cover
Contact Name
HESEKIEL
Contact Email
sisfokomtek.org@gmail.com
Phone
+6287818522131
Journal Mail Official
sisfokomtek.org@gmail.com
Editorial Address
JL. Karya Jaya Deli Serdang
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
ISSN : -     EISSN : 27454053     DOI : -
Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi kepustakaan, gagasan, aplikasi teori dan kajian analisis kritis dibidang berbagai ilmu, jurnal JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) terbit 2 kali dalam satu tahun yaitu di bulan Maret dan September. Jurnal ini pertama kali mendapat E-ISSN dengan nomor 2745-4053 untuk terbitan online. Pengiriman artikel tidak dipungut biaya, kemudian artikel yang diterima akan diterbitkan secara online dan dapat diakses Secara Gratis
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 3,075 Documents
Participatory Community Empowerment dalam Keberlanjutan Program Kampung Kempling di RW 02 Lamper Krajan, Semarang Dewi, Restu Ayu Eka Pustik; Mujahidin, Tofik; Mustika, Pungky Anggraeni; Durmaningrum, Oktavi Kurnia; Kumalasari, Ria Cahyani; Viratunima, Viratunima; Arsyati, Asri Masitha
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Permasalahan lingkungan perkotaan, khususnya pengelolaan sampah dan keterbatasan ruang hijau, masih menjadi tantangan di wilayah RW 02 Lamper Krajan, Kota Semarang, yang memiliki risiko banjir musiman. Program Kampung Kempling (Kembali Peduli Lingkungan) dilaksanakan sebagai upaya pemberdayaan masyarakat untuk memperkuat pengelolaan lingkungan dan pemanfaatan sumber daya lokal secara berkelanjutan. Kegiatan pengabdian ini bertujuan meningkatkan kapasitas masyarakat melalui pengelolaan sampah organik dan anorganik, pemanfaatan Tanaman Obat Keluarga (TOGA), serta inovasi produk kesehatan berbasis TOGA. Metode yang digunakan adalah pemberdayaan masyarakat partisipatif dengan pendekatan pra–pasca intervensi (pretest–posttest), melibatkan 35 warga yang terdiri dari remaja, dewasa, dan lansia. Kegiatan dilaksanakan pada bulan Desember 2025 hingga Januari 2026 melalui pembinaan, pelatihan, dan pendampingan rutin. Hasil analisis menunjukkan adanya peningkatan capaian masyarakat secara signifikan berdasarkan uji Wilcoxon (p < 0,05), yang ditunjukkan oleh dominasi skor posttest pada kategori baik. Program ini tidak hanya meningkatkan capaian kuantitatif, tetapi juga berkontribusi pada penguatan ketahanan lingkungan, partisipasi sosial, dan peluang ekonomi berbasis pemanfaatan sumber daya lokal. Dengan demikian, Program Kampung Kempling penting sebagai model pemberdayaan masyarakat perkotaan yang terintegrasi dan berkelanjutan.
Paralegal Digital untuk Mewujudkan Akses Keadilan Di Era Teknologi Poetri, Titie Rachmiati
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keterbatasan akses keadilan dan minimnya adaptasi teknologi dalam layanan hukum bagi komunitas paralegal menjadi permasalahan utama yang melatarbelakangi pengabdian ini. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan hukum anggota Paralegal Srikandi Iustitia dalam hal literasi hukum dan digital dalam layanan konsultasi hukum. Kegiatan ini kerja sama dengan Srikandi Iustitia (PDA ‘Aisyiyah Purworejo), yang melibatkan 30 (tiga puluh) peserta melalui metode pelatihan partisipatif, pelatihan penggunaan platform digital, dan simulasi penanganan kasus. Hasil pengabdian menunjukkan peningkatan signifikan pada pemahaman peserta terhadap prosedur hukum serta kemampuan teknis dalam memanfaatkan media sosial dan internet untuk layanan konsultasi. Selain itu, ketersediaan materi pelatihan memudahkan para peserta dalam menjalankan perannya sebagai paralegal secara mandiri. Kesimpulannya bahwa sinergi antara literasi hukum dan digitalisasi mampu menghasilkan paralegal komunitas yang kompeten dan responsif zaman.
Analisis Media Sosial Telobag Indo Untuk Peningkatan Kesadaran Merek Dan Engagement Cokki, Cokki; Olivia Putri, Angely; Wigati Binar, Isabel Sekar Argum; Tanaya, Amanda Marzha
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Permasalahan sampah plastik di Indonesia mencapai 12,54 juta ton pada tahun 2022 dan menuntut solusi berkelanjutan. PT Mogallana Plastic menghadirkan Telobag Indo, plastik ramah lingkungan berbahan dasar akar singkong yang mudah terurai dan bebas mikroplastik. Namun, pengelolaan Instagram Telobag Indo belum dikelola optimal sehingga berdampak pada rendahnya kesadaran merek dan keterlibatan audiens. Kegiatan pengabdian masyarakat ini menganalisis efektivitas strategi komunikasi digital Telobag Indo melalui metode analisis konten dengan melibatkan tiga pengode. Hasil menunjukkan bahwa konten video, khususnya video pendek berdurasi 19–35 detik yang bersifat edukatif dan mengklarifikasi persepsi publik mengenai material singkong, merupakan format paling efektif dalam meningkatkan jangkauan dan keterlibatan. Konten yang menampilkan bukti sosial juga meningkatkan interaksi audiens. Temuan ini menjadi dasar rekomendasi strategi komunikasi digital yang lebih konsisten dan edukatif untuk memperkuat kesadaran merek, keterlibatan, dan citra Telobag Indo sebagai produk ramah lingkungan.
