cover
Contact Name
Sinta Paramita
Contact Email
sintap@fikom.untar.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
prologia@fikom.untar.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta barat,
Dki jakarta
INDONESIA
Prologia
ISSN : -     EISSN : 25980777     DOI : -
Prologia (E-ISSN 2598-0777) is a national journal, which all articles contain student's writing, are published by Faculty of Communication Universitas Tarumanagara. Scientific articles published in Prologia are result from research and scientific studies conduct by Faculty of Communication students in communication field. Prologia published twice a year.
Arjuna Subject : -
Articles 676 Documents
Analisis Semiotik Hiperealitas Dalam Iklan Shopee Versi Sepedanya Mana Yulitasari Yulitasari; Sinta Paramita
Prologia Vol 1, No 2 (2017): Prologia
Publisher : Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/pr.v1i2.1999

Abstract

Periklanan merupakan bentuk dari gejala sosial yang memiliki peran penting bagi masyarakat dalam era globalisasi karena diyakini memiliki kekuatan untuk memacu minat konsumsi konsumen untuk kesekian kalinya dalam arti lain, periklanan berperan dalam merangsang minat pembelian produk maupun jasa konsumen.Hiperealitas merupakan gejala dimana realitas palsu maupun buatan bertebaran dan tidak sesuai dengan realitas asli, iklan ini menggambarkan dengan kontras kondisi-kondisi dimana dunia semu menyatu dengan kenyataan sehingga mampu menghilangkan citra asli.Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif ini memiliki sifat deskriptif  dimana data-data yang akan dikumpulkan adalah kata-kata ataupun gambar dan buka angka-angka. Penelitian deskriptif bertujuan untuk menyoroti isu atau masalah saat ini melalui proses pengumpulan data yang memungkinkan mereka untuk menggambarkan situasi secara lebih lengkap untuk menemukan fakta-fakta baru. Hasil penelitian memaparkan bahwa, Iklan Shopee versi Sepedanya Mana memiliki banyak simulasi-simulasi hiperealitas, dalam iklan tersebut dengan jalan cerita mengilustrasikan berbelanja di Shopee maka Produk maupun Barang yang diinginkan Customer akan segara menjadi wujud nyata dengan proses sekali menyentuh ikon produk maupun barang dininginkan tanpa adanya proses seperti Marketplace kompetitornya yang terkesan terlalu melewati batas kenyataan.
Bentuk Komunikasi Pemasaran PT. Home Center Indonesia Dalam Pengembangan Program Informa Custom Furniture Priscilla Viby; Sinta Paramita
Prologia Vol 2, No 1 (2018): Prologia
Publisher : Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/pr.v2i1.2403

Abstract

Pada penelitian ini peneliti memiliki tiga identifikasi masalah yaitu; Banyaknya industri properti furniture di Indonesia, membuat perusahaan tersebut harus memiiki strategi yang tepat, Viral Marketing saat ini menjadi strategi komunikasi pemasaran saat ini dan produk Informa Furnishing’s berhasil dalam melakukan Event Marketing melalui viral marketing dalam program Opening Informa Custom Furniture. Rumusan masalah yang muncul adalah bagaimana strategi komunikasi pemasaran PT. Home Center Indonesia dalam pengembangan program Informa Custom Furniture?. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif studi kasus yang bersifat deskriptif yang bertujuan mengambarkan suatu gejala, fakta atau realita. Teknik pengumpulan juga menggunakan data primer yang diantara nya adalah wawncara serta observasi dan data sekunder diantaranya studi kepustakaan serta data online. Mengenai pembahasan pemasaran yang sudah dijelaskan dan diuraikan, hal ini menjadikan pemasaran yang efektif yaitu Viral Marketing.
Strategi Komunikasi Pemasaran yang Dilakukan Guten Morgen Coffee Lab and Shop untuk Menarik Konsumen Leanora Theresiana; Yugih Setyanto
Prologia Vol 2, No 2 (2018): Prologia
Publisher : Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/pr.v2i2.3717

