cover
Contact Name
Stralen Pratasik
Contact Email
stralente@unima.ac.id
Phone
+6285124006074
Journal Mail Official
edutik@unima.ac.id
Editorial Address
Jl. Kampus Unima, Tonsaru, Tondano Sel., Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara 95618
Location
Kab. minahasa,
Sulawesi utara
INDONESIA
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi
ISSN : 2798141X     EISSN : 2798141X     DOI : -
Jurnal Edutik merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Jurusan Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Manado. Jurnal ini hadir sebagai wadah bagi para akademisi, peneliti, dan praktisi untuk mempublikasikan hasil penelitian yang berkontribusi dalam pengembangan keilmuan di bidang Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi, Teknik Informatika, Teknologi Komunikasi, serta Ilmu Komunikasi. Dengan semangat untuk mendorong kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, Jurnal Edutik memberikan ruang bagi berbagai kajian yang berfokus pada inovasi dan penerapan teknologi dalam dunia pendidikan, perkembangan di bidang teknik informatika, serta dinamika komunikasi berbasis teknologi, termasuk isu-isu terkini yang berkaitan dengan kebijakan pendidikan berbasis digital, kecerdasan buatan dalam pembelajaran, keamanan data dalam sistem pendidikan modern, dan transformasi komunikasi digital di era informasi. Ruang lingkup Jurnal Edutik mencakup berbagai aspek dalam ranah Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi, termasuk pengembangan kurikulum berbasis teknologi, model pembelajaran digital, strategi implementasi e-learning yang efektif, serta teknologi pendidikan adaptif. Selain itu, jurnal ini juga mengakomodasi penelitian dalam bidang Teknik Informatika, yang meliputi Rekayasa Perangkat Lunak dengan fokus pada metode pengembangan agile, kecerdasan buatan dalam rekayasa perangkat lunak, serta integrasi cloud computing; Sistem Informasi, yang mencakup pengelolaan big data, keamanan sistem informasi, serta optimalisasi sistem berbasis blockchain; Jaringan dan Keamanan Komputer, yang menyoroti keamanan siber, deteksi ancaman siber berbasis AI, serta optimasi infrastruktur jaringan; serta Sistem Pendukung Keputusan, yang berfokus pada penerapan machine learning dalam pengambilan keputusan, sistem rekomendasi berbasis data, serta penerapan Internet of Things (IoT) dalam otomatisasi keputusan. Dalam ranah Teknologi Komunikasi, jurnal ini mencakup topik-topik seperti pengembangan infrastruktur komunikasi digital, teknologi 5G dan evolusi jaringan masa depan, integrasi media sosial dalam pengelolaan informasi, serta pemanfaatan platform komunikasi berbasis AI dalam interaksi sosial dan pendidikan. Sedangkan dalam bidang Ilmu Komunikasi, ruang lingkup meliputi kajian komunikasi digital, strategi komunikasi di era media baru, komunikasi antar budaya berbasis teknologi, penggunaan media digital dalam kampanye sosial dan pendidikan, serta dinamika perilaku komunikasi dalam masyarakat berbasis teknologi. Sebagai jurnal yang berorientasi pada perkembangan teknologi dan inovasi, Jurnal Edutik juga membuka peluang publikasi bagi penelitian terkait e-Government, termasuk transformasi digital dalam pelayanan publik, kebijakan keamanan data pemerintahan, serta pengelolaan administrasi berbasis AI; Aplikasi Mobile, dengan cakupan pengembangan aplikasi berbasis UI/UX, implementasi augmented reality dan virtual reality, serta aplikasi berbasis kesehatan dan pendidikan. Dengan cakupan yang luas dan multidisipliner, jurnal ini diharapkan menjadi referensi utama bagi para akademisi dan praktisi yang ingin menggali lebih dalam tentang peran teknologi dalam meningkatkan efektivitas pendidikan, pengembangan sistem berbasis digital, serta transformasi komunikasi modern. Melalui publikasi yang berkualitas, Jurnal Edutik berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam penguatan keilmuan dan kemajuan teknologi di era digital.
Articles 720 Documents
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA JARINGAN DASAR SISWA SMK Frylly Frycylya Warokka; Mario Tulenan Parinsi; Agustinus Takaredase
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 3 (2021): EduTIK : Juni 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (653.204 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i3.1547

