cover
Contact Name
Puspita
Contact Email
redaksi@pustaka.my.id
Phone
+6285261455244
Journal Mail Official
redaksi@pustaka.my.id
Editorial Address
Griya Lumandi Permai, Palopo, Sulsel
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Sinestesia
ISSN : -     EISSN : 27219283     DOI : -
Jurnal sinestesia publishes articles in the field of learning, education, literature, linguistics, and culture.
Articles 67 Documents
Search results for , issue "Vol. 13 No. 1 (2023)" : 67 Documents clear
The Error Types and Teaching Design of Indonesian Learners' Chinese Adverbs of Degree "FEICHANG/SHIFEN" Juniana Juniana; Mei Rianto Chandra; Qian Kun
Jurnal Sinestesia Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mandarin "feichang/shifen" is often used by students who learn foreign languages. However, several misunderstandings can still be found in their usage, especially when translated into Indonesian. For example, "feichang" can only be combined with adjective + noun + noun, but nor for "shifen" and Indonesia "sangat." This research mainly investigates the errors of Indonesian learners in the Chinese proficiency adverbs "feichang" and "shifen" and then propose a more effective teaching design. This research uses a qualitative method, classifying the types of errors and causes of errors using Chinese shifen/feichang on 60 Indonesian students. It is found that the error is mainly because the student's grasp of the Chinese "feichang/shifen" syntax is relatively low and not specific enough. Besides that, the meaning between feichang/shifen and the Indonesian language "sangat" is relatively close. When using meanings containing informal words, "feichang" is more acceptable than "shifen." Finally, the "feichang/shifen" teaching design is proposed through the induction of errors, hoping to provide a more effective "feichang/shifen" learning strategy for Indonesian learners of Mandarin.
Efektivitas Penggunaan Ponddy Chinese-Voice Scoring Widget dalam Pembelajaran Bahasa Mandarin Putri Mustika Susilo; Khanti Metta; Vita Cristian
Jurnal Sinestesia Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan media pembelajaran berbasis internet dapat membuat siswa lebih aktif dan semangat dalam proses belajar mengajar di kelas. Sistem pembelajaran elektronik lebih efektif dalam pembelajaran bahasa Mandarin. Mendapati banyak siswa yang memiliki kesulitan belajar bahasa Mandarin, terutama aspek berbicara. Hal inilah yang melatar belakangi peneliti untuk menggunakan Ponddy Chinese - Voice Scoring Widget sebagai media pembelajaran untuk membantu siswa dalam mempelajari bahasa Mandarin terutama untuk meningkatkan pelafalan bahasa Mandarin. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keefektifan dari penggunaan media pembelajaran Ponddy Chinese – Voice Scoring Widget dalam meningkatkan pelafalan hanyu pinyin. Populasi penelitian ini adalah 30 peserta didik kelas V SD Pelita Bethel Cikampek tahun ajaran 2021/2022. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan nilai rata-rata pretest siswa sebesar 46,27 sedangkan nilai rata-rata posttest siswa sebesar 66,72. Hal ini menunjukkan bahwa sebelum penggunaan media pembelajaran dan setelah menggunakan media pembelajaran mengalami perbedaan yang signifikan. Berdasarkan hasil pretest posttest dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran Ponddy Chinese – Voice Scoring Widget efektif dalam meningkatkan pelafalan hanyu pinyin.
Implementation of Wattpad in Understanding Popular Literature as an Effort for Improving Reading Comprehension Dinar Faiza; Ade Christanty Yudha Bestari
Jurnal Sinestesia Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aimed to examine the implementation of using Wattpad in understanding popular literature as an effort to train reading comprehension for English Education students at UNU Purwokerto. Researchers applied Wattpad as an alternative medium for learning to read popular literature. The research method used descriptive qualitative. Data collection used purposive sampling by taking a sample of 21 students. Data collection techniques used tests, interviews, observation, and documentation. Through this research, several findings were found. First, by using Wattpad, it increases reading comprehension of popular literary works. It is seen from 76% of students having a "good and very good" category in the score range of 76-93. This improvement is most visible in understanding the intrinsic elements of theme, characterizations, plot, setting, point of view and moral values. Second, the perception of students stated that Wattpad is effective learning media in reading because it is a free application that is easily accessible anytime and anywhere. Third, the use of Wattpad increases an interest in reading because there is variety of interesting stories that stimulates curiosity, need, and pleasure to continue reading activities.
Bentuk Ketidaksantunan Berbahasa Creator TikTok Denise Charista dalam Media Sosial TikTok Sania Rostama Suhadak; Salam Salam; Herman Didipu
Jurnal Sinestesia Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengangkat permasalahan bagaimana bentuk ketidaksantunan berbahasa yang dilakukan oleh creator TikTok Denise Charitas dalam sosial media Tiktok. Tujuan penelitian adalah mendeskripsikan bentuk ketidaksantunan yang dilakukan oleh creator TikTok Denise Carista dalam media sosial Tiktok. Penelitian ini termasuk ke dalam jenis penelitian deskriptif kualitatif. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode simak. Berdasarkan hasil penelitian yang ditemukan terdapat lima bentuk ketidaksantunan berbahasa yang dilakukan oleh creator TikTok Denise Charista dalam media sosial TikTok miliknya, yaitu ketidaksantunan berbahasa kategori kesembronoan, kategori memain-mainkan muka, kategori melecehkan muka, kategori mengancam muka, dan ketidaksantunan berbahasa kategori menghilangkan muka.  
