Dedication : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Jurnal Pengabdian Masyarakat contains writings of devotion to community organizations, industries, and related agencies in order to increase community participation in development, community empowerment and or implementation of community service that has been implemented. JOURNAL DEDICATION is a scientific publication in the field of community service and empowerment with coverage of areas: Human development and nation competitiveness, Local resource-based poverty alleviation, Management of rural and coastal areas of local wisdom. Economic Development, Entrepreneurship, Cooperatives, Creative Industries, Education, Animal Husbandry, Fisheries, Marine, Public Health, UMKM, Development of environmentally sound technologies. Health, nutrition, tropical diseases, herbal medicines, Art, literature, and culture. Jurnal Pengabdian Masyarakat published two (2) times a year, those are in March and September.
Articles
260 Documents
Pendampingan Kelompok Usaha Makanan Olahan Laut Di Desa Serangan
Ni Nyoman Sri Rahayu Damayanti;
Ni Komang Alit Astiari
Dedication : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 5 No 1 Maret 2021
Publisher : LPPM Universitas PGRI Argopuro Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31537/dedication.v5i1.445
Lokasi yang strategis tersebut menyebabkan Desa Serangan memiliki penghasilan utama berupa panganan laut. Usaha makanan olahan laut merupakan salah satu jenis usaha yang diyakini masyarakat di Desa Serangan mampu menopang perekonomian masyarakat sekitar. Para pelaku usaha sebagian besar tidak memiliki pencatatan penjualan. Sebagian kecil pelaku usaha telah memiliki laporan penjualan namun dicatat dengan tidak teratur dan tidak berkelanjutan. Strategi pemasaran dan penjualan mitra yang masih konvensional sudah dirasa tidak tepat dengan kondisi pandemi seperti sekarang. Berdasarkan atas permasalahan tersebut, dilakukan penyuluhan pencatatan penjualan serta penyuluhan konsep penjualan daring sebagai solusinya. Setelah dilaksanakannya program pengabdian, mitra telah memiliki pemahaman terhadap pentingnya pencatatan penjualan. mitra juga telah mampu membuat pencatatan penjualan sederhana. Selain itu, mitra juga telah memiliki pemahaman terhadap konsep penjualan daring, sehingga mampu mengaplikasikan sistem pejualan tersebut di tengah pandemi.
Strategi Ketahanan Pangan Ditengah Pandemi COVID-19 Bagi Mahasiswa Pendidikan Tata Niaga Unesa
Raya Sulistyowati;
Tri Sudarwanto;
Harti Harti;
Septyan budy Cahya;
Veni Rafida
Dedication : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 5 No 1 Maret 2021
Publisher : LPPM Universitas PGRI Argopuro Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31537/dedication.v5i1.446
Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk memberikan strategi-strategi ketahanan pangan dalam masa pandemi dan meringankan beban dalam pemenuhan kebutuhan pokok sehingga mahasiswa yang terdampak adanya COVID-19 tidak mengalami kekurangan dalam memenuhi kebutuhan pokok. Metode kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan melalui tiga tahapan yakni: 1) melakukan observasi awal mengenai dampak COVID-19 terhadap kondisi ekonomi mahasiswa, 2) pemaparan sosialisasi strategi–strategi ketahanan pangan, dan pemberian bantuan berupa bahan pokok terhadap mitra atau mahasiswa terdampak COVID-19, dan 3) evaluasi pelaksanaan kegiatan dari mitra atau mahasiswa tentang kegiatan yang sudah dilaksanakan. Sasaran dari kegiatan ini adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Tata Niaga FE UNESA yang masih tinggal di wilayah kota Surabaya. Dalam Pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat, berjalan dengan baik dan mendapatkan respon yang positif dilihat dari hasil wawancara dengan mahasiswa yang merasa sangat terbantu dengan adanya kegiatan ini, mereka tidak hanya mendapatkan bantuan langsung namun juga wawasan/informasi dalam menghadapi permasalahan yang terjadi saat ini.
