cover
Contact Name
Amar Sani
Contact Email
amarlibrarianesia@gmail.com
Phone
+6285399929080
Journal Mail Official
mail@amarsani.name
Editorial Address
EDITORIAL OFFICE OF JURNAL ECONOMICS AND DIGITAL BUSINESS REVIEW (ECOTAL) Yayasan Bata Ilyas, STIE Amkop Makassar, Jl. Meranti No.1, Pandang, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90231
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Economics and Digital Business Review
ISSN : -     EISSN : 27742563     DOI : https://doi.org/10.37531/ecotal.v4i2.594
Core Subject : Economy, Science,
Economics and Digital Business Review, is published by STIE Amkop Makassar in 2020, with registered number ISSN : 2774-2563 (Online), is a peer-reviewed journal published Economics and Digital Business Review published two times a year (January & July) by STIE Amkop Makassar, It provides an academic platform for professionals and researchers to contribute innovative work in the field. Economics and Digital Business Review carries original and full-length articles that reflect the latest research and developments in both theoretical and practical aspects of economics, The online version is free access and download. Call For Research Papers !! Jurnal ini dimaksudkan sebagai media berbagi ilmu pengetahuan dan karya ilmiah di kalangan akademisi yang menggeluti bidang akuntansi dan manajemen. Jurnal Volume V Issue 2 akan diterbitkan pada Februari 2024 sampai Juli pada Tahun 2024. Tim redaksi Economics and Digital Business Review menerima naskah yang belum dipublikasi oleh media lain. Pedoman penulisan naskah tercantum pada bagian Menu. Surat menyurat naskah yang akan diterbitkan, langganan dan lainnya dialamatkan langsung ke alamat redaksi. DOI: https://doi.org/10.37531/ecotal.v5i2
Articles 1,294 Documents
Pengaruh Investasi, Pengeluaran Pemerintah, Inflasi dan Pendapatan Asli Daerah Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Seluruh Provinsi Di Indonesia Tahun 2010-2023 Amanda, Shantika; Asih Murwiati
Economics and Digital Business Review Vol. 6 No. 2 (2025): February - July
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v6i2.2228

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh investasi, pengeluaran pemerintah, inflasi, dan Pendapatan Asli Daerah (PAD) terhadap pertumbuhan ekonomi di seluruh provinsi di Indonesia pada periode 2010-2023. Sampling sensus adalah sampling yang didasarkan pada keseluruhan populasi. Setiap anggota populasi dijadikan sampel dengan menggunakan pendekatan ini, memastikan bahwa semua komponen populasi disertakan dalam data yang dikumpulkan. Dengan kata lain, pengumpulan data melibatkan setiap orang atau unit dalam populasi. Ketika peneliti ingin memperoleh gambaran populasi yang komprehensif dan akurat tanpa kesalahan sampel, mereka menggunakan sampling sensus. Dengan demikian, sampel dalam penelitian ini adalah 34 provinsi di Indonesia. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi data panel dengan perangkat lunak Eviews 10. Hasil penelitian menunjukkan bahwa investasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi, yang mengindikasikan bahwa peningkatan investasi mampu mendorong peningkatan aktivitas ekonomi di seluruh provinsi di Indonesia. Pengeluaran pemerintah juga memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi, menunjukkan bahwa belanja pemerintah berperan penting dalam mendorong pembangunan ekonomi daerah. Sementara itu, inflasi tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi, yang berarti bahwa fluktuasi harga barang dan jasa tidak secara langsung memengaruhi tingkat pertumbuhan ekonomi di provinsi-provinsi Indonesia. Adapun PAD memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi, yang menunjukkan bahwa peningkatan pendapatan asli daerah dapat memperkuat perekonomian daerah melalui peningkatan kapasitas fiskal untuk membiayai pembangunan.
Pengaruh Harga, Kualitas produk dan Citra merek terhadap Keputusan Pembelian Motor Vario 160 pada Dealer Honda Kalianda Lampung Selatan Saputra, Doni; Herwanto, Herwanto
Economics and Digital Business Review Vol. 6 No. 1 (2025): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada saat ini kendaraan merupakan salah satu kebutuhan yang di anggap penting bagi kehidupan manusia. Dengan munculnya kendaraan maka akan membantu kehidupan manusia untuk menjalankan segala aktivitasnya. Menurut (Amrullah dan Sasi, 2016) kebutuhan akan alat transportasi sekarang ini sudah menjadi kebutuhan primer, khususnya alat transportasi darat. Macam macam jenis alat transportasi darat mulai dari kendaraan roda dua hingga roda empat pun mampu memenuhi berbagai macam kehidupan manusia. Dewasa ini jenis kendaraan roda dua (motor) banyak di gunakan hampir seluruh kalangan masyarakat sebagai alat untuk memenuhi berbagi macam kebutuhan. Sehingga persaingan setiap produk semakin tajam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Harga, Kualitas Produk dan Citra Merek Berpengaruh Positif terhadap Keputusan Pembelian Motor Vario 160 Pada Dealer Honda Kalianda Lampung Selatan. Teknik Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan Accidential sampling dengan sampel 77 orang. Dengan teknik pengumpulan data dengan koesioner yang telah di Uji validitas dan realiabilitas analisis data yang di gunakan adalah analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa 1) Harga berpengaruh Positif terhadap Keputusan Pembelian Motor Vario 160 Pada Dealer Honda Kalianda Lampung Selatan. 2) Kualitas Produk berpengaruh Positif terhadap Keputusan Pembelian Motor Vario 160 Pada Dealer Honda Kalianda Lampung Selatan. 3) Citra Merek berpengaruh Positif terhadap Keputusan Pembelian Motor Vario 160 Pada Dealer Honda Kalianda Lampung Selatan. 4) Penelitian ini adalah Harga, Kualitas Produk dan Citra Merek baik secara Parsial maupun Simultan berpengaruh Positif dan Signifikan terhadap Keputusan Pembelian Motor Vario 160 Pada Dealer Honda Kalainda Lampung Selatan.
Dampak Dari Kesadaran Pajak Dan Hukuman Pajak Terhadap Tingkat Kepatuhan Pemilik Kendaraan Bermotor Dengan Pengetahuan Pajak Sebagai Faktor Yang Mempengaruhi Merida, Merida; Yuliana, Khrisna Anggun; Rays, Muh
Economics and Digital Business Review Vol. 6 No. 2 (2025): February - July
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v6i2.2233

