cover
Contact Name
Didi Supriadi
Contact Email
didi.supriadi@ustjogja.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
didi.supriadi@ustjogja.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota yogyakarta,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Media Manajemen Pendidikan
ISSN : 2622772X     EISSN : 26223694     DOI : -
Core Subject : Education,
Media Manajemen Pendidikan merupakan wadah publikasi ilmiah dalam bidang kependidikan dan manajemen pendidikan yang berasal dari hasil penelitian ataupun kajian teori. Jurnal ini diterbitkan tiga kali dalam satu volume (tiap tahun) yaitu Februari, Juni, dan Oktober oleh Program Studi Manajemen Pendidikan, Direktorat Pascasarjana Pendidikan Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa. Media Manajemen Pendidikan menerbitkan naskah-naskah ilmiah dalam cakupan bidang Kependidikan dan Manajemen Pendidikan yang memuat penelitian inovatif, pengembangan, dan best practice dalam manajemen pendidikan.
Arjuna Subject : -
Articles 305 Documents
Kontribusi Kompetensi Pustakawan, Sarana Prasarana, dan Layanan Perpustakaan Sekolah Terhadap Manajemen Mutu Perpustakaan SMA Bekti Tri Hastuti
Media Manajemen Pendidikan Vol 1 No 2 (2018): Oktober 2018
Publisher : Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (249.091 KB) | DOI: 10.30738/mmp.v1i2.3251

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk memberikan informasi tentang kontribusi kompetensi pustakawan, sarana prasarana, dan layanan perpustakaan sekolah terhadap manajemen mutu perpustakaan sekolah pada SMA Negeri di Gunungkidul baik secara simultan maupun parsial. Variabel yang menjadi batasan penelitian ini adalah kompetensi pustakawan, sarana prasarana, dan layanan perpustakaan sekolah. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan ex post facto. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI Tahun Pelajaran 2016/2017 di SMA Negeri yang berada di Kabupaten Gunungkidul yang berjumlah 488 siswa. Sampel penelitian sejumlah 217 siswa yang dihitung menggunakan rumus Isaac-Michael, dan diambil berdasarkan teknik propotional random sampling. Penyusunan instrumen dibuat dalam bentuk angket, dengan jawaban berskala 1-4. Validitas dihitung dengan rumus Pearson dan reliabilitasnya dihitung dengan teknik Alfa Cronbach. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi analisis deskriptif, analisis korelasi parsial, analisis regresi berganda dengan uji t dan uji F untuk mengetahui signifikansinya dan uji determinasi, serta uji prasyarat analisis yang terdiri dari uji linieritas, uji normalitas, uji multikolinieritas.Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi pustakawan, sarana prasarana, dan layanan perpustakaan sekolah berkontribusi positif dan signifikan terhadap manajemen mutu perpustakaan sekolah pada SMA Negeri di Gunungkidul baik secara simultan maupun parsial. Ketiga variabel tersebut berkontribusi terhadap manajemen mutu perpustakaan sekolah sebesar 62,9 %.Kata kunci: manajemen mutu perpustakaan, kompetensi pustakawan, sarana prasarana, layanan perpustakaan sekolah
Pengembangan Modul Pelatihan untuk Meningkatkan Kualitas Hasil Pelatihan Sumini Notodiharjo; Supriyoko Supriyoko
Media Manajemen Pendidikan Vol 2 No 1 (2019): Juni 2019
Publisher : Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (261.018 KB) | DOI: 10.30738/mmp.v2i1.3471

