cover
Contact Name
Nanang Durahman
Contact Email
nanang@stmik-dci.ac.id
Phone
+6285659754991
Journal Mail Official
nanang@stmik-dci.ac.id
Editorial Address
Jl. Sutisna Senjaya No.158 A Kota Tasikmalaya
Location
Kota tasikmalaya,
Jawa barat
INDONESIA
JUTEKIN (Jurnal Manajemen Informatika)
ISSN : 23381477     EISSN : 25416375     DOI : https://doi.org/10.51530/jutekin.v8i1.463
Jurnal JUTEKIN ISSN : 2541-6375 (Online) PSSN : 2338-1477 (Cetak) di http://jurnal.stmik-dci.ac.id/index.php/jutekin) adalah peer-reviewed journal yang mempublikasikan artikel-artikel ilmiah dari berbagai disiplin ilmu Teknik Informatika. Artikel-artikel yang dipublikasikan di Jurnal JUTEKIN meliputi hasil-hasil penelitian ilmiah asli (prioritas utama). Tujuan jurnal ini adalah untuk menerbitkan artikel berkualitas yang didedikasikan untuk semua aspek perkembangan terkini di bidang teknik informatika. Cakupannya mencakup serperti : 1. ICT 2. Rekayasa Perangkat Lunak 3. Sistem Informasi Geografis 4. Data mining and Big Data 5. Komunikasi Data 6. Mobile Computing 7. Kesercasan Buatan 8. E-Learning 9. Multimedia and Pengolahan Gambar 10. Sistem Keamanan dan Basisdata 11. IOT 12. Jaringan Komputer
Articles 172 Documents
MODEL DAN SIMULASI PEMILAH SAMPAH LOGAM DAN NON LOGAM OTOMATIS BERBASIS ARDUINO aneu yulianeu; Muhammad Fauzan Ridwanulloh
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 10, No 2 (2022): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v10i2.668

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk dapat mempermudah dalam hal proses penyortiran benda logam yang mengandung magnet neodymium dan non logam. Sehingga pada penelitian ini dirancang sebuah sistem kontrol terhadap objek untuk memisahkan benda logam yang mengandung magnet neodymium dan non logam ke tempat yang berbeda menggunakan sebuah gate yang dikendalikan oleh arduino mega2560. Conveyor yang dirancang pada penelitian ini menggunakan belt konveyor, motor dc sebagai penggerak belt konveyor dan menggunakan satu buah motor servo untuk menggerakkan gate tersebut. Prinsip kerja pada alat conveyor ini, ketika conveyor berputar, kemudian sensor induktif akan mendeteksi benda logam yang mengandung magnet neodymium atau benda non logam. Ketika benda yang terdeteksi adalah benda logam yang mengandung magnet neodymium maka gate berbelok kekanan sehingga benda jatuh ke wadah khusus untuk benda logam yang mengandung magnet neodymium. Sebaliknya, ketika benda yang terdeteksi merupakan benda non logam maka gate berbelok ke kiri sehingga benda jatuh ke wadah khusus untuk benda non logam. Dari pengujian yang dilakukan menunjukkan bahwa sistem kontrol yang dibuat sudah sesuai dengan rencana awal. Kata kunci: konveyor, magnet neodymium, arduino mega 2560, motor servo, motor dc.
Analisis Perbandingan Sistem Seleksi Petugas Ukur Untuk Program PTSL Menggunakan Metode AHP dan SAW arie wahyu pribadi; Eka Prasetyaningrum
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 10, No 2 (2022): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v10i2.653

Abstract

Penyeleksian karyawan yang terbaik merupakan hal penting yang harus dilakukan, tak jarang perusahaan mendapatkan karyawan yang tidak sesuai dengan kebutuhan. Karyawan yang mumpuni diharapkan mampu menyelesaikan pekerjaan dengan cepat, baik dan tentunya harus disiplin. Maka dari itu perlu nya tahapan seleksi karyawan agar dapat menyaring karyawan yang nanti kedepan nya akan bekerja di perusahaan. Kantor Jasa Surveyor Berlisensi (KJSB) Ihsan Pakaya dalam hal ini yang melakukan seleksi karyawan atau lebih tepatnya petugas ukur masih terdapat kendala dalam menyaring karyawan yang mampu bekerja dengan baik. Untuk tahapan seleksi sekarang ini hanya menggunakan 1 kriteria dan hanya melihat keseluruhan nya secara. umum saja. Dikarenakan data antara petugas ukur (kualitatif atau kuantitatif) mempunyai kemiripan dan  parameternya yang cukup kompleks maka harusnya ada sebuah sistem yang mampu menyelesaikan masalah ini. Pada jurnal ini menyajikan perbandingan sistem pendukung keputusan antara metode Analytical Hierarchy Process (AHP) dan Simple Addititve Weighting (SAW) yang berbasiskan website dengan mengikuti kebijakan pihak KJSB Ihsan Pakaya. Terdapat 5 sampel data calon karyawan/petugas ukur dan terdapat 4 kriteria yang menjadi dasar penilaian seperti, pengalaman kerja, pengalaman pengukuran, status lisensi dan produktivitas kerja. Dari beberapa aspek tersebut kemudian masing-masing di uji dengan kedua metode tersebut untuk mengetahui metode mana yang hasilnya sesuai dengan kebijakan atau keinginan KJSB Ihsan Pakaya. Hasil uji yang didapatkan adalah dengan penggunaan metode SAW memberikan hasil yang mendekati keputusan KJSB Ihsan Pakaya.Kata Kunci: Sistem Pendukung Keputusan, AHP, SAW.
SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS TRAYEK ANGKUTAN UMUM DI KOTA TASIKMALAYA BERBASIS WEB Aneu Yulianeu; Rama Oktamala
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 10, No 2 (2022): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v10i2.669

