cover
Contact Name
Alfi Ari Fakhrur Rizal
Contact Email
bsr@umkt.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
bsr@umkt.ac.id
Editorial Address
Jl. Ir. H. Juanda No 15 Samarinda, Kalimantan Timur, Indonesia.
Location
Kota samarinda,
Kalimantan timur
INDONESIA
Borneo Student Research (BSR)
ISSN : -     EISSN : 27215725     DOI : -
Borneo Student Research mempunyai empat bidang Bidang Kesehatan dan farmasi Lingkup: Kesehatan Masyarakat, Kesehatan Lingkungan, Keperawatan, Farmasi Bidang Pendidikan, Seni dan Olahraga Lingkup: Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Olahraga Bidang Humaniora, Ekonomi, Hukum, Politik, dan Psikologi Lingkup: Manajemen, Hukum, Psikologi, Hubungan Internasional Bidang Sains dan Teknologi Lingkup: Teknik Informatika, Teknik Mesin, Teknik Sipil
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 1,006 Documents
Hubungan Peristiwa Kehidupan Penuh Tekanan dengan Depresi pada Siswa Sekolah Menengah Atas dan Kejuruan Yolanda Sari; Mukripah Damaiyanti
Borneo Student Research (BSR) Vol 1 No 1 (2019): Borneo Student Research
Publisher : Borneo Student Research (BSR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan studi:Penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan peristiwa kehidupan penuh tekanan dengan depresi pada siswa sekolah menengah atas. Metodologi:Desain penelitian deskriptif dengan pendekatan cross-sectional. Pengambilan data April - Mei 2019. Berdasarkan rumus Daniel didapatkan jumlah sampel 575 siswa SMA dan SMK di Kota Samarinda usia 14 -19 tahun, direkrut dengan teknik Cluster Stratified Random Sampling. Alat ukur yang digunakan dalam peneltian ini adalah Negative Life Events Scale for Students (NLES) dan Center for Epidemiological Study Depression (CES-D).Analisa statistik menggunakan Spearman Rho. Hasil:Hasil dari penelitian yang dilakukan menunjukkan adanya hubungan dandidapatkan nilai hubungan peristiwa kehidupan penuh tekanan dengan depresi pada siswa sekolah menengah atas yaitu r = 0.111 yang artinya menunjukkan korelasi sempurna positif atau searah dan p-value = 0.007 yang menunjukkan bahwa terdapat korelasi antara hubungan peristiwa kehidupan penuh tekanan dengan depresi pada siswa menengah atas. Manfaat:Penelitian ini diterapkan dapat sebagai wawasan dan pengalamandalam mengembangkan pengetahuan dalam keperawatan jiwa seperti mengadakan bimbingan konseling untuk remaja, menjadi referensi bagi mahasiswa keperawatan Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur, dapat memberikan informasi tentang masalah apa yang dialami oleh remaja sehingga mengalami peristiwa kehidupan penuh tekanan terutama pada siswa sekolah menengah atas,dan menjadi acuan untuk mengetahui adanya depresi dimana bisa terjadi di sekitar lingkungan tempat tinggal atau bahkan di rumah kita sehingga diharapkan para orang tua dapat memberikan pengawasan dan menjaga komunikasi yang baik dan benar terhadap anak-anaknya.
Pengaruh Debt To Equity Ratio dan Debt To Asset Ratio Terhadap Harga Saham pada Perusahaan Consumer Goods yang Tercatat di BEI Periode Tahun 2013– 2017 Roesida Ayu Murti; Fandi Kharisma
Borneo Student Research (BSR) Vol 1 No 2 (2020): Borneo Student Research
Publisher : Borneo Student Research (BSR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan studi: Tujuan penulisan ini adalah mengetahui adanya Pengaruh DER dan DAR pada harga saham Sektor Consumer Goods. Metodologi: Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sampling purposive (Teknik Pengambilan Sampel Dengan Kriteria). Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda, uji asumsi klasik, uji T dan F. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh signifikan secara parsial Debt To Equity Ratio terhadap Harga Saham, secara parsial Debt To Assets Ratio terhadap Harga Saham dan secara simultan terdapat hubungan yang signifikan antara DER dan DAR terhadap Harga Saham. Manfaat: Untuk akademisi, penelitian ini diharap bisa menjadi contoh bagi peneliti yang akan menjadi dasar masukan untuk peneliti selanjutnya. Untuk praktisi, sebagai perbandingan ekonomi di Indonesia.
