cover
Contact Name
St. Hadijah wahid
Contact Email
ijha747@gmail.com
Phone
+6285210860232
Journal Mail Official
jurnaladzdzahab@gmail.com
Editorial Address
Jl. Sultan Hasanuddin No.20 Sinjai
Location
Kab. sinjai,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Adz Dzahab : Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam
Core Subject : Economy,
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam memuat tentang kajian tentang ekonomi dan bisnis islam, bersifat syariah. dikelola oleh prodi Ekonomi Syariah. Jurnal ini terbit 2 kali dalam setahun yaitu bulan Mei dan bulan November setiap tahun. Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam menerbitkan artikel yang telah publish dapat didownload secara gratis, dibaca dan disebrluaskan sebagai rujukan artikel selanjutnya. Paper di Submit secara online dengan melakukan registrasi terlebih dahulu di website ini atau dapat dikirimkan via email gp2m.fehi@gmail.com dengan mengikuti Template dan Panduan Penulisan serta mengirimkan artikel bersama surat pernyataan publikasi.
Articles 79 Documents
Analisis Manajemen Bisnis Islam Pada Kopontren Dalam Pengembangan Ekonomi Pesantren Di Miftahul Ulum Pamekasan Sitti Halimah; Taufiqur Rahman
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 8 No 1 (2023): Adz-Dzahab Volume 8 Nomor 1 Mei 2023
Publisher : IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v8i1.1338

Abstract

Penelitian ini dilakukan sebagai upaya dalam pengembangan ekonomi pesantren melalui analisis manajemen bisnis pesantren pada koperasi yang dimiliki oleh pondok pesantren untuk menciptakan pondok pesantren yang berkualitas dan mampu berdaya saing serta menciptakan generasi dan lulusan yang berkualitas. Adapun penelitian ini dilakukan pada Pondok Pesantren Miftahul Ulum Pamekasan yang berfokus pada pengembangan ekonomi pesantren melalui analisa manajemen bisnis. Adapun manajemen bisnis pada koperasi miftahul ulum tergolong baik berdasarkan urgensi manajemen bisnis seperti Planning, Organizing, Directing, dan controlling. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan analisis deskriptif, serta menggunakan berbagai teknik analisa, pengumpulan, dan keabsahan data untuk mendukung hasil yang optimal. Maka dari itu penelitian ini dilakukan oleh peneliti bertujuan untuk memberikan solusi dari kendala manajemen bisnis yang dimiliki oleh koperasi pesantren agar lebih optimal dalam pengembangan ekonomi pesantren. Strategi manajemen bisnis Islam yang di implementasikan oleh kopontren Miftahul Ulum tergolong baik dengan adanya bimbingan pada setiap usaha, struktur organisasi yang baik, dan pengawasan yang optimal. Hal tersebut terbukti dengan adanya berbagai macam unit usaha yang dapat menciptakan kemandirian dalam pengembangan ekonomi pesantren sehingga dapat tersalurkan pada bidang pendidikan.
Kepuasan Konsumen Terhadap Pengalihan Pengembalian Donasi Perspektif Etika Bisnis Islam di Minimarket Indomaret Dian Septiani; Nurfiah Anwar; A. Syathir Sofyan
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 8 No 1 (2023): Adz-Dzahab Volume 8 Nomor 1 Mei 2023
Publisher : IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v8i1.1345

Abstract

Studi ini bertujuan untuk mengetahui kepuasan konsumen Indomaret Tanete terhadap pengembalian dana dalam bentuk donasi, serta untuk memeriksa kepatuhan Indomaret terhadap etika bisnis Islam dalam pengembalian uang dalam bentuk donasi. Metode campuran digunakan dalam penelitian ini, yang menggabungkan metode kualitatif dan kuantitatif dalam satu studi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa customer yang tidak puas dengan pengembalian dana dalam bentuk donasi merasa bahwa tindakan Indomaret melanggar prinsip-prinsip syariat Islam karena tidak memberikan informasi yang memadai tentang tempat penyaluran donasi, hanya menganjurkan customer untuk mendonasikan dana tersebut. Karyawan Indomaret belum menerapkan sikap adil dan sikap jujur terhadap konsumennya karena tidak terdapat kejelasan dan tidak transparansi dalam pengalihan kembalian dalam bentuk donasi. Dalam hal penerapan sikap kebebasan konsumen memiliki hak atas menerima dan menolak transaksi dalam bentuk donasi di Indomaret. Begitupun dengan sikap tanggung jawab karyawan Indomaret belum menerapkan sikap bertanggungjawab karena tidak adanya bukti struk dan poster tentang penjelasan penyaluran dana donasi.
Upaya Kantor Urusan Agama Kecamatan Sedati Dalam Efektivitas Percepatan Sertifikasi Tanah Wakaf Siska Petridila; Moch. Khoirul Anwar
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 8 No 1 (2023): Adz-Dzahab Volume 8 Nomor 1 Mei 2023
Publisher : IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v8i1.1620