Abstract

Many taxpayers think that tax obligations are a burden and threat to them, so they hesitate to pay taxes or tend to avoid paying taxes. In addition, the many acts of corruption that occur in the tax environment make people even more reluctant to pay taxes. The application of tax sanctions results in compliant taxpayers, in which case taxpayers comply because they consider severe sanctions as a penalty for unlawful acts in tax avoidance efforts. The source of data obtained in this study comes directly from taxpayers at the balaraja samsat, Tangerang district. Then the minimum sample to be used in this study is 100 Respondents. The data analysis technique used is Moderated Regressions Analysis using SPSS version 25 for windows. The results of this study indicate that taxpayer awareness has a significant effect on motor vehicle taxpayer compliance with a significant value of 0.000 <0.05. Tax sanctions have a significant effect on motor vehicle taxpayer compliance with a significant value of 0.000 <0.05. The moderating variable, namely taxation knowledge, is able to moderate the relationship between taxpayer awareness and motor vehicle taxpayer compliance which results in a significant value of 0.000 <0.05 and the moderating variable of taxation knowledge is also able to moderate the relationship between taxation sanctions and motor vehicle tax compliance which results in a significant value of 0.000 <0.05 and the moderating variable of taxation knowledge.
Employee Management During Times of Organizational Change: Strategies for Overcoming Resistance and Work Stress Asniwati, Asniwati; Ramadhan, A. Nurwahyu Jaelani
Economics and Digital Business Review Vol. 6 No. 1 (2025): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v6i1.2235

Abstract

This study investigates effective strategies for managing employee resistance and work-related stress during organizational change. The research addresses key challenges organizations face in managing change by exploring leadership, communication, employee wellness programs, and adaptive HR practices. This research adopts a Systematic Literature Review (SLR) approach to synthesize existing studies on employee management during organizational change. The study analyzes empirical evidence and theoretical frameworks to identify strategies that mitigate resistance and stress in organizational transitions. The study highlights the critical role of transformational leadership, transparent communication, and employee wellness programs in reducing resistance and managing work-related stress. It identifies how clear communication and inclusive leadership contribute to higher employee engagement and adaptability. The research also underscores the importance of HR practices, such as agile performance management and HR analytics, in supporting smooth transitions. The findings provide actionable recommendations for organizations to implement comprehensive strategies prioritizing employee well-being and engagement during change. Managers are encouraged to adopt transformational leadership, improve communication, and integrate wellness programs to reduce resistance and stress. Future research could further explore the impact of these strategies in various industries and the potential role of emerging technologies.
Evaluation of Public Sector Financial Management and Costing System in Improving Performance Effectiveness Reynilda, Reynilda; Renal, Mohammad
Economics and Digital Business Review Vol. 6 No. 1 (2025): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v6i1.2236

