Kapuas Barat, Kalimantan Tengah, (2) hubungan positif antara motivasi belajar dengan prestasi belajar matematika siswa kelas IX SMP Negeri 1 Kapuas Barat, Kalimantan Tengah, (3) hubungan positif antara kecerdasan emosional dan motivasi belajar dengan prestasi belajar matematika siswa kelas IX SMP Negeri 1 Kapuas Barat, Kalimantan Tengah. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional yang bertipe korelasi. Rancangan penelitian yang digunakan adalah regresi ganda dan korelasi ganda. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IX SMP Negeri 1 Kapuas Barat, Kalimantan Tengah dari kelas IX-A sampai IX-D yang berjumlah 81 siswa. Banyaknya sampel penelitian ditentukan berdasarkan tabel Krejcie dan Morgan (1970). Sampel penelitian ini berjumlah 66 siswa yang diambil dengan teknik simple random sampling. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) terdapat hubungan positif antara kecerdasan emosional dengan prestasi belajar matematika siswa kelas IX SMP Negeri 1 Kapuas Barat, Kalimantan Tengah, hai ini ditunjukan dari nilai koefisien korelasi sederhana  dan koefisien determinasi sebesar 15,158%. (2) terdapat hubungan positif antara motivasi belajar dengan prestasi belajar matematika siswa kelas IX SMP Negeri 1 Kapuas Barat, Kalimantan Tengah, hai ini ditunjukan dari nilai koefisien korelasi sederhana  dan koefisien determinasi sebesar 13,125%. (3) terdapat hubungan positif antara kecerdasan emosional dan motivasi belajar dengan prestasi belajar matematika siswa kelas IX SMP Negeri 1 Kapuas Barat, Kalimantan Tengah, hal ini ditunjukan dari nilai koefisien korelasi ganda  dan koefisien determinasi sebesar 29,668%. Jadi, semakin tinggi kecerdasan emosional dan motivasi belajar siswa, maka semakin tinggi prestasi belajar matematika yang dicapai siswa.Kata kunci: Kecerdasan Emosional, Motivasi belajar, Prestasi Belajar Matematika
SEMUA SUBGRUP SIKLIK DARI GRUP (Zn,+) Indra Bayu Muktyas; Samsul Arifin
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 3, No 2 (2018): September
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (681.422 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v3i2.1567

Abstract

Zn adalah is a group under addition modulo n. Cyclic subgroup is subgroup that generated by one of in a group. In group , all cyclic subgroup can be generated by a generator that is the factors of n. in this paper, we will determine all cyclic subgroup of group  using Python.  Key words: group , cyclic subgroup, Python
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL PADA MATERI KUBUS DAN BALOK Neneng Aminah; Irawati Irawati
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 3, No 2 (2018): September
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (379.14 KB) | DOI: 10.25157/teorema.v3i2.1178

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk perangkat pembelajaran berupa Lembar Kerja Siswa(LKS), Pedoman Pembelajaran Guru, dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) pada materiKubus dan Balok yang berbasis Pendekatan Kontekstual untuk siswa SMP kelas VIII semester 2.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas produk dari aspek kevalidan. Jenis penelitian inimenggunakan model pengembangan ADDIE, namun dalam penelitian ini hanya sampai tahapan Analisis(Analysis), Desain (Design), dan Pengembangan (Development). Subjek dari penelitian ini adalah siswaSMP Negeri 1 Sindang kelas VIII-B sebanyak 33 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian iniadalah tes kemampuan awal siswa pada tahapan analisis karakteristik siswa, analisis kurikulum untukmengetahui materi yang akan digunakan pada siswa, dan penilaian perangkat pembelajaran untukmengetahui kevalidan. Validasi perangkat pembelajaran ini dilakukan oleh lima ahli matematika,diantaranya tiga dosen pendidikan matematika, dan dua guru matematika. Berdasarkan hasil validasiyang diperoleh untuk LKS adalah 86% dengan kriteria sangat valid, validasi yang diperoleh untukPedoman Pembelajaran Guru adalah 87,75% dengan kriteria sangat valid, dan validasi yang diperolehuntuk RPP adalah 84,6% dengan kriteria cukup valid

Page 1 of 1 | Total Record : 7