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pengembangan modul, kualitas pengembangan modul ditinjau dari aspek isi, bahasa, penyajian, grafika dan instruksional serta keefektifan modul ditinjau dari penilaian unjuk kerja siswa. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan (R&D) yang dilaksanakan di UPT balai latihan kerja kab. Boyolali. Subyek ujicoba dalam penelitian ini adalah 3 instruktur dan 36 peserta pelatihan kejuruan garmen apparel. Instrumen ujicoba berupa lembar validasi untuk ahli serta lembar kuesioner untuk respon instruktur dan siswa. Analisis data menggunakan tehnik deskriptif. Hasil penelitian dan pengembangan ini berupa produk modul pelatihan yang terdiri dari buku informasi, buku kerja dan buku penilaian yang telah diuji kualitasnya oleh para ahli serta penilaian respon dari instruktur dan siswa secara keseluruhan dinilai sangat baik.Kata kunci : pelatihan kerja, pengembangan modul
Strategi Peningkatan Mutu Pendidikan di SD Negeri Purwodadi Sebagai Sekolah Inklusi Mandung Taryono
Media Manajemen Pendidikan Vol 1 No 2 (2018): Oktober 2018
Publisher : Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (166.562 KB) | DOI: 10.30738/mmp.v1i2.3248

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk merumuskan strategi untuk meningkatkan kualitas pendidikan melalui analisis faktor internal dan faktor eksternal di SD Negeri, Purwodadi, Purworejo, Purwodadi, Purworejo. Penelitian ini dilakukan di SD Negeri, Purwodadi, Purworejo, Purwodadi, Kabupaten Purworejo Kabupaten Purworejo, dan Jawa Tengah. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kondisi internal dan eksternal SD Negeri, Purwodadi, Purworejo memiliki kekuatan, yaitu budaya kekerabatan yang tinggi dan saling membantu di masyarakat sekitar. Kerugian dari fasilitas bermain tidak cukup karena ada yang rusak. Peluang banyak anak usia dini yang berpotensi menjadi siswa SD. Tantangannya adalah dana dari pemerintah terbatas. Strategi yang dimaksud adalah terus meningkatkan kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana untuk menarik potensi anak usia dini ke dalam siswa SD dengan bekerja sama dengan Kementerian Agama untuk mendapatkan BOS, klinik kesehatan masyarakat dan memotivasi pendidik untuk menjadi lebih profesional dan teknologi.Kata kunci: strategi, SWOT, kualitas pendidikan
Manajemen Pendidikan Karakter Di MTs Muhammadiyah Al Muhajirin Patuk Gunungkidul Haryanto Haryanto
Media Manajemen Pendidikan Vol 1 No 1 (2018): Juni 2018
Publisher : Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (141.838 KB) | DOI: 10.30738/mmp.v1i1.2884

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen meliputi:perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi pendidikan karakter di MTs  Muhammadiyah Al Muhajirin Patuk Gunungkidul dalam upaya mencetak generasi bangsa yang cinta tanah air  Indonesia, hambatan yang dihadapi, upaya mengatasi hambatan yang ada dan hasil yang dicapai. Penelitian ini dilaksanakan dengan menerapkan prinsip-prinsip penelitian kualitatif. Subyek penelitian adalah kepala sekolah sebagai key informan, guru, karyawan, komite sekolah, orang tua murid, dan murid. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi analisis dokumen. Analisis data dilakukan dengan tahapan reduksi data, unitisasi data, display data dan pengambilan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa manajemen pendidikan karakter di MTs Muhammadiyah Al Muhajirin Patuk Gunungkidul dalam upaya mencetak generasi bangsa yang cinta tanah air  dilaksanakan dengan baik.  Kurikulum yang bersubstansi pendidikan karakter Indonesia diimplementasikan dalam mata pelajaran, muatan lokal serta kegiatan pengembangan diri dalam ekstrakurikuler, pembiasaan dan keteladanan. Evaluasi dilakukan oleh kepala sekolah langsung atau berkala. Hambatan orang tua yang kurang maksimal. Hasil yang dicapai berupa  tertanamnya karakter Indonesia yang terdiri dari 18 nilai karakter dalam kehidupan, meraih prestasi. Kata Kunci : manajemen, pendidikan karakter, karakter bangsa.
Manajemen Pembelajaran Homeschooling Di Homeschooling Primagama Yogyakarta Yuniasri Sadewi Harmani
Media Manajemen Pendidikan Vol 1 No 1 (2018): Juni 2018
Publisher : Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (150.096 KB) | DOI: 10.30738/mmp.v1i1.2809

