cover
Contact Name
Agung Rinaldy Malik
Contact Email
agungrinaldy_malik@umada.ac.id
Phone
+6285255666297
Journal Mail Official
agungrinaldy_malik@umada.ac.id
Editorial Address
Jalan Umada, Kabupaten Tolitoli
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Tolis Ilmiah: Jurnal Penelitian
Published by Universitas Madako
ISSN : 26564254     EISSN : 27161323     DOI : -
Bidang kajian yang dapat dimuat pada Jurnal Tolis Ilmiah meliputi dan tidak terbatas pada: Ilmu Pertanian Peternakan Perikanan Pendidikan Ilmu Sosial dan Budaya Hukum Administrasi dan Manajemen Eekonomi
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 2: November" : 9 Documents clear
Pengaruh Pemberian Pakan dengan Dosis Berbeda terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Benih Ikan Lele (Clarias Sp) dalam Media Bioflok Dwi Utami Putri; Aliyas Aliyas
Tolis Ilmiah: Jurnal Penelitian Vol 1, No 2: November
Publisher : LPPM Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/jti.v1i2.17

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui dosis pakan yang baik untuk pertumbuhan benih ikan lele masamo (Clarias sp) dalam media bioflok. Metode Penelitian menggunakan desain Rencangan Acak Lengkap (RAL) empat perlakuan tiga kali ulangan. Perlakuan yang dicobakan dalam penelitian P1: Kontrol tanpa bioflok dosis pakan yang diberikan sebanyak 5%, P2: Dosis pakan yang diberikan sebanyak 3% dari biomasssa ikan, P3: Dosis pakan yang diberikan sebanyak 5% dari biomassa ikan, P4: Dosis pakan yang diberikan sebanyak 7% dari biomassa ikan. perlakuan dengan dosisi sebanyak 5% merupakan dosis terbaik untuk pertumbuhan dan kelangsungan hidup ikan lele masamo (Clarias sp) dengan menggunakan media bioflok dapat menghasilkan pertumbuhan berat mutlak sebesar 9,80 gr, panjang mutlak 7,5 cm kelangsungan hidup 100%. Hasil terendah pada perlakuan 7%  menghasilkan berat  mutlak dengan hasil sebesar 3,22 gr, panjang 3,40 cm, kelangsungan hidup 68%.Kata Kunci: pertumbuhan, pakan, bioflok
Penggunaan Tepung Daun Pepaya terhadap Organ Dalam Ayam Kampung Marhayani Marhayani; Harmoko Harmoko
Tolis Ilmiah: Jurnal Penelitian Vol 1, No 2: November
Publisher : LPPM Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/jti.v1i2.13

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bobot organ dalam ayam kampung yang diberikan ransum dengan campuran tepung daun pepaya. Penelitian mengunakan ayam kampung sebanyak 100 ekor yang dipelihara hingga 12 minggu.  Bahan ransum yang digunakan dalam penelitian antara lain jagung giling, dedak halus, tepung kedelai, tepung ikan dan tepung daun pepaya sebagai perlakuan. Ransum perlakuan disusun dengan kandungan protein 16% dan energi 2740 EM (kkl/kg). Penelitian dirancang mengunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 4 ulangan, dengan perlakuan sebagai berikut: R0 = 0% Ransum tanpa penggunaan Tepung Daun pepaya, R1 = 2,5% Tepung Daun pepaya dalam ransum, R2 = 5% Tepung Daun pepaya dalam ransum, R3 = 7,5% Tepung Daun pepaya dalam ransum, dan R4 = 10% Tepung Daun pepaya dalam ransum. Variabel yang menjadi pokok pembahasan pada penelitian ini yaitu organ dalam ayam kampung diantaranya jantung, hati, gizzar dan ginjal.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan tepung daun pepaya dalam ransum ayam kampung umur 12 minggu tidak berpengaruh (>0,05) terhadapa organ jantung, hati, gizzar dan ginjal ayam kampung umur 12 minggu, dimana bobot organ jantung didapatkan dalam penelitian ini berkisar 0,48-0,68, organ hati berkisar 1,99-2,70, organ gizzar berkisar 3,71-5,08% dan organ ginjal berkisar 0,25-0,31% dari bobot hidup ayam kampung umur 12 minggu.  hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan tepung daun pepaya hingga 10% dalam ransum ayam kampung tidak berdampak negatif terhadap organ dalam ayam kampung (jantung, hati, gizzar, ginjal).Kata Kunci: organ dalam, ayam kampung, tepung daun pepaya
Pengaruh Pemberian Pupuk Kandang Kambing terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Cabai Rawit (Capsicum Frutencens L) Varietas Maruti F1 Kahar Kahar
Tolis Ilmiah: Jurnal Penelitian Vol 1, No 2: November
Publisher : LPPM Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/jti.v1i2.18

