cover
Contact Name
Carla Olyvia Doaly
Contact Email
carlaol@ft.untar.ac.id
Phone
+6282187771382
Journal Mail Official
serina@untar.ac.id
Editorial Address
Jln. Letjen S Parman No 1 Universitas Tarumanagara Kampus 1, Gedung M Lt 5
Location
Kota adm. jakarta barat,
Dki jakarta
INDONESIA
Prosiding Seri Seminar Nasional
ISSN : 2809509x     EISSN : -     DOI : 10.24912/pserina
Prosiding SERINA merupakan wadah publikasi hasil penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang dilaksanakan oleh Dosen, Mahasiswa, maupun Praktisi dan telah didesiminasikan Pada Seri Seminar Nasional (SERINA) yang diselenggarakan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Tarumanagara
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 469 Documents
PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PELAKU ABORSI KORBAN PERKOSAAN DALAM KONTEKS KESEHATAN REPRODUKSI Fiorella Angella Dameria; Tundjung Herning Setyaningsih
PROSIDING SERINA Vol. 2 No. 1 (2022): PROSIDING SERINA IV 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (209.923 KB) | DOI: 10.24912/pserina.v2i1.19797

Abstract

Di Indonesia, kejahatan pemerkosaan semakin hari semakin meningkat. Perilaku ini bisa terjadi di mana saja, bahkan di tempat umum. Pemerkosaan tentu sangat merugikan korbannya karena dapat menimbulkan efek samping seperti depresi, trauma dan gangguan kecemasan. Efek ini dapat terjadi karena korban masih mengingat peristiwa traumatis tersebut. Perbuatan ini juga dapat mengakibatkan kehamilan yang tidak dikehendaki atau diinginkan. Tindakan ini juga dapat menyebabkan kehamilan yang tidak diinginkan. Karena dampak kehamilan tersebut seringkali mereka melakukan pengguguran kandungan atau dengan kata lain disebut dengan aborsi menjadi jalan alternatif agar kehamilan tersebut tidak mengakibatkan trauma psikis bagi korbannya. Namun sampai sekarang tindakan aborsi masih menjadi bahan perbincangan di kalangan masyarakat, apakah korban perkosaan yang mengalami kehamilan dan melakukan aborsi mendapatkan perlindungan hukum atau tidak. Penelitian ini menggunakan pendekatan yuridis normatif dengan melakukan metode library research, yaitu metode penelitian hukum yang dilakukan dengan cara meneliti bagian kepustakaan atau data sekunder berdasarkan peraturan perundang-undangan, buku-buku, dan dokumen lainnya. Penelitian ini menyatakan bahwa korban perkosaan yang melakukan pengguguran kandungan, mereka mendapatkan perlindungan hukum yang diatur dalam Pasal 75 Ayat (2) huruf b Undang-Undang No. 36 Tahun 2009 Kesehatan Jo Pasal 31 Ayat (1) dan (2) Peraturan Pemerintah. No. 61 Tahun 2014 Tentang Kesehatan Reproduksi. Dengan memenuhi ketentuan dan syarat sebagaimana dimaksud dalam Pasal 76 UU No. 36 Tahun 2009 Tentang Kesehatan Jo Pasal 34 Ayat (1) dan (2) Peraturan Pemerintah. No. 61 Tahun 2014 Tentang Kesehatan Reproduksi menyatakan bahwa tindakan aborsi hanya dapat dilakukan oleh wanita yang hamil akibat pemerkosaan.
MENGELOLA TATA USAHA HUKUM KEUANGAN NEGARA INDONESIA Muhammad Wildan Ichsandi
PROSIDING SERINA Vol. 2 No. 1 (2022): PROSIDING SERINA IV 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (229.88 KB) | DOI: 10.24912/pserina.v2i1.19799

