cover
Contact Name
Ali Wafa
Contact Email
awafa9851@gmail.com
Phone
+6282334888905
Journal Mail Official
alkhidmahiainata669@gmail.com
Editorial Address
Jl. Diponegoro No. 11 Sampang, Indonesia, 69216
Location
Kab. sampang,
Jawa timur
INDONESIA
Al-Khidmah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
ISSN : 27459713     EISSN : 27757307     DOI : https://doi.org/10.35127/al-khidmah.v1i2
Al-Khidmah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat dikelola oleh lembaga penelitian dan pengabdian kepada masyarakat (LP2M) Institut Agama Islam (IAI) Nazhatut Thullab Sampang yang terbit dalam satu tahun dua kali pada bulan September dan Februari. Fokus dan scope adalah kajian pengembangan dan penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) berupa hasil pengabdian kepada masyarakat.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol. 4 No. 2 (2024): Februari" : 7 Documents clear
Seminar Konseling Pendidikan di Yayasan Mambaul Ulum Gunung Rancak Robatal Sampang Wafa, Ali; Hadi, MM, Nasrul
Al-Khidmah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2024): Februari
Publisher : LP2M Institut Agama Islam Nazhatut Thullab Sampang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35127/alkhidmah.v4i2.7553

Abstract

keberhasilan pembelajaran ditentukan oleh beberapa komponen sistem pendidikan yang saling mempengaruhi satu sama lain. Sebab pembelajaran adalah proses interaksi dengan berbagai sumber belajar, termasuk dengan guru. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini melalui beberapa tahap: tahap pertama, tahap kolaborasi dengan PGMNI Jatim wilayah Sampang; tahap kedua, tahap sosialisasi program madrasah memanggil; dan ketiga tahap pelaksanaan pengabdian berupa seminar konseling pendidikan. Dalam pengabdian ini fokus pada tiga hal pokok yang mempengaruhi keberhasilan pendidikan dan pembelajaran, yaitu: faktor internal, faktor eksternal dan faktor guru BK. Hasil pengabdian ini adalah: lingkungan sekolah, khususnya guru memiliki peranan dalam membangkitkan aspek internal setiap murid; di samping faktor internal, faktor eksternal murid juga harus dibangkitkan oleh guru dalam melakasanakan pembelajaran; peranan guru BK sangat penting dalam membangkitkan motivasi belajar setiap murid.
Membangun Kemandirian Finansial Remaja di Pulau Mandangin Melalui Sosialisasi dan Pelatihan Laporan Keuangan Digital Suyyinah, Suyyinah; Hasanah, Shafaratin Nurul
Al-Khidmah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2024): Februari
Publisher : LP2M Institut Agama Islam Nazhatut Thullab Sampang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35127/alkhidmah.v4i2.7554

Abstract

Pelatihan dan sosialisasi penyusunan laporan keuangan berbasis teknologi informasi untuk remaja di Pulau Mandangin merupakan inisiatif yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan remaja dalam mengelola keuangan secara efektif menggunakan teknologi. Pulau Mandangin, yang terletak di wilayah terpencil, seringkali menghadapi tantangan dalam akses pendidikan dan pelatihan yang memadai. Melalui program ini, remaja akan diperkenalkan pada konsep dasar akuntansi dan pelaporan keuangan, serta memanfaatkan perangkat lunak berbasis teknologi untuk menyusun laporan keuangan yang akurat dan efisien. Program ini melibatkan serangkaian kegiatan, termasuk workshop interaktif, pelatihan langsung dengan perangkat lunak akuntansi, dan studi kasus praktis. Metode pembelajaran dirancang untuk mudah dipahami oleh peserta dengan latar belakang pendidikan yang beragam. Selain itu, program ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya manajemen keuangan yang baik, baik dalam konteks pribadi maupun bisnis kecil di komunitas mereka.Diharapkan setelah mengikuti pelatihan ini, remaja di Pulau Mandangin tidak hanya memperoleh keterampilan praktis dalam penyusunan laporan keuangan, tetapi juga dapat menerapkan pengetahuan tersebut untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi mereka dan berkontribusi pada pembangunan ekonomi lokal. Program ini diharapkan dapat menjadi model bagi pelatihan serupa di daerah terpencil lainnya.
Menakar Efektivitas Mediasi Pasca Regulasi PERMA Nomor 1 Tahun 2016 (Studi Analisis Pengadilan Agama Pamekasan) Rohman, Moh. Mujibur
Al-Khidmah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2024): Februari
Publisher : LP2M Institut Agama Islam Nazhatut Thullab Sampang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35127/alkhidmah.v4i2.7577