Abstract

Perkembangan bisnis di Indonesia semakin berkembang terlebih di bidang Kuliner. Tidak bisa dipungkiri bahwa semakin banyak Restoran dan Kafe yang ada di sekitar kita. Pebisnis berlomba-lomba untuk menciptakan sesuatu yang unik untuk menarik perhatian pelanggannya. Penelitian ini bertujuan mengetahui strategi komunikasi pemasaran yang telah dilakukan oleh Guten Morgen Coffee Lab and Shop untuk menarik konsumen. Penelitian ini menggunakan konsep komunikasi pemasaran. Dalam menganalisis data terhadap penelitian ini menggunakan analisis data interaktif. Selain menggunakan observasi dan studi pustaka, peneliti juga melalukan wawancara tidak terstruktur dengan pemilik dari kedai kopi dan konsumen untuk mendukung data penelitan. Hasil penelitian yang ditemukan bahwa kedai kopi ini dalam melakukan strategi komunikasi pemasarannya dengan memilih target pasar  masyarakat menengah ke atas dengan menyajikan kopi yang berkualitas yakni menggunakan kopi robusta yang memiliki rasa lebih pahit daripada kopi lainnya. Dalam kegiatan promosi, kedai kopi ini memanfaatkan media sosial Instagram sebagai sarana promosinya, kemudian sangat terbantu oleh peran media televisi yang melakukan peliputan mengenai kedai kopi ini.
Strategi Perencanaan Komunikasi Pemasaran melalui Media Instagram (Studi Kasus Frozbanana) Jerry Fujianto
Prologia Vol 1, No 1 (2017): Prologia
Publisher : Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/pr.v1i1.1386

Abstract

Penelitian ini membahas tentang strategi perencanaan komunikasi pemasaran produk Frozbanana melalui media instagram. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori interaksi simbolik dan teori strategi perencanaan komunikasi pemasaran. Metodologi dalam penelitian ini adalah metode pendekatan kualitatif dengan desain studi kasus. Dalam penelitian ini, Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Data primer berupa hasil wawancara dengan pemilik dari frozbanana dan data sekunder berupa media sosial (internet) instagram Frozbanana. Kesimpulan dari penelitian ini adalah strategi perencanaan komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh Frozbanana meliputi deskripsi produk, evaluasi persaingan, penafsiran target pasar, dan tujuan pemasaran yang diimplementasikan melalui media sosial instagram.
Pengaruh Customer Relationship Management dan Kepercayaan Merek Terhadap Loyalitas Pelanggan Telkomsel Della Krissianty; Widayatmoko Widayatmoko
Prologia Vol 2, No 2 (2018): Prologia
Publisher : Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/pr.v2i2.3588

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Customer Relationship Management dan kegiatan yang menciptakan kepercayaan merek sehingga munculnya loyalitas pelanggan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori Public Relations, Customer Relations, Customer Relationship Management, kepercayaan merek dan loyalitas pelanggan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan metode survey. Teknik penelitian yang digunakan adalah non probability dengan pendekatan purposive sampling, responden sebanyak 100 orang. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner dan studi kepustakaan. Uji persyaratan analisis menggunakan uji validitas, reliabilitas, multikolinearitas dan heteroskedastisitas. Analisis data menggunakan koefisien korelasi berganda, koefisien determinasi, analisis regresi linier berganda, uji t dan uji F. Hasil dari uji koefisien korelasi berganda sebesar 0,580 artinya memiliki hubungan antar variabel sedang, sedangkan pada koefisien determinasi didapatkan hasil sebesar 33,6% loyalitas pelanggan Telkomsel dipengaruhi oleh Customer Relationship Management dan kepercayaan merek. Hasil uji t kedua variabel diketahui bahwa Ha diterima, artinya kegiatan Customer Relationship Management dan kepercayaan merek secara parsial berpengaruh terhadap loyalitas pelanggan Telkomsel. Berdasarkan hasil uji F diketahui F tabel (3,09) < F hitung (24,538) maka Ha diterima, artinya variabel Customer Relationship Management dan kepercayaan merek secara bersama-sama berpengaruh terhadap loyalitas pelanggan Telkomsel.
Analisis Semiotika Makna Persahabatan dalam Iklan Tvc U-Mild Versi Sepanjang Jalan Kenangan Kevin Wahid
Prologia Vol 1, No 1 (2017): Prologia
Publisher : Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/pr.v1i1.1426

