DedikasiMU: Journal of Community Service
Jurnal DedikasiMU merupakan jurnal pengabdian kepada masyarakat yang mewadai hasil pengabdian dosen, praktisi atau mahasiswa kepada masyarakat yang menerapkan model ataupun konsep dalam bidang pendidikan, teknik, kesehatan, psikologi, sosiologi, hukum, pertanian, ekonomi dan keagamaan yang bertujuan dalam rangka berpartisipasi dalam mewujudkan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat yang mandiri, kreatif dan sejahterah.
Articles
350 Documents
PEMANFAATAN SUMBER ENERGI SEBAGAI PENUNJANG AKTIFITAS WARGA DESA SIDOMUKTI
Adiaz Aditya Pratito;
Nur Azis Prasetyo;
Eliyani Eliyani;
Andi Rahmad Rahim;
Sukaris Sukaris;
Nur Fauziyah
DedikasiMU : Journal of Community Service Vol 3 No 1 (2021): DedikasiMU (Journal of Community Service), Maret 2021, ISSN: 2716-5140, E-ISSN: 2
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30587/dedikasimu.v3i1.2347
Listrik merupakaan sebuah kebutuhan yang sangat penting di era modern ini. Setiap kegiatan masyrakat tidak luput menggunakan listrik sebagai media penunjangnya. Dalam permasalahan ini kami yang sedang melaksanakan KKN (Kuliah Kerja Nyata) melakukan survey-survey ke warga untuk mengetahui apa yang dapat dikembangkan oleh kami. Dari sanalah kami mencoba untuk mengembangkan untuk sarana yang menurut kami kurang. Dalam melakukan program kerja “Penambahan lampu penerangan jalan sebagai sarana warga” kami mempersiapkan langkah-langkah untuk mencegah terjadinya K2 ( kecelakaan Kerja ) dari listrik dan menjaga Keamanan Instalasi yang dibuat oleh kami. Setalah kami melakukan perencanaan yang matang, adapun material yang harus kamis siapkan antara lain : pondasi, tiang lampu, konduktor, fitting lampu, lampu, dan klem pipa. Langkah pertama yang kami lakukan adalah membuat pondasi lampu penerangan terleih dahulu. Kemudian Seminggu setelahnya pada tanggal 22 Maret 2020 kita melaksanakan instalasi penerangan lampu jalan di RT 2 RW 2 Kelurahan Sidomukti. Setelah selesai melakukan instalasi kita juga tidak luput untuk pengecekan apakah instalasi tersebut sudah aman dan berhasil atau tidak. Hal ini dikarenakan lampu penerangan jalan merupakan sarana penunjang untuk warga.
PEMBINAAN PEMBUATAN PUPUK GUANO BENTUK GRANULE PADA SMK MUHAMMADIYAH 1 GRESIK
Akhmad Wasiur Rizqi;
Dzakiyah Widyaningrum;
Mochammad Nuruddin
DedikasiMU : Journal of Community Service Vol 2 No 3 (2020): DedikasiMU (Journal of Community Service), September 2020, ISSN: 2716-5140, E-ISS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30587/dedikasimu.v2i3.1645
Pupuk merupakan bahan utama yang sangat penting dalam menjaga ketersediaan kandungan unsur hara pada tanah. Pupuk terdiri dari dua jenis yaitu pupuk organik dan anorganik. Pupuk anorgani berupak pupuk sintetik (pupuk kimia). Penggunaan pupuk sintetik banyak dilakukan oleh masyarakat, karena proses yang mudah dan pupuk tersebut mudah diperoleh. Namun, penggunaan pupuk anorganik secara berkelanjutan akan menyebabkan tingkat kesuburan tanah menurun dan menyebabkab pencemaran lingkungan. Untuk mengantisipasi hal tersebut harus diimbangi dengan pupuk organik. Pupuk organik merupakan pupuk yang terbuat dari bahan alami seperti kotoran hewan, tumbuhan dan lain-lain. Pupuk guano adalah pupuk organik yang terbuat dari kotorab hewan. Pupuk ini merupakan pupuk terbuat dari kotoran hewan yaitu kelelawar. Pupuk ini memiliki kandungan yang sangat baik meliputi nitrogen, fosfor, dan potassium. Minimnya pengetahuan tentang pupuk organik guano, maka dilakukan suatu kegiatan pengabdian masyarakat tentang pembinaan pembuatan pupuk guano. Pembinaan pupuk guano yang dilakukan berbentuk granule (butiran). Objek pengabdian adalah siswa SMK Muhammadiyah 1 Gresik. Siswa SMK dipilih karena sebagai generasi muda untuk mengetahui tentang pupuk organik dan mempu melakukan penerapan pada pertanian. Kegiatan pada pengabdian meliputi penjelasan teori dan praktek pembuatan pupuk guano. Hasil dari kegiatan ini, para siswa mengetahui tentang pupuk organik yaitu pupuk guano dan kandungannya, para siswa juga mengetahui kandungan unsur hara tanah. Selain itu, para siswa mampu mengetahui dan mempraktikkan cara pembuatan pupuk bentuk granule.
