cover
Contact Name
Agung Rimba Kurniawan
Contact Email
agung.rimba@unja.ac.id
Phone
+628117410246
Journal Mail Official
penyunting.jurnal.g-pgsd@unja.ac.id
Editorial Address
Department of Primary School Teacher Education, Faculty of Teacher Training and Education, Jambi University Gajah Mada Street, Teratai, Muara Bulian District, Batanghari Regency, Jambi Province
Location
Kota jambi,
Jambi
INDONESIA
Jurnal Gentala Pendidikan Dasar
Published by Universitas Jambi
ISSN : 26147092     EISSN : 26219611     DOI : -
Core Subject : Education,
Gentala Journal Basic Education is a periodical scientific journal published in Indonesian language published by the Teacher Training and Education Faculty, Primary School Teacher Education Study Program twice a year in June and December. The submission process is open throughout the year. All submitted texts are reviewed with blind-peer reviews and editorial reviews before being accepted for publication. The Gentala Journal of Basic Education is a medium of information and scientific knowledge that mainly publishes articles from research and theoretical studies in the field of primary education and receives manuscripts from the following fields with an interdisciplinary and multidisciplinary approach: 1)Learning and Learning 2)Curriculum 3)Evaluation 4)Pedagogics of elementary school teachers 5)Learning Innovation 6)Developmental psychology 7)Inclusive Education 8)Management of education 9)Guidance and counseling for primary school teachers 10)ICT in elementary schools
Articles 242 Documents
Analisis Iklim Sekolah Dalam Mendukung Proses Pembelajaran Di Sekolah Dasar A Arsil; Y Yantoro; Rapita Sari
Jurnal Gentala Pendidikan Dasar Vol. 3 No. 1 (2018): Jurnal Gentala Pendidikan Dasar
Publisher : Department of Primary School Teacher Education, Faculty of Teacher Training and Education, Jambi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (468.106 KB) | DOI: 10.22437/gentala.v3i1.6753

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu mendeskripsikan analisis iklim sekolah melalui peran lingkungan fisik dan lingkungan sosial dalam mendukung proses pembelajaran di Sekolah Dasar Negeri 34/I Teratai, Kecamatan Muara Bulian. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. teknik pengunpulan data yang digunakan adalah observasi dan wawancara. Informan dalam penelitian ini adalah wali kelas dan siswa kelas IV, V dan VI. Simpulan penelitian yaitu iklim sekolah dalam mendukung proses pembelajaran pada aspek lingkungan fisik, sumber daya, kenyamanan, lingkungan social, rasa tanggung jawab, kerjasama, semangat kebersamaan, kesetiaan, dan keadilan telah diimplementasikan dengan sangat baik oleh pihak sekolah. Keberadaan iklim sekolah melalui lingkungan fisik dan lingkungan sosial sekolah sangatlah berperan dalam mendukung proses pembelajaran, yang pada akhirnya berdampak pada kualitas dan karakter sekolah.
Meningkatkan Keaktifan Belajar Siswa Menggunakan Media Gambar Di Sekolah Dasar Faizal Chan; Muhammad Sofwan; Nike Dwi Putri
Jurnal Gentala Pendidikan Dasar Vol. 3 No. 1 (2018): Jurnal Gentala Pendidikan Dasar
Publisher : Department of Primary School Teacher Education, Faculty of Teacher Training and Education, Jambi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/gentala.v3i1.6755

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui penggunaan media gambar dalam meningkatkan keaktifan siswa pada pembelajaran IPS Siswa kelas IV Sekolah Dasar Negeri 109 Kota Jambi. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas(PTK). Kolaboratif subjek penelitian adalah seluruh siswa kelas IV yang berjumlah 26 siswa, objek penelitian adalah keaktifan belajar siswa dengan menggunakan media gambar. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan keaktifan siswa pada siklus I mencapai 57,30% (kriteria cukup), pada siklus II meningkat menjadi 78,265% (kriteria baik). Artinya ada peningkatan sebesar 24%. Peningkatan terjadi karena adanya perbaikan di siklus II yaitu memberikan variasi terhadap gambar dengan memberi kesan yang menarik, memperbanyak gambar teknologi masa lalu dan masa kini. Kesimpulan yang dapat diambil dari hasil penelitian ini yaitu dari penggunaan media gambar pada saat proses pembelajaran IPS di kelas IV dapat meningkatkan keaktifan belajar siswa dalam pembelajaran IPS di SD Negeri 109 Kota Jambi tahun ajaran 2016/2017
Meningkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar Ilmu Pengetahuan Sosial melalui Model Pembelajaran Snowball Throwing Firman Khaidir; Panut Setiono; Indra Agus Saputra
Jurnal Gentala Pendidikan Dasar Vol. 3 No. 1 (2018): Jurnal Gentala Pendidikan Dasar
Publisher : Department of Primary School Teacher Education, Faculty of Teacher Training and Education, Jambi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (814.506 KB) | DOI: 10.22437/gentala.v3i1.6756