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membahas dan mengetahui makna persahabatan dan fungsi persahabatan yang terkandung dalam iklan TVC U-Mild versi Sepanjang Jalan Kenangan. Landasan teori yang dipakai dalam penelitian ini adalah teori persahabatan (Berndt, T. J., 2002). yang mengandung makna bahwa seorang sahabat akan hadir di saat-saat yang dibutuhkan untuk saling membantu dan berbagi satu sama lain dan seorang sahabat senantiasa mencurahkan isi hati dan pemikirannya serta akan selalu setia berdiri di pihak sahabatnya. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara melakukan dokumentasi dan studi pustaka, serta referensi yang berkaitan dengan penelitian. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis semiotika oleh Roland Barthes yang terdiri atas makna denotasi, konotasi, dan mitos. Hasil Penelitian ini ialah iklan U-Mild versi sepanjang jalan kenangan di media televisi menginterpretasikan makna persahabatan yang terkandung di dalamnya yang dimana persahabatan tersebut memiliki fungsi yang terdiri atas pertemanan, stimulasi, dukungan fisik, dukungan ego, perbandingan sosial, dan intimasi atau afeksi yang mewakili konsep persahabatan dalam iklan tersebut. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dalam iklan televisi U-Mild versi Sepanjang Jalan Kenangan mengandung makna persahabatan bahwa seorang sahabat bersedia mengorbankan diri dan waktu untuk saling membantu dan saling mempercayai antara satu sama lain.
Pengaruh Brand Equity King Mango Terhadap Minat Beli Konsumen Lulu Ferent; Wulan Purnama Sari
Prologia Vol 1, No 2 (2017): Prologia
Publisher : Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/pr.v1i2.1972

Abstract

Arus globalisasi saat ini membawa dampak yang positif, dimana membuka batasan-batasan yang sebelumnya telah menghalangi hubungan antara satu negara dengan negara lain. Namun di sisi lain, globalisasi juga membawa dampak negatif, khususnya untuk masyarakat di Indonesia dimana memunculkan pola hidup yang konsumtif. Dengan adanya sifat konsumtif tersebut, tren mengkonsumsi jajanan atau cemilan ringan mulai bermunculan. King Mango menjadi salah satu dari berbagai macam cemilan ringan yang sedang digemari secara konsumtif oleh masyarakat Jakarta saat ini. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah pengaruh antara brand equity yang dimiliki King Mango terhadap minat beli konsumen. Responden penelitian ini adalah 130 pengunjung (30 responden untuk pre-test dan 100 responden untuk post-test) yang berada di Neo Soho Mall dan Central Park Mall, Jakarta Barat. Pengumpulan data sendiri dilakukan melalui penyebaran kuesioner. Adapun dari pengukuran yang dilakukan pada penelitian ini menunjukkan bahwa adanya pengaruh yang signifikan antara brand equity King Mango dengan minat beli konsumen. 
Strategi Public Relations Hotel Dalam Membangun Hubungan Dengan Pihak Eksternal (Studi Kasus Pada Hotel Shangri-La Jakarta) Erick Andrean Lukito; Riris Loisa; Ahmad Junaidi
Prologia Vol 1, No 2 (2017): Prologia
Publisher : Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/pr.v1i2.1950