PENERAPAN DAN PELAPORAN ANGGARAN BULANAN ORGANISASI NIRLABA (LEMBAGA MASJID DESA WOTANSARI - BALONGPANGGANG)
Iwan Sandi Pangarso;
Anita Perdana Perdana;
Aris Ganjarwati;
Elvira Try Oktaviani
DedikasiMU : Journal of Community Service Vol 2 No 1 (2020): DedikasiMU (Journal of Community Service)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30587/dedikasimu.v2i1.1199
Dusun Wotansari terletak di desa Wotansari, Kecamatan Balongpanggang, kabupaten Gresik. Mayoritas mata pencaharian masyarakat desa Wotansari adalah sebagai petani dan penjahit, Lembaga Masjid merupakan salah satu bentuk organisasi nirlaba dalam bidang keagamaan, sesuai dengan Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) 45 tahun 2011 tentang Organisasi nirlaba, bahwa organisasi nirlaba juga harus dan berhak untuk membuat laporan keuangan dan melaporkan kepada para pemakai laporan keuangan. Untuk itu lembaga masjid harus dan berhak untuk membuat laporan keuangan yang akuntabilitas dan melaporkan kepada pemakai laporan keuangan lembaga masjid. Akuntansi merupakan suatu kegiatan yang dilakukan untuk menghasilkan suatu sistem informasi berupa laporan keuangan yang dibutuhkan oleh berbagai pihak baik pihak internal maupun pihak eksternal organisasi. Kegiatan yang dilakukan dalam proses akuntansi meliputi pencatatan, penggolongan, peringkasan, pelaporan dan penganalisisan data keuangan dari suatu organisasi. Dengan demikian, lembaga masjid memerlukan akuntansi sebagai alat bantu dalam pengelolaan, perencanaan dan pengawasan keuangan dengan berpedoman pada PSAK 45 tahun 2011 tentang Standar Pelaporan keuangan Organisasi Nirlaba yang ditetapkan oleh Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) sehingga laporan keuangan yang dihasilkan oleh lembaga masjid dapat dipercaya dan transparan dalam pelaporannya.
SOSIALISASI PEMBUATAN TEMPE KELURAHAN INDRO KECAMATAN KEBOMAS GRESIK
Nurhayati Nurhayati;
Riska Widiyanita Batubara;
Andi Rahmad Rahim;
Sukaris Sukaris;
Nur Fauziyah
DedikasiMU : Journal of Community Service Vol 3 No 2 (2021): DedikasiMU (Journal of Community Service), Juni 2021, ISSN: 2716-5140, E-ISSN: 27
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30587/dedikasimu.v3i2.2672
Kelurahan Indro merupakan wilayah yang terletak di Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik, Provinsi Jawa Timur.Kelurahan Indro merupakan kelurahan yang makmur dengan mayoritas mata pencaharian penduduknya meliputi usaha kecil dan pekerja pabrik. Pelaksanaan program KKN ini memang dilaksanakan sebagai upaya pemberdayaan mitra dalam bidang aneka produk olahan tempe melalui kegiatan Pelatihan kewirausahaan yang menitikberatkan kepada pengembangan usaha. Sosialisasi pembuatan tempe pada masyarakat kelurahan indro bertujuan untuk memberikan informasi kepada masyarakat tentang pembuatan tempe pada skala industri rumah tangga dan mendorong masyarakat agar dapat menerapkan pembuatan tempe sebagai salah satu peluang usaha bagi masyarakat. mengingat mayoritas masyarakat kelurahan indro bekerja sebagai pekerja disektor industri. Prospek usaha pembuatan tempe sangat baik karena permintaan tempe semakin meningkat . Hasil yang dicapai dari kegiatan ini adalah masyarakat indro khusunya ibu-ibu PKK mengetahui cara pembuatan tempe sesuai dengan informasi yang sudah disampaikan. Hal tersebut dapat dibuktikan dengan semangat dan antusias masyarakat dalam mengikuti sosialisasi pembuatan tempe di kelurahan indro.