Abstract

This study aims to evaluate the effectiveness of financial management strategies and costing systems in improving public sector performance. The research seeks to identify best practices that optimize resource allocation, enhance fiscal transparency, and strengthen accountability in public financial management by assessing the role of modern budgeting methods, costing techniques, and financial governance frameworks. This study employs a Systematic Literature Review (SLR) approach, synthesizing findings from recent empirical and theoretical research on financial management and costing systems in the public sector. It integrates analyses of performance-based budgeting (PBB), costing methodologies such as Activity-Based Costing (ABC) and Zero-Based Budgeting (ZBB), and digital innovations in fiscal governance. The findings indicate that adopting performance-driven budgeting and precise costing methodologies improves budget efficiency by ensuring expenditures are linked to measurable outcomes. The study highlights that transparency and accountability mechanisms, including independent audits and open financial reporting, mitigate corruption risks and enhance public trust in financial governance. However, challenges such as institutional resistance, political interference, and technological limitations hinder the successful implementation of these financial management frameworks. This study provides critical insights for policymakers and financial managers in strengthening public financial governance. The findings suggest that integrating digital innovations, enforcing stricter regulatory oversight, and fostering greater citizen engagement in budgetary processes can significantly improve fiscal sustainability. Future research should explore the long-term impact of these financial strategies, particularly in low- and middle-income economies, where financial governance remains a critical challenge.
Pengaruh Kualitas Layanan Dan Promosi Media Sosial Terhadap Keputusan Player Mengikuti Turnamen Game Online Di Yogyakarta Ayogya, Lanang Hdyan Arfiero; Yamini, Era Agustina
Economics and Digital Business Review Vol. 6 No. 2 (2025): February - July
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v6i2.2239

Abstract

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi telah mentransformasi industri game online menjadi ekosistem kompetitif yang dinamis. Yogyakarta, sebagai pusat kreativitas, menunjukkan popularitas signifikan dalam turnamen game online. Namun, penyelenggaraan turnamen menghadapi sejumlah kendala infrastruktur, regulasi, dan manajemen yang kompleks. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas layanan dan promosi media sosial terhadap keputusan player mengikuti turnamen game online di Yogyakarta. Penelitian kuantitatif dilakukan melalui penyebaran kuesioner kepada 214 responden pengguna game online di Daerah Istimewa Yogyakarta, dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Analisis data menunjukkan bahwa kualitas layanan dan promosi media sosial berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan player mengikuti turnamen game online, baik secara parsial maupun simultan.
Analisis Pengaruh Pendanaan terhadap Profitabilitas Perusahaan dalam Sektor Telekomunikasi di Indonesia Studi Kasus PT Atma Adhisarana Teknologi Siti Hapipah; Ersri Rokhaminawanti
Economics and Digital Business Review Vol. 5 No. 1 (2024): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v6i1.2242

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana keputusan pendanaan mempengaruhi tingkat keuntungan perusahaan telekomunikasi di Indonesia, dengan fokus pada PT. Atma Adhisarana Teknologi. Pendanaan diukur menggunakan rasio utang terhadap ekuitas (DER), sementara keuntungan diukur dengan pengembalian aset (ROA). Sampel penelitian adalah PT. Atma Adhisarana Teknologi, dipilih dari seluruh perusahaan telekomunikasi di Indonesia menggunakan metode purposive sampling. Data dikumpulkan melalui dokumentasi dan dianalisis dengan regresi linier sederhana menggunakan SPSS 25. Hasilnya menunjukkan bahwa pendanaan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keuntungan perusahaan. Studi ini menyoroti pentingnya manajemen pendanaan yang efektif untuk meningkatkan keuntungan perusahaan telekomunikasi di Indonesia.
Arus Kas & Laba Kotor: Penentu Harga Saham Pada Pt. Semen Indonesia Persero Tbk. Laba Naen, Maria Angela Ola; Man, Stanis; Lejap, Hedwigh
Economics and Digital Business Review Vol. 6 No. 1 (2025): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v6i1.2243