Abstract

Fenomena yang sering terjadi di Indonesia adalah tidak pemahaman masyarakat mengenai persertifikatan tanah wakaf dan tidak bersertifikatnya nadzir dalam pengelolaan harta benda wakaf. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis prosedur penerbitan sertifikasi tanah wakaf yang dilakukan oleh Kantor Urusan Agama Kecamatan Sedati, menganalisis faktor yang menjadi penghambat dalam sertifikasi tanah wakaf dan menganalisis upaya efektif Kantor Urusan Agama Kecamatan Sedati dalam percepatan sertifikasi tanah wakaf. Metode yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilaksanakan dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang dilaksanakan bahwa prosedur penerbitan sertifikat tanah wakaf yang dilakukan oleh Kantor Urusan Agama Kecamatan Sedati dengan wakif telah mempunyai Akta Ikrar Wakaf selanjutnya diberikan kepada Badan Pertanahan Nasional sehingga dapat terbit sertifikat tanah wakaf. Faktor penghambat penerbitan sertifikat tanah wakaf ialah wakif beranggapan sertifikat tanah wakaf tidak penting, peruntukan tanah wakaf yang monoton, tidak berjalan dalam mengisi sitem Informasi Wakaf, kearsipan data wakaf tidak tertata. Upaya efektif yang dilakukan oleh Kantor Urusan Agama Kecamatan Sedati dalam penerbitan sertitifikat tanah wakaf adalah memberikan pelayanan serta bimbingan kepada wakif.
Analisis Pendayagunaan Zakat Produktif Melalui Program Bunda Mandiri Surabaya (BISA) Di Yatim Mandiri Surabaya Izza Malika Nusrodiniyah; Moch. Khoirul Anwar
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 8 No 1 (2023): Adz-Dzahab Volume 8 Nomor 1 Mei 2023
Publisher : IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v8i1.1621

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pendayagunaan zakat produktif dan dampak dari pendayagunaan zakat produktif melalui pemanfaatan dana zakat produktif di LAZNAS Yatim Mandiri Surabaya dalam memberdayakan masyarakat miskin khususnya bunda yatim dhuafa melalui program Bunda Mandiri Sejahtera (BISA). Metode yang digunakan ialah metode penelitian kualitatif deskriptif sehingga mampu mendeskripsikan suatu permasalahan atau kejadian yang dalam hal ini ialah pendayagunaan zakat produktif melalui program BISA. Pengumpulan data dilaksanakan dengan menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang dilaksanakan bahwa pendayagunaan zakat produktif oleh LAZNAS Yatim Mandiri Surabaya disalurkan melalui program Bunda Mandiri Sejahtera (BISA). Program BISA merupakan model pendayagunaan zakat produktif yang bertujuan untuk mensejahterakan dan memberdayakan bunda yatim dhuafa dengan memberikan pembinaan kerohanian dan pemberian modal bergulir serta pendampingan usaha. Dampak yang dapat dirasakan oleh bunda yatim dhuafa ialah meningkatnya pendapatan bisnis dan kemampuan membayar ZIS namun belum mampu membayar zakat maal serta mampu membeli bahan pokok.
Analisis Perilaku Konsumen Dalam Penggunaan Subsidi Liquified Peteoleum Gas (LPG) 3 Kilogram Menurut Persfektif Ekonomi Islam Reni Helvira; Syamratun Nurjannah; Ari Widiati
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 8 No 1 (2023): Adz-Dzahab Volume 8 Nomor 1 Mei 2023
Publisher : IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v8i1.1775

