cover
Contact Name
Patria Asda
Contact Email
jurnalmikkiwh@gmail.com
Phone
+6281392306554
Journal Mail Official
jurnalmikkiwh@gmail.com
Editorial Address
STIKES Wira Husada Jalan Babarsari, Glendongan, Caturtunggal Depok Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Mikki: Majalah Ilmu Keperawatan dan kesehatan Indonesia
ISSN : 19792298     EISSN : 26850990     DOI : https://doi.org/10.47317
Core Subject : Health,
MIKKI merupakan terbitan berkala ilmiah di bidang keperawatan dan kesehatan. Jurnal MIKKI pertama kali terbit pada tahun 2010 dalam bentuk media cetak. MIKKI merupakan wadah bagi peneliti ataupun praktisi untuk mempublikasikan hasil penelitian maupun literature review dalam bidang keperawatan dan kesehatan. lingkup bidang keperawatan : Keperawatan Dasar, keperawatan anak, keperawatan maternitas, keperawatan medikal bedah, keperawatan komunitas keluarga, keperawatan gerontik, keperawatan gawat darurat dan kritis, keperawatan jiwa, manajemen keperawatan Lingkup bidang kesehatan : kesehatan Ibu dan Anak, kesehatan masyarakat, kesehatan lingkungan, Administrasi kesehatan, Manajemen Rumah Sakit
Articles 147 Documents
GAMBARAN PERAN PERAWAT DALAM PERENCANAAN PULANG PADA BALITA DENGAN DIARE DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SLEMAN YOGYAKARTA Heribertus Erik; Yuli Ernawati; Maria Margaretha Marsiyah
Mikki: Majalah Ilmu Keperawatan dan Kesehatan Indonesia Vol 10, No 1 (2021)
Publisher : STIKES Wira Husada Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47317/mikki.v10i1.334

Abstract

Latar belakang: Diare merupakan salah satu masalah kesehatan di Indonesia, di Yogyakarta, Rawat inap tertinggi dengan diare ada di Kabupaten Sleman. Hasil observasi di rawat inap anak dalam 3 bulan terakhir dari bulan Juni sampai Desember 2019 sejumlah 31 anak. Belum semua keluarga memahami tentang perawatan anak dengan diare.Tujuan: Mengetahui gambaran peran perawat dalam perencanaan pulang pada anak balita dengan diare di RUSD Sleman Yogyakarta.Metode: Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode deskriptif non analitik dengan pendekatan cross sectional. Alat penelitian yang digunakan adalah kuesioner. Analisa data menggunakan distribusi frekuensi.Hasil: Peran perawat dalam perencanaan pulang pada anak dengan diare masih ada yang kurang (6,5%), terutama pemberian informasi tentang demam. Persiapan pulang sebagian besar diberikan saat anak dinyatakan pulang oleh dokter, belum dilakukan diawal dari saat dirawat dengan diare. Media perencanaan pulang sebagian besar secara langsung, belum banyak menggunakan variasi media pembelajaran. Penyampaian perencanaan pulang sebagian besar dilakukan di ruangan pasien. Kesimpulan: Gambaran peran perawat dalam perencanaan pulang pada anak balita dengan diare di RSUD sleman pada kategori baik sebanyak 71,0 % dan kategori cukup sebanyak 29,0 %.
IDENTIFIKASI PRIORITAS MASALAH KESEHATAN DENGAN METODE DELBECQ DI DUSUN MOROBANGUN JOGOTIRTO BERBAH SLEMAN Novita Sekarwati
Mikki: Majalah Ilmu Keperawatan dan Kesehatan Indonesia Vol 10, No 1 (2021)
Publisher : STIKES Wira Husada Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47317/mikki.v10i1.339