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menentukan pengaruh pemberian pupuk kandang kambing terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman cabai rawit (Capsicum frutencens L) varietas maruti F1. Telah dilaksanakan selama 3 (tiga) bulan, yaitu dari bulan Juli sampai September 2019. Penelitian ini disusun berdasarkan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 5 perlakuan dan 3 kali ulangan yaitu perlakuan K0; tanpa pemberian pupuk kandang kambing (kontrol), K1; pupuk kandang kambing 15 t.ha-1 setara dengan 6 kg.petak-1, K2; pupuk kandang kambing 20 t.ha-1 setara dengan 8 kg.petak-1, K3; pupuk kandang kambing 25 t.ha-1 setara dengan 10 kg.petak-1, K4; pupuk kandang kambing 30 t.ha-1 setara dengan 12 kg.petak-1. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pupuk kandang kambing berpengaruh nyata dan sangat nyata terhadap variabel pertumbuhan dan hasil tanaman cabai rawit dengan nilai tertinggi terdapat pada perlakuan 30 t.ha-1. baik pada parameter pengamatan tinggi tanaman masing-masing 34,97 cm dan 47,78 cm, jumlah daun masing-masing sebanyak 59,50 helai dan 85,35 helai, dan jumlah cabang produktif sebanyak 6,69 cabang.  Demikian pula pada parameter pengamatan jumlah buah pertanaman sebanyak 36,63 buah, bobot buah pertanamn 85,57 g.tanaman-1 dan bobot buah perpetak sebanyak 0,34 kg.petak-1Kata Kunci: pupuk kandang kambing, cabai rawit (Capsicum frutencens L)
Pengaruh Penggunaan Getah Pepaya (Carica Papaya) terhadap Kualitas Telur Ayam Ras Supamri Supamri; Nelly Kusrianty
Tolis Ilmiah: Jurnal Penelitian Vol 1, No 2: November
Publisher : LPPM Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/jti.v1i2.14

Abstract

Tujuan yang ingin dicapai pada penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan getah pepaya terhadap kualitas telur ayam ras. Sesuai dengan tujuan penelitian yang ingin dicapai, maka di analisis dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 3 perlakuan yaitu T1 = 1 minggu, T2 = 2 minggu dan T3 = 3 minggu dengan di ulang sebanyak 5 kali sehingga di peroleh 15 unit percobaan. Hasil penelitian menunjukkan penelitian penggunaan getah pepayah terhadap kualitas haugh unit, yolk indeks dan kedalaman Rongga udara telur ayam ras memberikan pengaruh sangat nyata 0,00 (P<0,05) dan memberikan hasil yang optimal selama penyimpanan telur ayam ras selama 21 hari.Kata Kunci: telur ayam ras, getah pepaya, kualitas
Perencanaan Obyek Wisata Pantai dan Wahana Alam Sabang Tende Kecamatan Galang Kabupaten Tolitoli Ramdan Yusuf
Tolis Ilmiah: Jurnal Penelitian Vol 1, No 2: November
Publisher : LPPM Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/jti.v1i2.19

Abstract

Objek Wisata Pantai dan Wahana Alam Sabang Tende adalah wisata pantai di mana keberadaannya tersebut diketahui banyak orang sebagai objek wisata tempatan dan belum dikembangkan secara pariwisata. Wisata Pantai dan Wahana Alam Sabang Tende merupakan aset berharga Kabupaten Tolitoli yang belum ditata dengan baik oleh pemerintah Kabupaten serta investor untuk pengembangan objek wisata tersebut, serta prasarana yang tidak menunjang. Penelitian ini mencoba mengindentifikasi Perencanaan Objek Wisata Pantai dan Wahana Alam Sabang Tende Kecamatan Galang.Kata Kunci: wisata pantai, objek wisata, identifikasi
Efisiensi Ransum dengan Penggunaan Dedak Padi Fermentasi pada Ayam Kampung Fase Pertumbuhan Ibrahim Ibrahim; Usman Usman
Tolis Ilmiah: Jurnal Penelitian Vol 1, No 2: November
Publisher : LPPM Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/jti.v1i2.15

Abstract

Efisiensi ransum adalah kemampuan ransum yang dikonsumsi dalam satuan waktu tertentu untuk menghasilkan bobot badan seekor ternak dalam waktu yang sama. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efisiensi  ransum dengan penggunaan dedak padi fermentasi pada ayam kampung fase pertumbuhan. Penelitian telah dilaksanakan dikandang milik peternak di Desa Lolu, Kecamatan Sigi Biromaru Kabupaten Sigi, berlangsung dari 13 Oktober – 23 Desember 2018. Materi penelitian yang digunakan 60 ekor ayam kampung umur 1 hari Day Old Chick (DOC). Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan yang diberikan adalah R0 (tanpa pemberian dedak padi fermentasi dalam ransum), R1 (pemberian 10% dedak padi fermentasi dalam ransum), R2 (pemberian 20% dedak padi fermentasi dalam ransum), R3 (pemberian 25% dedak padi fermentasi dalam ransum), R4 (pemberian 30% dedak padi fermentasi dalam ransum). Peubah yang diamati adalah efisiensi penggunaan ransum, biaya produksi (Rp/ekor), pendapatan (Rp/ekor). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa perlakuan memberikan pengaruh yang nyata (P<0,05) terhadap biaya produksi tetapi berpengaruh yang tidak nyata (P>0,05) terhadap efisiensi penggunaan ransum dan pendapatan. Kesimpulan dari hasil penelitian ini bahwa penggunaan dedak fermentasi dalam ransum sampai 30% dapat digunakan sebagai bahan pakan penyusun ransum dan dapat meningkatkan efisiensi penggunaan ransum walaupun tidak signifikan.Kata Kunci: ayam kampung, biaya produksi, dedak fermentasi, efisiensi ransum
Kendala dalam Penegakan Hukum bagi Pelaku Pidana Perzinahan Arina Silviana
Tolis Ilmiah: Jurnal Penelitian Vol 1, No 2: November
Publisher : LPPM Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/jti.v1i2.20