Analisis Semiotika Dalam Iklan Rokok “Wismilak Diplomat - Switch To Success, Arti Sebuah Kesuksesan”: Kajian Semiotika Roland Barthes Fery Mursyidan Baldan; Rizki Endi Septiyani
Jurnal Sinestesia Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The modern era makes the line aspect must undergo a change and adjustment based on the times, including in terms of commercial advertising of a product. This study aims to find out the markers and markers in the Wismilak Diplomat - Switch to Success advertising video and to find out the myths that you want to build in the Wismilak Diplomat - Switch to Success cigarette ad video insert based on Roland Barthes' semiotic analysis. The method used in this study is a qualitative descriptive method with data collection techniques through documentation, video analysis, and reading related sources related to research by examining the meaning of denotation, connotation, and myths from related data sources. The results of this study are the exposure of semiotic analysis in the form of denotation, connotation, and myths contained in the Wismilak Diplomat cigarette advertisement video - Switch to Success.
Pengembangan Instrumen untuk Mengukur Penggunaan E-Modul Berbasis QR Pada History Rumah Lontiok sebagai Media Pembelajaran Dwiki Darmawan; Adisti Yuliastrin; Rian Vebrianto
Jurnal Sinestesia Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Media pembelajaran E-Modul merupakan media pembelajaran yang merupakan salah satu alternatif yang dapat digunakan sebagai media edukasi, selain untuk meningkatkan motivasi dan minat belajar siswa, mengoptimalkan pembagian kerja dalam kelompok, media ini dikembangkan untuk menghindari terjadinya berpikir abstrak, suatu kesan negatif yang dibiarkan terjadi sejak mereka masih kecil, yang pada akhirnya hingga dewasa kesan negatif tersebut membosankan dan membuat siswa menjadi jenuh. Studi terkait dengan pengembangan instrumen untuk mengukur penggunaan komik online sebagai media edukasi di kalangan perguruan tinggi masih terbatas. Studi survey telah dilaksanakan terhadap 60 orang mahasiswa dari berbagai program studi yang di Universitas Terbuka.Teknik pengumpulan data dilakukan dengan kuesioneronline kemudian data dianalisis menggunakan analisis data kuantitatif berbantuan program SPSS versi 23.00 for Windows. Hasil penelitian ini telah membuktikan bahwa: 1) penyusunan dan pengembangan instrument evaluasi penggunaan komik online bagi mahasiswa dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan model pengembangan teoretik untuk menguji tujuh konstruk penelitian, yaitu a) komponen didaktif, b) konstruksi komik online, c) teknis komik online, d) kemudahan dalam penggunaan, e) efisiensi komik online, f) manfaat, dan g) minat; 2) hasil dari pengujian validitas konstruk dan reliabilitas menunjukkan bahwa validitas instrument evaluasi penggunaan komik online bagi mahasiswa telah memenuhi kriteria valid karena nilai r-hitung > r-tabel (rhitung> 0,254); dan 3) reliabilitas instrument evaluasi penggunaan komik online bagi mahasiswa yang telah disusun dan dikembangkan dalam penelitian ini juga telah memenuhi kategori tinggi yang ditunjukkan dengan besarnya koefisien reliabiltas alpha cronbach sebesar 0,980.Hal ini mengindikasikan bahwa instrumen yang dikembangkan memenuhi persyaratan untuk digunakan dalam mengukur penggunaan komik online bagi mahasiswa.
Key Opinion Leaders Sebagai Representasi Organisasi Pada Mojang Jajaka Kota Bandung Muhammad Faiz Athallah
Jurnal Sinestesia Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Manusia sebagai makhluk sosial melakukan berbagai interaksi dalam bermasyarakat. Termasuk di dalamnya, manusia membangun sebuah organisasi yang didalamnya terdiri dari sebuah kesatuan sistem. Organisasi perlu untuk membangun citra yang baik kepada khalayak umum. Citra kemudian dibangun dengan peran public relation. Public relation akan menjadi representasi dari organisasi kepada khalayak umum. Namun, fenomena saat ini menunjukan terdapat key opinion leader yang kerap diberikan posisi sebagai public relation yang menjadi representasi dari organisasi itu sendiri. Penelitian ini mencoba mencari tahu bagaimana key opinion leader, yang sudah memiliki personal branding-nya sendiri, menjadi seorang representasi organisasi yang tentunya memiliki citra spesigik yang ingin ditunjukan kepada masyarakat. Pada kasus ini, berfokus pada Mojang Jajaka Kota Bandung yang menjadi representasi organisasi serta masyarakat Kota Bandung itu sendiri. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan paradigma kosntruktivisme. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa key opinon leader sebelumnya sudah memiliki personal branding yang efektif. Ketika ditempatkan sebagai representasi dari organisasi, key opinion leader tidak mengubah personal branding yang dimiliki namun melakukan penyesuaian dengan citra seperti apa yang organisasi ingin tampilkan kepada khalayak umum.