Abstract

Abstrak Tujuan penelitian ini adalah untuk menentukan pengaruh baik secara parsial maupun simultan dari Arus Kas Operasi, Arus Kas Investasi, Arus Kas Pendanaan, Dan Laba Kotor Terhadap Harga Saham pada PT. Semen Indonesia Persero Tbk (SMGR). Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang berupa laporan keuangan tahunan, dari tahun 2014 – 2023. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian adalah analisis deskriptif dan analisis statistik inferensial (analisis regresi linear berganda). Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 40 sampel. Hasil analisis data menggunakan IBM SPSS Versi 23 dengan memperoleh kesimpulan bahwa, arus kas dari aktivitas operasi tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham, sedangkan arus kas dari aktivitas investasi berpengaruh signifikan terhadap harga saham, dan arus kas dari aktivitas pendanaan berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Pada variabel laba kotor menunjukkan secara signifikan berpengaruh terhadap harga saham. Dari keempat variabel tersebut yaitu Arus Kas Aktivitas Operasi, Arus Kas Aktivitas Investasi, Arus Kas Aktivitas Pendanaan, Dan Laba Kotor Secara Simultan Signifikan Berpengaruh Terhadap Harga Saham. Abstract The purpose of this study is to determine the effect, both partially and simultaneously, of Operating Cash Flow, Investment Cash Flow, Funding Cash Flow, and Gross Profit on Stock Prices at PT. Semen Indonesia Persero Tbk (SMGR). The type of data used in this study is secondary data in the form of annual financial reports, from 2014 - 2023. The data analysis technique used in the study is descriptive analysis and inferential statistical analysis (multiple linear regression analysis). The sample used in this study was 40 samples. The results of data analysis using IBM SPSS Version 23 concluded that cash flow from operating activities did not have a significant effect on stock prices, while cash flow from investment activities had a significant effect on stock prices, and cash flow from financing activities had a significant effect on stock prices. The gross profit variable shows a significant effect on stock prices. Of the four variables, namely Operating Cash Flow, Investment Cash Flow, Funding Cash Flow, and Gross Profit Simultaneously Significantly Affect Stock Prices.
Analisis Kinerja Keuangan Melalui Pendekatan Value For Money Syamsuddin, Syamsuddin
Economics and Digital Business Review Vol. 6 No. 1 (2025): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/ecotal.v6i1.2251

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk pengukuran akuntabilitas instansi pemerintah dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya sulit dilakukan secara objektif. Belum tersedianya suatu sistem pengukuran yang menginformasikan tentang tingkat keberhasilan organisasi. Adanya anggapan bahwa keberhasilan kinerja suatu instansi pemerintah tergantung dari kemampuan instansi tersebut menyerap anggaran tanpa mengukur hasil maupun dampak yang dicapai dari pelaksanaan program. Kesehatan merupakan salah satu kebutuhan mendasar yang dibutuhkan manusia. Kualitas kesehatan masyarakat sangat didukung oleh peran serta pemerintah dalam menyediakan layanan kesehatan yang baik dan terjangkau untuk seluruh kalangan. Adanya desentralisasi menumbuhkan kreativitas daerah untuk membangun daerah masing-masing. Desentralisasi kesehatan secara prinsip menyerahkan urusan kesehatan ke pemerintah daerah.
Pengaruh Penerapan Sistem Informasi Pemerintah Daerah (Sipd)Terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Kota Gorontalo Soekardi, Chyntia P.M.; Mattoasi, Mattoasi; Wuryandini, Ayu Rakhma
Economics and Digital Business Review Vol. 6 No. 1 (2025): Agustus - January
Publisher : STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD) terhadap kualitas laporan keuangan Pemerintah Kota Gorontalo. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dengan menyebar kuesioner kepada responden. Populasi dalam penelitian ini adalha SKPD yang ada di delapan kantor camat yang ada di Kota Gorontalo. Sampel dalam penelitian ini ditentukan dengan metode purposive sampling, sehingga diperoleh sampel sejumlah 66 orang. Data dalam penelitian ini dianalisis menggunakan metode analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian ini menujukkan bahwa penerapan Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas laporan keuangan, dengan besaran pengaruh 69,40% dengan kategori “kuat” menurut skala Guilford.

Page 87 of 130 | Total Record : 1294