Abstract

Penelitian ini bertujuan akan menganalisis perilaku konsumen dalam penggunaan subsidi LPG 3 kg dari perspektif ekonomi Islam. Dalam pelaksanaannya, masih ditemukan permasalahan pendistribusian yang dilakukan secara terbuka sehingga semua golongan masyarakat masih dapat mengonsumsi subsidi tersebut. Hal ini menyebabkan golongan masyarakat yang seharusnya tidak mendapat subsidi juga ikut menikmatinya, sehingga mendorong ketimpangan dalam masyarakat. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan studi dokumen. Hasil analisis menunjukkan bahwa perilaku konsumen dalam penggunaan subsidi LPG 3 kg dipengaruhi oleh faktor sosial, ekonomi, dan budaya. Terdapat dua tipe konsumen, yaitu konsumen yang menggunakan subsidi secara tepat dan konsumen yang menyalahgunakan subsidi yang merupakan konsumen golongan menengah ke atas yang banyak menggunakannya. Dalam perspektif ekonomi Islam, program ini dapat dianggap efektif jika tepat sasaran dan memberikan manfaat yang adil bagi masyarakat yang membutuhkan. Namun, dengan adanya permasalahan pendistribusian yang masih dilakukan secara terbuka, maka program subsidi tersebut belum dapat dikatakan efektif dan tepat sasaran. Oleh karena itu, perlu dilakukan evaluasi dan peningkatan dalam mekanisme pendistribusian agar subsidi ini benar-benar tepat sasaran. Selain itu, perlu dilakukan edukasi pada masyarakat tentang pemahaman ekonomi Islam, termasuk konsep keadilan dan kesejahteraan bersama.
Konsep Jual Beli Online Dalam Al-Qur’an Hardiyanti Ridwan; Achmad Abubakar; Muhammad Sadiq Sabri; Muh. Arafah; Rahmat Ali
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 8 No 1 (2023): Adz-Dzahab Volume 8 Nomor 1 Mei 2023
Publisher : IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v8i1.1783

Abstract

Di era digital yang perkembangannya semakin pesat, telah banyak mengubah cara masyarakat dalam melakukan jual beli yang sebelumnya dijalankan secara tatap muka, akan tetapi sekarang ini lebih banyak dilakukan secara online yang menjadi salah satu life style (gaya hidup) manusia dimuka bumi ini. Cara jual beli online dilakukan dengan memanfaatkan situs belanja online (Shopee, Lazada, Tik-Tok) untuk mencari atau melihat gambar atau tampilan produk yang diinginkan. Namun, sering terjadi berbagai macam masalah baru seperti terjadinya penipuan, produk tidak sampai atau tidak sesuai dengan pesanan, sehingga mengakibatkan salah satunya mengalami kerugian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsep jual beli online dalam Al-Qur’an. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan penelitian ilmu tafsir dan kepustakaan dengan mengumpulkan referensi dari Al-Qur’an dan terjemahannya, berbagai sumber buku ataupun jurnal. Adapun hasil dari penelitian ini adalah jual beli secara offline dan online memiliki kesamaan rukun dan syarat, serta jual beli online dapat dinyatakan sah ketika rukun dan syarat jual beli telah terpenuhi yang sebgaimana telah dijelaskan dalam surah Al-Baqarah, 2: 275 dan surah An-Nisa, 4:29, dalam melakukan jual beli online tidak terjadi unsur penipuan, saling ridho, barang yang ditawarkan harus jelas.
Relevansi Hadis Hadis Maqbul : Shahih dan Hasan Dalam Menyelesaikan Persoalan Ekonomi Syariah Kontemporer Nurul Pratiwi; Prades Ariato Silondae; Abd. Rahman Sakka; Muhammad Amin Sahib; Asiqah Usman Ali
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 8 No 1 (2023): Adz-Dzahab Volume 8 Nomor 1 Mei 2023
Publisher : IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v8i1.1784