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembeajaran kooperatif tipe team assisted individualization terhadap hasil belajar Jaringan dasar siswa kelas X SMK N 1 Tahuna. Hasil penelitian menunjukan bahwa nilai rata – rata belajar siswa adalah 83,6 dan nilai rata – rata hasil belajar siswa kelas kontrol adalah 73 hasil pengujian hipotesis dengan menggunakan uji t menunjukan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar antar asiswa yang diajarkan dengan model Kooperatif tipe team assisted individualization dan siswa yang diajarkan dengan metode ceramah. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran tipe team assisted individualization berpengaruh positif terhadap hasil belajar Jaringan Dasar siswa SMK N 1 Tahuna.
PENGARUH MINAT DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR KKPI SISWA SMK Randy Aldy Pondaag; Rudy Harijadi Wibowo Pardanus; Peggy Veronika Togas
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 3 (2021): EduTIK : Juni 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (751.863 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i3.1790

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui sejauh mana hubungan minat dan motivasi belajar terhadap hasil belajar KKPI. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dibantu dengan SPSS IBM versi 25. Sampel dalam penelitian ini yaitu siswa kelas X KKPI yang ada di SMK N 1 Motoling Barat yang berjumlah 19 orang. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan (1) Terdapat hubungan yang signifikan antara minat siswa dengan hasil belajar mata pelajaran KKPI di SMK N 1 Motoling Barat. Hal ini dapat memberikan implikasi bahwa dengan adanya minat siswa yang baik dan tepat, maka akan dapat meningkatkan hasil belajar mata pelajaran KKPI. (2) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara motivasi belajar dengan hasil belajar mata pelajaran KKPI di SMK N 1 Motoling Barat. Hal ini dapat memberikan implikasi bahwa dengan adanya motivasi belajar dari siswa maka akan mempengaruhi hasil belajar mata pelajaran KKPI. (3) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara minat siswa dan motivsai belajar secara bersama bersama-sama dengan hasil belajar mata pelajaran KKPI di SMK N 1 Motoling Barat. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan ditemukan bahwa motivasi belajar siswa sangat mempengaruhi dalam mengikuti mata pelajaran KKPI di SMK N 1 Motoling Barat. Hal ini dapat memberikan implikasi bahwa dengan adanya minat belajar dari siswa dapat mempengaruhi motivasi dan hasil belajar mata pelajaran KKPI di SMK N 1 Motoling Barat.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BLENDED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR TEKNIK ANIMASI 2D DAN 3D SISWA SMK Brenda Imelda Karisoh; Daniel Riano Kaparang; Agustinus Takaredase
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 3 (2021): EduTIK : Juni 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (704.523 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i3.1891

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Model Pembelajaran Blended Learning terhadap hasil belajar Teknik Animasi 2d dan 3d siswa kelas XI Multimedia SMK Negeri 1 Tondano. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksperimen dengan bentuk Quasi Experimental Design atau eksperimen semu dan rancangan penelitian yang digunakana dalam penelitian ini adalah Post-Test Only Control Design. Sebelum treatment diberikan dimasing-masing kelas, dilakukan pre-test terlebih dahulu. Setelah itu dilakukan pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran Blendend Learning untuk kelas eksperimen dan menggunakan metode konvensional untuk kelas kontrol. Setelah proses pembelajaran selesai kemudian dilakukan post-test untuk masing-masing kelas. Dari hasil post-test inilah diperoleh hasil penelitian ini yaitu terdapat pengaruh model Pembelajaran Blended Learning terhadap hasil belajar Teknik Animasi 2d dan 3d siswa kelas XI Multimedia SMK Negeri 1 Tondano.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SIMULASI DAN KOMUNIKASI DIGITAL SISWA SMK Zaveren Hanna Gloria Rorong; Christine Takarina Meitty Manoppo; Agustinus Takaredase
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 5 (2021): EduTIK : Oktober 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (261.196 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i5.1900