Abstract

Keuangan negara merupakan bagian penting dari administrasi negara. Jika keuangan pemerintah kacau atau tidak stabil, maka proses pembangunan tidak akan berjalan lancar. Bentuk pengelolaan keuangan pemerintah ada dalam Apbn dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Selain itu, keuangan pemerintah memiliki maksud, pokok, proses, dan tujuan. Keuangan pemerintah adalah semua hak dan kewajiban pemerintah yang dapat dinilai dalam bentuk uang, dan semua dalam bentuk uang atau barang dagangan yang dapat dimiliki oleh pemerintah melalui penegakan hak dan kewajiban. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan hukum (normatif). Data yang diperoleh berasal dari beberapa peraturan, antara lain Peraturan Keuangan Pemerintah, Peraturan Perundang-undangan Keuangan Pemerintah, Peraturan Keuangan Pemerintah, serta beberapa peraturan dan arahan lainnya. Jika suatu negara memiliki masalah keuangan, ia dapat dengan andal menilai apa masalahnya dan memodifikasinya secara signifikan sehingga tidak menimbulkan kerugian yang merugikan keuangan negara.
PERLINDUNGAN HUKUM HUTAN ADAT DITINJAU DARI HAK MASYARAKAT HUKUM ADAT Henna Kurniasih; Tundjung Herning Sitabuana
PROSIDING SERINA Vol. 2 No. 1 (2022): PROSIDING SERINA IV 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (199.248 KB) | DOI: 10.24912/pserina.v2i1.19801

Abstract

Hutan adat bukan merupakan hutan adat tapi hutan hak yang telah dimiliki oleh masyarakat hukum adat secara turun-temurun sepanjang bisa dibuktikan keberadaannya yang dapat menimbulkan harapan besar bagi masyarakat hukum adat untuk mendapatkan jaminan perlindungan hukum atas hutan adat yang selama ini sudah ditetapkan sebagai hutan Negara. Keberadaan masyarakat hukum adat bersamaan dengan hak-hak ulayatnya masih dihargai, dihormati, dan diakui sepanjang masih hidup dan sesuai dengan perkembangan masyarakat, kepentingan nasional, dan prinsip-prinsip NKRI. Hal ini termaktub dalam berbagai peraturan perundang-undangan misalnya Pasal; 18 B ayat (2) UUD NRI 1945, UUPA, UU HAM, dan lain sebagainya. Namun dalam artikel ini pengakuan tersebut masih lemah lantaran belum terdapat aturan operasional yang mengatur lebih lanjut, sehingga artikel ini bertujuan untuk mengoptimalkan apa yang menjadi hak mereka dalam menempati kedudukannya sebagai masyarakat hukum adat. Penelitian dalam artikel ini menggunakan dua pendekatan yaitu pendekatan perundang-undangan dan yuridis normatif.
PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP TENAGA KESEHATAN PADA MASA PANDEMI COVID – 19 DI INDONESIA Putri Hasian Silalahi; Tundjung Herning Sitabuana
PROSIDING SERINA Vol. 2 No. 1 (2022): PROSIDING SERINA IV 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (260.388 KB) | DOI: 10.24912/pserina.v2i1.19802

