cover
Contact Name
Jurnal Tabarru: Islamic Banking and Finance
Contact Email
tabarru@journal.uir.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
tabarru@journal.uir.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota pekanbaru,
Riau
INDONESIA
Jurnal Tabarru': Islamic Banking and Finance
Published by Universitas Islam Riau
ISSN : 26216833     EISSN : 26217465     DOI : -
Core Subject : Economy,
Scope and Focus of this journal subjected to area of : Islamic Banking (BUS, BPRS & UUS), Islamic Financial Intitutions such as Islamic Insurance (Takaful), Islamic Leasing, Islamic Capital Market (Islamic Bond/SUKUK & Islamic Stock), Islamic Pawn Shop, Baitamall Wattamwil (BMT), Islamic Cooperation, and other Islamic Intitutions. This journal also cover discussion about Managing Zakat Fund, Managing Waqaf Fund, Islamic Financial Management and Islamic Financial Accounting.
Arjuna Subject : -
Articles 360 Documents
ANALISIS DETERMINAN KOLEKTIBILITAS PEMBIAYAAN PADA KSPPS BMT AMANAH NUSA JEPARA Lestari, Wiji; Pebruary, Silviana
Jurnal Tabarru': Islamic Banking and Finance Vol. 8 No. 1 (2025): Jurnal Tabarru' : Islamic Banking and Finance
Publisher : Department of Islamic Banking, Faculty of Islamic Studies, Islamic University of Riau (UIR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/jtb.2025.vol8(1).20828

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis determinan kolektibilitas pembiayaan pada KSPPS BMT Amanah Nusa Jepara dengan menggunakan variabel jumlah plafond pembiayaan, jangka waktu, jumlah jasa serta jenis pembiayaan. Pendekatan yang dipakai dalam penelitian ini yaitu pendekatan kuantitatif dengan menggunakan data sekunder yang diperoleh dari lembaga KSPPS BMT Amanah Nusa. Populasinya berupa laporan data anggota pembiayaan aktif pada periode tahun 2023. Teknik pengambilan sampling menggunakan sampling jenuh sehingga didapatkan sampel sejumlah 472 anggota pembiayaan di tahun 2023. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa tidak semua faktor yang diuji mempunyai pengaruh signifikan terhadap tingkat kolektibilitas di KSPPS BMT Amanah Nusa. Jumlah plafond, jangka waktu dan jumlah jasa berpengaruh signifikan terhadap tingkat kolektibilitas macet, namun jenis pembiayaan tidak berpengaruh signifikan terhadap tingkat kolektibilitas.
PERSEPSI KARYAWAN BPRS MASLAHAT DANA SYARIAH NUSANTARA TERHADAP FASILITAS DALAM MENINGKATKAN KEPUASAN KERJA YANG BERBASIS PADA PRINSIP-PRINSIP SYARIAH Aulia, Titi; Setiawan, Romi Adetio; Syaifuddin
Jurnal Tabarru': Islamic Banking and Finance Vol. 8 No. 1 (2025): Jurnal Tabarru' : Islamic Banking and Finance
Publisher : Department of Islamic Banking, Faculty of Islamic Studies, Islamic University of Riau (UIR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/jtb.2025.vol8(1).21511

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis persepsi karyawan BPRS Maslahat Dana Syariah Nusantara terhadap fasilitas kerja berbasis prinsip-prinsip syariah serta dampaknya terhadap kepuasan kerja . Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan fenomenologi, di mana data diperoleh melalui wawancara mendalam dengan karyawan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fasilitas kerja yang disediakan telah memenuhi prinsip keadilan, kebersihan, kenyamanan, serta dukungan spiritual sesuai dengan nilai-nilai syariah. Faktor-faktor seperti kebijakan perusahaan, penghargaan terhadap kontribusi karyawan, dan dukungan terhadap pengembangan diri juga berperan dalam membentuk persepsi karyawan terhadap fasilitas kerja. Fasilitas berbasis syariah yang diterapkan berdampak positif terhadap kepuasan kerja, meningkatkan motivasi, loyalitas, serta produktivitas karyawan. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan bagi manajemen dalam meningkatkan kualitas fasilitas kerja yang selaras dengan prinsip syariah guna menciptakan lingkungan kerja yang harmonis dan produktif.
PERBEDAAN KINERJA DAN KEPUASAN KERJA KARYAWAN BANK SYARIAH INDONESIA (BSI) SEBELUM DAN SESUDAH MERGER Aprillyanti, Virkanita; Misra, Isra; Hasnita; Jelita
Jurnal Tabarru': Islamic Banking and Finance Vol. 8 No. 1 (2025): Jurnal Tabarru' : Islamic Banking and Finance
Publisher : Department of Islamic Banking, Faculty of Islamic Studies, Islamic University of Riau (UIR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/jtb.2025.vol8(1).21649