Abstract

Hubungan yang terjalin dengan baik antara perusahaan dengan publiknya merupakan hal yang penting karena suatu hubungan dapat mempengaruhi kesuksesan atau kegagalan perusahaan tersebut. Sebagai tambahan, hubungan baik dapat melahirkan berbagai keuntungan seperti kesaling pahaman, dukungan dan loyalitas. Peran seorang Public Relations sangatlah dibutuhkan dalam hal membangun hubungan antara suatu perusahaan dengan publiknya. Penelitian ini ingin mengetahui tentang bagaimana strategi Public Relations dalam membangun hubungan dengan pihak berkepentingan, secara khusus adalah pihak eksternal. Penulis mengambil objek penelitian di hotel Shangri-La Jakarta dikarenakan pengalamannya yang telah mengalami berbagai bentuk persaingan. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan metode studi kasus. Peneliti mewawancarai praktisi Public Relations hotel, konsumen hotel serta melakukan observasi dan studi kepustakaan terhadap hal yang berkaitan dengan penelitian. Dasar teoritis dalam penelitian ini meliputi proses empat tahap strategi Public Relations oleh Cutlip, Center dan Broom yang terdiri dari fact finding, planning, communicating dan evaluating serta hubungan. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa dalam membangun hubungan terdapat proses empat tahap Public Relations yang terbentuk dalam kegiatan Customer Relations,  Media Relations, Community Relations dan Government Relations serta memperlihatkan bentuk hubungan hotel dengan pihak eksternal. 
front matters vol 1 no 2 Asisten Jurnal Prologia
Prologia Vol 1, No 2 (2017): Prologia
Publisher : Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/pr.v1i2.2466

Abstract

front matters vol 1 no 2
Analisis Proses Personal Selling Pedagang Etnis Tionghoa di Blok B Pasar Tanah Abang Yessica Marcella Rasha; Diah Ayu Candraningrum
Prologia Vol 2, No 2 (2018): Prologia
Publisher : Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/pr.v2i2.3745

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana proses personal selling yang dilakukan oleh etnis Tionghoa, selaku etnis yang terkenal dengan kemampuannya dalam berdagang, di blok B pasar Tanah Abang yang merupakan pusat grosir terbesar di Asia Tenggara. Penelitian ini fokus pada proses personal selling, yang merupakan salah satu bauran komunikasi pemasaran untuk mengetahui secara mendalam bagaimana komunikasi personal dalam memasarkan produk, yang dilakukan pedagang etnis Tionghoa ke calon pelanggan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan ciri deskriptif. Metode yang digunakan adalah fenomenologi untuk melakukan wawancara mendalam kepada informan dan observasi non partisipan untuk mengamati secara langsung kegiatan personal selling yang dilakukan oleh pedagang etnis Tionghoa di Blok B pasar Tanah Abang. Dalam personal selling, terdapat 7 proses yang dimulai dari prospecting (memilih dan menilai prospek), preapproach (prapendekatan), approach (pendekatan), presentation & demonstration(presentasi dan demonstrasi), handling objections (mengatasi keberatan), closing(penutupan), hingga follow up (tindak lanjut). Dengan adanya penelitian ini, ditemukan hasil bahwa para pedagang etnis Tionghoa menjalankan seluruh tahap proses personal selling. Pendekatan komunikasi yang dilakukan oleh pedagang etnis Tionghoa di Blok B pasar Tanah Abang dalam proses personal selling sangat mendalam, mulai dari sekedar hubungan jual beli sampai dengan suatu hubungan yang lebih akrab (cultivation), yaitu salah satu sifat dari personal selling. Pernyataan kepuasan pelanggan akan pelayanan dalam proses personal selling menjadi salah satu faktor tetap eksisnya pedagang etnis Tionghoa akan kemampuannya dalam berdagang.

Page 3 of 68 | Total Record : 676