Workshop Teknologi Pangan Dengan Pengolahan Tanaman Siwalan Dengan Metode Flipped Classroom Bagi Siswa Sekolah Menengah Kejuruan Pada Masa Pandemi Covid-19
Idha Karyati
Dedication : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 5 No 1 Maret 2021
Publisher : LPPM Universitas PGRI Argopuro Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31537/dedication.v5i1.447
Peranan masyarakat diharapkan bisa membantu program stay home, dan untuk siswa XI TBG1 bisa melakukan kegiatan dirumah dengan memanfaatkan tanaman kearifan lokal siwalan melalui sain dan teknologi pangan. Penerapan pembelajaran sains dan teknologi pangan pada materi fusion food melalui pemanfaatan siwalan, menjadi olahan nugget, bakso, krupuk, teknologi melalui proses pembuatan siwalan sebagai makanan alternatif untuk siaga darurat Covid-19, serta pemanfaatan siwalan sebagai tanaman kearifan lokal dalam membuat produk melalui penerapan stay at home. Selama penerapan stay at home tidak ada kendala yang signifikan. Kelemahan yang ada hanya pada jaringan internet dan daya beli paket data. Semua produk dikerjakan dirumah karena bahan mudah di dapat dan cara membuatnya mudah, namun pelu adanya kerjasama dengan dinas yang terkait dalam membuat makana alternatif siaga Covid-19.
Optimalisasi Grup Whatsapp Pasar Virtual untuk Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Terdampak Pandemi COVID-19
Danang Tandyonomanu;
Gilang Gusti Aji;
Puspita Sari Sukardani;
Tsuroyya Tsuroyya;
Mutiah Mutiah
Dedication : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 5 No 1 Maret 2021
Publisher : LPPM Universitas PGRI Argopuro Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31537/dedication.v5i1.448
Pandemi Covid-19 berdampak buruk pada aktivitas perdagangan secara langsung terutama di pasar tradisional yang berada di area episentrum termasuk Surabaya. Pasar Karah memerlukan inovasi dan kreativitas sehingga transaksi perdagangan dapat berlangsung dan tetap memprioritaskan kesehatan, yakni pasar virtual dengan optimalisasi grup Whatsapp. Oleh karena itu, Prodi Ilmu Komunikasi menyelenggarakan sosialisasi pasar virtual, menyusun standar operasional pasar virtual, menetapkan bersama harga dan biaya pengiriman, melatih pedagang memfoto dan mengemas produk, dan melatih pengelolaan serta evaluasi pasar virtual. Kegiatan ini berkontribusi positif terhadap pemberdayaan ekonomi pedagang Pasar Karah.
Pendampingan Manajemen Pembelajaran Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Al-Qur’an Dimasa Pandemi Covid-19
Lailatul Mauludiyah;
Moh. Ainur Roziqi
Dedication : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 5 No 2 (2021)
Publisher : LPPM Universitas PGRI Argopuro Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31537/dedication.v5i2.528
Manajemen sekolah harus selalu dipegang oleh kepala sekolah untuk mengambangkan sebuah sekolah yang unggul dan berkemajuan. Manajemen sekolah yang tepat nantinya akan berimpas pada kenyamanan orang tua dan peserta didik dalam menimba ilmu. PAUD Al-Qur’an Baiturrahman rujukan bagi orang tua di kawasan perumahan Bukit Cemara Tidar (BCT) Kota Malang untuk mencetak hafizhoh di usia dini. Kegiatan ini juga dilatarbelakangi dengan kegelisahan orang tua yang kesulitan ketika mendampingi belajar anak usia dini di masa pandemi ini. Kegiatan yang dilakukan adalah; (1) mengadakan workshop pendampingan menghafal Al-Qur’an untuk anak usia dini, dengan pemateri adalah praktisi dibidang pendampingan Al-Qur’an. Target dari kegiatan ini, sekolah menyampaikan materi hafalan gerakan gerak tikror kepada orang tua dan orang tua menyampaikan dengan metode yang sesuai dengan kondisi anak masing – masing di rumah, (2) Pembuatan buku hubung, sebagai media penghubung antara orang tua dan guru tentang laporan perkembangan hafalan, kognitif, serta motorik anak selama di rumah. Solusi tersebut mempermudah guru dalam membuat laporan perkembangan peserta didik di akhir semester.