Abstract

Bank Syariah Indonesia (BSI) merupakan hasil penggabungan (merger) dari tiga bank syariah yaitu Bank Syariah Mandiri, BRI Syariah, dan BNI Syariah yang mulai beroperasi pada tanggal 1 Februari 2021. Adanya proses penggabungan ini menciptakan proses adaptasi dan budaya baru pasca merger yang dapat menimbulkan perbedaan pada kondisi sumber daya manusia di dalamnya, seperti kinerja karyawan dan kepuasan kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kinerja dan kepuasan kerja karyawan Bank Syariah Indonesia (BSI) sebelum dan sesudah merger. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian komparatif. Lokasi penelitian bertempat di BSI KC Palangka Raya Diponegoro. Pemilihan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling, sehingga didapatkan 42 sampel yang menjadi responden untuk penelitian ini. Dalam penelitian ini pengumpulan data melalui kuesioner yang dibagikan kepada responden. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan dengan uji non parametrik uji Wilcoxon, yang sebelumnya telah dilakukan uji instrumen penelitian yaitu uji validitas, uji reliabilitas, dan selanjutnya uji normalitas. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada variabel kinerja karyawan H0 diterima dan H1 ditolak, artinya tidak terdapat perbedaan signifikan sebelum dan sesudah merger yang ditunjukkan dari nilai signifikansinya yaitu 0,432 > 0,05. Sedangkan pada variabel kepuasan kerja H2 diterima dan H0 ditolak, artinya terdapat perbedaan signifikan kepuasan kerja sebelum dan sesudah merger yang ditunjukkan dengan hasil nilai signifikansinya yaitu 0,000 < 0,05.
ISLAMIC SOCIAL REPORTING SEBAGAI PEMODERASI PENGARUH PROFITABILITAS DAN KECUKUPAN MODAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN : ANALISIS BANK SYARIAH DI BEI Setyaningrum, Dina; Kusuma, Melia
Jurnal Tabarru': Islamic Banking and Finance Vol. 8 No. 1 (2025): Jurnal Tabarru' : Islamic Banking and Finance
Publisher : Department of Islamic Banking, Faculty of Islamic Studies, Islamic University of Riau (UIR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/jtb.2025.vol8(1).21716

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran Islamic Social Reporting (ISR) sebagai pemoderasi pengaruh profitabilitas dan kecukupan modal terhadap nilai perusahaan pada bank syariah yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2018-2023. Latar belakang penelitian ini adalah pentingnya integrasi antara kinerja keuangan dan tanggung jawab sosial dalam perbankan syariah. Populasi pada studi ini yakni seluruh bank syariah yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2023. Sampel studi ini melibatkan empat perusahaan yang diambil menggunakan teknik purposive sampling. Metode penelitian menggunakan analisis regresi linier berganda dengan pendekatan moderasi pada data sekunder dari laporan keuangan dan laporan keberlanjutan bank syariah menggunakan software Eviews 10. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas dan kecukupan modal berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Namun,  ISR tidak berpengaruh langsung terhadap nilai perusahaan. Variabel moderasi ISR tidak mampu memoderasi hubungan profitabilitas dengan nilai perusahaan, tetapi mampu memoderasi hubungan kecukupan modal dengan nilai perusahaan probabilitas . Simpulan penelitian ini adalah bahwa ISR berperan sebagai pemoderasi yang memperkuat pengaruh kecukupan modal terhadap nilai perusahaan, meskipun tidak berpengaruh langsung. Saran bagi bank syariah adalah meningkatkan praktik ISR sebagai strategi untuk membangun legitimasi dan kepercayaan stakeholders, serta bagi regulator untuk mendorong standardisasi pelaporan.
BAURAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN NASABAH DENGAN MINAT MENABUNG SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA BANK TABUNGAN NEGARA KANTOR CABANG SYARIAH PEKANBARU Hasan Alfani, Mufti; Nuraini, Putri; Hamzah, Zulfadli; Arif, Muhammad; Zulkifli; Okta Bella, Sri; Gunawan, Arif
Jurnal Tabarru': Islamic Banking and Finance Vol. 8 No. 1 (2025): Jurnal Tabarru' : Islamic Banking and Finance
Publisher : Department of Islamic Banking, Faculty of Islamic Studies, Islamic University of Riau (UIR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/jtb.2025.vol8(1).21853

