cover
Contact Name
nuryani
Contact Email
nuryanigz@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
gjph.ug@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota gorontalo,
Gorontalo
INDONESIA
Gorontalo Journal of Public Health
Published by Universitas Gorontalo
ISSN : 26145057     EISSN : 26145065     DOI : https://doi.org/10.32662/gjph.v6i1.3035
Core Subject : Health,
Gorontalo Journal of Public Health (GJPH) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Gorontalo. GJPH terbit dua kali dalam setahun yakni pada bulan April dan Oktober. Jurnal ini menerima tulisan ilmiah berupa laporan penelitian dengan fokus dan Scope meliputi: 1. Epidemiologi; 2. Biostatistik; 3. Pendidikan dan Promosi Kesehatan; 4. Kesehatan Lingkungan; 5. Kesehatan dan Keselamatan Kerja; 6. Administrasi Kebijakan Kesehatan; 7. Manajemen Rumah Sakit; 8. Gizi Kesehatan Masyarakat; 9. Kesehatan Reproduksi
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "VOLUME 6 NOMOR 2, OKTOBER 2023" : 5 Documents clear
Pengaruh Senam Diabetes terhadap Penurunan Kadar Gula Darah Sewaktu pada Penderita DM Tipe 2 Susianti, Mike; Harismayanti, Harismayanti; Adam, Nerlanti
Gorontalo Journal of Public Health VOLUME 6 NOMOR 2, OKTOBER 2023
Publisher : Universitas Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32662/gjph.v6i2.3173

Abstract

Diabetes melitus tipe 2 terjadi karena kurangnya respons reseptor terhadap insulin. Salah satu cara untuk mengatasi diabetes melitus adalah dengan berolahraga secara teratur. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh senam diabetes terhadap penurunan kadar gula darah sewaktu pada penderita DM Tipe 2 di Puskesmas Kota Timur. Desain penelitian quasy experimental design pendekatan pretest posttest nonequivalent control group design. Populasi penderita DM tipe 2 sebanyak 137 orang, sampel 18 orang penderita DM tipe 2 dihitung dengan rumus sampel estimasi rerata dua kelompok berpasangan. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Kelompok intervensi terkontrol obat dan senam diabetes, serta kelompok kontrol terkontrol obat dan tidak senam diabetes. Analisis dilakukan dengan uji paired sampel t test untuk membandingkan GDS pretest dan postest setiap kelompok dan independent t test untuk selisih penurunan GDS antar kelompok. Hasil penelitian mendapatkan GDS pretest pada kelompok intervensi: terendah 150 mg/dl, tertinggi 360 mg/dl, rata-rata 234,9 mg/dl. Pada kelompok kontrol terendah 153 mg/dl, tertinggi 360 mg/dl dan rata-rata 242,6 mg/dl. GDS posttest pada kelompok intervensi yaitu terendah 120 mg/dl, tertinggi 331 mg/dl, rata-rata 194 mg/dl. Pada kelompok Kontrol yaitu terendah 138 mg/dl, tertinggi 341 mg/dl dan rata-rata 223,9 mg/dl. Uji paired sampel t test pada kelompok intervensi (ρ Value 0,000), kelompok kontrol (ρ Value 0,000). Uji independent t test mendapatkan T hitung 3,484 dan ρ Value 0,003. Disimpulkan ada pengaruh senam diabetes terhadap penurunan kadar gula darah pada penderita DM Tipe 2 di wilayah kerja Puskesmas Kota Timur.
Hubungan Keikutsertaan Pelatihan APAR dengan Pengetahuan Penggunaan APAR Tesa, Nila; Sangadji, Namira Wadjir
Gorontalo Journal of Public Health VOLUME 6 NOMOR 2, OKTOBER 2023
Publisher : Universitas Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32662/gjph.v6i2.2065

Abstract

Hasil studi pendahuluan  di PT Sampoerna Land pada bulan September 2021 melalui pengisian kuisioner terhadap 20 (dua puluh) orang karyawan menunjukkan bahwa ada 55% responden yang memiliki pengetahuan yang kurang. Dari 20 pertanyaan pengetahuan tentang APAR, jawaban yang paling banyak salah adalah pertanyaan tentang pencegahan bahaya kebakaran yaitu sebanyak 70% responden, juga 60% responden yang tidak mengetahui bahwa APAR Jenis CO2 efektif untuk memadamkan kebakaran type Kelas B: bahan cair dan gas dan type Kelas C: Panel Listrik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan keikutsertaan pelatihan APAR dengan pengetahuan penggunaan APAR di PT Sampoerna Land tahun 2021 menggunakan metode kuantitatif dengan desain cross sectional. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 85 responden. Data dianalisis menggunakan uji chi-square dengan hasil analisis univariat menunjukkan bahwa 44 responden (51,8%), 69 responden (81,2%) ikut serta dalam Pelatihan APAR, 9 responden (56,2%) belum pernah mengikuti pelatihan dan memiliki pengetahuan yang kurang dan 37 responden (53,6%) yang sudah pernah mengikuti pelatihan dan memiliki pengetahuan yang baik. Hasil analisis bivariat menunjukkan bahwa tidak ada hubungan keikutsetaan pelatihan APAR terhadap pengetahuan tentang APAR pada karyawan PT Sampoerna Land Tahun 2021 dengan nilai p-value = 0,664 (p0,05), sehingga disarankan untuk dilakukan penelitian kualitatif agar dapat mengetahui seberapa jauh pengetahuan dan juga dilakukannya praktik APAR pada karyawan.
Efektivitas Konsumsi Jus Buah Pare terhadap Penurunan Kadar Gula Darah Sewaktu Penderita Diabetes Melittus Tipe II Susianti, Mike; Retni, Ani; Djafar, Widya Ningsih
Gorontalo Journal of Public Health VOLUME 6 NOMOR 2, OKTOBER 2023
Publisher : Universitas Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32662/gjph.v6i2.3239

