cover
Contact Name
M. Rudi Irwansyah
Contact Email
rudi.irwansyah@undiksha.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
rudi.irwansyah@undiksha.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha
ISSN : 25991418     EISSN : 25991426     DOI : -
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha published by Undiksha Press managed by Department of Economic Education Universitas Pendidikan Ganesha in collaboration with Asosiasi Profesi Pendidik Ekonomi Indonesia. A blind peer-reviewed and open access journal published twice a year (June and December). Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha has an objective to help researchers publish their work for a wider audience and discover new connections. Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha considers original research articles and review articles in any research areas of Economic Education.
Arjuna Subject : -
Articles 1,287 Documents
STUDI KOMPARATIF KEPUASAN KONSUMEN SALON DAVINA SUMBERKIMA DENGAN SALON LELY SUMBERKIMA DI KECAMATAN GEROKGAK KABUPATEN BULELENG Ningsih, Luh Rosi Ratna; Haris, Iyus Akhmad; Suwena, Kadek Rai
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 11, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v11i1.20140

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kepuasan konsumen Salon Davina Sumberkima dengan Salon Lely Sumberkima di Kecamatan Gerokgak Kabupaten Buleleng. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode komparatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pengguna jasa di wilayah desa Sumberkima, Pemuteran, dan Pejarakan yang menggunakan jasa Salon Davina Sumberkima dan Salon Lely Sumberkima di Kecamatan Gerokgak  Kabupaten Buleleng.  Sampel  yang  digunakan  dalam penelitian ini adalah sampel insidental.  Data dikumpulkan dengan menggunakan metode kuesioner, dan dianalisis dengan menggunakan teknik analisis Independent Sample T-test. Hasil penelitian menunjukkan nilai t sebesar 6.481 dengan taraf signifikan 0,000 < 0,05 maka Ha diterima dan Ho ditolak. Jadi dapat disimpulkan   bahwa   terdapat   perbedaan   yang   signifikan   antara   kepuasan konsumen Salon Davina Sumberkima dengan Salon Lely Sumberkima di Kecamatan Gerokgak Kabupaten Buleleng
ANALISIS METODE JOB ORDER COSTING DALAM MENENTUKAN HARGA POKOK PRODUKSI PADA SRADA LAMP’S DI GIANYAR Dewi, Yuhana; Tripalupi, Lulup Endah; Zukhri, Anjuman
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 9, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v9i2.20146

Abstract

Penelitian    ini    bertujuan    untuk    mengetahui    unsur    perhitungan    harga    pokok    produksi    yang  dilakukan   Srada   Lamp’s,   perhitungan   harga   pokok   produksi   dengan   penerapan   metode   job   order  costing  pada  Srada  Lamp’s,  dan  perbedaan  perhitungan  harga  pokok  produksi  yang  digunakan  Srada  Lamp’s    selama   ini    dengan   perhitungan   yang   dilakukan   berdasarkan   metode   job    order    costing.  Penelitian      ini      merupakan      penelitian      dekriptif      kuantitatif.      Data      dikumpulkan      dengan      metode  dokumentasi   yang   dianalisis   menggunakan   metode   job   order   costing.   Hasil   penelitian   menunjukkan  bahwa   unsur   perhitungan   harga   pokok   produksi   yang   digunakan   Srada   Lamp’s   dalam   menentukan  harga   pokok   produksi   yaitu   biaya   bahan    baku   dan   biaya   tenaga   kerja   langsung,   pada   perhitungan  harga  pokok  produksi  menggunakan  job  order  costing  biaya  bahan  baku,  biaya  tenaga  kerja  langsung,  dan   biaya   overhead   dihitung   untuk    setiap   pesanan,    sehingga   harga   pokok    produksi    lebih   tinggi  dibandingkan   perhitungan   yang   dilakukan   Srada   Lamp’s    dan   selisih   harga    pokok    produksi    yaitu  lampion   ukuran   kecil   (50   cm   x   15   cm)   berbentuk   bulat   Rp.   8.004,25,   bentuk   love   Rp.   12.873,83  Lampion   ukuran   sedang   (70   cm   x   15   cm)   bentuk   bulat   Rp.   1.832,85   bentuk   oval   Rp.   2.799,52.   untuk  lampion  2  lampu  bentuk  bulat  Rp.  38.518,10,  bentuk  oval  Rp.  38.735,25.  sedangkan  lampion  3  lampu  bentuk  bulat  Rp.  3.060  bentuk  kuncup  Rp.  24.108,22  bentuk  oval  Rp.  26064,50.
KONTRIBUSI INDUSTRI PARIWISATA (SUB SEKTOR PERHOTELAN DAN RESTORAN) TERHADAP PENYERAPAN TENAGA KERJA DI KABUPATEN KLUNGKUNG TAHUN 2011-2015 Ardika, I Made
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 10, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v10i1.20111

