cover
Contact Name
Duwi Leksono Edy
Contact Email
leksono_duwi@yahoo.co.id
Phone
-
Journal Mail Official
leksono_duwi@yahoo.co.id
Editorial Address
Universitas Negeri Malang (UM), Jl. Semarang No.5, Sumbersari, Lowokwaru, Malang, Jawa Timur 65145, Indonesia
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Teknik Mesin dan Pembelajaran
ISSN : -     EISSN : 26231271     DOI : 10.17977
Jurnal Teknik Mesin dan Pembelajaran (JTMP) diterbitkan oleh Departemen Pendidikan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Malang. Jurnal ini diterbitkan dua kali setahun pada bulan Juni dan Desember. Setiap publikasi berisi artikel yang terdiri dari makalah penelitian asli teoritis dan empiris berkualitas tinggi, makalah ulasan, dan tinjauan literatur dalam Bidang Teknik Mesin dan Pembelajaran tentang teknik mesin.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 2 (2018)" : 6 Documents clear
Analisis Sifat Mekanik dan Permeabilitas Pasir Cetak Menggunakan Bahan Campuran Kaolin Pada Sand Casting Ananda Rizki Acmad Diasa Putra; Putut Murdanto; Wahono wahono
Jurnal Teknik Mesin dan Pembelajaran Vol 1, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (628.579 KB) | DOI: 10.17977/um054v1i2p1-6

Abstract

Sand Casting atau cetakan pasir merupakan suatu cetakan yang umum digunakan  pada teknik pengecoran logam. Kaolin merupakan masa batuan yang tersusun dari material lempung berwarna putih atau krem. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh campuran kaolin terhadap sifat mekanik dan permeabilitas pada kondisi pasir basah dan kering. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah experimental dengan pendekatan deskriptif. Bahan campuran kaolin dibuat bervariasi sebesar 1% ,4%, 7%, 10%, dan 13%. Temuan penelitian yang didapatkan yaitu: (1) kekautan tarik tertinggi terdapat pada variasi kaolin 13% yaitu sebesar 0,07 Kg/cm2, (2) kekuatan tekan tertinggi terdapat pada variasi kaolin 13% sebesar 3,11 Kg/cm2, (4) kekuatan geser tertinggi terdapat pada vaiasi kaolin 7% sebesar 0,46Kg/cm2,  (5) permeabilitas tertinggi terdapat pada variasi kaolin 10% sebesar 230 ml/menit, (6) variasi 1% dan 4% tidak dapat digunakan karena pada saat pembuatan spesimen atau sampel terjadi ambrol atau hancur.
Prototype Arm Robotic 6 Axis Untuk Menyiapkan Kompetensi Pemrograman Matakuliah Mekatronika Mahasiswa Prodi D3 Teknik Mesin Marsono marsono; Ilham ari Elbaith; Abdul Qolik
Jurnal Teknik Mesin dan Pembelajaran Vol 1, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (727.22 KB) | DOI: 10.17977/um054v1i2p1-7

Abstract

Abstrak: Seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi pada akhir dekade ini, dunia industry mengubah sumber daya yang mereka miliki menggunakan bantuan teknologi robot. Penggunaan robot dipilih karena keakuratan dan kepresisian yang mampu dilakukan dalam melakukan pekerjaan. Selain itu, teknologi robot hanya memerlukan satu kali pemrograman untuk melakukan banyak hal. Dengan demikian banyak keuntungan yang diperoleh perusahaan dengan menggunakan teknologi robot dalam proses produksinya.Menyikapi kondisi tersebut, dunia pendidikan khususnya Universitas harus segera menyiapkan lulusannya yang memiliki kompetensi sesuai kebutuhan industry dalam pemrograman robot lengan. Program studi D3 Teknik Mesin sebagai salah satu program studi bidang teknik rekayasa sudah memberikan salah satu matakuliah untuk membekali lulusannya yaitu dalam matakuliah mekatronika. Akan tetapi, terdapat kekurangan dibidang sarana dan prasarana yaitu belum adanya lengan robot untuk pembelajarannya. Selama ini, mahasiswa belum diberikan materi ajar pemrograman robot lengan sehingga apabila lulusan bekerja di industry yang menggunakan robot lengan mereka akan mengalami kesulitan.Penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan merancang dan membangun Prototype Arm Robotic 6 Axis untuk mengajarkan bahasa pemrograman robot lengan. Hasil dari penelitian ini berupa prototype robot lengan dengan pemrograman berbasis Arduino. Harapannya dengan adanya protopype ini mahasiswa akan dapat dengan mudah dan terbiasa memprogram robot lengan khusunya untuk gerakan-gerakan pekerjaan yang sama dengan yang dikerjakan di dunia industry. 
Evaluasi K-3 Dalam Pencegahan Kecelakaan dari Penyakit Nosokomial Tenaga Kerja Kesehatan Gempur Santoso
Jurnal Teknik Mesin dan Pembelajaran Vol 1, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (139.668 KB) | DOI: 10.17977/um054v1i2p1-3