Pelatihan Digital Leadership 4.0 Bagi Pengurus OSIS SMKN 2 DEPOK
Vivid Dekanawati;
Ningrum Astriawati;
Prasetya Sigit Santosa;
Ireneus Bertho
Dedication : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 5 No 2 (2021)
Publisher : LPPM Universitas PGRI Argopuro Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31537/dedication.v5i2.529
Leadership adalah tentang sosok penentu yang dapat membuat orang lain terinspirasi untuk melakukan suatu pekerjaan dan memajukan suatu organisasi. Sekolah merupakan sebuah institusi lembaga terorganisasi yang didalamnya ada aktivitas pembelajaran dan tempat untuk belajar berorganisasi. OSIS merupakan salah satu wadah dalam organisasi siswa yang resmi berada pada sekolah tersebut dan tempat untuk belajar mengenai leadership. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini mempunyai tujuan untuk memberikan pengetahuan dan membuka wawasan baru tentang konsep digital leadership 4.0 bagi pengurus OSIS SMKN 2 Depok, Sleman. Metode Pelaksanaan PKM ini menggunakan metode pelatihan yang disertai dengan pre-test dan post-test. Hasil evaluasi dari kegiatan PKM ini adalah secara keseluruhan pengetahuan tentang konsep digital leadership 4.0 bagi pengurus OSIS SMKN 2 Depok mengalami kenaikan sebesar 57%, dengan rata-rata hasil pre-test sebesar 28% dan rata-rata hasil post-test sebesar 85%.
Pelatihan Penggunaan Aplikasi Animaker Sebagai Media Pembelajaran Interaktif Selama Pandemi Covid-19
Jayanti Putri Purwaningrum;
Latifah Nur Ahyani
Dedication : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 5 No 2 (2021)
Publisher : LPPM Universitas PGRI Argopuro Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31537/dedication.v5i2.530
Selama pandemic covid-19, guru-guru di Kabupaten Kudus banyak yang merasa kesulitan dalam mengembangkan media interaktif yang dapat digunakan oleh siswa untuk mendukung belajar dari rumah. Tim pengabdian berupaya memberikan solusi membuat pelatihan penggunaan aplikasi animaker sebagai media pembelajaran interaktif di era pandemi covid-19. Program kegiatan ini ditujukan kepada 230 guru dengan menggunakan aplikasi zoom yang tujuannya memberikan pengetahuan dan praktik serta membantu para guru dalam 1) Pemanfaatan TIK dalam kegiatan pembelajaran selama pandemic covid-19; dan 2) teknik pengembangan dan penggunaan aplikasi animaker sebagai media pembelajaran interaktif di era pandemi covid-19. Tahapan pengabdian yaitu perencanaan, pelaksanaan, follow-up dan evaluasi. Hasil dari kegiatan pengabdian ini yaitu guru-guru di Kabupaten Kudus dapat: 1) memperoleh informasi dan pengetahuan tentang pemilihan strategi dalam proses pembelajaran sekaligus pembuatan media pembelajaran selama pandemic covid-19; 2) menerapkan aplikasi animaker sebagai software alternative untuk membuat media pembelajaran; dan 3) membuat media pembelajaran yang mampu menarik minat anak untuk belajar.
Mitigasi Dampak Pandemi Melalui Pendampingan Pelaku Usaha Mikro Bisnis Kedai Kopi Kekinian
Hendi Rengga Akhsani;
Yudha Nurdian
Dedication : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 5 No 2 (2021)
Publisher : LPPM Universitas PGRI Argopuro Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31537/dedication.v5i2.531
Desa Genteng Kulon merupakan salah satu desa yang berada di Kecamatan Genteng, Kabupaten Banyuwangi. Dalam program pengabdian masyarakat kegiatan KKN Universitas Jember sasaran yang kami pilih adalah mitra usaha kedai kopi. Setelah melakukan survei terhadap usaha kedai kopi, kami menemukan beberapa permasalahan, di antaranya: penjualan menurun akibat dampak pandemi covid-19, masih belum ada inovasi dan strategi pemasaran hanya mengandalkan penjualan luring. Program Kuliah Kerja Nyata Back to Villange di Universitas Jember memberikan pendampingan dan pelatihan kepada masyarkat yang terdampak Covid-19. Metode yang dilakukan dengan beberapa program kerja, di antaranya sosialisasi protokol kesehatan, sosialisasi strategi pemasaran, pengolahan produk kopi, pembuatan logo, dan pelatihan pemasaran produk melalui aplikasi. Program tersebut dilaksanakan dengan tujuan membantu masyarakat yang terdampak Covid-19 dan mengembangkan potensi di Desa Genteng Kulon sehingga dapat meningkatkan pendapatan masyarakat.
