cover
Contact Name
Yuliana Bakari
Contact Email
yulianabakari@ung.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
agrinesia.journal@gmail.com
Editorial Address
1st Floor, Building Agriculture Faculty, Universitas Negeri Gorntalo, Prof. Dr. Ing. B.J. Habibie Street, Bone Bolango Regency, Gorontalo Province, 96119, Indonesia
Location
Kota gorontalo,
Gorontalo
INDONESIA
AGRINESIA: Jurnal Ilmiah Agribisnis
ISSN : 25977075     EISSN : 25416847     DOI : 10.37046
Core Subject : Agriculture,
AGRINESIA: Jurnal Ilmiah Agribisnis is a scientific periodical published by the Department of Agribusiness, Faculty of Agriculture, Universitas Negeri Gorontalo. AGRINESIA is published three times a year in November, March, and July. AGRINESIA is a scientific forum for researchers, academics and practitioners to publish scientific research.
Arjuna Subject : -
Articles 230 Documents
ANALISIS RANTAI PEMASARAN KOMODITAS CENGKEH DI KECAMATAN BILUHU KABUPATEN GORONTALO Rauf, Suserla; Halid, Amir; Boekoesoe, Yuriko
Agrinesia: Jurnal Ilmiah Agribisnis VOL 7, NO 2, 2023
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37046/agr.v7i2.17965

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mendeskripsikan pemasaran komoditi cengkeh di Kecamatan Biluhu Kabupaten Gorontalo. (2) Menganalisis nilai margin yang diterima oleh petani pada rantai pemasaran komoditi cengkeh di Kecamatan Biluhu Kabupaten Gorontalo. Pendekatan penelitian yakni kuantitatif deskriptif. Populasi sebanyak 43 orang yang kemudian dengan metode sampel jenuh diperoleh sampel sebanyak 41 orang petani, 2 orang pedagang pengumpul dan 1 orang pedagang besar. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan margin pemasaran. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) Pemasaran cengkeh oleh petani cengkeh di Kecamatan Biluhu Kabupaten Gorontalo dilakukan dengan cara pemasaran langsung kepada pedagang besar dan pemasaran tidak langsung melalui pedagang pengumpul. Pemasaran pada pedagang besar memperoleh harga yang tinggi namun adanya potongan kadar air yang membuat keuntungan pemasaran cengkeh petani kurang maksimal. (2) Marjin pemasaran yang diterima oleh petani dengan pemasaran langsung sebesar 30,14% namun karena adanya potongan kadar air 6% maka petani mengalami penurunan margin pemasaran sebesar 24,29%. Sementara untuk margin pemasaran secara tidak langsung sebesar 23,93% yang artinya selisih margin pemasaran sebesar 0,36% yang terhitung sangatlah kecil nilai perbedaannya.
STRATEGI PEMASARAN PRODUK SAMBAL SAGELA UNTUK MENINGKATKAN VOLUME PENJUALAN PADA IKM BILAL MEKAR SNACK (IKM-BMS) DI KELURAHAN BULOTADA'A KOTA GORONTALO Pontoh, Siti Hajar Mirantia; Bempah, Irwan; Saleh, Yanti
Agrinesia: Jurnal Ilmiah Agribisnis VOL 7, NO 2, 2023
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37046/agr.v7i2.17293

Abstract

This marketing strategy aims to (1) Identify the Bilal Mekar Snack IKM institutions in Gorontalo City (2) Analyze alternative marketing strategies that can be applied to Bilal Mekar Snack IKM in order to increase sales volume of Sagela Sambal. The research used in this study is descriptive qualitative research with data analysis techniques SWOT data analysis. The research results show that 1). The factors that exist in IKM-BMS consist of internal factors in the form of strengths and weaknesses that affect the continuity of IKM-BMS in facing very tight market competition and external factors in the form of opportunities and threats. ) affect the sustainability of IKM-BMS. 2). Based on the results of the IFE matrix analysis for strengths and weaknesses, the total score was above the average of 3.0 with a total score of 5.827. This identifies the position of IKM-BMS as very strong. In other words, IKM-BMS can take advantage of the strengths that exist in IKM-BMS to minimize the weaknesses that exist in IKM-BMS. As for the results of the EFE factor analysis for opportunities and threats, a score of 5.806 was obtained, this indicates that the IKM-BMS is above the average of 3.0. Score of 5.806. This shows that IKM-BMS responds strongly to every strength and opportunity that exists.Keywords: Marketing Strategy and Sambal Sagel.
Strategi Pengembangan Koperasi Unit Desa (KUD) USRA di Kecamatan Tapa Kabupaten Bone Bolango Tajeb, Widiawati; Bempah, Irwan; Saleh, Yanti
Agrinesia: Jurnal Ilmiah Agribisnis VOL 8, NO 1, 2023
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37046/agr.v0i0.18384