Hubungan Teman Sebaya dengan Kebiasaan Konsumsi Makanan Cepat Saji (Fast Food) pada Siswa-Siswi Kelas XI di SMA Negeri Samarinda Rahman suhada; Ni Wayan Wiwin Asthiningsih
Borneo Student Research (BSR) Vol 1 No 1 (2019): Borneo Student Research
Publisher : Borneo Student Research (BSR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan:Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan Teman sebaya dengan kebiasaan konsumsi makanan cepat saji (fast food) pada siswa-siswi kelas XI di SMA Negeri Samarinda. Metode: Penelitian ini menggunakan desain deskriptif korelasi. Populasi seluruh siswa-siswi di 4 SMA Negeri di Samarinda sebanyak 1.405 siswa.pengambilan sampel menggunakan teknik stratified random sampling, diambil berdasarkan kriteria inklusi, yaitu siswa-siswi kelas XI di SMA Negeri Samarinda, menggunakan rumus slovin dengan toleransi kesalahan5%. Sampel penelitian 311 siswa.Pengumpulan melalui wawancara dan kuesioner. Hasil Penelitian:Hasil penelitian Teman sebaya dengan kebiasaan konsumsi makanan cepat saji dan nilai korelasi sebesar 0,259 menunjukan arah positif dengan kekuatan korelasi rendah. Manfaat: Sebagai penambah wawasan pengetahuan dan pengalaman dalam meningkatkan ilmu pengetahuan dan untuk mengetahui adanya hubungan antara Teman Sebaya dengan kebiasaan konsumsi fast food
Pengaruh Nilai Tukar Rupiah danJumlahUangBeredar (JUB) terhadap Indeks SahamSyariah Indonesia (ISSI) Rhofandi Rhofandi; Azhar Latief
Borneo Student Research (BSR) Vol 1 No 3 (2020): Borneo Student Research
Publisher : Borneo Student Research (BSR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian :penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Nilai Tukar Rupiah dan JumlahUangBeredar (JUB)terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia. Data yang digunakan pada penelitian ini menggunakan data Sekunder dan Jumlah sampel sebanyak 60 data. Metodologi : Metode yang digunakan pendekatan kuantitatif, data penelitian didapat dari Bank Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bursa Efek Indonesia (BEI).Pengujian statistik yang digunakan adalah analisis regresi berganda dengan menggunakan SPPS 22. Hasil :Hasil dari penggujian Hipotesis ini Nilai Tukar Rupiah Berpengaruh Positif Signifikan terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI), JumlahUangBeredar (JUB)berpengaruh Positif Signifikan Terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI), dan secara simultan Nilai Tukar Rupiah dan JumlahUangBeredar (JUB)berpengaruh Positif Signifikan Terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI). Manfaat :dapat dijadikan sebagai rujukan atau bahan pertimbangan jika ingin melakukan investasi di saham syariah yang telah tergabung dalam indeks saham syariah indonesia. Selain itu peneliti juga berharap agar penelitian ini bisa dijadikan referensi bagi peneli selanjutnya dalam mengadakan penelitian dengan topik yang sama.