OPTIMALISASI POTENSI HOME INDUSTRI DAN MENINGKATKAN KUALITAS SUMBERDAYA MANUSIA DALAM MENGHADAPI REVOLUSI INDUSTRI 4.0 DI DESA KARANGSEMANDING, BALONGPANGGANG – GRESIK
Roziana Ainul Hidayati;
Nur Fauziyah;
Andi Rahmad Rahim;
Sukaris Sukaris
DedikasiMU : Journal of Community Service Vol 2 No 4 (2020): DedikasiMU (Journal of Community Service), Desember 2020, ISSN: 2716-5140, E-ISSN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30587/dedikasimu.v2i4.2060
Lokasi Kuliah Kerja Nyata Universitas Muhammadiyah Gresik ditempatkan di Desa Karangsemanding, Kecamatan Balongpanggang, Kabupaten Gresik. Masyarakat Desa Karangsemanding ini terdiri dari masyarakat yangmayoritas penduduknya sebagai petani, Home Industri pemilik Usaha Kecil Menengah (UKM) dan karyawan-karyawan pabrik Dari hasil survey dan observasi yang dilakukan dapat kami ambil beberapa sektor penting bahwa di lingkungan masyarakat ini masih memerlukan pembenahan baik dari sektor fisik maupun non fisik. Wujud bantuan tersebut dengan memberikan sosialisasi mengenai Pengolahan Kangkung Menjadi Produk jadi berupa Stick Kangkungyang bahan utamanya adalah Kangkung. Adapun program tersebut yaitu Program Sosialisasi pengelolahan Home Industri Limbah Organik Kangkung ini dilaksanakan untuk memberikan pengetahuan dan pelatihan tentang pentingnya inovasi dalam dunia wirausahakepada masyarakat khususnya Ibu-ibu PKK Desa Karangsemanding Kecamatan Balongpanggang, Kabupaten Gresik.
PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT PADA DIRI SISWA SDN SONOADI KARANGGENENG LAMONGAN
Awang Setiawan Wicaksono
DedikasiMU : Journal of Community Service Vol 2 No 2 (2020): DedikasiMU (Journal of Community Service)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30587/dedikasimu.v2i2.1432
Hidup bersih dan sehat memang sering kali terdengar dalam kehidupan sehari – hari. Dan harus diterapkan oleh setiap orang, karena hidup bersih memiliki banyak manfaat yang sangat berpengaruh pada aktivitas tubuh seperti konsentrasi kerja dan kecerdasan anak. Menciptakan hidup bersih dan sehat sangat mudah apabila melakukan hal tersebut dilakukan dalam kehidupan sehari – hari. Misalnya mencuci tangan sebelum makan. Mencuci tangan merupakan salah satu langkah awal untuk memulai hidup bersih dan sehat. Hal ini dapat diajarkan pada anak sejak dini. Contohnya seperti pada siswa dan siswi yang bersekolah di sekolah dasar. Tujuan dari sosialisasi ini adalah untuk menciptakan perilaku hidup beresih dan sehat sejak dini. Sosialisasi ini dilaksanakan pada 5 Agustus 2019 di SDN Sonoadi. Dan hasilnya mereka menjadi tahu bagaimana cara mencuci tangan dengan baik dan benar setelah dilakukannya kegiatan tersebut.
