cover
Contact Name
Rahmita Nurul Muthmainnah
Contact Email
rahmita_nurul@yahoo.co.id
Phone
-
Journal Mail Official
fibonacci@umj.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika
ISSN : 24607797     EISSN : 26148234     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Fibonacci Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta adalah jurnal nasional berbasis penelitian ilmiah, secara rutin diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta.
Arjuna Subject : -
Articles 190 Documents
PENGARUH PENGGUNAAN MULTIMEDIA INTERAKTIF TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA Dian Novitasari
FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 2, No 2 (2016): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (506.265 KB) | DOI: 10.24853/fbc.2.2.8-18

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengamati pengaruh penggunaan multimedia interaktif terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis siswa. Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 4 Tangerang tahun ajaran 2014/2015 kelas VIII. Berdasarkan hasil perhitungan statistik kemampuan pemahaman konsep matematis siswa yang menggunakan multimedia interaktif dengan metode penelitian quasieksperimental menunjukkan bahwa rata-rata kelas eksperimen lebih tinggi daripada kelas kontrol. Hasil penelitian menunjukan bahwa multimedia interaktif ini berpengaruh terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis siswa.
RANK MINIMUM MATRIKS HERMITE YANG DIGAMBARKAN GRAF G Mohamad Syafii
FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 4, No 2 (2018): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (898.61 KB) | DOI: 10.24853/fbc.4.2.97-104

Abstract

Rank minimum dari matriks Hermite yang digambarkan oleh graf G didefinisikan dengan rank terkecil dari matriks Hermite suatu graf  G. Graf yang digunakan adalah graf komplit, graf lintasan, graf sikel, graf bipartisi komplit, dan graf star. Dalam menentukan rank minimum yang digambarkan graf tersebut dengan cara membuat matriks adjacency dari graf G tersebut, kemudian dikembangkan menjadi beberapa matriks Hermite, kemudian dicari rank dari beberapa matriks tersebut, sehingga diperoleh rank minimum. Dalam mencari rank matriks digunakan operasi baris elementer dan dibantu dengan program Matlab. Hasil penelitian ini diperoleh:
PERSEPSI ORANG TUA TERHADAP KECERDASAN MAJEMUK ANAK Viarti Eminita; Arlin Astriyani
FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 4, No 1 (2018): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (917.394 KB) | DOI: 10.24853/fbc.4.1.1-16

Abstract

Selama ini banyak orang tua berpersepsi bahwa anak yang cerdas adalah anak-anak yang mendapatkan nilai yang tinggi dalam pelajaran disekolah terutama mata pelajaran matematika. Hampir sebagian besar orang tua melakukan kesalahan terhadap anak-anaknya. Kesalahan tersebut salah satunya karena persepsi atau ketidaktahuan orang tua dalam mendidik anak dengan benar. SD Labschool FIP UMJ memiliki misi membangun kecerdasan anak melalui kecerdasan majemuk. Misi ini juga harus didukung oleh orang tua siswa, sehingga peneliti tertarik untuk meneliti bagaimana persepsi orang tua terhadap kecerdasan majemuk anaknya. Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah mendeskripsikan persepsi orang tua terhadap kecerdasan majemuk anaknya. Penelitian ini dilakukan dengan membandingkan antara harapan (dukungan) dan persepsi orang tua menggunakan metode survey. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah orang tua dari siswa SD Labschool FIP UMJ berjumlah 257. Penarikan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik penarikan sampel bertujuan dan sampel yang digunakan adalah 38 siswa dari 2 kelas yang dipilih. Terdapat 18 indikator pada instrumen yang tidak valid/dikeluarkan dari 88 indikator yang diujikan. Berdasarkan hasil analisis IPA yang dilakukan, diperoleh bahwa Tingkat Kesesuaian Total (Tki  Total) antara persepsi (X) dengan dukungan (Y) adalah sebesar 94,9 %. Hal ini berarti bahwa antara dukungan dan harapan yang diberikan oleh orang tua terhadap kecerdasan majemuk anak sudah sesuai dengan persepsi atau performa kecerdasan majemuk anak. Kecerdasan majemuk yang masih perlu ditingkatkan bagi siswa adalah kecerdasan logis-matematis anak. Performa kecerdasan ini masih sangat jauh dari dukungan dan harapan orang tua.
PENGARUH PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF MATEMATIS SISWA Ahmad Fadillah
FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 2, No 1 (2016): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (498.064 KB) | DOI: 10.24853/fbc.2.1.1-8