Abstract

Kebutuhan informasi semakin mendesak sejalan dengan arus globalisasi yang terjadi di seluruh dunia. Keberhasilan informasi sangat tergantung pada sarana dan prasarananya. Pemakaian komputer dalam kehidupan kita telah sangat meluas dan masyarakat, tidak terbatas di lingkungan kerja, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari. Seiring dengan perkembangan ilmu dan teknologi, muncul suatu perkembangan teknologi yaitu GPS (Global Positioning System). Bertujuan untuk mengetahui letak tempat yang dituju dan mengetahui dimana pengguna berada dengan bantuan sinyal satelit, GPS sendiri dapat memberikan informasi yang tepat dan akurat mengenai posisi, kecepatan, arah dan waktu.Dalam penelitian ini, peneliti merancang dan membangun aplikasi Rancangan peta digital trayek angkutan umum di Kota Tasikmalaya berbasis web dengan yang memanfaatkan teknologi GIS di dalamnya. Aplikasi berguna untuk pencarian rute angkutan kota (Angkot) di Kota Tasikmalaya, sehingga pengguna tidak lagi merasa kesulitan dalam mencari angkutan umum untuk menuju lokasi tujuan mereka terutama bagi para pendatang di Kota Tasikmalaya.Kata Kunci: Trayek Angkutan Umum, GIS, Angkot.
Data Preparation Untuk Automatic Summarization Video To Text Putry Wahyu Setyaningsih; Arita Witanti; Indah Susilawati
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 10, No 2 (2022): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v10i2.664

Abstract

Berbagai video yang diunggah setiap hari di seluruh dunia pada halaman Youtube dengan durasi yang sangat panjang, di saat pandemi covid 19 sebagian besar video yang di unggah adalah video tentang pembelajaran. Pencarian video yang berbasis informasi tertentu sesuai dengan pencarian yang kita inginkan membutuhkan sumber daya waktu khusus. Sebagian besar video berisi begitu banyak konten buffer yang mungkin tidak sesuai dengan pencarian yang kita inginkan. Untuk mendapatkan informasi kita harus menonton seluruh video yang mungkin menghabiskan banyak waktu. Setelah itu kita seleksi dan pilih video yang benar benar sesuai dengan informasi yang kita maksud . Youtube memiliki fasilitas API subtitle sesuai dengan bahasa yang kita pilih. Dari menu subtitle inilah penelitian ini akan mencoba melakukan crawling database text video kemudian mengolahnya. Pengolahan yang dilakukan berupa tahap preprocessing data kemudian melakukan proses summary atau resume singkat dari kalimat yang penting. Ringkasan ini akan lebih cepat memberikan informasi yang berguna dan penting dari video tersebut, yang pasti akan menghemat waktu untuk menonton seluruh video. Hasil dari preprocesing data Kata sarah menduduki tempat tertinggi dari sisi TF-IDF yaitu 0,254. Kata Otak Rake tertinggi dengan nilai 1700 dan untuk embeding dengan dimensi sejumlah kata tertinggi nilainya diduduki kata mitos dengan ilai 0.602.Kata Kunci: Automatic summarization, extractive summary, video to text
EXPERT SYSTEM FOR DIAGNOSIS OF AIRBORNE INFECTIOUS DISEASES IN HUMANS WITH MAMDANI FUZZY LOGIC Subekti, Dayat; Priyanto, Agung; Mukti, Agung Permana; Azzuhry, Dimas Rully
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 11, No 1 (2023): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v11i1.671