Abstract

Diabetes merupakan penyakit kronis yang ditandai dengan peningkatan kadar gula darah dan gangguan metabolisme tubuh. peningkatan kadar gula darah akibat kelainan sekresi insulin, salah satu atau dua kerja insulin. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas konsumsi jus buah pare terhadap penurunan kadar gula darah sewaktu. Desain penelitian yang digunakan adalah quasy eksperimen, dan tehnik pengambilan sampel yang digunakan adalah simple random sampling. Penelitian dilakukan di desa Mongolato Dengan melibatkan 30 responden, dengan 15 responden menjadi kelompok control dan 15 responden menjadi kelompok eksperimen. Analisa data yang digunakan adalah uji T dependent t test (paired sampel t test) dan uji T independent. Hasil uji t dependent (paired sampel t test) pada kelompok eksperimen didapatkan nilai p=0.000 dan pada kelompok control didapatkan nilai p=0.013. Hasil uji T independent menunjukan adanya pengaruh yang signifikan pada kadar gula darah sewaktupenderita Diabetes melitus sesudah pemberian jus buah pare pada kelompok eksperimen, dengan nilai p=0,000. Hasil penelitian ini merekomendasikankonsumsi jus buah pare pada penderita diabetes melitus untuk menurunkan kadar gula darah sewaktu.
Hubungan Sumber dan Pengolahan Air Minum terhadap Kejadian Stunting pada Balita Wardita, Yulia; Hasanah, Laylatul; Rasyidah, Rasyidah
Gorontalo Journal of Public Health VOLUME 6 NOMOR 2, OKTOBER 2023
Publisher : Universitas Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32662/gjph.v6i2.3258

Abstract

Angka kejadian stunting di Kabupaten Sumenep pada tahun 2022  sebesar 21,6%, nilai tersebut masih jauh dari target penurunan stunting Pemerintah Indonesia yaitu sebesar 14%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara sumber penyediaan air minum dengan kejadian stunting pada balita di Kabupaten Sumenep. Penelitian ini menggunakan metode analitik dengan pendekatan analisis data uji Chocran untuk hubungan sumber air minum dengan kejadian stunting dan uji Chi-Square untuk hubungan pengolahan air minum dengan kejadian stunting. Data sumber air minum dilakukan dengan mewawancarai ibu balita dan hasil data stunting diperoleh dari pengukuran Tinggi/Panjang badan balita menurut umur balita, dibandingkan dengan standar baku dari WHO-MGRS yaitu nilai z-score-nya kurang dari -2 SD/standar deviasi (stunted) dan kurang dari -3 SD (severely stunted). Hasil penelitian ini menunjukkan ada hubungan signifikan antara sumber air minum yang dikonsumsi balita dengan kejadian stunting  dengan p=0,047 dan ada hubungan antara pengolahan air minum dengan kejadian stunting sebesar p=0,038 sehingga perlu diberikannya edukasi kepada masyarakat tentang pengolahan air minum untuk meminimalisir terjadinya diare pada balita.
Hubungan Masa Kerja dan Umur dengan Keluhan Muskuloskeletal pada Petani Dimkatni, Ni Wayan; Rumaf, Fachri; Dolot, Nurhalisa; Sarman, Sarman; Fauzan, Moh. Rizki; Tutu, Chriestien Gloria
Gorontalo Journal of Public Health VOLUME 6 NOMOR 2, OKTOBER 2023
Publisher : Universitas Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32662/gjph.v6i2.3327

Abstract

Indonesia merupakan negara agraris dengan jumlah penduduk yang tinggi, bekerja di bidang pertanian memiliki resiko kesehatan seperti Gangguan muskuloskeletal memiliki keluhan pada otot-otot rangka gejala yang sering terjadi yaitu nyeri, kaku bahkan sampai terjadi penurunan fungsi gejala tersebut merupakan akibat dari kerusakan pada nervus dan pembuluh darah pada berbagai titik pada tubuh seperti leher, bahu, pergelangan tangan, pinggul, lutut, tumit dan lain sebagainya. Penelitian ini merupakan penelitian survei analitik kuantitatif dengan menggunakan rancangan cross sectional. Tempat penelitian bertempat di Poyowa Besar Kecamatan Kotamobagu Selatan Kota Kotamobagu, dengan jumlah sampel 100 orang Petani, penentuan sampel menggunakan rumus lameshow pengambilan sampel dilakukan dengan teknik simple random sampling, instrument penelitian yang digunakan yaitu kuisioner . Hasil Penelitian menunjukkan bahwa diperoleh p-value yaitu 0,083 dengan begitu maka masa kerja tidak memiliki hubungan yang signifikan dengan keluhan muskuloskeletal.  Kemudian Variabel umur Hasil Penelitian menunjukkan bahwa nilai p-value diperoleh yaitu 0,610 dengan begitu maka umur tidak memiliki hubungan yang signifikan dengan keluhan musculoskeletal pada petani. Diharapkan penelitian ini dapat menjadi acuan dalam melakukan penelitian lebih mendalam dan acuan dinas terkait  untuk memperhatikan Kesehatan petani

Page 1 of 1 | Total Record : 5