Abstract

Latar belakang : Masalah-masalah Kesehatan merupakan bagian dari identifikasi siklus pemecahan masalah yang merupakan proses terus menerus dalam bertujuan meningkatkan pembangunan dibidang kesehatan serta perbaikan pelayanan kesehatan dengan melibatkan masyarakat. Tujuan    : untuk mengetahui prioritas masalah kesehatan di dusun Morobangun Jogotirto berbah sleman.Metode   : Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif analitik dengan pendekatan observasional menggunakan metode delbecq . Dengan jumlah sampel 180 kepala keluarga.Hasil : Identifikasi Masalah Kesehatan mencakup indicator masalah kesehatan yang ditemukan di wilayah dusun morobangun jogotirto berbah sleman.  Inditifikasi mencakup aspek Pelayanan Kesehatan, Rumah sehat, sarana air bersih, Prilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Kesehatan ibu dan anak (KIA). Prioritas masalah yang utama dalah jumalah rumah sehat yang belum memenuhi persyaratan Permenkes. 829/menkes/SK/VII/1999 sebanyak 79,6 % dengan kategori kurang sehat. Prosentase 3,3 % rumah belum memiliki jendela, dan berprilaku BABS 9,4 %. Saran : perlunya pemberdayaan masyarakat dalam mewujudkan rumahsehat dengan melibatkan pemangku kebijakan dan pihak lainnya. Serta upaya peningkatan pengetahuan dalam berprilaku tidak BABS dengan adanya pemicuan STBM (Sanitasi Total Berbasis Masyarakat).
PENGARUH SENAM TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA DENGAN HIPERTENSI (LITERATURE REVIEW) Lepius Lasung; Antok Nurwidi Antara; Marius Agung Sasmita Jati
Mikki: Majalah Ilmu Keperawatan dan Kesehatan Indonesia Vol 10, No 1 (2021)
Publisher : STIKES Wira Husada Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47317/mikki.v10i1.335

Abstract

Latar Belakang: Hipertensi merupakan salah satu contoh penyakit degneratif. Penyakit hipertensi,salah satu jenis penyakit yang mematikan di dunia dan faktor resiko paling utama terjadi hipertensi yaitu faktor usia sehingga tidak heran penyakit hipertensi sering dijumpai pada usia senja/lanjut usia.Salah satu penanganan non farmakologi hipertensi adalah senam.Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh senam terhadap penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi (Literatur Review).   Metode: Desain penelitian Literatur Review dengan strategi  pencarian jurnal online menggunakan browser mozilla firefox dengan search engine google.cendikia dengan kata kunci senam ,lansia dengan hipertensi.Tahun sumber literatur yang diambil mulai tahun 2015 sampai dengan 2019.             Hasil: Penelitian dari 24 jurnal tersebut menunjukan hasil bahwa ada pengaruh penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi terdapat di setiap jurnal dengan berbagai faktor yang terkait didalam setiap jurnal. Kesimpulan: Senam mempunyai pengaruh yang cukup signifikan dalam membantu lansia dengan hipertensi.Senam membantu lansia dengan hipertensi untuk menurunkan tekanan darah tinggi atau hipertensi ke tekanan darah normal,tanpa harus minum obat anti hipertensi secara rutin Dengan adanya pengaruh senam terhadap penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi menunjukkan bahwa H1 dari hipotesis diterima.
GAMBARAN POLA MAKAN SAYUR PADA ANAK SEKOLAH DASAR AL ISLAM TAMBAK BAYAN, DEPOK, SLEMAN, YOGYAKARTA Damson Maryos Srue; Yuli Ernawati; Nasiatul Aisyah Salim
Mikki: Majalah Ilmu Keperawatan dan Kesehatan Indonesia Vol 10, No 1 (2021)
Publisher : STIKES Wira Husada Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47317/mikki.v10i1.340

Abstract

Latar Belakang: Tumbuh kembang anak usia sekolah tergantung kualitas dan kuantitas pemberian gizi yang benar. Salah satu pemenuhan gizi yang tepat adalah mengkonsumsi makanan sehat berupa sayur. Meski sayur memiliki kandungan yang baik untuk anak namun jarang disukai dan seringkali di abaikan oleh anak. Kurangnya konsumsi sayur disebabkan kurang tersedianya sayur di rumah, kurang gemar dan kebiasaan untuk mengkonsumsi sayur, budaya, lingkungan, social ekonomi dan etnis. Oleh karena itu, membiasakan pola makan anak untuk mengkonsumsi sayur sangat penting karena pola makan yang diterapkan pada anak akan mempengaruhi pola makan ketika dewasa.Tujuan Penelitian: Mengetahui gambaran pola makan sayur pada anak sekolah dasar Al-Islam Tambakbayan, Depok, Sleman, Yogyakarta.Metode Penelitian: Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Responden pada penelitian ini adalah anak kelas IV, V dan VI SD Al Islam Tambak Bayan. Jumlah sampel sebanyak 48 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan stratified random sampling. Instumen penelitian menggunakan kuesioner frekuensi konsumsi makan sayur pada tiga kelompok sayuran yaitu kelompok A terdiri 8 jenis sayur, kelompok B terdiri 14 jenis sayur dan kelompok C terdiri 6 jenis sayur.Hasil Penelitian: 72,9 % Responden lebih suka dengan sayuran jenis B dan 95,8 % Responden memiliki frekuensi makan sayur kelompok A, B dan C yang rendah.Kesimpulan: Sebagian besar responden suka dengan sayuran namun memiliki frekuensi makan sayur yang rendah
FAKTOR – FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KELELAHAN KERJA PADA PEKERJA PEMBANGUNAN TAHAP STRUKTUR DI PT. ABADI PRIMA INTIKARYA ANCOL TAHUN 2020 Queenta Hehanussa; Cut Alia Keumala Muda; Putri Handayani; Veza Azteria
Mikki: Majalah Ilmu Keperawatan dan Kesehatan Indonesia Vol 10, No 1 (2021)
Publisher : STIKES Wira Husada Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47317/mikki.v10i1.336