Abstract

 Penelitian ini bertujuan untuk mendidkripsikan tentang : (1) Perencanaan Kurikulum pada Homeschooling Primagama Yogyakarta. (2) Pembelajaran  pada Homeschooling PrimagamaYogyakarta . (3) Monitoring dan Evaluasi Kurikulum  pada Homeschooling Primagama. (4) Kelebihan dan kelemahan Homescooling Primagama Yogyakarta.Penelitian ini adalah penelitian akademik jenis penelitian Kualitatif. Sebagai sumber data dalam penelitian ini antara lain adalah dokumen-dokumen, informasi-informasi penting dari sumber yang terpercaya yaitu orang yang terlibat langsung dalam pembelajaran dan pengelola Homeschooling Primagama Yogyakarta . Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan observasi, wawancara, dokumentasi dan triangulasi. Dan teknik analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif.  Sedangkan untuk pengecekan keabsahan data penulis menggunakan uji kredibilitas data dengan teknik triangulasi.Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa : (1) kurikulum Homeschooling Primagama Yogyakarta  mengacu pada kurikulum KTSP dan dimodifikasi sehingga menjadi Garis besar Pembelajaran di Primagama, serta dikembangkan sesuai dengan kondisi sekolah dan kondisi siswa didiknya; (2) manajemen pembelajarannya dilaksanakan dengan seluruh rangkaian kegiatan pembelajaran yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan evaluasi pembelajaran; dan (3) Evaluasi Homeschooling dilakukan baik dalam ranah Koqnitif, afektif maupun psikomotorik; (4) Homeschooling Primagama mempunyai banyak keunggulan yang dapat menjadi pegangan masyarakat untuk memilihnya sebagai tempat informal pendidikan , namun demikian ada beberapa keurangan yang hendaknya segera dapat diatasi oleh manajemen PrimagamaKata kunci : Manajemen, Kurikulum,  Pembelajaran
Kurikulum Tahfidz Al Qur’an di Madrasah Aliyah Ardhan Anasswastama; Samidjo Samidjo
Media Manajemen Pendidikan Vol 1 No 3 (2019): Februari 2019
Publisher : Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (993.385 KB) | DOI: 10.30738/mmp.v2i1.3725

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu mendeskripsikan implementasi kurikulum tahfidz Al Qur’an yang meliputi perencanan, pelaksanaan, penilaian, dan pengawasan, serta mencari tahu faktor pendukung dan faktor penghambat dalam implementasi kurikulum tahfidz Al Qur’an di Madrasah Aliyah Sunan Pandanaran. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan mengambil latar MA Sunan Pandanaran Sleman Yogyakarta. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yakni menurut Milles dan Huberman dalam Idrus yang meliputi pengumpulan data, reduksi data, display data, dan verifikasi atau kesimpulan. Hasil penelitian: implementasi kurikulum tahfidz Al Qur’an di Madrasah Aliyah Sunan Pandanaran yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, penilaian, dan pengawasan sudah berjalan baik. Meliputi (1) Perencanaan kurikulum (2) Pelaksanaan tahfidz. (3) Penilaian tahfidz (4) Pengawasan tahfidz (5) Faktor pendukung program tahfidz Lingkungan Pesantren Qur’an, dukungan dari Yayasan dan Madrasah untuk mengalokasikan secara khusus jam pelajaran, sumber daya manusia (SDM) yang memadai, prasarana dan sarana yang cukup representatif, motivasi guru tahfidz kepada siswa-siswi. (6) Faktor penghambat dari program tahfidz di MA Sunan Pandanaran yaitu: Koordinasi madrasah dan pesantren untuk menemukan “one way” sukses tahfidz, Banyaknya kegiatan siswa  dan madrasah yang sifatnya insidental, Adanya guru tahfidz yang intensitasnya kehadiran rendah, Jadwal liburan sekolah yang terlalu panjang, Motivasi siswa yang masih rendah, ada kegiatan yang kurang jelas.Kata kunci: Implementasi Kurikulum Tahfidz, Menghafal Al Qur’an, Madrasah
Kontribusi Motivasi Kerja, Kepemimpinan Kepala Sekolah, dan Kompensasi Terhadap Kepuasan Kerja Guru Sugeng Widyantara
Media Manajemen Pendidikan Vol 2 No 1 (2019): Juni 2019
Publisher : Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (234.921 KB) | DOI: 10.30738/mmp.v2i1.3661