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Snowball Throwing dalam meningkatkan keaktifan siswa dan hasil belajar pada pembelajaran IPS materi keragaman suku bangsa dan budaya Indonesia di kelas V SDN 117/1 Gentar Alam. Metode penelitian yang digunakan adalah PTK kelas V SDN 117/I Gentar Alam T.A 2015/2016. Berdasarkan hasil analisis data rata-rata skor keaktifan siswa persiklus mengalami peningkatan,siklus 1 peneliti menggunakan media gambar terdapat skor rata-rata keaktifan siswa berada pada kategori kurang,siklus II ditambahakan dengan video mendapatkan skor rata-rata keaktifan siswa berada pada kategori cukup dan pada siklus III meningkat dengan media gambar dan video. Hasil belajar siswa dari tes siklus I mencapai 57%, siklus II sehingga meningkat 64% dan siklus III meningkat 75%. Dari hasil analisis disimpulkan bahwa dengan penerapan model pembelajaran Snowball Throwing dapat meningkatkan keaktifan siswa dan hasil belajar siswa dalam pembelajaran materi keragaman suku bangsa dan budaya di Indonesia di kelas V SDN 117/1 Gentar Alam.
Pelaksanaan Pengelolaan Kelas Di Sekolah Dasar Budi Purnomo; Febliana Aulia
Jurnal Gentala Pendidikan Dasar Vol. 3 No. 1 (2018): Jurnal Gentala Pendidikan Dasar
Publisher : Department of Primary School Teacher Education, Faculty of Teacher Training and Education, Jambi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (562.264 KB) | DOI: 10.22437/gentala.v3i1.6765

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan pengelolaan kelas pada siswa kelas IV SDN 77/I desa Penerokan, Kecamatan Bajubang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Informan penelitian ini adalah guru kelas IV. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian yaitu pengelolaan kelas yang dilaksanakan guru terlebih dahulu mengatur siswa yang berada di dalam kelas yaitu dengan membuat struktur organisasi kelas meliputi ketua kelas, wakil ketua kelas, sekretaris, bendahara serta seksi-seksi bidang seperti bidang olahraga, seni, kebersihan, keamanan dan sosial. Guru memberikan pengawasan terhadap pelaksanaan tugas dari masing-masing siswa yang memiliki jabatan dalam organisasi kelas. Setelah itu, pelaksanaan pegelolaan kelas dilanjutkan dengan pengaturan fasilitas kelas meliputi mengatur tempat duduk siswa yaitu semua siswa menghadap ke papan tulis. Siswa duduk secara berpasangan. Meja guru berada di depan sebelah kiri siswa. sedangkan papan tulis berada di tengah. Alat pengajaran seperti gambar pahlawan dan gambar rumah adat dan pakaian adat seluruh provinsi yang ada di Indonesia digantungkan di dinding kelas dengan rapi, walaupun jumlahnya tidak terlalu banyak. Kata kunci : pengelolaan kelas, sekolah dasar
Hubungan Gaya Mengajar Guru Dengan Keaktifan Belajar Siswa Sekolah Dasar E Emosda; Eka Putri
Jurnal Gentala Pendidikan Dasar Vol. 3 No. 1 (2018): Jurnal Gentala Pendidikan Dasar
Publisher : Department of Primary School Teacher Education, Faculty of Teacher Training and Education, Jambi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (552.803 KB) | DOI: 10.22437/gentala.v3i1.6766

Abstract

Abstrak.Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui hubungan gaya mengajar guru dengan keaktifan belajar siswa Kelas VSD Negeri 51/IVKota Jambi. Jenis penelitian ini merupakan penelitian (korelasional) yaitu “penelitian yang dimaksudkan untuk mengetahui ada tidaknya hubungan antara dua variabel atau lebih atau hubungan antara variabel bebas dan variabel terikat” Penelitian dilaksanakan di kelas Va dan Vb SD Negeri 51/IV Kota Jambi, jalan Raja Yamin Rt 27/08 Kelurahan Selamat Kecamatan Telanaipura Kota jambi. Waktu penelitian direncanakan pada bulan Juni 2015. Berdasarkan hasil penelitian uji dari uji normalitas untuk data gaya mengajar guru Lo (0.0903) < Ltabel (0,1153), sedangkan data keaktifan belajar siswa didapat Lo (0,1014) < Ltabel (0,1153). Uji homogenitas varians yang digunakan adalah Uji F dikatakan homogen apabila F hitung < F tabel, berdasarkan analisis data diperoleh F hitung (2.006) < F tabel (3,15) maka berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan bahwa data bervariansi homogen. Dengan menggunakan rumus (n-2)59-2 = 57 pada α = 0,05, maka dengan dk 2, untuk uji dua pihak t 0,95 = 1,6720 mudah dilihat bahwa 11.15883> 1,6720 maka terdapat hubungan gaya mengajar guru dengan keaktifan belajar siswa kelas V SD N 51/IV Kota Jambi. Kata kunci: Gaya Mengajar Guru, Keaktifan belajar Siswa
Penerapan Nilai Pendidikan Karakter Peduli Lingkungan Di Kelas Tinggi Sekolah Dasar M Marjohan; Ria Afniyanti
Jurnal Gentala Pendidikan Dasar Vol. 3 No. 1 (2018): Jurnal Gentala Pendidikan Dasar
Publisher : Department of Primary School Teacher Education, Faculty of Teacher Training and Education, Jambi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (475.868 KB) | DOI: 10.22437/gentala.v3i1.6767