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor internal dan eksternal dan mengetahui bagaimana strategi pengembangan KUD USRA.Penelitian ini dilaksanakan di Desa Talulobutu dari bulan juni sampai semptember 2022. Menggunakan analisis SWOT. Berdasarkan penelitian Faktor internal kekuatannya yaitu: 1) Lokasi strategis dan berbadan hukum, 2) Adanya RAT setiap tahun, 3) Adanya SHU, 4) Sistem pembukuan yang jelas, 5) Bunga pinjaman rendah, 6) Berbagai jenis usaha koperasi. Kelemahannya yaitu: 1) Kurangnya kesadaran anggota, 2) Fasilitas belum lengkap, 3) Pengurus masih merangkap jabat, 4) Kurangnya promosi, 5) Tidak ada brand atau label produk. Faktor eksternal peluangnya yaitu :1) Pembinaan dan pelatihan koperasi, 2) Perkembangan teknologi yang semakin maju, 3) Penawaran dana dari LPDP dengan bunga yang rendah, 4) Adanya peluang pasar. Ancamannya yaitu 1) Pandemic, 2) Musim pancaroba, 3) Persaingan dengan usaha jenis lainnya, 4) Kenaikan harga BBM. Strategi pengembangan yang sesuai untuk KUD USRA adalah strategi S-O, Hasil dari perhitungan IFE-EFE perusahaan berada di kuadran 1 yaitu mendukung kebijakan pertumbuhan yang agresif atau Growth oriented strategy yaitu pengembangan produk/unit usaha baru, dan penetrasi pasar.
STRATEGI PENGEMBANGAN KELEMBAGAAN KELOMPOK TANI JAGUNG DI KECAMATAN ANTINGGOLA KABUPATEN GORONTALO UTARA Amin, Nur Silfiah; Halid, Amir; Indriani, Ria; Tangahu, Rivan
Agrinesia: Jurnal Ilmiah Agribisnis VOL 8, NO 3, 2024
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37046/agr.v0i0.27078

Abstract

Nur Silfiah Amin. Institutional Development Strategy of Maize Farmers Group in Atinggola District North Gorontalo Regency. The research aims to analyze alternative institutional development strategies for corn farmers in Atinggola sub-district, North Gorontalo district. This research was conducted in Atinggola subdistrict, survey research method using probabaility sampling technique totaling 24 samples. Date analysis using SWOT analysis. Based on the results of SWOT testing, it can be seen that IFAS 1,47 and EFAS 1,79 are in quadrant I, which supports an aggressive strstegy or SO (Stenhgts-Opportunities) strategy. This indicates the existence of strengths and opportunities in strategies that can be applied in the research area to develop farmer group institutions, meaning that the alternatives carried out by farmer groups optimize to avpid weaknessees and threats there.
Rantai Pasok Jagung Di Kecamatan Boliyohuto Kabupaten Gorontalo Rahim, Sri Yundi; Rauf, Asda; Indriani, Ria
Agrinesia: Jurnal Ilmiah Agribisnis VOL 7, NO 3, 2023
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37046/agr.v0i0.18647

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Mengetahui mekanisme rantai pasok jagung di Kecamatan Boliyohuto, 2) Menganalisis efisiensi rantai pasok jagung di Kecamatan Boliyohuto, 3) Menganalisis nilai tambah jagung pipilan. Penelitian ini di lakukan di Kecamatan Boliyohuto Kabupaten Gorontalo. Jumlah sampel yang diambil sebanyak 30 orang petani, 4 orang pengumpul, 1 pedagang besar dan 10 pedagang pengecer. Teknik analisis data yang digunakan deskritip kualitatif, efisiensi pemasaran, margin, distribusi margin, farmers share dan nilai tambah hayami. Hasil penelitian ini terdapat tiga saluran rantai pasok jagung pipilan di Kecamatan Boliyohuto. Efisiensi saluran pemasaran yang efisien terdapat pada saluran satu dan dua margin dan distribusi margin pada saluran I yaitu margin sebesar Rp500 dengan distribusi margin pada pengumpul 56,6%, pedagang besar 16,6%, saluran II yaitu margin sebesar Rp200 dengan distribusi margin 16,6% dan saluran III yaitu margin sebesar Rp1000 dengan distribusi margin pada pengecer yaitu 46%. Untuk farmers share pada saluran pemasaran rantai pasok jagung adalah efisien. Nilai tambah diperoleh dari 50 kg jagung pipilan adalah 481.500/kg atau 13.757% dari nilai produk. Sedangkan keuntungan yang diperoleh sebesar 257.076%.
PERILAKU PETANI DALAM PENGGUNAAN MESIN PERONTOK PADI (Combine Harvester) DESA BONGOMEME KECAMATAN DUNGALIYO KABUPATEN GORONTALO Ibrahim, Kristian; Bempah, Irwan; Saleh, Yanti
Agrinesia: Jurnal Ilmiah Agribisnis VOL 8, NO 3, 2024
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37046/agr.v0i0.25066