Abstract

Kelelahan kerja memberi kontribusi 50% terhadap terjadinya kecelakaan kerja. Kelelahan bisa disebabkan oleh sebab fisik ataupun mental. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kelelahan kerja di PT. Abadi Prima Intikarya Ancol tahun 2020. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian observasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi responden sebanyak 38 dengan jumlah sampel yang digunakan sebanyak 38 orang sehingga teknik pengambilan sampel tersebut menggunakan total sampling. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Berdasarkan hasil penelitian bahwa beban kerja memiliki nilai p-value 0,036; usia memiliki nilai p-value 0,022; status gizi memiliki nilai p-value 0,036 disimpulkan bahwa H0 ditolak, menunjukkan ada hubungan beban kerja, usia dan status gizi dengan kelelahan kerja. Hal ini sesuai dengan hipotesis awal yang berasumsi bahwa terdapat hubungan antara beban kerja, usia dan status gizi dengan kelelahan kerja pada pekeja pembangunan tahap struktur di PT. Abadi Prima Intikarya Ancol tahun 2020.
HUBUNGAN ANTARA POLA MAKAN DIET TINGGI GARAM DENGAN DERAJAT HIPERTENSI DI DESA SINDUHARJO, WILAYAH KERJA PUSKESMAS NGAGLIK I, SLEMAN, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA Donatus Datoq; Nuryeti Syarifah; Siti Uswatun Chasanah
Mikki: Majalah Ilmu Keperawatan dan Kesehatan Indonesia Vol 10, No 1 (2021)
Publisher : STIKES Wira Husada Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47317/mikki.v10i1.341

Abstract

Latar Belakang: Pola makan tinggi garam adalah jenis makanan tinggi garam  yang  di  konsumsi  setiap  hari  oleh  responden. Hipertensi  atau tekanan darah tinggi adalah suatu keadaan yang menunjukkan tekanan darah secara konsisten berada pada atau diatas 140/90 mmHg. Pola makan yang menjadi penyebab utama timbulnya masalah hipertensi yaitu tinggi karbohidrat, tinggi lemak, tinggi protein dan tinggi garam. Tanda dan gejala yang muncul pada hipertensi antara lain: Sakit kepala atau pusing, Perubahan, Perdarahan hidung, Mual muntah, Nyeri dada, Sesak nafas, Tujuan  penelitian:  Diketahui  hubungan  antara  pola makan  diet tinggi garam dengan derajat hipertensi di Desa Sinduharjo, wilayah kerja Puskesmas Ngaglik I, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa YogyakartaMetode Penelitian:  Jenis penelitian  yang digunakan adalah penelitian observasi analitik dengan metode Cross Sectoinal. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah Purposive Sampling dimana sampel penelitian ini sebanyak 60 responden yang berada di Desa Sinduharjo dan yang melakukan pemeriksaan di Puskesmas Ngaglik I, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.Hasil:  hasil penelitian menyatakan bahwa  ada  Hubungan  Antara  Pola Makan Diet Tinggi Garam dengan Derajat Hipertensi di Desa Sinduharjo, Wilayah Kerja Puskesmas Ngaglik I, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. (p =0.000 < 0.05), (P=OR = 20.714), (CI 5.348-80.235). 
PELAKSANAAN SASARAN KESELAMATAN PASIEN RESIKO JATUH DI RUANG RAWAT BEDAH RSUD PANEMBAHAN SENOPATI BANTUL Emi Tri Harwati; Patria Asda; Eva Runi Khristiani
Mikki: Majalah Ilmu Keperawatan dan Kesehatan Indonesia Vol 10, No 1 (2021)
Publisher : STIKES Wira Husada Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47317/mikki.v10i1.337