Kajian Semiotika Riffaterre dalam Puisi “Makam Aulia Raja Ilato Jupanggola” Karya Acep Zamzam Noor St. Fatimah; Juanda Juanda; Andi Agussalim Aj
Jurnal Sinestesia Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan pemaknaan heuristik dan hermeneutik dalam puisi Makam Aulia Raja Ilato Jupanggola karya Acep Zamzam Noor. Metode penelitian yangi digunakan adalah deskriptif kualitatif. Data penelitian ini adalah berupa kata, klausa, dan kalimat yang bersumber dari dari puisi Makam Aulia Raja Ilato Jupanggola karya Acep Zamzam Noor. Analisis data menggunakan teknik analisis interaktif dengan bantuan perangkat lunak NVivo. Hasil menunjukkan bahwa terdapat dua pemaknaan dalam puisi Makam Aulia Raja Ilato Jupanggola karya Acep Zamzam Noor, yaitu pemaknaan heuristik dan hermeneutik. Pemaknaan heuristik pada puisi tersebut adalah penulis puisi memilih diksi yang berkaitan dengan alam dan manusia, yaitu air, bukit, laut, bulan, matahari, gelap, keheningan, peleburan, segunduk tanah, puncak, waktu, licin dan curam, gema, hati, jantung, kelahiran dan kematian, nisan, peziarah, petualangan, pengembara, penempuhan, takwil. Pemaknaan hermeneutik yang ditemukan dalam puisi tersebut terdiri dari adanya varian, matriks, dan model yang membentuk hipogram yaitu adanya makam wali dari Gorontalo, yaitu Aulia Raja Ilato Jupanggola yang dipercaya masyarakat Gorontalo memiliki nilai mistik dan religi atau kepercayaan.
Pengaruh Model Pembelajaran Group Investigation Terhadap Keterampilan Kolaborasi Mahasiswa Pada Mata Kuliah Manajemen Pemasaran Nur Azah; Muhammad Al Fatih; Sirojuddin Abror
Jurnal Sinestesia Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran group investigation terhadap keterampilan kolaborasi mahasiswa pada mata kuliah manajemen pemasaran. Menggunakan penelitian kuantitatif memakai penelitian eksperimen kuasi dengan desain noneequivalent pretest posttest group. Subjek penelitian berjumlah 50 mahasiswa yang terbagi menjadi untuk kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Kelompok eksperimen melaksanakan model pembelajaran group investigation sedangkan kelompok kontrol melaksanakan model pembelajaran konvensional. Pengumpulan data menggunakan angket keterampilan kolaborasi yang diberikan dua kali. Analisis data menggunakan uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis. Hasil penelitian berdasarkan hasil uji hipotesis yaitu diperoleh nilai signifikansi 0,003 < 0,05 dan juga nilai t hitung 3,135 > t tabel 1.710. Dengan demikian H1 diterima dan H0 ditolak atau terdapat pengaruh model pembelajaran group investigation terhadap keterampilan kolaborasi pada mata kuliah manajemen pemasaran secara signifikan.
Penggunaan Variasi Bahasa WhatsApp Mahasiswa Nurhaeda Nurhaeda; Abd. Rahman Rahim; Muhammad Akhir
Jurnal Sinestesia Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan variasi bahasa WhatsApp mahasiswa dan faktor yang menyebabkan terjadinya variasi bahasa WhatsApp (WA) mahasiswa Program Studi Farmasi Fakultas MIPA Universitas Islam Makassar. Tujuan penelitian adalah mengetahui penggunaan variasi bahasa WA Mahasiswa dan faktor penyebab terjadinya penggunaan variasi bahasa WA Mahasiswa Program Studi Farmasi di Universitas Islam Makassar. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi dengan meminta jepretan layar (screen capture) atau menfoto langsung WA mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan Penggunaan variasi bahasa WA mahasiswa ditinjau dari segi penutur, terdiri dari 1) idiolek, 2) dialek, 3) kronolek, dan 4) sosiolek. Kevariasian bahasa ini karena mahasiswa program studi farmasi sebagai penutur berasal dari daerah yang berbeda, status sosial, budaya, dan bahasa ibu yang berbeda.       Variasi bahasa segi pemakaian, variasi bahasa dari segi pemakaian yaitu ada 2 bidang bidang jurnalistik dan bidang pendidikan. Variasi bahasa dalam bidang jurnalistik, dan bidang pendidikan. Variasi bahasa dari segi keformalan, terdapat, 1) ragam resmi, 2) ragam usaha, 3) ragam santai, dan 4) ragam akrab. Ragam bahasa dominan digunakan oleh mahasiswa melalui WA adalah ragam usaha, ragam santai dan ragam akrab. Faktor penyebab terjadinya variasi bahasa dalam penelitian ini adalah faktor sosial dan faktor situasional. Artinya mahasiswa dapat menggunakan variasi bahasa sesuai dengan konteks, situasi, dan kondisinya.