Abstract

Hadis merupakan sumber kedua setelah Al-Qur’an yang dipegangi dan ajarannya diamalkan oleh umat Islam kemudian menjadi standar utama sebagai bentuk usaha dalam meneladani dan mempraktikkan petunjuk Rasulullah SAW. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi pustaka (library research). Hasil penelitian ini memiliki tiga kesimpulan, shahih merupakan hadis yang sanad-nya bersambung, diriwayatkan oleh periwayat yang ‘adil dan hafalannya kuat tanpa mengandung syadz dan ‘illat. Hasan adalah hadis yang bersambung sanadnya dengan perawi yang adil namun hafalannya kurang sempurna serta selamat dari unsur syadz dan ‘illat. Beberapa shahih dan hasan relevan dalam menyelesaikan persoalan-persoalan ekonomi syariah kontemporer. Perbedaan dari keduanya adalah pada aspek ke-dhabith-an perawi, dimana hasan dhabith yang terkait aspek tulisan dan hafalannya kurang sempurna, sedangkan shahih ke-dhabith-an perawinya sempurna.
Optimalisasi Pemberdayaan Yatim Dhuafa Melalui Pendayagunaan Zis Program Sanggar Lestari Laz Saku Yatim Indonesia Isnani Aliya; Sri Abidah Suryaningsih
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 8 No 1 (2023): Adz-Dzahab Volume 8 Nomor 1 Mei 2023
Publisher : IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v8i1.1833

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan pengoptimalan dalam memberdayakan yatim dhuafa melalui pendayagunaan dana ZIS pada program Sanggar Lestari di LAZ Saku Yatim Indonesia serta menganalisis faktor pendorong dan penghambat dari pelaksanaan program Sanggar Lestari di LAZ Saku Yatim Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan secara deskriptif yang dianalisis menggunakan reduksi data dan berdasarkan triangulasi sebagai uji validitas data serta menggunakan analisis SWOT. Data dan sumber data yang digunakan yaitu data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh secara langsung yaitu bersumber dari hasil wawancara dengan para informan serta melalui observasi langsung di lokasi objek penelitian. data sekunder pada penelitian ini diperoleh secara tidak langsung yaitu bersumber dari pencatatan dan studi kepustakaan, seperti buku, jurnal penulisan, artikel terkait serta dokumen administratif lainnya. Hasil penelitian ini menunjukkan pemberdayaan yatim dhuafa melalui program Sanggar Lestari telah optimal dari segi materi pembelajaran terutama siswa binaan setingkat SD berdasarkan peningkatan kemampuan dan nilai akademik, namun untuk setingkat SMA materi pembelajaran belum optimal. Untuk bantuan beasiswa sekolah telah optimal dari segi kepuasan mustahik yang terbantu dalam pembiayaan sekolah. Terdapat faktor pendorong dan penghambat dari pemberdayaan Sanggar Lestari sehingga dapat memaksimalkan strategi terutama menggunakan strategi SO (Strength Opportunities) untuk pengoptimalan program pemberdayaan secara maksimal.
Sistem Distribusi Kekayaan Negara Dalam Perspektif Islam Syarigawir Syarigawir; Srianti Permata; Salfianur Salfianur; St. Hadijah Wahid
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 8 No 1 (2023): Adz-Dzahab Volume 8 Nomor 1 Mei 2023
Publisher : IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v8i1.1849

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan system distribusi kekayaan negara dalam perspektif islam. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan metode pengumpulan data dengan studi pustaka (library research), membaca dan mengumpulkan teori serta mendefinisikan kembali secara deskriptif. Penulis menyajikan dan menganalisa pendapat dari sumber-sumber yang ditemukan baik melalui buku, jurnal ilmiah, situs online yang dapat dibuktikan dengan menyertakan sumber referensinya dan dapat dipertanggung jawabkan. Hasil penelitian ini yaitu untuk mewujudkan distribusi kekayaan secara adil dalam pandangan ekonomi islam diperlukan sinergitas dari semua unsur, terkait dalam hal ini pemerintah dan masyarakat bagian dari sektor distribusi kekayaan dengan mengacu pada konsep dasar yang bersumber dari lqur;an dan as sunnah, sehingga harta kekayaan negara dapat terdistribusi dan tepat sasaran secara menyeluruh dan tidak menjadi komoditas di atas golongan/ kelompok orang-orang kaya saja.