Abstract

People in today's information age are increasingly demanding all kinds of information to be presented quickly. One of them is information in the medical field, in this case information about the diagnosis of a disease which is usually in the form of an expert system. Various methods are used in expert systems, one of which is Mamdani fuzzy logic or better known as the Mamdani inference system. The use of fuzzy logic in diagnosing this disease does not require numbers as input.The Mamdani fuzzy logic expert system in this study is specifically used to diagnose infectious diseases in humans, namely: whooping cough or pertussis, measles, diphtheria, mumps, meningitis, tuberculosis, variola, and varicella. This system diagnoses diseases based on inputting the characteristics or symptoms suffered. The diagnosis result is a number of possible diagnoses for each disease. The closer the number to 1 (one), the higher the probability of contracting one of the diseases mentioned above.The system that has been created can already be used to detect diseases according to the characteristics or symptoms entered. However, this system is only a research and the results cannot be used as a reference for real disease diagnosis. 
ANALISIS DAN PERANCANGAN PROTOTIPE PENGELOLAAN DOKUMEN UNTUK MENDUKUNG MANAJEMEN KONFIGURASI PERANGKAT LUNAK purwidayanta, sanyata
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 11, No 1 (2023): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v11i1.719

Abstract

Pada penelitian ini dikembangkan analisis kebutuhan dan perancangan prototipe perangkat lunak bantu pengelolaan dokumen untuk mendukung manajemen konfigurasi perangkat lunak (MKPL) yang dinamakan DocCon (Document Control). Sudut pandang pengelolaan dokumen oleh DocCon adalah dokumen perangkat lunak dipandang sebagai individu dan/atau sebagai kumpulan dokumen, relatif terhadap pekerjaan tim pengembang (development) perangkat lunak dalam suatu proyek. Konsep kumpulan dokumen disebut baseline. Perubahan baseline dilindungi oleh otoritas akses yang disebut pimpinan konfigurasi perangkat lunak.Prinsip dasar mekanisme pengelolaan dengan DocCon ada dua macam. Pertama, DocCon akan membuat hubungan representasi fisik dengan tabel informasi yang mendeskripsikan tentang dokumen dan baseline.  Kedua, DocCon mengelola kejadian (event) terhadap dokumen dan/atau baseline dengan memanfaatkan tabel informasi tersebut. Dalam penelitian ini, kejadian yang dapat diidentifikasi sebanyak sebelas macam, yaitu inisialisasi proyek baru, check-in, check-out, penyetoran dokumen, peningkatan versi dokumen, peningkatan versi baseline, penghapusan dokumen, penghapusan baseline, penambahan item konfigurasi, penjagaan integritas tabel informasi, dan penutupan proyek. DocCon akan mengelola kejadian-kejadian tersebut dalam suatu mekanisme yang memungkinkan pengoperasian secara otomatis. Dengan demikian, aktivitas manajemen konfigurasi dapat didukung dengan baik.DocCon diimplementasikan dengan platform sistem operasi berbasis windows. Dokumen individu direpresentasikan sebagai sebuah file, dan dokumen baseline direpresentasikan sebagai sebuah subdirektori. Kata kunci : Manajemen konfigurasi perangkat lunak (MKPL), proyek, dokumen, baseline, versi, sebelas kejadian terhadap  dokumen.
Sistem Penunjang Keputusan Prioritas Bug Dalam Tahap Pengujian dengan Simple Additive Weighting Wibowo, Sigit Heri; Akbar, Mutaqin
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 11, No 1 (2023): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v11i1.688

Abstract

Menentukan tingkat prioritas bug masih menjadi masalah di dalam pengujian untuk saat ini. Ketika ditemukan beberapa bug, para software quality assurance masih terkadang keliru dalam menempatkan prioritas dari setiap bug. Pengambilan keputusan untuk menentukan prioritas dari beberapa bug yang telah ditemukan secara spontan atau tanpa standar yang disepakati menjadi sebuah masalah tersendiri. Sistem penunjang keputusan penjumlahan berbobot atau simple additive weighting (SAW) merupakan satu dari sekian solusi yang dapat diterapkan untuk menentukan prioritas dari sebuah bug. Dengan menentukan bobot dan kriteria lalu proses perangkingan untuk menyeleksi nilai dari beberapa alternatif. Tahapan dari penelitian adalah mengumpulkan data-data yang  dibutuhkan melalui observasi dan perhitungan menggunakan metode SAW. Perhitungan SAW mempunyai langkah-langkah menentukan kriteria, menentukan tingkat penerapan setiap alternatif, perhitungan normalisasi matriks dan terakhir perhitungan hasil normalisasi dengan vector bobot. Sehingga hasil penelitian didapat tingkat akurasi dalam penelitian ini adalah 97,32% yang diketahui dari pengujian 10 koresponden terhadap jumlah koreksi prioritas bug atau alternatif yang mereka temukan. Hasil uji lainnya adalah didapat nilai kepuasan pengguna sistem informasi sebesar 8.6 dan tingkat kemudahan sistem sebesar 7.1.
LAYANAN TIKET MASUK PANTAI PANGANDARAN KABUPATEN CIAMIS saepulloh, asep
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 11, No 1 (2023): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v11i1.720