Abstract

Dilaksanakannya penelitian tindakan kelas ini dilatarbelakangi oleh permasalahan rendahnya hasil belajar simulasi dan komunikasi digital pada siswa TKJ SMK Negeri 1 Kakas, penebab utamanya karena penggunaan model pembelajaran konvensional yang terlalu monoton. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk meningkatkan hasil belajar simulasi dan komunikasi digital siswa pada pokok bahasan aplikasi pengolah kata Microsoft Word dan alikasi pengolah data dan angka Microsoft Excel. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Oktober sampai November tahun 2020 di kelas jurusan TKJ SMK Negeri 1 Kakas. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan dua siklus yang terdiri dari empat pertemuan dalam satu siklus. Setiap siklus terdiri dari rencana tindakan, peaksanaan tindakan dan refleksi. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat meningkatkan hasil belajar siswa dari penerapan di siklus yang pertama sampai penerapan pada siklus yang kedua. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat meningkatkan hasil belajar simulasi dan komunikasi digital.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERHADAP HASIL BELAJAR SIMULASI DAN KOMUNIKASI DIGITAL SISWA SMK Morisa Firginia Lumingkewas; Verry Ronny Palilingan; Peggy Veronika Togas
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 4 (2021): EduTIK : Agustus 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (550.412 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i4.1946

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran berbasis masalah terhadap hasil belajar Simulasi dan Komunikasi Digital siswa kelas X TKJ SMK Negeri 1 Modoinding. Dalam pelaksanaannya, digunakan jenis penelitian eksperimen dengan bentuk Quasi Experimental Design atau eksperimen semu dan rancangan penelitian yang digunakana dalam penelitian ini adalah Nonequivalent Control Group Design. Berdasarkan data hasil pre-test yang diujikan sebelum memberikan treatment, dapat dilihat bahwa kedua kelas tidak terdapat perbedaan atau sama. Setelah itu proses pembelajaran dilakukan dengan menggunakan model pembelajaran berbasis maslah untuk kelas eksperimen dan metode konvensional untuk kelas kontrol. Setelah proses pembelajaran selesai kemudian dilakukan post-test untuk masing-masing kelas. Dari hasil post-test diperoleh bahwa terdapat perbedaan hasil belajar kelas kontrol dan kelas eksperimen, hal ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran berbasis masalah terhadap hasil belajar Simulasi dan Komunikasi Digital siswa kelas X TKJ SMK Negeri 1 Modoinding.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID MATA PELAJARAN IPA SEKOLAH MENGENGAH PERTAMA Rivaldo Efrain; Hiskia Kamang Manggopa; Olivia Eunike Selvie Liando
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 4 (2021): EduTIK : Agustus 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (696.329 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i4.2068

Abstract

Dengan berbagai fitur yang tersedia didalamnya, sistem informasi android sangatlah bermanfaat dalam menunjang pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini adalah menghasilkan sebuah produk aplikasi media pembelajaran berbasis android yang menarik dan mudah dipahami siswa baik dalam proses belajar-mengajar didalam kelas maupun memperkuat pemahaman dan pengulangan materi dirumah. Penelitian ini menggunakan metode penelitian yang terdiri dari 6 tahap yaitu penelitian MDLC (Multimedia Development Life Cycle): (1) tahap pengonsepan, (2) tahap perancangan, (3) tahap pengumpulan alat dan bahan, (4) tahap pembuatan, (5) tahap pengujian, dan (6) tahap distribusi. Metode pengujian menggunakan white box untuk developer test dan metode pengujian black box untuk end user test. Hasil dari penelitian ini adalah menampilkan media pembelajaran yang menarik karena didukung oleh komponen multimedia berupa gambar sehingga mudah dipahami oleh siswa.
HUBUNGAN MINAT DENGAN HASIL BELAJAR KKPI SISWA SMK Raymond Kevin Akay; Rudy Harijadi Wibowo Pardanus; Hiskia Kamang Manggopa
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 1 (2021): EduTIK : Februari 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (495.145 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i1.2069