Pengaruh Edukasi Gizi Seimbang terhadap Perubahan Tingkat Pengetahuan Ibu Balita di Desa Kopo RT 02 RW 07 Kecamatan Kutawaringin Kabupaten Bandung Mulyani, Irma; Karlina, Intan; M, Devi; Tiara M, Tina; R, Resa; MN, Nabila; HSP, Allyah; S, Sri; NH, Zahida
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Stunting merupakan masalah gizi kronis yang terjadi akibat kekurangan asupan gizi dalam jangka panjang, terutama pada periode 1.000 Hari Pertama Kehidupan, dan berdampak pada pertumbuhan fisik, perkembangan kognitif, serta produktivitas anak di masa depan. Salah satu upaya pencegahan stunting adalah melalui peningkatan pengetahuan ibu mengenai gizi seimbang berbasis pedoman Isi Piringku. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan ibu yang memiliki balita tentang pencegahan stunting melalui edukasi gizi seimbang berbasis Isi Piringku. Kegiatan dilaksanakan di Desa Kopo RT 02 RW 07, Kecamatan Kutawaringin, Kabupaten Bandung dengan melibatkan 20 ibu balita. Metode yang digunakan adalah edukasi kesehatan menggunakan media leaflet, dengan pengukuran tingkat pengetahuan melalui kuesioner pretest dan posttest. Data dianalisis menggunakan uji Wilcoxon. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan nilai rata-rata pengetahuan ibu dari 70,00 sebelum edukasi menjadi 82,60 setelah edukasi, dengan nilai p-value 0,000 (≤0,05), yang menunjukkan pengaruh signifikan edukasi terhadap peningkatan pengetahuan. Kegiatan ini menunjukkan bahwa edukasi gizi seimbang berbasis Isi Piringku efektif sebagai strategi promotif dan preventif dalam pencegahan stunting serta penting untuk mendukung peningkatan literasi gizi keluarga secara berkelanjutan di masyarakat.
Optimalisasi Pelepah Pisang Melalui Pendampingan Usaha Untuk Meningkatkan Income Keluarga Pengrajin Di Desa Kadungrejo Bojonegoro A’ini, Huril; Laili, Nurul; Margareta, Andini Ardy; Mahmudah Fauziah, Nur Maulidah Apriliah
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelepah pisang adalah salah satu bahan baku lokal yang banyak tersedia di Bojonegoro, tetapi pemanfaatannya masih terbatas dan belum memberikan nilai ekonomi yang besar. Kebanyakan keluarga pengrajin hanya menjual pelepah dalam bentuk mentah atau memakainya secara sederhana, sehingga belum banyak membantu meningkatkan penghasilan rumah tangga. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan untuk meningkatkan keterampilan dan pendapatan keluarga pengrajin melalui pendampingan usaha yang berfokus pada inovasi produk kerajinan dari pelepah pisang. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan model partisipatif dan demonstratif, mencakup observasi awal, pelatihan produksi, pengembangan desain, serta bantuan dalam pemasaran secara offline dan online. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan peserta dalam proses pengolahan, produksi, hingga pemasaran produk kerajinan. Selain itu, nilai ekonomi pelepah pisang meningkat dari bahan mentah menjadi produk siap dijual. Keluarga pengrajin juga mendapatkan keterampilan baru yang bisa dikembangkan secara berkelanjutan untuk mendukung pengembangan ekonomi kreatif lokal. Secara keseluruhan, kegiatan ini membuktikan bahwa pemanfaatan pelepah pisang secara optimal melalui pendampingan usaha dapat menjadi alternatif pemberdayaan ekonomi bagi keluarga pengrajin di Bojonegoro. Temuan ini penting karena menunjukkan bahwa penggunaan bahan baku lokal bisa meningkatkan pendapatan serta mendorong kemandirian ekonomi yang didasari oleh masyarakat itu sendiri.

Filter by Year

2019 2026


Filter By Issues
All Issue Vol. 7 No. 1 (2026): Edisi Januari - Maret IN PROGRESS Vol. 6 No. 4 (2025): Edisi Oktober - Desember Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - April Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret Vol. 6 No. 1.1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe Vol. 5 No. 3 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi Mei- Agustus Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 5 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 2.2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 4 No. 5 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) SPECIAL ISSUE Vol. 4 No. 4 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 3 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 4 No. 1 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 2.1 Desember (2022): SPECIAL ISSUE Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 3 No. 1 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 3 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 3 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 2 No. 1 (2020): Pengabdian Masyarakat Nusantara Vol. 1 No. 1 (2020): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Vol. 1 No. 1 (2019): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) More Issue