cover
Contact Name
Jhon Hardy Purba
Contact Email
daiwiwidya1@gmail.com
Phone
+6287762695157
Journal Mail Official
daiwiwidya1@gmail.com
Editorial Address
https://ejournal.unipas.ac.id/index.php/DW/about/editorialTeam
Location
Kab. buleleng,
Bali
INDONESIA
Daiwi Widya : Jurnal Pendidikan FKIP Unipas
ISSN : 2406730X     EISSN : 26227169     DOI : https://doi.org/10.37637
Core Subject : Education,
"Daiwi Widya" is a journal of education that is managed by the Faculty of Teacher Training and Education, University of Panji Sakti. It aims at accomodating the results of studies or researches or reviews in the field of education. Daiwi Widya publishes research results that review educational processes in terms of educational methods, educational models, case studies particularly educational studies and classroom action research. The incoming articles are reviewed by Expert Editors who are accordance with the field of educational scholarship totaling five people. Daiwi Widya is published twice each volume that is June, December and special edition. The purpose of this educational journal is to publish conceptual thoughts or ideas and research results obtained in the field of education. The major focus of this journal is in the development of science particularly in the field of education.
Articles 406 Documents
PELAKSANAAN TEORI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING DENGAN METODE DEBAT SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR PKN SISWA SMA NEGERI 1 GEROKGAK Made Ariatini
Daiwi Widya Vol 2, No 2 (2015)
Publisher : Universitas Panji Sakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (107.992 KB) | DOI: 10.37637/dw.v2i2.148

Abstract

Tujuan pelaksanaan penelitian tindakan kelas ini pada siswa kelas X1 di SMA Negeri 1 Gerokgak pada semester genap tahun pelajaran 2014/2015 adalah untuk mengetahui apakah penerapan model pembelajaran Problem Solving dengan metode debat dapat meningkatkan prestasi belajar peserta didik. Penelitian tindakan kelas ini melibatkan 34 subjek penelitian yang dilakukan dalam dua siklus melalui tahapan-tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi/pengamatan dan refleksi. Tes prestasi belajar merupakan alat yang digunakan dalam mengumpulkan data hasil penelitian yang selanjutnya dianalisis menggunakan analisis deskriptif. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan kemampuan peserta didik mengikuti proses pembelajaran dari rata-rata awal 69.88 meningkat menjadi 74.74 pada siklus I dan meningkat menjadi 80.79 pada siklus II dengan ketuntasan belajar awal 58.82% pada siklus I meningkat menjadi 73.53% dan pada siklus II meningkat menjadi 88.24%. Simpulan yang dapat diambil dari hasil tersebut adalah penerapan model pembelajaran Problem Solving dengan metode debat dalam pelaksanaan proses pembelajaran para mampu meningkatkan prestasi belajar sesuai harapan.
PENERAPAN PELAKSANAAN STRATEGI QUESTIONS STUDENTS HAVE UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR WRITING SISWA KELAS IX I SMP NEGERI 3 SINGARAJA Nengah Murniasih
Daiwi Widya Vol 5, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Panji Sakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (337.711 KB) | DOI: 10.37637/dw.v5i1.17

Abstract

Tujuan melakukan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk meningkatkan prestasi belajar menulis siswa kelas kelas IX.I SMP Negeri 3 Singaraja pada semester ganjil Penelitian ini dilakukan terhadap 35 subjek penelitian. Cara yang dilakukan adalah menambah gaya pembelajaran lama yang konvensional menjadi cara pembelajaran baru yang menekankan pada pemikiran kritis siswa menggunakan metode questions students have. Penelitian dilakukan dalam dua siklus yang masing-masing siklusnya dilakukan dengan tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Untuk mengumpulkan data hasil penelitian digunakan tes prestasi belajar dan untuk menganalisis datanya digunakan analisis deskriptif. Dilihat dari hasil evaluasi yang telah dilakukan terjadi peningkatan dari data awal dengan rata-rata 55,14, ketuntasan belajar 11,43%, pada siklus I rata-ratanya meningkat menjadi 66,71 dengan ketuntasan belajar 22,86% dan pada siklus II meningkat lagi menjadi 79,51 dengan ketuntasan belajar sebesar 85,71%. Dengan demikian dapat disimpulan bahwa penerapan metode questions students have dapat meningkatkan prestasi belajar menulis peserta didik
KEMAMPUAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL SISWA Ni Luh Yaniasti
Daiwi Widya Vol 8, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Panji Sakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (226.285 KB)