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisa hubungan minat (X) dengan hasil belajar KKPI siswa (Y) SMK. Penelitian ini merupakan penelitian ex-post facto karena dalam penelitian ini tidak dibuat perlakuan khusus yang manipulasi terhadap variabel atau subjek yang diteliti. Penelitian ini bersifat kuantitatif, artinya semua data diwujudkan dalam bentuk angka-angka dan analisisnya berdasarkan anilisis statis KKPI. Sampel penelitian ini diambil 30 responden. Hasil penelitian yang diperoleh dari penelitian ini (1) Minat belajar siswa sangat berhubungan besar terhadap hasil belajar SMK Negeri 1 Touluaan dengan indeks korelasi 0,822 > 0,361. Hal ini menunjukkan bahwa pentingnya setiap siswa memiliki Minat Belajar dalam kegiatan belajar mengajar belajar KKPI di SMK. (2) Minat belajar sangat berhubungan demi peningkatan hasil belajar KKPI siswa di SMK. Hal ini dapat dibuktikan bahwa melalui pengujian hipotesis dapat diterima. Melalui analisis dan pengujian secara keseluruhan maka diperoleh thitung sebesar 7,644 lebih besar dari ttabel 1,697 yang berarti ada hubungan yang signifikan antara minat belajar terhadap hasil belajar siswa di SMK.
PENGEMBANGAN MULTIMEDIA INTERAKTIF PEMBELAJARAN ANIMASI 2D BERBASIS MOBILE UNTUK SISWA SMK Mohammad Adiguna Wonggo; Jimmy Waworuntu; Trudi Komansilan
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 4 (2021): EduTIK : Agustus 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (651.986 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i4.2070

Abstract

Penelitian ini bertujuan adalah pertama; mendeskripsikan tahap pengembangkan pembelajaran Animasi 2D berbasis media digital dan menghasilkan media interaktif pembelajaran Animasi 2D untuk siswa SMK. Metode Pengembangan multimedia ini dilakukan berdasarkan enam tahap, yaitu concept (pengonsepan), design (perancangan), material collecting (pengumpulan bahan), assembly (pembuatan), testing (pengujian), dan distribution (pendistribusian). Hasil pengukuran pada aspek Kebergunaan (Usefulness) diperoleh nilai total skor siswa 88,3%, yang artinya aplikasi media pembelajaran berbasis android mata pelajaran Animasi 2D sangat berguna, pada aspek Kemudahan Penggunaan (Ease of Use) hasil pengukuran yang diperoleh dari total skor siswa 99,7%, yang artinya aplikasi media pembelajaran berbasis android mata pelajaran Animasi 2D mudah digunakan, pada aspek Kemudahan Belajar (Ease of Learning), hasil pengukuran yang diperoleh dari total skor siswa adalah 99,8%, yang artinya aplikasi media pembelajaran berbasis android mata pelajaran Animasi 2D mudah dipelajari dan pada aspek kepuasan (Satisfaction), hasil pengukuran yang diperoleh dari total skor siswa adalah 91,4%, yang artinya aplikasi media pembelajaran berbasis android pada mata pelajaran Animasi 2D sangat memuaskan. Dari hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa, aplikasi media pembelajaran berbasis android mata pelajaran Animasi 2D kelas XI MM SMK N 5 Manado telah berhasil dikembangkan dan dapat digunakan dalam proses pembelajaran.
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN ONLINE TERHADAP HASIL BELAJAR SIMULASI DAN KOMUNIKASI DIGITAL SISWA SMK Sutari Nofrani Sumoked; Ferdinan Ivan Sangkop; Peggy Veronika Togas
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 4 (2021): EduTIK : Agustus 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (646.871 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i4.2078