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan kemampuan berpikir kreatif matematis siswa. Kelompok eksperimen menggunakan pembelajaran problem solving dan kelompok kontrol menggunakan pembelajaran konvensional. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode quasi eksperimen jenis nonequivalent control group design. Dengan sampel penelitian adalah siswa kelas 8.1 yang berjumlah 31 siswa sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas 8.2 yang berjumlah 31 siswa sebagai kelas kontrol. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis terhadap nilai gain diperoleh thitung  3,33, dan ttabel  2,000 pada taraf signifikansi α  5% sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan kemampuan berpikir kreatif matematis siswa antara kelas eksperimen dan kelas kontrol.
PENGARUH PEMBELAJARAN RECIPROCAL TEACHING TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA DITINJAU DARI KEMAMPUAN AWAL MATEMATIKA SISWA Linda Astriani
FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 3, No 1 (2017): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (651.431 KB) | DOI: 10.24853/fbc.3.1.77-85

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Reciprocal Teaching terhadap kemampuan pemahaman konsep matematika siswa yang ditinjau dari kemampuan awal matematika siswa pada materi bangun ruang sisi datar kelas VIII. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 2 Tangerang Selatan tahun ajaran 2016/2017 semester genap. Metode penelitian yang digunakan adalah quasi ekperimen dengan posttest-only control design dan design treatment by level 2x2. Teknik pengumpulan data yaitu dengan tes kemampuan pemahaman konsep matematika dan tes kemampuan awal  matematika. Pengujian hipotesis menggunakan teknik Anava dua jalur dengan taraf signifikansi 5%. Sebelum uji hipotesis dilakukan uji prasyarat analisis yaitu uji normalitas dengan uji Kolmogorv-Smirnov, dan uji homogenitas dengan uji Levene. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: (1) kemampuan pemahaman konsep matematika siswa yang belajar melalui pembelajaran Reciprocal Teaching lebih tinggi dari siswa yang belajar melalui pembelajaran konvensional; (2) terdapat interaksi antara pembelajaran Reciprocal Teaching dengan kemampuan  awal    matematika     terhadap    kemampuan   pemahaman  konsep matematika; (3) kemampuan pemahaman konsep matematika siswa dengan kemampuan awal matematika tinggi yang belajar melalui pembelajaran Reciprocal Teaching lebih tinggi dari siswa yang belajar melalui pembelajaran  konvensional; (4) tidak terdapat perbedaan signifikan kemampuan pemahaman konsep matematika siswa dengan kemampuan awal matematika rendah antara siswa yang belajar melalui pembelajaran Reciprocal Teaching dan siswa yang belajar melalui pembelajaran konvensional.
WAKIL UNSUR PEMBANGUN IDEAL DARI BILANGAN BULAT GAUSS MODULO (ℤ Hastri Rosiyanti
FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 1, No 1 (2015): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (486.278 KB) | DOI: 10.24853/fbc.1.1.97-100

Abstract

text-stroke-width: 0px; "> Telah diketahui bahwa ℤ[
SKEMA PENGIRIMAN SUSU DENGAN MENGGUNAKAN GRAF Riski Nur Istiqomah Dinnullah
FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 4, No 2 (2018): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1084.73 KB) | DOI: 10.24853/fbc.4.2.123-130

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengkontruksikan model pengiriman susu. Penerapan graf digunakan untuk mengoptimalkan pengiriman susu sapi ke outlet dan industri pengolahan susu. Data yang digunakan adalah data numerik dan data deskripsi jadwal dan tempat pengiriman susu pada Koperasi Susu SAE Pujon yang dilakukan pada Bulan Mei 2017. Data yang dikumpulkan kemudian dianalisis dengan menggunakan graf. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 2 truk yang digunakan untuk mengirimkan susu pada 6 outlet di area Malang dan Batu. Dari hasil simulasi diperoleh bahwa terdapat 9 model simulasi pada pengiriman susu yang dapat dilakukan agar tidak ada outlet yang terlewati.
PENGGUNAAN GRAPHIC ORGANIZER DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS SISWA Ramdani Miftah; Asep Ricky Orlando
FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 2, No 2 (2016): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (865.048 KB) | DOI: 10.24853/fbc.2.2.72-89