Berbagi Solusi, Mahasiswa KKN UNEJ BTV II Dampingi Digitalisasi Kejar Paket
Gensen Brianda Rusoneri;
Yudha Nurdian
Dedication : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 5 No 2 (2021)
Publisher : LPPM Universitas PGRI Argopuro Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31537/dedication.v5i2.532
Kabupaten Trenggalek merupakan salah satu kabupaten yang berada di provinsi Jawa Timur. Kecamatan Trenggalek merupakan sebuah kecamatan penghasil jajanan tradisional khas Trenggalek seperti tempe kripik dan alen-alen terbesar di Kabupaten Trenggalek. Adanya pandemi Covid-19 ini berdampak pada sektor pendidikan formal maupun informal. Dimana pemerintah meniadakan seluruh pembelajaran tatap muka dan digantikan dengan pembelajaran secara daring. Perubahan sistem pembelajaran ini menimbulkan kendala seperti tidak tersedianya fasilitas pendukung maupun kurang pahamnya mengenai media online. Adanya kendala dalam proses pembelajaran daring ini tentunya dibutuhkan suatu Inovasi yang dapat mendukung metode pembelajaran anak sekolah secara daring. Inovasi pembelajaran yang akan diterapkan kepada guru untuk kemudian dipraktikan kepada murid yaitu dengan melalui aplikasi Google Classroom, Bandicam, HandBrake, Google Form, Quizziz dan Kahoot. Diharapkan dengan adanya program KKN “Back To Village” ini dapat memberikan Inovasi dan Evaluasi selama pendampingan dan praktik Inovasi Pendukung Pembelajaran Anak Sekolah Saat Covid-19.
Sosialisasi Pemanfaatan Tumbuhan Lokal Sebagai Jamu Masyarakat Desa Winong Kabupaten Madiun
Cicilia Novi Primiani;
Nasrul Rofiah Hidayati
Dedication : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 5 No 2 (2021)
Publisher : LPPM Universitas PGRI Argopuro Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31537/dedication.v5i2.533
Tumbuhan obat dapat dimanfaatkan dan dikembangkan sebagai jamu. Wilayah Desa Winong Kabupaten Madiun terletak di lereng pegunungan Wilis merupakan Desa dengan keragaman tumbuhan. Masyarakat belum mengerti dan memahami adanya keragaman dan potensi tumbuhan lokal. Tujuan kegiatan untuk meningkatkan pengertian dan pemahaman masyarakat mengenai potensi tumbuhan lokal untuk dikembangkan menjadi jamu. Metode pelaksanaan kegiatan melalui tahapan; 1) observasi, 2) penyuluhan, dan 3) demontrasi pembuatan jamu. Berdasarkan hasil angket diperoleh data 87% peserta antusias mengikuti kegiatan, 90% berminat menggunakan tumbuhan lokal sebagai obat atau jamu, 80% berniat menggunakan tumbuhan lokal sebagai obat atau jamu, 86% berminat menanam tumbuhan obat di pekarangan rumah, 90% materi sosialisasi dan demonstrasi telah disampaikan kepada masyarakat, 90% mengerti dan memahami materi, 100% puas mengikuti kegiatan, dan 100% kehadiran masyarakat mengikuti kegiatan. Berdasarkan data yang diperoleh, kegiatan sosialisasi pemanfaatan tumbuhan lokal sebagai jamu dapat ditindaklanjuti untuk pemberdayaan masyarakat dalam mengolah jamu sehingga dapat meningkatkan perekonomian.