Abstract

Pentingnya penelitian ini untuk dilakukan melihat pesatnya kemajuan perkembangan bisnis dibidang jasa, khususnya perbankan terutama perbankan Syariah di Indonesia. Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh bauran promosi terhadap keputusan nasabah dengan minat sebagai variabel intervening pada Bank BTN Kantor Cabang Syariah Pekanbaru. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif, dengan teknik penyebaran kuesioner akan dilakukan kepada nasabah Bank BTN Kantor Cabang Syariah Pekanbaru dengan jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 381 orang dengan menggunakan rumus Krejcie-Morgan. Teknik analisis menggunakan Structural Equation Model (SEM) dengan berbasis Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian menunjukkan secara keseluruhan, bauran promosi merupakan faktor penting dalam meningkatkan keputusan nasabah untuk menabung, baik secara langsung maupun melalui minat menabung sebagai variabel mediasi. Sehingga bank perlu menyusun strategi pemasaran yang lebih efektif dengan mempertimbangkan lima elemen utama bauran promosi untuk meningkatkan minat nasabah dalam menabung.
POTENSI PENGEMBANGAN KEUANGAN SYARIAH DI PONDOK MODERN AL-KAUTSAR PEKANBARU Nuraini, Putri; Amirudin; Alfani, Mufti Hasan; Hamzah, Zulfadli; Arif, Muhammad; Zulkifli; Mishel, Valesia
Jurnal Tabarru': Islamic Banking and Finance Vol. 8 No. 1 (2025): Jurnal Tabarru' : Islamic Banking and Finance
Publisher : Department of Islamic Banking, Faculty of Islamic Studies, Islamic University of Riau (UIR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/jtb.2025.vol8(1).21869

Abstract

Dinamika pesantren mengalami perkembangan yang pesat terutama pada pengembangan keuangan syariah. Oleh karena itu, melalui penelitian ini pondok Modern Al-Kautsar Pekanbaru dapat meningkatkan potensi ini tidak hanya sebagai lembaga pendidikan Islam, namun dapat dijadikan sebagai wadah penerapan dan pengkajian ekonomi syariah. Tujuan penelitian ini untuk mendalami potensi pengembangan keuangan syariah di Pondok Modern Al-Kautsar Pekanbaru. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif fenomenologi yang bersifat deskriptif analisis. Informan dalam penelitian ini adalah pimpinan dan ustad pondok. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan keuangan syariah di Pondok Modern Al-Kautsar sudah terlihat dari adanya unit-unit usaha mandiri seperti perdagangan: kantin, toko buku, laundry, usaha pengembangan perdagangan Alka Mart (Jual Beli sembako) baik internal maupun ekternal. Mengelola potensi sumber daya yang ada seperti: kebun, perikanan, peternakan, pertanian, sayur-mayur. Sementara dalam bentuk pengembangan ekonomi syariah pondok sudah mendirikan lembaga ZISWAF dan KoPel (Koperasi Pelajar). Disisi lain, instrumen wakaf berjalan cukup baik, pengalokasian dana wakaf terlihat dari percepatan pembangunan gedung baru Al-Azhar dan Masjid Jami’ Al-Kautsar yang sampai sekarang masih dalam tahap pembangunan, serta untuk melengkapi kebutuhan sarana dan prasarana santri pondok Modern al-Kautsar Pekanbaru.
ANALISIS KETAATAN PEMILIK PERTOKOAN DALAM MENUNAIKAN ZAKAT PERNIAGAAN DI KABUPATEN JEPARA Afrilinda, Retno; Zainul Anwar, Aan
Jurnal Tabarru': Islamic Banking and Finance Vol. 8 No. 1 (2025): Jurnal Tabarru' : Islamic Banking and Finance
Publisher : Department of Islamic Banking, Faculty of Islamic Studies, Islamic University of Riau (UIR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/jtb.2025.vol8(1).21876

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat ketaatan pemilik pertokoan dalam menunaikan zakat perniagaan di Kabupaten Jepara. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data dan sumber data di peroleh melalui wawancara dan observasi terhadap 14 pemilik toko dengan kriteria; sudah mencapai nisab, mencapai haul, dan kepemilikan penuh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemahaman dan ketaatan dalam menunaikan zakat perniagaan sangat bervariasi, dipengaruhi oleh kesadaran diri dan dukungan sosial. Beberapa pemilik toko belum memahami ketentuan nisab dan haul, sementara yang lain sudah memahami tetapi belum melaksanakannya dengan benar. Kurangnya edukasi menjadi hambatan utama dalam pelaksanaan zakat yang sesuai syariat. Oleh karena itu, diperlukan sosialisasi intensif agar zakat dapat berperan optimal dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
PENGARUH HALAL LIFESTYLE, LITERASI KEUANGAN SYARIAH DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MINAT MENABUNG DI BANK SYARIAH Mustaidah, Zahrotun; Sadiyah, Mahmudatus
Jurnal Tabarru': Islamic Banking and Finance Vol. 8 No. 1 (2025): Jurnal Tabarru' : Islamic Banking and Finance
Publisher : Department of Islamic Banking, Faculty of Islamic Studies, Islamic University of Riau (UIR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/jtb.2025.vol8(1).21946