Abstract

Keadaan saat ini, kejadian terjakit nosokomial masih mewabah. Resiko paparan nosokomial terutama adalah pada tenaga kerja (petugas) kesehatan. Secara deskriptif angka kejadian infeksi nosokomial tercatat di berbagai negara sekitar 3,3%-9,2%. Dari analisis data deskriptif dapat disimpulkan bahwa dalam pencegahan penyakit nosokomial harus mengontrol pasien sebagai sumber penyakit, peralatan kesehatan, peralatan petugas kesehatan, dan mensterilisasi peralatan serta lingkungan tempat kerja.
Kesiapan Technological, Pedagogical And Content Knowledge (Tpack) Calon Guru Bidang Teknik di Universitas Negeri Malang Ulum Furqon Arbianto; Widiyanti Widiyanti; Didik Nurhadi
Jurnal Teknik Mesin dan Pembelajaran Vol 1, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (695.744 KB) | DOI: 10.17977/um054v1i2p1-9

Abstract

Tujuan pendidikan nasional Republik Indonesia adalah mencerdaskan kehidupan bangsa. Tujuan tersebut merupakan suatu penghargaan agar bangsa Indonesia bisa bersaing dengan bangsa lain di kancah internaisional khususnya di era Revolusi Industri Keempat (R.I 4.0) dan era Masyarakat ekonomi Asean (MEA) saat ini. Sudah saatnya pendidikan di Indonesia berbenah agar bangsa bisa bersaing dengan bangsa lain. Pembenahan yang mendasar dalam pendidikan adalah terkait kualitas dan kompetensi guru maupun calon guru Indonesia. Calon guru harus mencermati bagaimana kualitasnya untuk menjadi guru, bagaimana menyadari posisi mereka dalam era revolusi industri saat ini. Hadirnya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) bisa dijadikan salah satu cara untuk bisa mewujudkan hal tersebut, seorang guru harus memiliki dan paham betul tentang kemampuan Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK) yang mengidentifikasi bahwa hal tersebut merupakan pengetahuan penting untuk pengembangan keterampilan professional guru dan calon guru.
Analisis Kecepatan Putar, Durasi Gesek dan Tekanan Terhadap Kekuatan Tarik Hasil Pengelasan Gesek (Friction Welding) Muhammad Rizka Gita Firmansyah; Solichin Solichin; Rr Poppy Puspitasari
Jurnal Teknik Mesin dan Pembelajaran Vol 1, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (479.542 KB) | DOI: 10.17977/um054v1i2p1-5

Abstract

Pengelasan busur listrik elektroda terbungkus cocok digunakan untuk pelat-pelat datar. Namun untuk benda pejal sulit untuk dilakukan, apabila digunakan untuk benda pejal, maka, hasilnya kurang baik. Salah satu solusi untuk mengelas benda pejal yaitu menggunakan pengelasan gesek. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kekuatan tarik hasil pengelasan gesek (friction welding) dengan variasi kecepatan putar, durasi gesek dan tekanan serta mengetahui bagaimana struktur mikro hasil pengelasan gesek (friction welding). Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan model one-shot case study dan analisis deskriptif. Analisis deskriptif meliputi hasil uji tarik dan struktur mikro hasil pengelasan gesek. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, nilai kekuatan tarik yang paling tinggi dihasilkan pada variasi kecepatan putar 2850 Rpm, durasi gesek 60 detik pada tekanan 8 Mpa. Sedangkan untuk hasil kekuatan tarik yang paling rendah yaitu dihasilkan pada variasi kecepatan putar 2850 Rpm, durasi gesek 80 detik pada tekanan 8 Mpa. Hasil foto mikro menunjukan bahwa tidak ada perubahan fase pada hasil pengelasan gesek hanya terjadi penghalusan partikel Mg2Si pada daerah Zpd dan Zpl, sedangkan pada daerah Zud memiliki bentuk partikel Mg2Si yang sama dengan spesimen tanpa perlakuan.
Pengaruh Metode Penyayatan Laju Tinggi dan Sudut Buang Pahat Terhadap Kekasaran Permukaan Hasil Bubut Rata Menggunakan Pahat HSS Pada Bahan Bronze Muhammad Farid Irvan; Abdul Qolik; Basuki Basuki
Jurnal Teknik Mesin dan Pembelajaran Vol 1, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (377.72 KB) | DOI: 10.17977/um054v1i2p1-4

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruhan dari kecepatan putaran spindle, gerak makan (feed rate), dan sudut buang pahat terhadap kekasaran permukaan pada proses pembubutan bahan bronze. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental dengan desain Pre Eksperimental. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah two way anova. Dengan variabel penelitian kecepatan putaran spindle (X1), kedalaman pemotongan (X2), dan gerak makan (feed rate) (X3) berpengaruh terhadap kekasaran permukaan (Y). Hasil menunjukkan kecepatan spindle pada 1250 Rpm, pada variasi gerak makan 0.050 mm/rev, dan sudut buang pahat pada 3˚ memiliki kekesaran permukaan yang relatih rendah.

Page 1 of 1 | Total Record : 6