Abstract

Penelitian ini di latarbelakangi dengan perlindungan hukum terhadap tenaga kesehatan yang dapat dikatakan masih kurang. Dapat dikatakan kurang karena perlindungan hukum biasanya difokuskan kepada korban saja sehingga dapat dirumuskan daam penelitian ini bahwa perlindungan hukum terhadap tenaga kesehatan juga sangatlah diperlukan apalagi pada masa pandemi covid – 19 saat ini. Tujuan penelitian ini adalah untuk dapat mengetahui apa saja yang pelindungan hukum yang di dapatkan oleh tenaga kesehatan, serta mengapa perlidungan hukum ini sangatlah penting untuk tenaga kesehatan dan bagaimana pengaruh perlindungan hukum tersebut terhadap tenaga kesehatan. Penelitian ini menggunakan pendekatan yudiris normatif dengan metode penelitian libarary research atau penelitian kepustakaan yaitu merupakan metode penelitian hukum dimana dalam proses pencarian, mengumpulkan dan menganalisis sumber data berdasarkan peraturan perundang – undangan, buku - buku dan dokumen lainnya untuk diolah dan disajikan dalam bentuk laporan penelitian kepustakaan. Hasil penelitian ini adalah tenaga kesehatan pada pandemi covid – 19 mendapat perlindungan hukum yaitu Pasal 50 huruf c Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2004 Tentang Praktek kedokteran bahwa dokter berhak memperoleh informasi yang lengkap dan jujur dari pasien atau keluarganya, Pasal 50 Undang-undang Praktek Kedokteran Tentang hak dan kewajiban dokter, Pasal 8 dan 9 Undang-Undang Nomor 4 Tahun 1984 Tentang Wabah Penyakit Menular, Pasal 14 Undang-Undang Wabah Penyakit Menular, Pasal 15 Undang-Undang Wabah Penyakit Menular.
PRINSIP-PRINSIP ETIS PROFESI AKUNTAN Surajiyo Surajiyo
PROSIDING SERINA Vol. 2 No. 1 (2022): PROSIDING SERINA IV 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (209.335 KB) | DOI: 10.24912/pserina.v2i1.19803

Abstract

Dalam rangka pelayanan kepada masyarakat maka profesi akuntan punya tanggung jawab moral yakni harus memegang asas kebenaran, keadilan, kejujuran dan obyektif. Tanggung jawab moral adalah kemampuan seseorang dalam menjalankan tugasnya serta memberikan tanggapan terhadapnya berdasarkan prinsip-prinsip etis. Dari pengertian ini, ada dua aspek tanggung jawab moral, yakni menunjukkan diri sebagai seorang profesional yang bermutu dan berani menjawab persoalan-persoalan yang muncul di dalamnya. Ikatan Akuntan Indonesia sebagai wadah organisasi para anggota profesi akuntan harus membina agar semua anggotanya mematuhi kode etiknya. Dengan demikian pada gilirannya dapat andil dalam menciptakan pemerintahan yang bersih. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bahwa kode etik dalam profesi akuntan adalah mutlak dilaksanakan. Metode penelitian dengan kajian kepustakaan maka data yang dikumpulkan adalah data kualitatif. Masalah yang muncul dalam penelitian ini adalah prinsip-prinsip etis apakah yang harus dilakukan oleh profesi akuntan.
PENDEKATAN FEMINISME KONSEP ALPHA FEMALE UNTUK DESAIN INTERIOR TOKO KOSMETIK DI JAKARTA Missheal Utama; Noeratri Andanwerti
PROSIDING SERINA Vol. 2 No. 1 (2022): PROSIDING SERINA IV 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (909.724 KB) | DOI: 10.24912/pserina.v2i1.19807

Abstract

Desain merupakan pemecahan suatu masalah dengan ide-ide kreatif. Desain interior sebuah toko kosmetik yang identik dengan penggunanya, yaitu kaum perempuan memiliki masalah yang unik dan spesifik, seperti kesetaraan gender. Pembahasan kesetaraan gender yang pemasalahannya difokuskan pada perempuan merupakan suatu subjek yang selalu menuai pro dan kontra. Pembahasan ini muncul dari diskriminasi yang dialami oleh perempuan sejak abad ke-19, dimana perempuan selalu dipandang lebih rendah daripada laki-laki. Studi kali ini, analisis karakteristik pengguna perempuan dilakukan sebagai bentuk implementasi desain pada toko kosmetik Sociolla di Jakarta adalah dengan pendekatan feminisme. Metode penelitian menggunakan metode kualitatif. Metode analisis yang digunakan menggunakan metode brainstorming dan mind mapping untuk mengasilkan ide-ide desain. Pendekatan feminisme dalam menyusun konsep desain mencerminkan karakteristik perempuan kuat. Alpha female adalah istilah untuk para perempuan cerdas, percaya diri, mandiri, berjiwa kemimpinan, menginsiprasi, menggerakkan orang sekitarnya, dan membawa perubahan.
ANALISIS YURIDIS IZIN AMDAL DALAM PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP PASCA TERBITNYA UNDANG – UNDANG NOMOR 11 TAHUN 2020 TENTANG CIPTA KERJA Novianti Lestari; Tundjung Herning Sitabuan
PROSIDING SERINA Vol. 2 No. 1 (2022): PROSIDING SERINA IV 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (224.058 KB) | DOI: 10.24912/pserina.v2i1.19808