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kontribusi industri pariwisata (sub sektor perhotelan dan restoran) terhadap penyerapan tenaga kerja di Kabupaten Klungkung tahun 2011-2015. Jenis penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif, subjek dalam penelitian ini yaitu Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Klungkung dan Badan Pusat Statistik Kabupaten Klungkung, dan objek dalam penelitian ini adalah jumlah tenaga kerja yang bekerja pada hotel dan restoran di Kabupaten Klungkung. Teknik pengumpulan data dokumentasi dan wawancara, teknik analisis data menggunakan deret waktu (time series periode). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kontribusi industri pariwisata (sub sektor hotel dan restoran) terhadap penyerapan tenaga kerja di Kabupaten Klungkung dalam lima tahun terakhir dari tahun 2011-2015 masih terbilang sangat kecil, yaitu pada tahun 2011 kontribusi industri pariwisata terhadap penyerapan tenaga kerja hanya sebesar 0,66%, pada tahun 2012 sebesar 1,04%, pada tahun2013 sebesar 1,24%, pada tahun 2014 sebesar 1,82%, dan pada tahun 2015 sebesar 1,95%.
PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN LINGKUNGAN TEMAN SEBAYA TERHADAP HASIL BELAJAR EKONOMI SISWA KELAS XI IIS SMA AYODHYA PURA SELAT TAHUN PELAJARAN 2018/2019 Pridayanti, Luh Devi; Indrayani, Luh; Suwena, Kadek Rai
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 11, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v11i1.20125

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar,  pengaruh lingkungan teman sebaya, serta pengaruh motivasi belajar dan lingkungan teman sebaya terhadap hasil belajar Ekonomi. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian kausal. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI pada SMA Ayodhya Pura Selat tahun pelajaran 2018/2019 dengan jumlah siswa sebanyak 35 siswa. Data dikumpulkan dengan, kuesioner dan dokumentasi yang dianalisis menggunakan analisis regresi linier berganda dengan menggunakan program SPSS(Statistical Product and Service Solutions) versi 16.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh parsial yang positif dan signifikan dari motivasi belajar terhadap hasil belajar yang dilihat dari nilai t 2,136 dengan signifikansinya sebesar 0,040 ˂ 0,05 pada hasil uji t, ada pengaruh parsial   yang positif dan signifikan dari lingkungan teman sebaya terhadap hasil belajar yang dilihat dari nilai t 2,430 dengan signifikansinya sebesar 0,021 ˂ 0,05 pada hasil uji t, dan ada pengaruh simultan yang positif dan signifikan dari motivasi belajar dan lingkungan teman sebaya terhadap hasil belajar, dilihat dari hasil uji F dimana diperoleh nilai F 10,077 dengan signifikansinya sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05.
FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI LULUSAN SARJANA PENDIDIKAN EKONOMI TAHUN 2017 DALAM MEMILIH KARIR DIBIDANG NON KEPENDIDIKAN Cindy, Luh Merlinda; Haris, Iyus Akhmad; Suwena, Kadek Rai
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 10, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v10i2.20107

Abstract

penelitian ini bertujuan untuk mengetahui  faktor – faktor yang mempengaruhi dalam memilih karir. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis rancangan penelitian faktorial. Penelitian ini  dilakukan di Jurusan Pendidikan  Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Ganesha yang terletak di Jalan Udayana, Singaraja. Jumlah sampel yang diguanakan sebanyak 43 orang Lulusan Sarjana Pendidikan Ekonomi tahun 2017 yang bekerja diluar bidang pendidikan. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis faktor. Berdasarkan hasil analisis menunjukan bahwa faktor- faktor yang mempengaruhi pemilihan karir non pendidikan alumni Jurusan Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Ganesha, adalah sebanyak 23 (dua puluh tiga) indikator dari 5 faktor diantaranya: Faktor penghargaan finansial, terdiri dari 3 (tiga) indikato. Faktor pasar kerja, terdiri dari 5 (lima) indicator. Faktor profesional, terdiri dari 4 (empat) indicator. Faktor nilai sosial, terdiri dari 4 (empat) indicator. Faktor lingkungan   kerja,   terdiri   dari   7   (tujuh)   indikator.   Faktor   yang   paling   dominan mempengaruhi adalah faktor pengharggan finansial dengan Eigen value =7.797. Dari penelitian ini, diharapkan para sarjana memilih karir yang menjanjikan dan yang cocok dengan kepribadiannya.
PENGARUH DASAR KARIR (CARRIER ANCHOR) TERHADAP PERENCANAAN KARIR MAHASISWA JURUSAN PENDIDIKAN EKONOMI ANGKATAN 2013 SEBAGAI GURU Pangastuti, Putu Ayu Desy
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 9, No 1 (2017):
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v9i1.19988