Pengaruh Leverage Terhadap Profitabilitas Perusahaan Food & Beverages Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia HENNY WAHYU ANDIKA PUTRI; Yulia Tri Kusumawati
Borneo Student Research (BSR) Vol 1 No 2 (2020): Borneo Student Research
Publisher : Borneo Student Research (BSR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan Studi: Penelitian iniAdilakukan untukQmenjelaskan seberapa besar pengaruh Laverage debt to assets ratio (DAR) dan debt to equity ratio (DER) terhadap return on assets (ROA) secara simultan dan parsial pada perusahaan food And Beverages yang terdaftar di BEI 2013-2017. Metodelogi: Analisis regresi linier berganda digunakan sebagai alat analisis dengan return on assets (ROA) sebagai variabel dependen. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan perusahaan food And Beverages yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2013-2017. Metode sampling yang digunakan adalah metode purposuve sampling dan memperoleh sampel 6 perusahaan dari 18 perusahaan. Hasil: Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa variabel debt to assets ratio (DAR) dan debt to equity ratio (DER) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap return on assets (ROA). Secara parsial, debt to assets ratio (DAR) berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap return on assets (ROA), sedangakn debt to equity ratio (DER) secara parsial berpengaruh negatif dan signifikan terhadap return on assets (ROA). Manfaat: Manfaat dalam penelitian ini bagi perusahaan adalah agar perusahaan tersebut mampu mengukur tingkat profitabilitas dan mengelola aktiva dengan baik. Manfaat bagi investor adalah untuk mengetaui sejauh mana perusahaan tersebut dibiyayai oleh hutang, sehingga para pihak investor dapat mengukur kapasitas kemanpuan perusahaan tersebut.
Analisis Inflasi dan Bi Rate Terhadap Volume Perdagangan Saham di Bursa Efek Indonesia (2016-2018) Donatus Bayo; sri wahyuni jamal
Borneo Student Research (BSR) Vol 1 No 3 (2020): Borneo Student Research
Publisher : Borneo Student Research (BSR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan Studi : Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Inflasi dan BI rate terhadap volume perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia dari Januari 2016 sampai dengan Desember 2018. Metodologi : Penelitiana ini menggunakan data timeaseries bulanan dengan menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil : Hasil analisis regresi alinier berganda dengan metode uji parsial dana menggunakan perhitungan dengan program SPSS, dimana variable dependen (volume perdagangan saham) dan variabel independen (inflasi dan BI rate) ditemukan bahwa variable BI rate berpengaruh signifikan dan mempunyai hubungan negatif terhadap volume perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia. Sedangkan variable inflasi tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap volume perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia. Yang artinya apabila BI rate naik maka volume perdagangan saham turun, demikian juga sebaliknya apabila BI rate mengalami penurun volume perdagangan saham mengalami kenaikan. Sedangkan inflasi tidak berpengaruh signifikan terhadap volume perdagangan saham diaBursa Efek Indonesia. Manfaat : Penelitian inia agar bermanfaat bagi para investor dan untuk menjadi bahan pertimbangan saat berinvestasi.Hal ini baik dilakukan agar mendapatkan keuntungan saham yang lebih besar dan tidak mengakibatkan kerugian. Dan dibutuhkan kebijakan dari pemerintah seperti kebijakan moneter, serta meningkatkan produksi dan menambah jumlah barang di pasar, masyarakat lokal juga bisa membantu penguatan rupiah dengan cara mencintai produksi dalam negeri, dan Bank Indonesia menurunkan suku bunga kebijakan agar terjaganya stabilitas dan mendukung pemulihan ekonomi negara.
pengaruh tingkat aktivitas dan profitabilitas terhadap harga saham pada perusahaan transportasi yang terdaftar di BEI fernanda lesmana; Sri Wahyuni Jamal
Borneo Student Research (BSR) Vol 1 No 2 (2020): Borneo Student Research
Publisher : Borneo Student Research (BSR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan Studi : Penelitaan ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh profitabilitas aktivitas terhadap harga saham pada perusahaan transportasi di Bursa Efek Indonesia tahun 2013 - 2017 Metodologi : Penelitian dipakai adalah analisis regresi berganda. Hasil : Hasil penelitiaan ini mennjukan bahwa 1) Rasio aktivitas berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap harga saham. 2) Rasio profitabilitas berpengaruh positive signifikan terhadap harga saham 3) rasio aktivitas dan profitabilitas berpengaruh negative tidak signifikan terhadap harga saham. Manfaat : Penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan ketika ingin mengambil keputusan dalam bidang finansial.