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh halal lifestyle, literasi keuangan syariah, serta kepercayaan pada minat nabung di bank syariah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Data primer diperoleh melalui kuesioner; penelitian ini melibatkan 98 responden yang dipilih melalui accidental sampling dari populasi mahasiswa aktif Universitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara sebanyak 8.405 mahasiswa. Analisis data dilakukan seluruhnya menggunakan SPSS versi 23 dengan berbagai uji statistik seperti uji validitas, reliabilitas, asumsi klasik, regresi linier berganda, beserta uji hipotesis. Kajian riset ungkap bahwa tiga variabel beri dampak baik serta signifikan bagi minat nabung pada bank syariah. Beberapa temuan ini menyarankan agar bank syariah meningkatkan beberapa strategi edukasi, pelayanan, beserta komunikasi guna memperkuat ketiga faktor tersebut, yang mana dapat menarik lebih banyak lagi nasabah, terkhusus para mahasiswa.
SLR : PERAN LEMBAGA KEUANGAN SYARIAH DALAM PEMBERDAYAAN EKONOMI LOKAL DI INDONESIA Melanta, Nia; Syarif, Dafiar
Jurnal Tabarru': Islamic Banking and Finance Vol. 8 No. 1 (2025): Jurnal Tabarru' : Islamic Banking and Finance
Publisher : Department of Islamic Banking, Faculty of Islamic Studies, Islamic University of Riau (UIR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/jtb.2025.vol8(1).22039

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran dan perspektif masyarakat terhadap lembaga keuangan syariah dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat dan pengembangan ekonomi lokal di Indonesia. Metode yang digunakan adalah Systematic Literature Review (SLR) dengan menganalisis 54 artikel terindeks SINTA dan ISSN dari tahun 2018 hingga 2024. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lembaga keuangan syariah seperti Bank Wakaf Mikro (BWM), Baitul Maal wat Tamwil (BMT), dan Koperasi Syariah berkontribusi signifikan melalui penyediaan pembiayaan mikro syariah (misalnya, akad qardh, mudharabah, dan musyarakah) dengan margin rendah (3%), pendampingan usaha terpadu seperti program Halaqoh Mingguan (HALMI), serta inovasi digital. Masyarakat menilai positif peran lembaga ini dalam meningkatkan akses modal UMKM, mengurangi ketergantungan pada rentenir, dan memperkuat ekonomi lokal berbasis syariah. Namun, tantangan seperti keterbatasan jangkauan di daerah terpencil, rendahnya literasi keuangan syariah, dan kesenjangan teknologi masih menjadi penghambat. Penelitian ini merekomendasikan penguatan kolaborasi multipihak (pemerintah, fintech syariah, dan komunitas), ekspansi layanan digital, serta edukasi keuangan berbasis lokal untuk mengoptimalkan dampak lembaga keuangan syariah. Temuan ini membantu pengambil kebijakan memajukan ekonomi inklusif berbasis prinsip syariah.
PENGUKURAN KINERJA BANK MUAMALAT INDONESIA SEBELUM DAN SESUDAH BADAN PENGELOLA KEUANGAN HAJI (BPKH) SEBAGAI PEMEGANG SAHAM PENGENDALI Balqis, Aisyah Nur Sheila; Muharrami, Rais Sani
Jurnal Tabarru': Islamic Banking and Finance Vol. 8 No. 1 (2025): Jurnal Tabarru' : Islamic Banking and Finance
Publisher : Department of Islamic Banking, Faculty of Islamic Studies, Islamic University of Riau (UIR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25299/jtb.2025.vol8(1).22102

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur perbedaan kinerja keuangan Bank Muamalat Indonesia sebelum dan sesudah BPKH menjadi pemegang saham pengendali dengan fokus pada empat faktor utama yaitu Risk Profile, Good Corporate Governance, Earnings, dan Capital. Data yang digunakan bersumber dari laporan keuangan triwulan Bank Muamalat Indonesia yang mencakup periode Triwulan III 2019 hingga Triwulan IV 2023. Metode yang diterapkan dalam penelitian ini adalah analisis komparatif menggunakan pendekatan Risk-Based Bank Rating (RBBR) dengan faktor-faktor RGEC serta pengolahan data menggunakan software Eviews versi 13. Uji normalitas dan Paired Sample T-test dilakukan untuk mengetahui signifikansi perbedaan antar periode. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan signifikan pada keempat faktor tersebut antara periode sebelum dan sesudah kehadiran BPKH sebagai pemegang saham pengendali. Temuan ini mengindikasikan bahwa BPKH berperan positif dalam meningkatan kinerja keuangan Bank Muamalat Indonesia secara keseluruhan.