Pemanfaatan Sumberdaya Desa Dan Optimalisasi Penggunaan Media Sosial Instagram
Mohammad Ahyan YS;
Sholicah Sholicah;
Khrisna AM;
Wanda SA;
Twovinda R
DedikasiMU : Journal of Community Service Vol 1 No 1 (2019): DedikasiMU
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30587/dedikasimu.v1i1.1096
Secara geogrfis, Desa prijekngablak terletak diwilayah kecamatan karanggeneng Kabupaten Lamongan. Disebelah utara berbatasan dengan Desa karangrejo, disebelah timur berbatasan dengan Desa njuwet, disebelah selatan berbatasan dengan desa karangrejo. Secara umum mata pencaharian warga desa prijekngablak adalah sebagai petani baik tambak maupun petani padi. Terletak berhadapan dengan sungai Bengawan solo. Desa prijekngablak memiliki jajanan khas yaitu kerupuk ladu dan Recek (Rengginang). Namun masyarakat masih kurang pemahaman akan produksi dan pemasaran yang baik dan dapat menarik minta konsumen. Sehingga masyarakat di wilayah lain kurang mengetahui informasi tentang jajanan khas Desa Prijekngablak. Jika hal tersebut tidak dikelola dengan baik maka akan berakibat bagi perkembangan bisnis ladu dan rengginang. Hasil dari program kerja yang diadakan oleh program studi Manajemen kelompok 09 dengan membantu masyarakat dalam hal Produksi, packaging, dan Marketing agar dapat membantu masyarakat dalam keberlangsungan bisnisnya. Dalam hal produksi, Recek (Rengginang) akan dimodifikasi menjadi rengginang mini yang diberi rasa-rasa di atasnya. Lalu untuk packaging, akan diberi kemasan yang lebih menarik yaitu K-Pack dan diberi stiker. Sedangkan untuk pemasaran, rengginang akan di jual melalui media sosial agar masyarakat luas.
SOSIALISASI PENTINGNYA NILAI–NILAI PANCASILA
Dodi Jaya Wardana;
Anita Handayani;
Andi Rahmad Rahim;
Sukaris Sukaris;
Nur Fauziyah
DedikasiMU : Journal of Community Service Vol 3 No 1 (2021): DedikasiMU (Journal of Community Service), Maret 2021, ISSN: 2716-5140, E-ISSN: 2
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30587/dedikasimu.v3i1.2357
Mengenal Pancasila sejak dini sangat penting untuk dilakukan agar rasa cinta akan tanah air dapat ditanamkan sedari dini, yakni dari pendidikan sekolah dasar. Mahasiswa KKN Tematik Universitas Muhammadiyah Gresik melakukan kegiatan Sosialisasi Pentingnya Pancasila dalam Kehidupan Sehari–hari, Sosialisasi ini dilaksanakan karena di latar belakangi oleh banyaknya siswa yang belum mengerti tentang pentingnya mempelajari Pancasila. Kegiatan ini bertempat di MI Ma’arif Sidomukti, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik. Kegiatan sosialisasi ini tujuannya agar siswa di MI Ma’arif Sidomukti dapat menerapkan dan menanamkan nilai – Pancasila dalam kehidupan sehari – hari mengingat Pancasila adalah Dasar Negara Indonesia. Negara Indonesia sendiri merupakan Negara yang bersifat multikultural, hal ini terbukti dengan banyaknya ragam suku, ras, agama, serta aneka budaya yang ada di dalamnya. Banyaknya ragam budaya ini tercermin dalam semboyan Pancasila yakni Bhineka Tunggal Ika yang artinya berbeda-beda tetapi tetap satu jua. Pancasila sebagai dasar Negara harus mampu menjadi jiwa bagi setiap perilaku pribadi-pribadi bangsa. Dengan menanamkan nilai - nilai Pancasila sejak dini, Bangsa Indonesia akan lebih kuat dan tangguh dalam menghadapi permasalahan. Oleh karena itu perlu diwujudkannya Pancasila dalam hidup bermasyarakat untuk menunjukkan identitas bangsa yang lebih bermartabat dan berbudaya tinggi. Hal inilah yang diharapkan dapat diterapkan nilai – nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