Pengaruh Ukuran Perusahaan dan Kebijakan Dividen Terhadap Nilai Perusahaan Indeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia Dedy Setyawan; Mursidah Nurfadillah
Borneo Student Research (BSR) Vol 1 No 3 (2020): Borneo Student Research
Publisher : Borneo Student Research (BSR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan Studi:Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ukuran perusahaan dan kebijakan dividen secara parsial dan simultan terhadap nilai perusahaan pada Indeks LQ 45 di Bursa Efek Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah laporan keuangan pada tahun 2013 sampai 2017. Penelitian ini menggunakan uji asumsi klasik dan analisis regresi berganda serta pengujian hipotesis dengan uji F (uji simultan), uji t (uji parsial), koefisien determinasi dan analisis korelasi dengan tingkat signifikasi 5%. Metodologi:Dari hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa besar pengaruh ukuran perusahaan dan kebijakan dividen secara bersama-sama memiliki pengaruh yang signifikan terhadap nilai perusahaan. Ukuran perusahaan dan kebijakan dividen secara bersama-sama mampu menjelaskan turun naiknya harga saham sebesar 28,7%, sedangkan sisanya sebesar 71,3% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian ini. Hasil:Dalam penelitian ini persamaan regresi linier berganda adalah Y=5,055-0,197X1+0,360X2. Selain itu diketahui pula bahwa ukuran perusahaan tidak berpengaruh positif namun berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan dan memiliki hubungan negatif (tidak searah). Sedangkan kebijakan dividen berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan dan memiliki hubungan positif (searah). Manfaat: Untuk memperoleh ilmu pengetahuan mengenai investasi pada indeks LQ45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dan sebagai referensi penelitian di masa yang akan datang.
Pengaruh Cash Turnover Terhadap Harga Saham pada Perusahaan Consumer Goods yang Tercatat di BEI Periode Tahun 2013 - 2017 Syarifah Syelma; Fandi Kharisma
Borneo Student Research (BSR) Vol 1 No 3 (2020): Borneo Student Research
Publisher : Borneo Student Research (BSR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan Studi: Tujuan penulisan ini adalah mengetahui adanya Pengaruh Cash Turnover Terhadap Harga Saham Pada Sektor Consumer Goods. Metodologi: Jumlah data dalam penelitian ini adalah 30 data.Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sampling purposive (teknik pengambilan sampel dengan kriteria).Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linear sederhana, uji asumsi klasik dan uji T. Hasil Penelitian: Hasil penelitian menunjukan bahwa Cash Turnover berpengaruh signifikan secara parsial terhadap Harga Saham. Manfaat: Bagi Peneliti, untuk menambah dan memperluas wawasan pengetahuan peneliti khususnya mengenai pengaruh informasi laba bersih akuntansi terhadap harga saham. Bagi Investor, penelitian ini diharapkan dapat membantu pengambilan keputusan untuk membeli dan menjual saham. Bagi Akademisi, sebagai refrensi untuk penelitian selanjutnya yang ingin melakukan penelitian lebih lanjut berkaitan dengan harga saham.
Pengaruh Profitiabilitas Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Transportasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (2013-2017) Ana Meinana; Sri Wahyuni Jamal
Borneo Student Research (BSR) Vol 1 No 2 (2020): Borneo Student Research
Publisher : Borneo Student Research (BSR)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan Studi : Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh profitabilitas Retrun On Asset (ROA) dan Retrun On Equity (ROE) terhadap harga saham pada perusahaan trasnportasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia 2013-2017. Metodologi : Penelitian dipakai adalah analisis regresi berganda Hasil : Hasil penelitian menunjukan bahwa secara simultan rasio profitabilitas variable Retrun On asset (ROA) dan Variabel Retrun On Equity (ROE) tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham pada perusahaan transportasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Manfaat : Penelitian ini dapat menambah pengetahuan bagi para investor atas informasi keuangan dalam melakukan pengambilan keputusan untuk berinvestasi di pasar modal, sehingga dapat memperkecil resiko yang mungkin dapat terjadi sebagai akibat dalam pembelian saham di pasar modal.

Page 31 of 101 | Total Record : 1006