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kontribusi motivasi kerja, kepemimpinan kepala sekolah, dan kompensasi terhadap kepuasan kerja guru SMP Negeri Se-Kecamatan Wates Kabupaten Kulon Progo.Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh guru SMP Negeri Se-Kecamatan Wates Kabupaten Kulon Progo yang berjumlah 154 orang. Penelitian ini merupakan penelitian sampel populasi sehingga semua data yang masuk dianalisis. Teknik pengambilan data menggunakan angket. Untuk menguji daftar angket tersebut sahih dan andal maka digunakan uji validitas dan uji reliabilitas. Analisis yang digunakan adalah analisa regresi linear berganda. Berdasarkan hasil analisis data maka dapat disimpulkan: (1)Ada pengaruh yang positif dan signifikan kontribusi motivasi kerja, kepemimpinan kepala sekolah dan kompensasi terhadap kepuasan kerja. Motivasi kerja yang baik, kepemimpinan kepala sekolah yang baik, dan kompensasi yang memadai maka akan memberikan dampak yang bagus pada kepuasan kerja. (2) Ada pengaruh yang positif dan signifikan kontribusi motivasi kerja terhadap kepuasan kerja. Kontribusi motivasi kerja adalah faktor yang tidak bisa diabaikan dalam usaha meningkatkan kepuasan kerja, baik dalam motivasi yang berorientasi pada evaluasi terhadap kemampuannya, pelaksanaan tugas maupun yang berhubungan dengan tanggung jawab moral. (3) Ada pengaruh yang positif dan signifikan  kepemimpinan kepala sekolah  terhadap kepuasan kerja. Kepemimpinan tersebut dilihat dari segi kompetensi kepribadian, manajerial, kewirausahaan, supervisi, dan sosial. Kepimpinan kepala sekolah yang bagus akan memberikan kepuasan kerja kepada seluruh stake holder  sekolah tersebut. (4) Ada pengaruh yang positif dan signifikan kompensasi  terhadap kepuasan kerja. Kontribusi kompensasi  baik materiil maupun nonmateriil adalah faktor penting dalam usaha meningkatkan kepuasan kerja. Kompensasi yang memadai dan sesuai dengan kinerja akan memberikan kepuasan kerja seseorang.Kata Kunci:motivasi kerja, kepemimpinan kepala sekolah, kompensasi, kepuasan kerja guru.
Manajemen Laboratorium Dalam Upaya Mewujudkan Prestasi Belajar IPA Budi Susilo
Media Manajemen Pendidikan Vol 1 No 2 (2018): Oktober 2018
Publisher : Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (231.056 KB) | DOI: 10.30738/mmp.v1i2.3256

Abstract

Tujuan penelitian ini nuntuk mengetahui (1) Manajemen laboratorium dalam upaya mewujudkan prestasi belajar IPA; (2) Faktor-faktor pendukung dan penghambat manajemen laboratorium IPA dan (3) Prestasi belajar IPA yang dicapai siswa dengan adanya manajemen laboratorium di SMPN 3 Pengasih Kulon Progo. Jenis penelitian ini adalah kualitatif. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kualitatif yang meliputi pengumpulan data reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa manajemen laboratorium IPA dari aspek perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan maupun pengawasan dalam upaya mewujudkan prestasi belajar IPA di SMPN 3 Pengasih Kulon Progo sudah baik. Faktor-faktor pendukung dalam manajemen laboratorium IPA di SMPN 3 Pengasih Kulon Progo meliputi: ketersediaan sarana prasarana, ketersediaan tenaga pendidik yang kompeten, ketersediaan alam sekitar sebagai obyek dan sumber belajar, ketersediaan dana yang memadai dan dukungan orang tua/wali. Faktor-faktor penghambat manajemen laboratorium IPA meliputi: belum tersedianya tenaga laboran, alokasi waktu pemanfaatan laboratorium dan kemajemukan input siswa. Prestasi belajar IPA dapat dicapai siswa dengan adanya manajemen laboratorium di SMPN 3 Pengasih Kulon Progo. Akan tetapi, secara kuantitatif prestasi belajar siswa belum mengalami kenaikan secara signfikan.Kata kunci: manajemen, laboratorium, prestasi belajar, IPA
Pengaruh Kepemimpinan Kepala Sekolah, Motivasi Kerja dan Pemanfaatan Media Terhadap Kinerja Guru SD di UPT Tepus Dyah Hayu Puspita
Media Manajemen Pendidikan Vol 1 No 1 (2018): Juni 2018
Publisher : Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (232.804 KB) | DOI: 10.30738/mmp.v1i1.2937