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang proses penegakan hukum terhadap kasus tindak pidana perzinahan. Penelitian ini merupakan suatu penelitian empiris normatif yang menggabungkan antara studi lapangan dan studi kepustakaan yang terbagi atas data primer dan data sekunder. Data primer adalah data yang diperoleh dari beberapa responden yaitu pihak korban dan pihak kepolisian sedangkan data sekunder adalah data yang diperoleh dari buku-buku literatur, peraturan perundang-undangan dan data penunjang lainnya. Kendala yang didapatkan dalam penegakkan kasus perzinahan adalah sulitnya mendapatkan alat bukti dan saksi karena kebanyakan masarakat enggan untuk bersaksi dalam kasus perzinahan. Operasi tangkap tangan adalah cara untuk mempermudah proses penegakan hukum terhadap pelaku tindak pidana perzinahan dengan turut melakukan kontrol sosial secara bersama-sama di dalam lingkungan sekitar.Kata Kunci: hukum, perzinahan, empiris, normatif 
Pengaruh Pupuk Npk Phonska dengan Dosis Yang Berbeda terhadap Pertumbuhan Rumput Laut (Eucheuma Spinosum) Aliyas Aliyas; Dwi Utami Putri
Tolis Ilmiah: Jurnal Penelitian Vol 1, No 2: November
Publisher : LPPM Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/jti.v1i2.16

Abstract

Tujuan penelitian mengetahui dosis pupuk NPK Phonska yang baik untuk pertumbuhan rumput laut. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Kalangkangan Kecamatan Galang Kabupaten Tolitoli. Bahan uji yang digunakan dalam penelitian ini rumput laut (Eucheuma spinosum) berat awal setiap perlakuan 50 gr. Rancangan penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) dengan enam perlakuan dan 3 kali ulangan, yakni : P1 kontrol (tanpa pupuk), P2 (dosis pupuk NPK 1,5 g/l), P3 (dosis pupuk NPK 2 g/l), P4 (dosis pupuk NPK 2,5 g/l), P5 (dosis pupuk NPK 3 g/l) dan P6 (dosis pupuk NPK 3,5 g/l), lama perendaman setiap perlakuan selama 15 menit.. Rata-rata jumlah persentasi pertumbuhan berat mutlak rumput laut pada perlakuan P1; P2; P3; P4; P5 dan P6 masing-masing adalah 215,87; 225,60; 246,77; 336,33; 302,43 dan 267,03. Kesimpulan dari penenlitian ini adalah perlakuan P4 paling baik pertumbuhannya dalam penggunaan pupuk NPK phonska untuk rumput laut (Eucheuma spinosum)Kata Kunci: eucheuma spinosum, pupuk NPK phonska.
Analysis of Deixis in Buginese Language of Segeri Dialect: Story of La Pesok Sibawa La Buta Jaya Jaya
Tolis Ilmiah: Jurnal Penelitian Vol 1, No 2: November
Publisher : LPPM Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/jti.v1i2.21

Abstract

This paper aims to describe (1) the type and form of deiksis in the story of la Pesok sibawa la Buta and (2) the deixis reference in the story of la Pesok sibawa la Buta in Buginese Language Segeri dialect. The type of this research is descriptive qualitative research. The data used in this paper are taken from the story of la Pesok sibawa la Buta. Furthermore, the object of this research is a grammatical unit of words, phrases, clauses and a sentence containing dexterity, form, and reference in the story of la Pesok sibawa la Buta. The data in this research were analyzed by using a pragmatics theory. In additional, in understanding the story, this paper also used intuitive data from the researcher, who is also a buginese native speaker of Segeri dialect. Method applied to find out the deixis in Buginese language Segeri dialect is descriptive qualitative method. The result of the analysis shows that there are five types of deixis with various forms of deixis based on the story of la Pesok sibawa la Buta; those are person deixis, spatial deixis, temporal deixis, social deixis, and discourse deixis.Keywords: deixis, buginese language, segeri dialect

Page 1 of 1 | Total Record : 9