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) pengaruh dasar karir (carrier anchor) dilihat dari kemampuan manajerial terhadap perencanaan karir mahasiswa, (2) pengaruh dasar karir dilihat dari kemampuan teknis terhadap perencanaan karir mahasiswa, (3) pengaruh dasar karir dilihat dari keamanan terhadap perencanaan karir mahasiswa, (4) pengaruh dasar karir dilihat dari kreativitas terhadap perencanaan karir mahasiswa, dan (5) pengaruh dasar karir dilihat dari kebebasan terhadap perencanaan karir mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi angkatan 2013 sebagai guru. Penelitian ini adalah jenis penelitian kausal. Data dikumpulkan dengan metode kuesioner. Subjek penelitian adalah mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi angkatan 2013. Objek penelitian ini adalah dasar karir (carrier anchor) dan perencanaan karir. Data dianalisis menggunakan analisis regresi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahwa: (1) tidak ada pengaruh positif dan signifikan dasar karir (carrier anchor) dilihat dari kemampuan manajerial terhadap perencanaan karir mahasiswa, (2) tidak ada pengaruh signifikan dasar karir dilihat dari kemampuan teknis terhadap perencanaan karir mahasiswa, (3) tidak ada pengaruh signifikan dasar karir dilihat dari keamanan terhadapa perencanaan karir mahasiswa, (4) tidak ada pengaruh signifikan dasar karir dilihat dari kreativitas terhadap perencanaan karir mahasiswa, dan (5) ada pengaruh signifikan dasar karir dilihat dari kebebasan terhadap perencanaan karir mahasiswa.
KINERJA GURU SMK WERDHI SILA KUMARA GIANYAR TAHUN 2017 Wijaya, Apuk; Haris, Iyus Ahmad; Tripalupi, Lulup Endah
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 9, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v9i2.20058

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kinerja guru di SMK Werdhi Sila Kumara Gianyar yang ditinjau dari empat kompetensi yaitu, pedagogik, kepribadian, sosial, dan profesional. Penelitian ini menggunakan rancangan deskriptif kualitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru yang bertugas di SMK Werdhi Sila Kumara Gianyar yang berjumlah 91 guru dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh populasi yang berjumlah 91 guru. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu model analisis Miles dan Huberman, dan analisis Triangulasi data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, kinerja guru ditinjau dari kompetensi pedagogik terdapat 62 (68%) guru dikategorikan sangat baik dan 29 (32%) guru dikategorikan baik. Kinerja guru ditinjau dari kompetensi kepribadian terdapat 69 (76%) guru dikategorikan sangat baik dan 22 (24%) guru dikategorikan baik. Kinerja guru ditinjau dari kompetensi sosial terdapat 67 (74%) guru dikategorikan sangat baik dan 24 (26%) guru dikategorikan baik. Kinerja guru ditinjau dari kompetensi profesional terdapat 32 (35%) guru dikategorikan sangat baik dan 59 (65%) guru dikategorikan baik.
PERSEPSI KEBERMANFAATAN, KEMUDAHAN DAN KEPUASAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI DALAM PENGGUNAAN E-FILING SEBAGAI SARANA PELAPORAN SPT TAHUNAN SECARA ELEKTRONIK (Studi pada Dosen dan Pegawai Universitas Pendidikan Ganesha Tahun 2017) Bilyantari, Ni Luh Putu Rosy; Meitriana, Made Ary; Zukhri, Anjuman
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 9, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v9i2.20078