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari penerapan GraphicOrganizer terhadap kemampuan representasi matematis siswa. Penelitian ini dilakukan di MTs. Negeri 3 Jakarta pada semester 2 tahun ajaran 2014/ 2015. Metode yang digunakan untuk penelitian ini ialah quasi eksperimen yang menggunakan desain penelitian randomize sample posttest-only control groupdesign. Subyek pada penelitian ini berjumlah 73 siswa yang terdiri dari 37 siswa dalam kelas eksperimen dan 36 siswa kelas kontrol pada kelas VIII. GraphicOrganizer merupakan suatu bentuk visual dua dimensi yang menggambarkan hubungan antara fakta, ide, istilah, konsep, dan sebagainya. Kemampuan representasi matematis merupakan proses menyampaikan ide-ide, konsep pengetahuan tentang suatu hal melalui deskripsi dari sebuah objek melalui bentuk visual, simbol dan verbal sebagai alat untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi. Kesimpulan dari penelitian ini adalah kemampuan representasi matematis siswa yang diajarkan dengan menggunakan Graphic Organizer lebih tinggi daripada kemampuan representasi matematis siswa yang diajarkan dengan menggunakan pembelajaran konvensional.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE QUANTUM TEACHING TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA SMP Haerudin Haerudin; Ratu Sarah Fauziah Iskandar
FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 2, No 1 (2016): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (426.264 KB) | DOI: 10.24853/fbc.2.1.53-58

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemahaman konsep matematis siswa antara siswa yang diberi model pembelajaran Kooperatif TipeQuantum Teaching dengan siswa yang diberi pembelajaran konvensional. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen dengan desain penelitiannon-equivalent contol group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa SMP Al-Husna Kota Tangerang, pengambilan sampel menggunakan teknikrandom sampling. Sehingga sampel yang didapat adalah siswa SMP sebanyak dua kelas yaitu kelas eksperimen, yaitu kelas yang memperoleh model pembelajaran Kooperatif Tipe Quantum Teaching dan kelas kontrol yaitu siswa yang mendapatkan model pembelajaran konvensional. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan instrumen berupa tes pemahaman konsep matematis berbentuk uraian. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa pemahaman konsep matematis siswa yang mendapatkan pembelajaran kooperatif tipe Quantum Teaching lebih baik daripada siswa yang mendapatkan pembelajaran konvensional.
PENYELESAIAN MASALAH MATEMATIKA BERAKHIR TERBUKA PADA SISWA SMA Jackson Pasini Mairing; Henry Aritonang
FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 4, No 1 (2018): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1068.645 KB) | DOI: 10.24853/fbc.4.1.61-70

Abstract

Kemampuan berpikir tingkat tinggi ditunjukkan oleh kemampuan siswa dalam memecahkan masalah yang memiliki jawaban atau cara penyelesaian lebih dari satu. Masalah demikian disebut masalah berakhir terbuka. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan kemampuan siswa SMA kelas XI dalam menyelesaikan masalah berakhir terbuka. Penelitian ini dilaksanakan menggunakan pendekatan campuran kuantifatif dan kualitatif (blended quntitative-qualitative approach) dengan jenis penelitian deskriptif. Subjeknya adalah 40 siswa kelas XI dari salah satu SMAN di kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Peneliti memberikan instrumen penelitian yaitu dua masalah matematika berakhir terbuka pada materi lingkaran dan garis singgung lingkaran kepada semua subjek. Masing-masing masalah menuntut siswa untuk menyelesaikan dengan dua cara berbeda. Cara pertama pada masalah bagian (a), dan cara kedua pada bagian (b). Penyelesaian dari setiap subjek diskor menggunakan rubrik holistik. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata skor kemampuan siswa dalam memecahkan masalah sebesar 4,63 (maksimum skor = 16) jika dikonversi ke skala 100 menjadi 28,9.. Hanya ada 1 dari 40 siswa (2,5%) yang mampu menyelesaikan Masalah 1 dengan dua cara berbeda. Pada Masalah 2, ada 92,5% yang mampu menyelesaikan dengan satu cara tertentu tetapi belum mampu menyelesaikan dengan cara lainnya. Jadi, tidak ada siswa yang memiliki kemampuan berpikir tertinggi dalam matematika yaitu berpikir kreatif. Kondisi tersebut terjadi karena penyelesaian siswa pada masalah berakhir terbuka hanya didasarkan pada rumus atau prosedur tertentu.

Page 4 of 19 | Total Record : 190


Filter by Year

2015 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 11 No. 1 (2025): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 10, No 2 (2024): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 10, No 1 (2024): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 9, No 2 (2023): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 9, No 1 (2023): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 8, No 2 (2022): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 8, No 1 (2022): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 7, No 2 (2021): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 7, No 1 (2021): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 6, No 2 (2020): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 6, No 1 (2020): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 5, No 2 (2019): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 5, No 1 (2019): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 4, No 2 (2018): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 4, No 1 (2018): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 3, No 2 (2017): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 3, No 1 (2017): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 2, No 2 (2016): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 2, No 1 (2016): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 1, No 2 (2015): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika Vol 1, No 1 (2015): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika More Issue