Abstract

The divorce rate in Pamekasan Kapaten is increasing from year to year, where from 2017 to mid-2020 there was a significant increase in the divorce rate. The government is always trying to try various ways to stem the increase in divorce rates, one of these efforts is mediation as a form of proactive action by the courts in reconciling citizens who are in dispute. The focus of the research is on: 1) How is the conceptualization of mediation in both Islam and Positive law?, 2) What is the significance of changes in PERMA from 2003, 2008 and 2016? and 3) How effective is mediation at the Pamekasan Religious Court?. This research is field research (empirical) using a qualitative approach and does not exclude library data (library research). The aim of this research is to examine the effectiveness of mediation in reducing the divorce rate within the scope of the Pamekasan Religious Court after the latest regulations, namely PERMA No. 1 of 2016 concerning Mediation Procedures in Court. The results of this research show that there are things that are less effective in implementing mediation at the Pamekasan Religious Courts related to things that are entrenched in society, namely always prioritizing egoism in resolving problems, especially Pamekasan culture with its Madurese characteristics and the lack of public understanding of mediation at the Religious Courts.
PEMBINAAN REMAJA SADAR PELESTARIAN LINGKUNGAN BERBASIS PENDIDIKAN ISLAM DI SMP ISLAM NURUL MUTAALLIMIN BAJUR PAMEKASAN Fajrin, Megawati
Al-Khidmah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2024): Februari
Publisher : LP2M Institut Agama Islam Nazhatut Thullab Sampang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35127/alkhidmah.v4i2.7578

Abstract

Program pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran remaja tentang pentingnya pelestarian lingkungan melalui pendekatan berbasis pendidikan Islam. SMPI Nurul Mutaallimin dipilih sebagai lokasi sebab berpotensi untuk bisa memadukan nilai-nilai agama dan penerapan upaya pelestarian lingkungan. Kegiatan ini meliputi edukasi lingkungan dengan cara mempelajari dan mendiskusikan ayat-ayat Al-Qur'an sebagai bentuk tanggung jawab manusia sebagai khalifah di muka bumi, serta praktek secara langsung melakukan penghijauan dan pengelolaan serta daur ulang sampah di lingkungan masing-masing. Hasil dari program ini menunjukkan peningkatan pengetahuan dan kesadaran siswa terhadap pentingnya menjaga lingkungan sesuai dengan ajaran Islam.
Menelisik Hukum Islam dalam Peran Istri Sebagai Pencari Nafkah Utama: Studi Kasus di Desa Rombiya Barat Mamluah, Mamluah; A’yun, Wildaniyah Mufidatul
Al-Khidmah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2024): Februari
Publisher : LP2M Institut Agama Islam Nazhatut Thullab Sampang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35127/alkhidmah.v4i2.7579