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi kebermanfaatan, persepsi kemudahan dan persepsi kepuasan wajib pajak orang pribadi dalam penggunaan sistem e-filing sebagai sarana pelaporan SPT Tahunan secara elektronik. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif, populasi dalam penelitian ini adalah dosen dan pegawai Universitas Pendidikan Ganesha yang berstatus sebagai pegawai negeri sipil berjumlah 680 orang dan sampel sebanyak 87 orang. Data dikumpulkan dengan metode dokumentasi dan kuesioner, analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi kebermanfaatan wajib pajak orang  pribadi dalam  penggunaan sistem  e-filing dikategorikan sangat bermanfaat dengan total skor sebesar 4202, persepsi kemudahan wajib pajak orang pribadi dalam penggunaan sistem e-filing dikategorikan mudah dengan total skor sebesar 2881 dan persepsi kepuasan wajib pajak orang pribadi dalam penggunaan sistem e-filing dikategorikan sangat puas dengan total skor sebesar 2565.
PENGARUH KARAKTERISTIK PERSONAL DAN KARAKTERISTIK PEKERJAAN TERHADAP KOMITMEN ORGANISASI KARYAWAN PENGERAJIN KAIN TENUN ENDEK DI PELANGI TRADITIONAL WEAVING SIDEMEN TAHUN 2016 Sancaya, I Gusti Ngurah Wisnu
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 10, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v10i2.20092

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh karakteristik personal dan karakteristik pekerjaan terhadap komitmen organisasi karyawan, serta pengaruh karakteristik personal dan karakterisktik pekerjaan secara simultan terhadap komitmen organisasi karyawan pengerajin kain tenun endek di Pelangi Traditional Weaving Desa Sidemen. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kausal. Subjek penelitian ini adalah karyawan di Pelangi Traditional Weaving yang berjumlah 32 orang, sedangkan objek  dalam  penelitian  ini  adalah  karakteristik  personal,  karakteristik  pekerjaan,  dan  komitmen organisasi.  Data  yang  dikumpulkan  menggunakan  kuesioner  dan  dianalisis  menggunakan  analisis regresi linear berganda dengan bantuan program statistical package for social science (SPSS) for windows versi 16. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa karakteristik personal berpengaruh signifikan terhadap komitmen organisasi ditunjukkan dari nilai thitung > ttabel (5.118 > 2.045) atau p-value < α (0.000 < 0.05), karakteristik pekerjaan berpengaruh signifikan terhadap komitmen organisasi ditunjukkan dari nilai thitung  > ttabel  (3.236 > 2.045) atau p-value < α (0.003 < 0.05), karakteristik personal dan karakteristik pekerjaan secara simultan berpengaruh terhadap komitmen organisasi ditunjukkan dari nilai Fhitung > Ftabel (20.277 > 3.33) atau p-value < α (0.000 < 0.05).
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TINGKAT KEPUASAN KARYAWAN DALAM MENGGUNAKAN UANG ELEKTRONIK KARTU FLAZZ BCA DI LINGKUNGAN ANANTARA SEMINYAK RESORT - BALI Diptha, Komang Aditya Satya
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 9, No 1 (2017):
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v9i1.20002

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, (1) faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat kepuasan karyawan dalam menggunakan uang elektronik kartu Flazz BCA di lingkungan Anantara Seminyak Resort–Bali, (2) faktor yang paling dominan mempengaruhi tingkat kepuasan karyawan dalam menggunakan uang elektronik kartu Flazz BCA di lingkungan Anantara Seminyak Resort - Bali. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Menggunakan kuesioner sebagai metode pengumpulan data dan menggunakan teknik analisis faktor sebagai teknik ananlisis data. Hasil penelitian menunjukkan, (1) tingkat kepuasan karyawan dalam menggunakan uang elektronik kartu Flazz BCA di lingkungan Anantara Seminyak Resort - Bali, yaitu kemudahan, manfaat, risiko, kepercayaan, dan kualitas produk. Besarnya variance explained faktor secara berturut-turut, yaitu kemudahan sebesar 35,501%, manfaat sebesar 24,711%, risiko sebesar 15,935%, kepercayaan sebesar 14,897%, dan kualitas produk sebesar 9,456%, (2) faktor yang paling dominan mempengaruhi tingkat kepuasan karyawan dalam menggunakan uang elektronik kartu Flazz BCA di lingkungan Anantara Seminyak Resort - Bali, yaitu kemudahan dengan memiliki variance explained sebesar 35,501%, artinya total nilai variance explained dari kemudahan menggunakan mampu menjelaskan tingkat kepuasan karyawan dalam menggunakan uang elektronik kartu Flazz BCA di lingkungan Anantara Seminyak Resort - Bali.

Page 15 of 129 | Total Record : 1287