PENYULUHAN DAN PELATIHAN PEMBUATAN PANGAN TANPA BORAKS
Sutrisno Adi Prayitno;
Wiharyanti Nur Lailiyah
DedikasiMU : Journal of Community Service Vol 2 No 1 (2020): DedikasiMU (Journal of Community Service)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30587/dedikasimu.v2i1.1213
Untuk mewujudkan program Indosenesia menuju masyarakat yang sehat maka harus didasari atas ketersediaan pangan atau makanan yang berprinsip pada ASUH yaitu makanan yang aman, sehat utuh serta halal. Akhir – akhir ini masih marak terdapat isu beredarnya makanan yang tidak sehat karena adanya penggunaan bahan makanan yang dilarang penggunaannya oleh pemerintah. Fakta yang ada di lapangan menyatakan banyaknya makanan yang beredar yang masih jauh dari model keamanan, terutama berkaitan dengan BTM dan sanitasi higiene. Banyaknya pelaku usaha atau industri makanan yang semakin hari semakin menjamur, menjadikan kekawatiran tersendiri pada pemerintah. Terutama kecurangan pelaku usaha makanan yang dengan sengaja menambahkan bahan makanan yang berbahaya pada makanan tersebut. Hal tersebutlah yang mendasi adanya kegiatan penyuluhan dan pelatihan tentang pembuatan makanan sehat tanpa bahan yang membahayakan kesehatan. Kegiatan dilakukan dalam bentuk penyuluhan dan pelatihan kepada pelaku usaha makanan industri rumah tangga. Tahapan yang digunakan dalam pengabdian tersebut adalah tahap sosialisasi atau penyuluhan, tahap kompetensi peserta pelatihan, tahap pelatihan dan aplikasi dan terakhir adalah tahap evalusi. Para peserta memiliki bnayk antusias dalam pelaksanaany untuk bertanya dan menjawab. Dalam pelatihan dan aplikasinya, peserta mampu menghasilkan produk yang berkualitas baik. Selain itu peserta memiliki pemahaman yang baik dan peningkatan ilmu dalam bidang kemanan makanan, pengolahan dan kesehatan makanan.
PEMANFAATAN LIMBAH RUMAH TANGGA DAN PERTANIAN SEBAGAI EM4, MOL, ZPT, PUPUK DAN INSEKTISIDA ORGANIK
Andi Rahmad Rahim;
Suhaili Suhaili;
Nur Fauziyah;
Sukaris Sukaris
DedikasiMU : Journal of Community Service Vol 2 No 4 (2020): DedikasiMU (Journal of Community Service), Desember 2020, ISSN: 2716-5140, E-ISSN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30587/dedikasimu.v2i4.2051
Masyarakat Desa Bantengputih sebagian besar berprofesi sebagai petani dimana saat musim hujan menanam padi dan saat musim kemarau menanam semangka, garbis dan melon. Para petani belum optimal dalam pemanfaatan limbah rumah tangga dan pertanian karena minimnya pengetahuan dalam pemanfaatan limbah tersebut. Tujuan dari program ini yaitu supaya masyarakat Desa Bantengputih khusunya para petani mampu memanfaatkan limbah rumah tangga dan pertanian sebagai EM4, MOL, ZPT, pupuk dan insektisida organik sehingga dapat menekan biaya produksi dalam bertani. Kegiatan ini dilaksanakan pada Minggu, 18 Agustus 2019 dan Jum’at, 23 Agusutus 2019 dengan metode pelaksanaan yaitu pelatihan pembuatan dan pengaplikasian. Hasil dari program ini adalah masyarakat mampu mengolah limbah rumah tangga dan pertanian supaya bisa lebih bermanfaat, petani lebih mandiri dan tercipta produk pertanian EM4, MOL, ZPT, pupuk organik padat, pupuk organik cair dan insektisida organik.