Abstract

Pantai Pangandaran yang setiap tahun nya selalu ramai pengunjung dari berbagai daerah provinsi jawa barat maupun dari luar jawa barat, pantai pagandaran yang sudah berdiri cukup lama ini menjadi tempat wisata favorit bagi warga pangandaran, oleh karena itu di perlukan kemudahan akses dalam mencari informasi dan memesan tiket pantai secara mudah.Dengan perkembangan teknologi sekarang ini yang semakin pesat, salah satu perkembangan teknologi itu adalah internet. Kemudian yang didapatkan dengan menggunakan internet pun ikut di manfaatkan oleh bidang penjualan yaitu dengan adanya Sistem informasi pemesanan tiket masuk pantai pangandaran berbasis mobile android. Sehingga dengan mengunakan handphone, pengguna sistem dapat memesan tiket. Hal ini tentu dapat menjadi alat bantu didalam masyarakat khususnya dalam pemesanan tiket. Layaknya pada komputer, handphone pun dapat di install berbagai macam perangkat lunak yang diinginkan. Selain itu, perangkat mobile juga dapat digunakan untuk bertransaksi. Seperti melakukan transaksi pemesanan tiket melalui perangkat mobile.Tahapan yang penulis lakukan untuk melakukan proses pembangunan aplikasi tersebut meliputi tahapan permasalahan dan kebutuhan, perancangan aplikasi dan desain antar muka aplikasi, sehingga aplikasi yang terbentuk menjadi mudah untuk di gunakan.Penulis berharap dapat menghasilkan sebuah sistem informasi yang dapat melakukan pemesanan tiket dan penggunaan fasilitas yang di lakukan secara online, sehingga memudahkan pengunjung dalam berwisata.Kata kunci: Handphone, Pemesanan Tiket, Pantai Pangandaran.
SISTEM ABSENSI DATA KARYAWAN TOKO EROPA CIAMIS MENGGUNAKAN QR CODE BERBASIS WEB yulianeu, Aneu; Lina, Tita Mar
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 11, No 1 (2023): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v11i1.690

Abstract

Absensi pada umumnya memerlukan tanda bukti kehadiran berupa tanda tangan setiap Karyawan. Setiap Karyawan pada Toko Eropa Ciamis harus melakukan absensi setiap masuk dan atau keluar dari perusahaan. Absensi yang dipakai saat ini adalah melakukan tandatangan di meja khusus. Sehingga ada kemungkinan kecurangan. Terkadang Karyawan belum ada di lingkungan toko tetapi absensinya sudah ditandatangani. Absensi direkap setiap tanggal 25. Kemudian absensi dikirim ke ke kantor pusat yang lebih berwenang dalam memproses Karyawannya. Setelah Penulis mempelajari sistem absensi yang ada saat ini di Toko Eropa Ciamis. Maka Penulis membuat sebuah absensi yang menggunakan sistem informasi dan database sebagai penyimpanan data karyawan dan laporan kehadiran akan dapat dilihat pada kantor yang lebih berwenang dalam memproses Karyawannya. Absensi yang dibuat menerapkan teknologi Barcode yang ada pada setiap ID Card Karyawan untuk meminimalisir kecurangan.Kata Kunci: Sistem Informasi, Pengolahan Data, Komputerisasi .
PENGGUNAAN TEKNOLOGI MACHINE LEARNING UNTUK PELAYANAN MONITORING KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR PADA SMK BINA SRIWIJAYA PALEMBANG Diana, Rosita; Warni, Heri; Sutabri, Tata
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 11, No 1 (2023): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v11i1.709

Abstract

Machine Learning adalah bagian dari kecerdasan buatan (AI) yang membantu komputer atau mesin pengajaran belajar dari semua data sebelumnya dan membuat keputusan yang cerdas. Kerangka kerja machine learning memerlukan penangkapan dan pemeliharaan serangkaian informasi yang kaya dan mengubahnya menjadi basis pengetahuan terstruktur untuk penggunaan yang berbeda di berbagai bidang, salah satunya di bidang pendidikan. Tujuan dari artikel ini adalah untuk menjawab pertanyaan 1) Mengapa Machine Learning Penting untuk Pendidikan? dan 2) Bagaimana Pemanfaatan Machine Learning untuk Pendidikan?. Artikel ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data dengan studi pustaka. Berdasarkan hasil dari studi pustaka, machine learning di bidang pendidikan memiliki banyak keunggulan dan keuntungan, dimana guru dapat menghemat waktu dalam kegiatan pembelajaran di kelas. Machine Learning mendorong pembelajaran yang depersonalisasi dalam konteks penyebaran pendidikan. Machine Learning memungkinkan guru untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang kemajuan siswa mereka dalam pembelajaran.