Abstract

ABSTRAK. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Penerapan Nilai Pendidikan Karakter PeduliLingkungan di Kelas Tinggi SDN 55/1 Sridadi.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif.Lokasi penelitian ini di SDN 55/1 Sridadi, kecamatan Muara Bulian, kabupaten Batanghari. Alat pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi.Untuk mengecek keabsahan data dalam rangka membuktikan kesesuaian data penelitian dengan kenyataan dilapangan, peneliti menggunakan teknik triangulasi sumber dan triangulasi peneliti.Hasil penelitian menunjukkan bahwa Penanaman Pendidikan Karakter Peduli Lingkungan pada Siswa Kelas Tinggi SDN 55/1 Sridadi dilaksanakan oleh pihak sekolah baik itu langsung dari kepala sekolah, para guru beserta staf, dan siswa-siswa itu sendiri. Cara guru menanamkan pendidikan karakter peduli lingkungan kelas pada siswa adalah membuat jadwal piket kelas, membiasakan siswa agar membuang sampah pada tempat dan sesuai jenis sampah tersebut, melakukan gotong royong, memberi arahan kepada siswa agar tidak merusak fasilitas sekolah, dan memelihara tanaman yang ada dikelas maupun sekolah.Berdasarkan hasil penelitian tersebut, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa sikap peduli lingkungan siswa kelas IV dan V SDN 55/1 Sridadi sudah baik. Peneliti mengharapkan agar siswa-siswa dapat mempertahankan sikap tersebut, dan para guru dapat memberikan teladan. Kata kunci : Pendidikan Karakter, Peduli Lingkungan
Penerapan Nilai Cinta Tanah Air Pada Pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan Di Kelas IV Sekolah Dasar Irzal Anderson; Maria Ulfa
Jurnal Gentala Pendidikan Dasar Vol. 3 No. 1 (2018): Jurnal Gentala Pendidikan Dasar
Publisher : Department of Primary School Teacher Education, Faculty of Teacher Training and Education, Jambi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (454.974 KB) | DOI: 10.22437/gentala.v3i1.6776

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan nilai cinta tanah air pada pembelajaran Pendidikan dan kewarganegaraan di Kelas IV SD Negeri 13/I Muara Bulian. Metode penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan subjek guru kelas IV dan siswa. Data dalam penelitian ini adalah diperoleh dengan 3 cara; yang pertama dengan melakukan observas, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam penerapan nilai cinta tanah air yang dilakukan oleh guru terhadap siswa telah dilakukan guru dengan terlebih dahulu menyiapkan perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian dalam menerapkan pembelajaran. Sehingga siswa dapat melaksanakan dan menampakkan bentuk nilai cinta tanah air dalam pembelajaran PKn. Kegiatan inti guru membahas materi pembelajaran tentang organisasi pemerintahan pusat yang meliputi presiden dan wakil presiden, menteri-menteri, dan sistem pemerintahan pusat. Hanya saja terdapat kendala karna kurangnya nilai cinta tanah air siswa terhadap bangsa Indonesia. Sedangkan pada penilaian sikap dan cukup baik tetapi pada penilain pengetahuan masih ada sebagian anak yang belum mencapai indikator sehingga perlu dukungan lagi dari guru.Kata kunci : Cinta Tanah Air, Siswa Sekolah Dasar
Kedisiplinan Belajar Siswa Kelas V Di SDN 55/I Sridadi M Salam; Ike Anggraini
Jurnal Gentala Pendidikan Dasar Vol. 3 No. 1 (2018): Jurnal Gentala Pendidikan Dasar
Publisher : Department of Primary School Teacher Education, Faculty of Teacher Training and Education, Jambi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (649.486 KB) | DOI: 10.22437/gentala.v3i1.6777