Abstract

pasien dan rumah sakit. Pasien sudah pasti mengalami kerugian akibat cedera yang mungkin ditimbulkan dan meningkatnya biaya pelayanan. Data dari Joint Commision Internationale from United Stated, yang telah di laporkan bahwa terdapat 120 kejadian jatuh di tahun 2018. Data di Indonesia, untuk melaporkan insiden keselamatan pasien ada 103 rumah sakit. Pasien dengan kejadian jatuh di rumah sakit merupakan masalah yang serius karena dapat menyebabkan cedera ringan sampai berat bankan kematian,serta menimbulkan trauma psikologis Tujuan Penelitian : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pelaksanaan sasaran keselamatan resiko jatuh di ruang bedah RSUD Panembahan Senopati BantulMetode Penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif yaitu metode dalam meneliti populasi atau sampel tertentu, instrumen penelitian dijadikan alat untuk pengumpulan data, analisis data berbentuk statistik. Penelitian dilaksanakan di Ruang Bedah RSUD Panembahan Senopati dengan jumlah sampel 32 perawat. Hasil : Pelaksanaan sasaran keselamatan pasien resiko jatuh sedang di ruang bedah RSUD Panembahan Senopati Bantul Yogyakarta sebagian besar hasilnya baik yaitu 28 (93,3%) responden, sedang untuk resiko jatuh tinggi juga mendapatkan hasil baik yaitu 27 (90%) respondenKesimpulan : Sebagian besar perawat ruang bedah melaksanakan sasaran keselamatan pasien (resiko jatuh)dengan hasil yang baik.  
Faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian anemia pada remaja putri usia 13-19 tahun di Poli PKPR Puskesmas Kecamatan Kembangan Nirmala, Risantri; Kusumaningtiar, Devi Angeliana; Situngkir, Decy; Nitami, Mayumi
Mikki: Majalah Ilmu Keperawatan dan Kesehatan Indonesia Vol 10, No 2 (2021)
Publisher : STIKES Wira Husada Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47317/mikki.v10i2.374

Abstract

Latar Belakang : Anemia adalah suatu keadaan kadar hemoglobin (Hb) dalam darah kurang dari normal yang berbeda menurut kelompok umur, jenis kelamin dan kondisi fisiologis. Anemia terjadi karena berbagai sebab, seperti defisiensi zat gizi, perdarahan, dan penyakit infeksi.Tujuan Penelitian : Menganalisis faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian anemia pada remaja putri usia 13-19 tahun di Poli PKPR Puskesmas Kecamatan Kembangan Tahun 2021. Metode Penelitian : Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan rancangan penelitian case control. Populasi dalam penelitian ini adalah remaja putri yang melakukan pemeriksaan hemoglobin pada bulan Agustus 2021 sebanyak 112 orang. Teknik pengambilan sampel ini adalah purposive sampling dan uji statistik menggunakan Uji Chi Square.Hasil Penelitian : Hasil penelitian ini sebagian besar responden yang tidak anemia sebanyak 84 orang (75%), lama menstruasi tidak normal sebanyak 57 orang (67,9%), siklus menstruasi tidak normal sebanyak 57 orang (67,9%), dan tidak patuh konsumsi tablet tambah darah sebanyak 74 orang (88,1%). Hasil uji Chi Square menunjukkan bahwa nilai signifikan p < 0,05.Kesimpulan :. Ada hubungan antara lama menstruasi, siklus menstruasi, dan kepatuhan konsumsi tablet tambah darah dengan kejadian anemia pada remaja putri di Puskesmas Kecamatan Kembangan.
Hubungan lama menderita hipertensi dengan tingkat kecemasan pada usia dewasa 26-45 tahun di Dusun Sempu Desa Wonokerto Sleman Yogyakarta Irma, Ade; Setiyawan, Doni; Antara, Antok Nurwidi
Mikki: Majalah Ilmu Keperawatan dan Kesehatan Indonesia Vol 10, No 2 (2021)
Publisher : STIKES Wira Husada Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47317/mikki.v10i2.373