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: Pengaruh kepemimpinan kepala sekolah, motivasi kerja, pemanfaatan media pembelajaran terhadap kinerja guru SD di Kecamatan Tepus, Gunung Kidul secara bersama-sama maupun sefcara sendiri-sendiri pada Tahun Pelajaran 2016/2017. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh guru SD di Kecamatan Tepus yang berjumlah 189 guru. Sampel dalam penelitian ini adalah 123 guru yang diambil dengan teknik proportional random sampling. Pengumpulan data dengan teknik kuesioner. Analisis data dengan analisis deskriptif, analisis regresi, analisis korelasi dan uji determinasi dengan melakukan uji prasyarat analisis mencakup uji normalitas, uji linieritas, dan uji multikolineritas, Hasil penelitian menunjukkan Terdapat pengaruh positif dan signifikan Peran Kepala Sekolah terhadap Kinerja Guru SD di Kecamatan Tepus, Terdapat pengaruh positif dan signifikan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Guru SD di Kecamatan Tepus, Terdapat pengaruh positif dan signifikan Pemanfaatan Media Pembelajaran terhadap Kinerja Guru SD di Kecamatan Tepus, Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan Peran Kepala Sekolah, Motivasi kerja, dan Pemanfaatan Media Pembelajaran secara bersama-sama terhadap Kinerja Guru SD di Kecamatan Tepus.Kata Kunci: peran kepala sekolah, motivasi kerja, pemanfaatan media pembelajaran, kinerja guru.
Manajemen Sekolah Dasar Berwawasan Lingkungan Hidup Dwi Sayekti
Media Manajemen Pendidikan Vol 2 No 1 (2019): Juni 2019
Publisher : Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (245.482 KB) | DOI: 10.30738/mmp.v2i1.3180

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi berbagai hambatan dalam implementasi manajemen  Pembelajaran Lingkungan Hidup (PLH) di sekolah dasar khususnya di sekolah dasar Kanisius Daerah Istimewa Yogyakarta. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif, sumber datanya terdiri dari sumber daya manusia yang ada di lokasi penelitian, sumber data berupa tempat, dan sumber data dokumen. Teknik pengumpulan datanya menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sementara itu, untuk menguji keabsahan datanya menggunakan triangulasi, perpanjangan keikutsertaan, dan ketekunan pengamatan. Untuk analisisnya dilakukan dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Hambatan yang timbul dalam  implementasi manajemen  pembelajaran lingkungan hidup  di SD Kanisius  Kalasan Sleman Yogyakarta, beberapa hambatan yang dijumpai di antaranya: para siswa tidak mudah tanggap terhadap sampah, siswa mudah lupa untuk merawat lingkungan di sekolah. Para guru setiap hari selalu mengingatkan kepada para siswa untuk menyapu, membuang sampah pada tempatnya sementara kegiatan guru sangat banyak sekali, ada sebagian murid yang sulit untuk membuang sampah pada tempatnya karena terbiasa di rumahnya yang membuangkan sampah adalah pembantu, dan karena tugas para guru terlalu banyak sehingga kadang kurang fokus dalam mengawasi para murid dalam menjaga lingkungan.Kata kunci: manajemen sekolah dasar, lingkungan hidup

Page 5 of 31 | Total Record : 305