Abstract

Komunikasi merupakan salah satu aspek yang penting dalam kehidupan manusia. Setiap individu tidak akan lepas dari kegiatan komunikasi, khusunya komunikasi interpersonal dengan individu lain. Komunikasi interpersonal merupakan komunikasi yang dilakukan secara tatap muka, yang memungkinkan setiap individu mampu memaknai reaksi orang lain secara langsung. Adanya perubahan yang dinamis, menyebabkan siswa sebagai remaja rentan untuk menghadapi permasalahan yang cukup kompleks. Siswa mencari bantuan untuk penyelesaian masalahnya pada teman sebayanya. Adanya siswa bermasalah yang berkonsultasi pada temannya, dapat memberikan efek positif namun bisa juga memberikan efek negatif. Untuk mengatasi hal tersebut perlu dikembangkan model layanan bimbingan dan konseling yang mampu melayani siswa serta meningkatkan komunikasi interpersonal siswa. Salah satu yang dapat dikembangkan adalah konseling sebaya. Pengembangan konseling sebaya diprediksi dapat menjadi alternatif solusi permasalahan yang sering dihadapi oleh siswa khususnya remaja. Langkah yang dapat ditempuh dalam upaya pengembangan kemampuan komunikasi interpersonal melalui peer counseling yaitu meliputi pemilihan calon ―konselor sebaya, pembekalan calon ―konselor sebaya dan pengorganisasian pelaksanaan konseling sebaya.
DISKUSI KELOMPOK KECIL DENGAN KERJASAMA DAN BEKERJA BERSAMA UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR BAHASA INDONESIA Desak Ketut Widiastiti
Daiwi Widya Vol 1, No 3 (2014)
Publisher : Universitas Panji Sakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (153.67 KB) | DOI: 10.37637/dw.v1i3.115

Abstract

Peningkatan proses pembelajaran yang dilakukan guru di sekolah akan mampu diupayakan lewat sebuah penelitian tindakan kelas. Oleh karena itu penulis mencoba melakukan penelitian, demi adanya upaya perbaikan tersebut. Tujuannya tersebut lebih jelas dan lebih terfokus untuk meningkatkan prestasi belajar Bahasa Indonesia siswa. Penelitian ini mengambil objek pada kelas IV di Sekolah Dasar Negeri 6 Kutampi yang belajar pada semester I tahun pelajaran 2012/2013. Peningkatan prestasi belajar tersebut datanya diperoleh lewat pemberian tes, setelah data diperoleh, selanjutnya dianalisis menggunakan analisis deskriptif. Perolehan data hasil penelitian ini, ternyata memotivasi guru untuk merubah cara pembelajaran yang konvensional menggunakan metode diskusi kelompok kecil. Kegiatan penelitian ini menghasilkan suatu peningkatan hasil belajar yang diharapkan yaitu data awal menunjukkan bahwa dari jumlah siswa sebanyak 17 orang siswa baru 7 orang siswa tuntas dalam belajar dengan persentase ketuntasan belajar 41,17%, pada siklus I naik menjadi 12 orang siswa dengan persentase ketuntasan belajar 70,58%, dan pada siklus II menjadi 16 orang siswa dengan persentase ketuntasan belajar 94,11%. Hasil tersebut membuktikan keberhasilan penelitian ini sehingga peneliti berkesimpulan bahwa penerapan metode diskusi kelompok kecil dalam pelaksanaan proses pembelajaran mampu meningkatkan prestasi belajar Bahasa Indonesia siswa kelas IV di Sekolah Dasar Negeri 6 Kutampi.
PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR BAHASA BALI DENGAN MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING PADA SISWA KELAS VIID SEMESTER I SMP NEGERI 2 SERIRIT Ketut Aryani
Daiwi Widya Vol 1, No 1 (2014)
Publisher : Universitas Panji Sakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (149.107 KB) | DOI: 10.37637/dw.v1i1.97