Abstract

Indonesia adalah Negara yang dalam pembangunannya mengedepankan aspek lingkungan hidup. Oleh karenanya dalam konsep pengelolaan dan perlindungan lingkungan hidup di Indonesia terdapat Ijin AMDAL. Bahwasannya ijin AMDAL merupakan faktor penentu dalam melaksanakan kegiatan usaha. Setiap kegiatan usaha yang berpotensi mengakibatkan kerusakan lingkungan wajib terlebih dahulu memiliki ijin AMDAL. Sebelumnya ijin AMDAL diatur dalam UUPPLH namun saat ini mengenai ijin AMDAL telah diubah dengan adanya UU No. 11 tahun 2020 tentang Cipta Kerja yang ternyata merubah konsep ijin AMDAL itu sendiri mulai dari penghapusan partisipasi masyarakat dalam ijin AMDAL, hapus nya hak Organisasi Lingkungan hidup dalam keterlibatannya dan masih banyak lagi. Oleh karenanya dalam tulisan ini akan dibahas lebih mendalam mengenai perbandingan ijin AMDAL sebelum dan pasca terbitnya UU No. 11 tahun 2020 tentang Cipta Kerja
PELATIHAN PHOTOSHOP UNTUK MENGOLAH GAMBAR DALAM KEGIATAN SEKOLAH DI SMA TARSISIUS II JAKARTA Meirista Wulandari; Suraidi Suraidi
PROSIDING SERINA Vol. 2 No. 1 (2022): PROSIDING SERINA IV 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (569.167 KB) | DOI: 10.24912/pserina.v2i1.19828

Abstract

Keterampilan merupakan hal yang mendukung dalam dunia pekerjaan maupun dunia usaha selain daripada prestasi akademik. Keterampilan dapat diasah melalui kegiatan ekstrakurikuler yang diadakan oleh sekolah di luar jam pelajaran. Melihat pentingnya keterampilan tersebut, sekolah memfasilitasi beberapa bidang kegiatan dalam rangkaian kegiatan ekstrakurikuler seperti kegiatan olahraga, seni suara, seni tari, seni gambar serta photshop. Kegiatan ekstrakurikuler photoshop merupakan kegiatan ekstrakurikuler yang diadakan oleh sekolah untuk mendukung para siswa dalam melakukan edit gambar dengan software photoshop. Salah satu sekolah yang mendukung kegiatan ekstrakurikuler photoshop adalah SMA Tarsisius II. Dengan dibantu oleh tenaga pengajar dari Teknik Elektro Universitas Tarumanagara, kegiatan ekstrakurikuler di SMA Tarsisius II dapat berjalan via zoom. Materi-materi yang disampaikan dalam kegiatan ekstrakurikuler ini disesuaikan dengan kebutuhan siswa SMA dalam persiapan para siswa memasuki dunia usaha atau dunia kerja. Edit gambar dengan photoshop dilakukan agar hasil edit gambar lebih terlihat menarik. Beberapa materi yang disampaikan antara lain proses mengedit foto agar tampak menjadi lebih menarik, pembuatan menu sebagai bekal enterpreneur, membuat template font, membuat word Art pendukung CV atau poster, pembuatan CV serta penggandaan objek pada foto. Hasil yang didapatkan adalah siswa SMA Tarisisus II dapat mengikuti kegiatan photoshop yang sedang berjalan melalui online dengan baik.
PELATIHAN MEMBUAT RENCANA BISNIS (BUSINESS PLAN) PADA KARYAWAN PT MANDIRI PRATAMA RUSLIM DI TANGERANG Andi Wijaya; Nellia Nellia
PROSIDING SERINA Vol. 2 No. 1 (2022): PROSIDING SERINA IV 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (217.175 KB) | DOI: 10.24912/pserina.v2i1.19829