Abstract

Kristian Ibrahim. Perilaku Petani Dalam Penggunaan Mesin Perontok Padi (Combine Harvester) Desa Bongomeme Kecamatan Dungaliyo Kabupaten Gorontalo. Di bimbing oleh Dr. Irwan Bempah dan Yanti Saleh. Penelitian ini  bertujuan untuk: 1) mengetahui bagaimana karakteristik petani dalam menggunaan mesin Combine Hervester di Desa Bongomeme, Kecamatan Dungaliyo, Kabupaten Gorontalo. 2) mengetahui bagaimana perilaku petani dalam penggunaan mesin Combine Hervester di Desa Bongomeme, Kecamatan Dungaliyo, Kabupaten Gorontalo. Jumlah responden dalam penelitian berjumlah 39 responden dari berbagai kelompok tani yang berada di Desa Bongomeme. Penilitian ini menggunakan metode Deskriptif dengan pendekatan kualitatif ini di karenakan penelti melakukan kontak langsung dengan para responden dan juga objek yang diteliti yang berada langsung di tempat mereka. Hasil pelitian ini menggunakananalisis Deskriptif dengan menggunakan skala likert dengan hasil penelitian ini yakni indikator kontrol perilaku pribadi memiliki kategori cukup baik dengan jumlah presentase 63.07%, kemudian  kedua yakni pengetahuan memiliki kategori cukup baik dengan jumlah presentase 58.87%, selanjutnya sikap berada pada urutan ketiga dengan memiliki kategori  cukup baik dengan jumlah presentase 56.20%, dan yang terakhir niat memiliki kategori  kurang baik dengan jumlah presentase 51.68%. Berdasarkan data pada penelitian ini kontrol perilaku pribadi petani merupan aspek penting dalam proses perubahan suatu inovasi dari yang tradisional ke modern dengan dibantunya oleh pihak yang terkait yakni dari segi pemerintahan yang dalam hal ini para penyuluh.
EFEKTIFITAS PERAN PEMERINTAH DAERAH DALAM PENANGANAN ALIH FUNGSI LAHAN PERTANIAN DI KOTA GORONTALO Rolianjana, I Putu; Rauf, Asda; Saleh, Yanti
Agrinesia: Jurnal Ilmiah Agribisnis VOL 7, NO 3, 2023
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37046/agr.v0i0.18332

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui bagaimana efektivitas peran pemerintah daerah dalam penanganan alih fungsi lahan pertanian di Kota Gorontalo. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif.dengan Populasi adalah intansi pemerintah yang memiliki keterkaitan ataupun hubungan dengan kegiatan alih fungsi lahan pertanian berkelanjutan. Pada penelitian ini peneliti menggunakan teknik purposive sampling.Untuk mengukur efektivitas peran pemerintah dalam penanganan alih fungsi lahan pertanian di Kota Gorontalo dilakukan dengan analisis skoring. Pengukuran pendapat responden dalam penelitian digunakan skala likert, dengan rentang 1 (tidak pernah), 2 (kadang-kadang), 3 (cukup), 4 (sering), 5 (sering sekali/selalu). Perhitungan nilai efektif didasarkan pada total skor yang diperoleh dari pengamatan lapangan, dengan terlebih dahulu menentukan skor tertinggi dan terendah. Peran pemerintah daerah dalam penanganan dan pengendalian alih fungsi lahan pertanian berkelanjutan di Kota Gorontalo telah efektif berdasarkan hasil perhitungan yang telah dilakukan dengan memperoleh skor sebesar 50,2 berdasarkan indikator yang telah ditentukan.Namun masih terjadi alih fungsi lahan pertanian secara spasial dibeberapa daerah di Kota Gorontalo, hal ini dikarenakan tingginya kebutuhan lahan untuk sektor industri dan perumahan dikarenakan peningkatan jumlah penduduk dan perkembangan industri. Hal ini di mungkinkan terjadi karena tidak semua lahan yang ada di Kota Gorontalo masuk dalam area KP2B (Kawasan Pertanian Pangan Berkelanjutan) sehingga walaupun masih berbentuk lahan sawah tetapi peruntukan lahan sudah bukan untuk sawah lagi.
Analisis Keuntungan Usaha Rumah Makan "Om Cicha" Kecamatan Sipatan Kota Gorontalo Kolonta, Ronal; Imran, Supriyo; Boekoesoe, Yuriko
Agrinesia: Jurnal Ilmiah Agribisnis VOL 8, NO 1, 2023
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37046/agr.v0i0.18311