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan tujuan untuk mengetahui tinggi peningkatan prestasi belajar bahasa bali setelah diterapkan model Contextual Teaching and Learning. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VIID SMP Negeri 2 Seririt. Instrumen yang dipergunakan adalah lembar observasi dan tes prestasi belajar yang dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata prestasi belajar siswa pada siklus I dengan menerapkan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning(CTL) mengalami peningkatan 10,20 point menjadi 73,20. Sedangkan nilai rata-rata di siklus II meningkat 4,60 point dengan rata-rata nilai siswa 77,80. Dari hasil yang telah diperoleh dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran CTL terbukti dapat meningkatkan prestasi belajar siswa.
UPAYA MENGEMBANGKAN PEMAHAMAN KONSEP PESERTA DIDIK DENGAN MENGGUNAKAN METODE TUTOR SEBAYA MELALUI KEGIATAN MENUNJUKKAN RELEVANSI ISI DONGENG UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BAHASA INDONESIA SISWA KELAS VIIA SEMESTER GANJIL SMP NEGERI 1 SERIRIT TAHUN PELAJARAN 2016/2017 Ni Luh Sulastri
Daiwi Widya Vol 4, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Panji Sakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (398.111 KB) | DOI: 10.37637/dw.v4i2.8

Abstract

Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik. Perolehan data awal yang rendah pada siswa kelas VIIIA SMP Negeri 1 Seririt pada semester ganjil tahun pelajaran 2016/2017 membuat peneliti mengupayakan membenahi proses yang kurang baik yang telah dilaksanakan. Perbaikan proses pembelajaran dilakukan melalui penerapan metode tutor sebaya. Metode ini diharapkan dapat memecahkan permasalahan yang sedang dihadapiSetelah data dikumpulkan melalui instrumen tes hasil belajar, diperoleh peningkatan hasil belajar dengan data awal yang rata-rata kelasnya yaitu mencapai 72,34 Dengan prosentase ketuntasan belajar baru mencapai 37,7%, pada siklus I meningkat menjadi 77,65 rata-rata kelas dan 93,75% untuk ketuntasan belajarnya. Sedangkan pada siklus II data tersebut telah meningkat menjadi 82,96 rata-rata kelasnya dan 100% ketuntasan belajarnya. Data pada Siklus II ini sudah menunjukkan keberhasilan pelaksanaan pembelajaran yang melebihi indikator yang dipersyaratkan. Oleh karenanya peneliti berkesimpulan bahwa penerapan metode tutor sebaya dalam melaksanakan proses pembelajaran mampu meningkatkan hasil belajar peserta didik.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR PKn I Ketut Sumantara
Daiwi Widya Vol 8, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Panji Sakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (193.059 KB)

Abstract

Pelaksanaan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan prestasi belajar siswa setelah diterapkan model pembelajaran Inkuiri dalam proses pembelajaran. Permasalahan awal yang terjadi adalah belum maksimalnya proses pembelajaran yang dilakukan guru dalam meningkatkan prestasi belajar siswa akibat penggunaan model pembelajaran Inkuiri yang masih menggunakan model yang terus menerus ditanyakan tanpa teori yang memadai. Setelah data dikumpulkan menggunakan alat berupa tes prestasi belajar siswa dari rata-rata awal 63,08 naik menjadi 73,85 pada siklus I dan naik menjadi 81,15 pada siklus II. Hasil pada siklus II sudah sesuai harapan indikator keberhasilan penelitian oleh karenanya penelitian ini tidak dilanjutkan ke siklus berikutnya. Dengan perolehan data tersebut dapat dipastikan bahwa penerapan model pembelajaran Inkuiri dalam pelaksanaan proses pembelajaran mampu meningkatkan prestasi belajar siswa sehingga hipotesis yang diajukan dapat diterima.
PELAKSANAAN MODEL PEMBELAJARAN EKSPOSITORY DENGAN MEMANFAATKAN PERMAINAN TRADISIONAL UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR OLAHRAGA DAN KESEHATAN I Gusti Ayu Puspawati
Daiwi Widya Vol 1, No 2 (2014)
Publisher : Universitas Panji Sakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (115.222 KB) | DOI: 10.37637/dw.v1i2.106