Abstract

Rencana bisnis merupakan digambarkan dari sifat dari bisnis yang akan dioperasikan, dalam rencana bisnis ini terkandung tahapan konsep strategi yang akan dijalankan, baik itu strategi pemasaran maupun strategi yang lain. Di samping itu aspek keuangan, yang terdiri dari pendapatan dan biaya juga dianalisis. Pembuatan rencana bisnis ini dimaksudkan untuk memenuhi tujuan yang ingin dicapai serta bagaimana agar tujuan tersebut dapat tercapai. Rencana bisnis juga dapat dijadikan pedoman untuk menjawab berbagai persoalan dan tantangan bagi perusahaan di masa yang akan datang. Pengabdian masyarakat ini adalah dengan menghadirkan suatu kegiatan pelatihan pembuatan rencana bisnis bagi karyawan PT Mandiri Pratama Ruslim yang terkena dampak pandemik ini agar mereka mampu mempersiapkan diri untuk memulai usahanya. Kegiatan yang dilakukan secara luring tentang pembuatan rencana bisnis dalam situasi pandemi COVID-19 ini. Program PKM ini berupa Pelatihan membuat rencana bisnis (business plan) Pada Karyawan PT Mandiri Pratama Ruslim di Tangerang.
PELATIHAN KEWIRAUSAHAAN UNTUK PENGEMBANGAN KURIKULUM KEPADA PESERTA DIDIK SMK TRIGUNA 1956 JAKARTA SELATAN Lina Gozali; Evera Olivia; Jennifer Juyanto; Laurencia Tiffany; Vanecia Marchella Hardinanerl; Meiluseano Bramnas Hede; Fithri Mawartini
PROSIDING SERINA Vol. 2 No. 1 (2022): PROSIDING SERINA IV 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (573.31 KB) | DOI: 10.24912/pserina.v2i1.19830

Abstract

Gambaran permasalahan mitral yang sangat krusial dalam memperoleh dan mengembangkan usaha sehingga dalam meningkatkan laba perusahaan untuk menjamin keberlangsungan dunia usaha selanjutnya. Bisnis biasanya diidentikkan dengan memperoleh keuntungan sebesar-besarnya atau sebanyak-banyaknya sehingga mampu terus mengembangkan dunia usaha yang ditekuni. Konsep penjualan itu sendiri tidak hanya difokuskan pada kegiatan menjual barang dan jasa saja. Konsep baru lebih ditekankan pada kemampuan dari pelaku dunia usaha untuk memenuhi kebutuhan konsumen sehingga dapat mencapai tingkat kepuasa pelanggan yang baik. Maka dari itu dibutuhkan kemampuan, pengetahuan, motivasi, kepercayaan diri, ketrampilan yang dibutuhkan untuk pencapaian tujuan dunia usaha. Bentuk yang dipilih pada saat pelaksanaan Inquiry Learning dan Problem Based Learning dimana para peserta didik dilaksanakan pada waktu 1 jam 15 menit memahami peramalan dunia usaha model matematis dan terdapat permainan dan soal tanya jawab. Ketrampilan manajemen juga harusnya diperoleh dari analisa matematis dari suatu framework atau problematika yang sederhana. Dari pengenalan terhadap kebutuhan konsumen ini dapat ditarik suatu kesimpulan untuk memahami pola permintaan pelanggan yang ada. Hal ini dapat mengembangkan para pemula bisnis menangkap pola dari permintaan pelanggan dalam pemenuhan kepuasan pelanggan tersebut.