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kedisiplinan belajar siswa kelas V di SDN 55/I Sridadi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif jenis studi kasus dengan subjek yaitu siswa kelas V SDN 55/I Sridadi. Dalam mengumpulkan data, peneliti menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan. Untuk menguji keabsahan data digunakan triangulasi metode. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa kedisiplinan belajar SDN 55/I Sridadi sudah baik. Hal ini terlihat dari kedisiplinan siswa selama mengikuti peraturan yang diberikan guru maupun sekolah, yaitu; (1) tidak membuat suara gaduh, (2) tidak mengganggu siswa lain dan berjalan-jalan saat pelajaran berlangsung, (3) keluar masuk kelas tanpa ijin dan membaca materi yang sesuai dengan pelajaran yang sedang berlangsung, (4) menggunakan sepatu saat pelajaran berlangsung. Selain itu guru melakukan beberapa upaya untuk menanamkan kedisiplinan belajar kepada siswa, antara lain; (1) memberi keteladanan kepada siswa, (2) melaksanakan peraturan kelas, (3) memberi nasehat dan peringatan kepada siswa yang melanggar, dan (4) memberi hukuman atau sanksi kepada siswa yang melanggar. Kata kunci : Kedisiplinan, Siswa, Sekolah Dasar
Pendidikan Nilai Kepedulian Sosial Pada Siswa Kelas V Di Sekolah Dasar A Admizal; Elmina Fitri
Jurnal Gentala Pendidikan Dasar Vol. 3 No. 1 (2018): Jurnal Gentala Pendidikan Dasar
Publisher : Department of Primary School Teacher Education, Faculty of Teacher Training and Education, Jambi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (445.275 KB) | DOI: 10.22437/gentala.v3i1.6778

Abstract

Tujuan penelitian ini mendeskripsikan pendidikan nilai kepedulian sosial pada siswa kelas V Di SDN 80/I Muara Bulian. Jenis penelitian Deskriptif Kualitatif. Teknik pengumpulan data observasi dan wawancara. Hasil penelitian yaitu strategi guru menanamkan nilai kepedulian sosial kepada siswa secara verbal melalui pemberian motivasi, nasihat, cerita, teguran, hukuman, dan pujian, sedangkan cara non verbal melalui pembiasaan perilaku, dan teladan. Strategi keteladanan. Contohnya Bersalaman dengan guru Mengadakan infak jumat,Kerja bakti, Menjenguk siswa yang sakit,Turut serta dalam kegiatan sekolah seperti memperingati hari-hari besar Bersikap baik dan ramah kepada orang lain. Strategi kegiatan spontan dan teguran. Guru secara langsung dan spontan memberikan teguran kepada siswa yang bersikap tidak peduli terhadap temanteman dan gurunya. Strategi pengondisian lingkungan. Menyediakan buku LKS yang di dalamnya memuat unsur pendidikan karakter. Strategi kegiatan rutin yang di adakan setiap hari jumat yaitu infak jumat dan gotong royong. Kata Kunci : Kepedulian Sosial, Siswa Sekolah Dasar
Pengembangan Lembar Kerja Kelompok Berbasis Keterampilan Proses untuk Melatih Percaya Diri Siswa A Arsil
Jurnal Gentala Pendidikan Dasar Vol. 2 No. 1 (2017): Jurnal Gentala Pendidikan Dasar
Publisher : Department of Primary School Teacher Education, Faculty of Teacher Training and Education, Jambi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (579.869 KB) | DOI: 10.22437/gentala.v2i1.6779

Abstract

Tujuan pada penelitian ini adalah mengembangkan sebuah lembar kerja kelompok berbasis keterampilan proses untuk melatih percaya diri siswa yang valid, praktis dan efektif. Fokus pada muatan IPA kelas 5 sekolah dasar, subtema hubungan antar makhluk hidup dalam ekosistem, materi rantai makanan. Jenis penelitian yaitu R & D, menggunakan metode pengembangan Sugiyono 2015. Subjek penelitian adalah siswa kelas 5 SDN 17/I Rantau Puri Kabupaten Batanghari, Jambi. Hasil validasi lembar kerja kelompok melalui angket oleh ahli media, materi dan bahasa dalam kategori valid setelah dilakukan revisi. Hasil angket, juga menunjukkan respon positif (sangat baik) yang didapatkan dari guru terhadap penggunaan lembar kerja kelompok berbasis keterampilan proses sebesar 91,1% dan respon siswa sebesar 95,5%. Hasil observasi terhadap sikap percaya diri siswa telah mengalami peningkatan sebesar 71,43%. Kesimpulan bahwa pengembangan lembar kerja kelompok berbasis keterampilan proses telah memenuhi kriteria valid dan praktis dipergunakan pada proses pembelajaran muatan IPA kajian rantai makanan serta terbukti efektif dalam melatih dan meningkatkan kepercayaan diri siswa. Kata Kunci : keterampilan proses, percaya diri

Page 2 of 25 | Total Record : 242