Abstract

Pelaksanaan Penelitian Tindakan Kelas di SD Negeri 4 Tulikup, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar pada Kelas IV Semester II Tahun Pelajaran 2011/2012 yang bertujuan untuk mengetahui apakah Model Pembelajaran Ekspository dengan Pemanfaatan Permainan Tradisional dapat Meningkatkan Prestasi Belajar Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Anak Kelas IV Semester II SD Negeri 4 Tulikup Tahun Pelajaran 2011/2012. Metode pengumpulan datanya melalui prestasi belajar yang dilaksanakan saat berlangsungnya proses pembelajaran.Untuk memaknai data hasil penelitian, data yang telah diperoleh dianalisis dengan metode analisis deskriptif kuantitatif, dengan menyajikan rata-rata, modus, median, dan prosentase ketuntasan belajar. Data hasil yang diperoleh dari penelitian ini dapat dijelaskan sebagai berikut: pada awalnya rata-rata sebesar 61.36, median 60, modus 60, dengan persentase ketuntasan belajar 22.73%. Setelah diberikan tindakan pada siklus I prestasi belajar anak mengalami peningkatan menjadi rata-rata 66.59, median 70, modus 70 dengan ketuntasan belajar 54.55%. Selanjutnya pada siklus II terjadi peningkatan rata-rata sebesar 75.45, median 75, modus 75, sehingga ketuntasan belajar mencapai 100%. Hasil yang diperoleh pada siklus II ini telah mencapai indikator keberhasilan yang ditetapkan sehingga penelitian tidak dilanjutkan. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah Model Pembelajaran Ekspositori dengan Memanfaatkan Permainan Tradisional dapat Meningkatkan Prestasi Belajar Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Siswa Kelas IV Semester II SD Negeri 4 Tulikup Tahun Pelajaran 2011/2012
PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN MASTERY LEARNING UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR PENJAS ORKES Nyoman Gede Sapta Wikarsa
Daiwi Widya Vol 3, No 3 (2016)
Publisher : Universitas Panji Sakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (121.518 KB) | DOI: 10.37637/dw.v3i3.72

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang ditujukan untuk membenahi kelemahan-kelemahan proses pembelajaran yang telah dilakukan. Penelitian ini mengambil subyek pada siswa kelas IV SDN 4 Banyuasri pada semester II tahun pelajaran 2014/2015. Data hasil penelitian ini dikumpulkan menggunakan tes, dan untuk menganalisis data yang dihasilkan dipergunakan analiis deskriptif. Data yang diperoleh dari hasil pelaksanaan penelitian ini terlihat jelas adanya peningkatan dari data awal yang ada rata-rata kelasnya baru mencapai 72,17 pada siklus I meningkat menjadi 73,39 dan pada siklus II meningkat menjadi 78,89. Keberhasilan tersebut menunjukan bahwa penerapan Metode Inkuiri meningkatkan prestasi belajar teknik dasar pada pelajaran penjaskes siswa kelas IV semester II tahun pelajaran 2014/2015 SDN 4 Banyuasri dalam proses pembelajaran mampu meningkatkan prestasi belajar sehingga penelitian ini tidak diteruskan ke siklus berikutnya.
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PKn DENGAN PENERAPAN METODE KARYA WISATA Anak Agung Sri Dewi
Daiwi Widya Vol 7, No 5 (2020)
Publisher : Universitas Panji Sakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (453.964 KB) | DOI: 10.37637/dw.v7i5.677

Abstract

Subyek penelitian ini adalah siswa Kelas 1 SD Negeri Semarapura Kaja Semester I Tahun Ajaran 2016/2017 berjumlah 28 siswa.Tujuan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk mengetahui apakah penerapan metode karya wisata dapat meningkatkan hasil belajar PKn. Metode pengumpulan datanya adalah tes hasil belajar. Metode analisis datanya adalah metode deskriptif. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah penggunaan metode karya wisata dengan belajar sambil bermain dapat meningkatkan hasil belajar anak. Ini terbukti dari hasil yang diperoleh pada data awal rata-rata kelasnya adalah 61,61, dengan ketuntasan klasikal 53,57% setelah diberikan tindakan pada siklus I meningkat rata-rata kelasnya menjadi 65,00 dengan ketuntasan klasikal 78,57% dan pada siklus II rata-rata kelasnya meningkat lagi menjadi 78,93 dengan ketuntasan klasikal 92,86%. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah penerapan metode karya wisata dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

Page 8 of 41 | Total Record : 406