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Struktur biaya rumah makan “Om Cicha” Kecamatan Sipatana Kota Gorontalo. Besarnya keuntungan yang diterima rumah makan “Om Cicha” Kecamatan Sipatana Kota Gorontalo. Kelayakan usaha rumah makan “Om Cicha” Kecamatan Sipatana Kota Gorontalo.Penelitian ini dilakukan di Rumah Makan “Om Cicha” Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo. Dari bulan Mei 2021 sampai bulan Juli   2021. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey.Analisis data yang digunakan yaitu Analisis Deskriptif Kuantitatif dengan mengunakan Analisis Pendapatan. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Struktur biaya dari usaha Rumah Makan Om Chica selama periode produksi didominasi oleh biaya variabel yaitu sebesar Rp 3,757,600 dengan persentase 87.66% dan sisanya sebesar Rp 529,055 dengan persentase 12,34% adalah biaya tetap. 2) Rata-rata besar keuntungan yang diterima oleh rumah makan “Om Cicha” Kecamatan Sipatana Kota Gorontalo dalam sehari Rp 2.048.345 atau dalam sebulan sebesar Rp 57.353.660. 3) Usaha rumah makan “Om Cicha” Kecamatan Sipatana Kota Gorontalo sangat layak untuk dikembangkan karena memiliki nilai R/C ratio yang lebih dari 1 yakni sebesar 1,48 yang artinya setiap pengeluaran sebesar Rp 1.000.000 akan menghasilkan peneriman sebesar Rp 1.480.000 pendapatan (keuntungan) atau nilai Net Profit Marginnya sebesar 48%.
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN RUMAH TANGGA BURUH NELAYAN DI DESA DUDEPO KECAMATAN BOLAANG UKI KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW SELATAN Boekoesoe, Yuriko; Imran, Supriyo; Biya, Ferdiyanto
Agrinesia: Jurnal Ilmiah Agribisnis VOL 8, NO 2, 2024
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37046/agr.v0i0.25161

Abstract

This research aimed (1) to determine factors affecting the income of labor fishermen households in Dudepo Village, Bolaang Uki Subdistrict, Bolaang Mongondow Selatan Regency, and (2) to determine the income of labor fishermen household in Dudepo Village, Bolaang Uki Subdistrict, Bolaang Mongondow Selatan Regency. This research was conducted in Dudepo Village, Bolaang Uki Subdistrict, Bolaang Mongondow Selatan Regency, from August to September 2022, with a total sample of 41 labor fishermen. The research method used was the quantitative method, in which the data analysis used was descriptive analysis and multiple linear regression analysis. The research findings signified that (1) the factors affecting income of labor fishermen household were fishing capital, fishing time, and fishing experience where the fishing time was the one with a significant effect on labor fishermen's income. Meanwhile, fishing capital and fishing experience did not indicate any significant effect on labor fishermen's income, and (2) the monthly income of labor fishermen household was an average of IDR. 2.104.878, while the monthly income from non-fisheries sector was an average of IDR. 635.366. Thus, it blatantly denoted that higher income was from the fisheries sector which was the main source of livelihood for fishermen to meet family needs.
Persepsi Petani Jagung Terhadap Keberadaan Perkebunan Kelapa Sawit Di Desa Pangeya Kecamatan Wonosari Kabupaten Boalemo Napu, Husain; Bempah, Irwan; Boekoesoe, Yuriko
Agrinesia: Jurnal Ilmiah Agribisnis VOL 8, NO 1, 2023
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37046/agr.v0i0.18342

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui :1) Mengetahui deskripsi petani jagung Di Desa Pangeya. 2) Mengetahui Persepsi Petani Jagung Terhadap Keberadaan Perkebunan Kelapa Sawit Di Desa Pangeya ditinjau dari aspek sosial dan ekonomi. Penelitian ini dilakukan di Desa Pangeya Kecamatan Wonosari Kabupaten Boalemo dari bulan Februari sampai bulan Maret2021 dengan jumlah sampel 44 orang Petani Jagung. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey.Analisis data yang digunakan yaitu Analisis Deskriptif dengan mengunakan skala likert. 1) Deskripsi petani jagung yang ada di Desa Pangeya Kecamatan Wonosari dapat dilihat dari rata-rata umur petani jagung adalah rentang umur 46-60 sebanyak 15 orangatau sebesar (34%), tingkat pendidikan mayoritas petani berada di jenjang SD sebanyak 30 orangatau sebesar (68,18%), rata-rata pengalaman berusahatani dengan rentang 0-5 tahun sebanyak 15 orangatau sebesar (34,09%), rata-rata luas lahan yang dikelola 1 - 2 Ha sebanyak 41 orangatau sebesar (93%).2) Persepsi petani terbagi atas 4 aspek yaitu aspek lingkungan, infrastruktur, pendapatan, serta lapangan pekerjaan.