Abstract

Dalam kehidupan berkeluarga suami memiliki peran sebagai pemberi nafkah keluarga dan istri sebagai penerima nafkah. Namun yang banyak terjadi pada zaman sekarang adalah sebaliknya, seorang istri berperan sebagai pencari nafkah keluarga adalah hal yang lumrah terjadi di masyarakat, seperti yang terjadi pada masyarakat Desa Rombiya Barat, Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep. Dalam kehidupan berkeluarga mereka tidak membedakan peran istri dan peran suami dalam hal apapun termasuk dalam pemenuhan nafkah keluarga.Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji lebih mendalam mengenai peran istri sebagai pencari nafkah utama ditinjau dari segi keharmonisan rumah tangga dan Hukum Islam dengan fokus penelitian: (1) Mengapa istri berperan sebagai pencari nafkah utama keluarga di Desa Rombiya Barat, Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep. (2) Bagaimana peran istri sebagai pencari nafkah utama terhadap keharmonisan rumah tangga di Desa Rombiya Barat, Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep. (3) Bagaimana tinjauan Hukum Islam mengenai istri sebagai pencari nafkah utama di Desa Rombiya Barat, Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep. Dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian Hukum Empiris, dengan pendekatan Kualitatif yang menggunakan prosedur pengumpulan data dengan melalui metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Selanjutnya analisis data meliputi: Reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Kemudian pengecekan keabsahan data dan tahap-tahap penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) peran istri sebagai pencari nafkah utama di karenakan faktor ekomoni diantaranya: Pertama, pendapatan suami yang tidak menentu. Kedua, suami tidak mampu menjadi tulang punggung dikarenakan kondisi kesehatan yang kurang baik. Ketiga, suami meninggalkan kewajibannya dalam mencari nafkah. Keempat, mempunyai hutang yang lumayan banyak, sehingga mengharuskan istri ikut bekerja. (2) Peran istri dalam keluarga sangatlah penting dalam menjaga keharmonisan sehingga mewujudkan keharmonisan keluarga juga yakni dengan adanya kejujuran antara suami dan istri, saling bekerja sama antara satu dengan lainnya, saling menjalin komunikasi yang baik dengan suami dan anak, tetap bisa memberikan perhatian dan tetap mengutamakan kebersamaan dengan keluarga. (3) Dalam hukum Islam istri mencari nafkah di luar rumah tangganya adalah ibadah (boleh) selama istri mendapatkan izin dari suaminya, karena masalah tersebut tidak ada nash secara jelas yang mengaturnya. Tidak ada larangan dan juga tidak ada suruhan.
Pelatihan Ketrampilan Kader dalam Pemberian ASI Eksklusif di Wilayah Kerja Puskesmas Darul Imarah Kabupaten Aceh Besar Nurhayati, Nurhayati; Hanum, Faridah
Al-Khidmah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2024): Februari
Publisher : LP2M Institut Agama Islam Nazhatut Thullab Sampang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35127/alkhidmah.v4i2.7604

Abstract

Breastfed babies are specially protected from digestive system diseases such as diarrhea, dysentery, gastro enteritis and ulceracy colitis. This is because the immune substances in breast milk provide direct protection against disease attacks. The purpose of the program is to empower the community and can produce changes in knowledge, attitudes, and behaviors of the target group and the community. Community Service activities are carried out in the form of Cadre Training with lecture, demonstration, and Role Play methods. The results of knowledge measurement were in the good category during the pretest which was 67% and increased at the time of postest which was 93%. The results of observations of counseling actions from 15 health cadres found that 8 people were on the criteria of Good grades, and 2 people were Very Good. In conclusion, there was an increase in the value of health cadres' knowledge about exclusive breastfeeding after receiving health education by 26% and the skills of health cadres in providing counseling in the good category by 53%.
Pendampingan dalam Mengembangkan Minat Bakat Peserta Didik di MA Nurudz Dholam Patemon Kedungdung Sampang tamam, Badrut; Nur Muhammad, Taufiqy
Al-Khidmah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2024): Februari
Publisher : LP2M Institut Agama Islam Nazhatut Thullab Sampang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35127/alkhidmah.v4i2.7666

Abstract

Madrasah Aliyah Nurudz Dholam is strongly committed to optimizing student potential through developing interests and talents. With a proactive approach, this madrasah implements various special programs such as pencak silat training, English courses, and Arabic courses. The support and facilities provided help students develop their potential to the maximum. Based on this, the researcher focuses on three points, namely: First, How is the management of the principal in developing student interests and talents, Second, How is the effectiveness of the principal's management in developing student interests and talents, Third, How is the impact of the principal's management in developing student interests and talents on academic and non-academic achievements. The method used in this study is a Qualitative Method with a descriptive type, while data collection uses observation, interviews, and documentation. located at MA Nurudz Dholam Kedungdung Sampang. The results of the study indicate that: First, The success of the principal's management at Madrasah Aliyah Nurudz Dholam in developing student interests and talents is based on the application of four management components: planning, organizing, implementing, and supervising. The principal ensures that each of these aspects runs optimally through regular meetings, proper resource allocation, active leadership, and periodic evaluation. This approach creates an environment that supports educational goals. Second, The effectiveness of the principal's management at Madrasah Aliyah Nurudz Dholam can be seen from thorough planning, efficient implementation, and continuous monitoring and evaluation. This success is proven by student achievement in various fields, indicating that the programs being run are effective. The principal forms a team for special programs, ensures that resources are available and utilized properly, and provides continuous motivation and support to teachers. The principal ensures that the program remains effective and achieves educational goals. Third, At Madrasah Aliyah Nurudz Dholam, the principal creates an environment that supports the development of students' interests and talents through effective programs. These programs have a significant impact on honing students' potential in academic and non-academic fields, as evidenced by the achievements of students.

Page 1 of 1 | Total Record : 7