Abstract

Latar belakang : Penyakit hipertensi yang tidak terkontrol dapat membuat pembuluh darah menyempit dan menimbulkan beberapa komplikasi seperti infark miokard, jantung koroner, gagal jantung kongestif dan stroke. Semakin lama menderita hipertensi akan memerlukan pengobatan yang lebih lama. Penyakit hipertensi dapat berkembang selama bertahun-tahun tanpa gejala dan keluhan secara nyata, kondisi ini akan menimbukan kecemasan pada pasien hipertensi.Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan lama menderita hipertensi dengan tingkat kecemasan pada usia dewasa 26-45 tahun di Dusun Sempu Desa Wonokerto Sleman YogyakartaMetode : Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif analitik dengan desain cross sectional. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 38 responden dan sampel dalam penelitian ini berjumlah 35 responden. Teknik sampling yang digunakan adalah nonprobability sampling dengan teknik purposive sampling. . Analisa data yang digunakan adalah uji statistik uji beda atau komparasi dengan uji kruskall-wallis.Hasil : Hasil penelitian yang dilakukan menunjukan bahwa lama menderita dengan  durasi pendek sebanyak 28 responden, durasi sedang sebanyak 3 responden, durasi panjang 4 responden. Sedangkan tingkat kecemasan ringan sebanyak 16 responden, kecemasan sedang 17 responden, dan kecemasan berat sebanyak 2 responden.Kesimpulan : Tidak ada Hubungan Lama Menderita Hipertensi Dengan Tingkat Kecemasan Pada Usia Dewasa 26-45 Tahun Di Dusun Sempu Kecamatan Turi Desa Wonokerto Kabupaten Sleman Yogyakarta (P = 0,206 > 0,05).
Gambaran tingkat pengetahuan dan perilaku pemberantasan sarang nyamuk DBD di Wilayah Kerja Puskesmas Kasihan II, Kabupaten Bantul, Yogyakarta Kristanti, Handriani; Damayanti, Susi
Mikki: Majalah Ilmu Keperawatan dan Kesehatan Indonesia Vol 10, No 2 (2021)
Publisher : STIKES Wira Husada Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47317/mikki.v10i2.382

Abstract

Latar Belakang : Demam Berdarah Dengue (DBD) adalah penyakit infeksi yang disebabkan oleh virus dengue yang ditularkan oleh nyamuk Aedes aegypti dan albopictus yang terinfeksi. Berdasarkan data profil Dinkes DIY pada tahun (2017), menunjukan bahwa kasus penyakit DBD di Provinsi DIY dari 5 Kabupaten tertinggi berada di Kabupaten Bantul dengan jumlah (534) kasus. Salah satu Desa di Kecamatan Kasihan yang berstatus endemik karena telah mengalami peningkatan jumlah kasus DBD selama 3 tahun berturut-turut adalah Desa Tirtonirmolo yang termasuk dalam wilayah kerja Puskesmas Kasihan II Bantul (Puskesmas Kasihan II Bantul, 2017). Salah satu faktor yang menyebabkan angka kesakitan dan kematian akibat penyakit DBD adalah pengetahuan masyarakat dalam melaksanakan dan menjaga kebersihan lingkungannya. Tinggi rendahnya kasus DBD disuatu daerah tergantung pada peran serta masyarakat dalam pelaksanaan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN).Tujuan : Mengetahui gambaran tingkat pengetahuan dan perilaku pemberantasan sarang nyamuk (PSN) di Wilayah Kerja Puskesmas Kasihan II, Bantul, Yogyakarta.Metode Penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian dengan rancangan penelitian case control atau retrospektif study. Populasi dalam penelitian ini yaitu 22 responden kelompok kasus dan 22 responden kelompok kontrol dengang perbandingan 1:1.Hasil : Kelompok kasus 68,2 % memiliki tingkat pengetahuan baik dan kelompok kontrol 59,1 % memiliki tingkat pengetahuan baik, sedangkan Perilaku pemberantasan sarang nyamuk di kelompok kasus 59,1 % berperilaku baik dan kelompok kontrol 54,5% memiliki perilaku baik.Kesimpulan : Tingkat Pengetahuan dan Perilaku pemberantasan sarang nyamuk Demam Berdarah Dengue (DBD) di Desa Tirtonirmolo di kelompok kasus dan kelompok kontrol dalam kategori baik. 

Page 9 of 15 | Total Record : 147