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media pembelajaran online Edmodo terhadap hasil belajar simulasi dan komunikasi digital siswa kelas X SMK Negeri 1 Kakas. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMK Negeri 1 Kakas sebanyak 92 siswa. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas X TKJ yang berjumlah 20 siswa sebagai kelas eksperimen, dan kelas X TKR yang berjumlah 20 siswa sebagai kelas kontrol. Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimen dengan jenis penelitian Pre-Test-Posttest Control Group Design. Metode analisis data menggunakan uji normalitas Liliefors diperoleh Fhitung=0.137 dan Ftabel = 0.19 dengan taraf signifikan 0.05, menunjukan data berdistribusi normal, uji Homogenitas menggunakan uji-F menunjukan sampel yang diteliti diperoleh Fhitung=1.55 dan Ftabel=2.17 berdasarkan kriteria pengujian Fhitung< Ftabel maka kelas eksperimen dan kelas kontrol memiliki Varians yang sama atau Homogen, dan uji hipotesis menggunakan uji-T diperoleh Thitung=7.13 dan Ttabel=2.20 berdasarkan kriteria pengujiannya thitung > ttabel menunjukan hasil belajar kelas eksperimen lebih besar dari hasil belajar kelas kontrol. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan media pembelajaran online Edmodo terhadap hasil belajar simulasi dan komunikasi digital.
PENGARUH PEMANFAATAN VIDEO TUTORIAL TERHADAP HASIL BELAJAR INSTALASI SISTEM OPERASI DASAR SISWA SMK Faisal Saman; Verry Ronny Palilingan; Olivia Eunike Selvie Liando
Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 1 No. 5 (2021): EduTIK : Oktober 2021
Publisher : Jurusan PTIK Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (458.976 KB) | DOI: 10.53682/edutik.v1i5.2079

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemanfaatan video tutorial terhadap hasil belajar instalasi sistem operasi dasar siswa SMK. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan menggunakan metode eksperimen. Rancangan perelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Eksperimen Semu jenis Non Equivalent Control Group Desain. Jumlah keseluruhan sampel dalam penelitian ini sebanyak 56 orang. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah (1) Untuk kelas eksperimen pada tes awal diperoleh jumlah nilai 1145 dengan rata-rata skor tes akhir 40,89 mengalami peningkatan pada tes akhir jumlah nilai 2255 dengan rata-rata skor tes akhir 80,54. Nilai maksimum adalah 90 sedangkan nilai minimum 70. Pada kelas kontrol tes awal diperoleh jumlah nilai 1120 dengan rata-rata skor tes akhir 40,00 mengalami peningkatan pada tes akhir jumlah nilai 1995 dengan rata-rata skor tes akhir 71,25. Nilai maksimum adalah 80 sedangkan nilai minimum 60. (2) Pengujian hipotesis data tes awal (pretes) diperoleh thitung = 0,55 sedangkan ttabel 1,706. Ternyata thitung lebih kecil dari ttabel atau 055 > 1,706 maka Menerima H0 dan menolak Ha, dan artinya tidak terdapat perbedaan pada “hasil pretest kelas eksperimen dan kelas kontrol. Sedangkan hasil pengujian hipotesis data tes akhir (postes) diperoleh thitung = 4,11 sedangkan ttabel 1,706. Ternyata thitung lebih kecil dari ttabel atau 4,11 > 1,706 maka 4,11 > 1,706 maka Menerima Ha dan menolak H0, dan artinya terdapat pengaruh yang signifikan pada Pembelajaran menggunakan video tutorial terhadap hasil belajar instalasi sistem operasi dasar siswa SMK.

Page 3 of 72 | Total Record : 720