cover
Contact Name
Hendrik Donal
Contact Email
jurbisman@gmail.com
Phone
+6281315545733
Journal Mail Official
jurnal.jurbisman@lapad.id
Editorial Address
Jl. Tj. Barangan, Jl. Tj.Majid, Bukit Baru, Kec. Ilir Barat. I, Palembang, Provinsi Sumatera Selatan
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
ISSN : 29866766     EISSN : 29866235     DOI : https://doi.org/10.00000/jurbisman
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) adalah kumpulan jurnal, artikel, ide, konsep, teori dan hasil penelitian dari berbagai bidang yang berkaitan dengan lingkup Manajemen Pemasaran, Manajemen Keuangan, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Bisnis, Manajemen Strategi dan Kewirausahaan. Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) diterbitkan oleh Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv dengan periode penerbitan 4 (empat) kali dalam setahun yaitu Bulan Maret, Juni, September dan Desember. Jurbisman (Jurnal Bisnis Manajemen) berfokus pada berbagai tema, topik, dan aspek bisnis dan manajemen, termasuk (namun tidak terbatas) pada topik berikut: •Manajemen Pemasaran •Manajemen keuangan •Manajemen Sumber Daya Manusia •Manajemen operasi •Manajemen Strategis •Manajemen Agribisnis •Manajemen Pengetahuan dan Inovasi •Pariwisata dan Ekonomi Kreatif •Kewiraswastaan •Ekonomi
Articles 220 Documents
Tinjauan Literatur: Hubungan Sikap Kerja dengan MSDM Dave Michael Tanuhardja; Maulana, Dany; Yuzril Farizyal; Titik Inayati
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61930/jurbisman.v3i2.1107

Abstract

Penelitian ini mengkaji hubungan antara sikap kerja dan praktik manajemen sumber daya manusia (MSDM) dalam konteks tantangan kontemporer seperti transformasi digital dan ketidakstabilan ekonomi. Dengan pendekatan deskriptif kualitatif, studi ini mensintesis temuan dari 29 jurnal yang diterbitkan antara tahun 2023 dan 2025. Analisis menunjukkan bahwa sikap kerja secara signifikan memengaruhi berbagai fungsi MSDM, termasuk penilaian kinerja, retensi karyawan, komitmen organisasi, dan kemampuan adaptasi terhadap perubahan. Meskipun terdapat variasi dalam seberapa besar pengaruh sikap kerja, semua jurnal yang ditinjau setuju bahwa sikap kerja merupakan faktor penting yang harus dipertimbangkan dalam praktik MSDM.
Analisis Rasio Keuangan Untuk Menilai Kinerja Keuangan Pada PT. Matahari Departement Store Tbk Periode 2019-2023 Elsahira Talha; Ela Faiza; Nabila Eka Putri; Riri Hanifa
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61930/jurbisman.v3i2.1113

Abstract

Penelitian ini mengkaji kinerja keuangan PT. Matahari Departement Store Tbk mengunakan analisis rasio keuangan, dengan focus pada rasio likuiditas, profitabilitas, solvabilitas dan nilai pasar. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis data kuantitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukan rata-rata Current Ratio 62,48%, Quick Ratio 27,61%, Cash Ratio 25,53% yang mengidikasikan likuiditas terbatas. Dalam solvabilitas, rata-rata DAR 85,37% dan DER 1830,96% yang menunjukan struktur modal yang sehat. Profitabilitas mengalami peningkatan dengan ROA 18,53%, ROE 373,08%, dan NPM 15,74% menunjukan perusahaan masih menghasilkan laba bersih yang baik. Sementara Nilai Pasar dengan rata-rata EPS 0,04%, PER 801,02%, dan PBV 3810,78% menunjukan valuasi yang tinggi meskipun kinerja keuangan di bawah standar rata-rata industri, dengan rekomendasi untuk perbaikan.
Analisis Rasio Keuangan Untuk Menilai Kinerja Keuangan Pada PT. Bukit Asam Tbk Periode 2019-2023 Widiyanti, Widiyanti; Sunarsih Wulandari; Dera Suliska; Riri Hanifa
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61930/jurbisman.v3i2.1114

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis rasio keuangan pada PT. Bukit Asam Tbk Periode 2019-2023. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif dan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan PT. Bukit Asam Tbk Periode 2019-2023. Berdasarkan hasil penelitian rasio Likuiditas yaitu Current Ratio didapat rata-rata berada pada angka 217,60% dikatakan cukup baik karena melebihi standar industri 200% atau 2 kali. Kondisi keuangan yang baik juga tercermin pada Quick Ratio dengan rata-rata 186,12% dan melebihi standar rata-rata industri yakni 150% atau 1,5 kali. Dan pada Cash Ratio rata-rata didapat angka 75,85% dan melebihi standar rata-rata industri yakni 50% ini dapat menunjukkan bahwa keuangan perusahaan dalam keadaan baik dalam membayar kewajiban jangka pendeknya.
Analisis Rasio Keuangan Untuk Menilai Kinerja Keuangan Pada PT. Mayora Indah Tbk Periode 2019-2023 Yesi Amelia; Desi Mubarika; Ilhan Nabillah; Riri Hanifa
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61930/jurbisman.v3i2.1115

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi kinerja keuangan PT. Mayora Indah Tbk tahun 2019-2023 dengan fokus pada rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio profitabilitas, dan rasio nilai pasar. Metode yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan menggunakan laporan keuangan PT. Mayora Indah Tbk tahun 2019-2023. Hasil analisis kinerja keuangan PT. Mayora Indah Tbk tahun 2019-2023 rasio likuiditas yang kuat dengan Current Ratio dan Quick Ratio di atas standar, meski sempat menurun pada 2022. Rasio solvabilitas membaik dengan penurunan DAR dan DER, menandakan berkurangnya ketergantungan pada utang. Rasio profitabilitas menunjukkan kondisi yang sehat, terutama pada ROA dan ROE, walaupun NPM masih di bawah standar industri. Rasio nilai pasar mencatat lonjakan EPS pada 2023, namun disertai penurunan PER dan PBV.
Analisis Rasio Keuangan Untuk Menilai Kinerja Keuangan Pada PT. Aneka Tambang Tbk Periode 2020-2024 Muhammad Syahri Ramadhani; Muhammad Andrean; Rico Erdiyanto; Riri Hanifa
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61930/jurbisman.v3i2.1116

Abstract

Penelitian ini menganalisis rasio keuangan PT. Aneka Tambang Tbk periode 2020-2024 yang bertujuan untuk menilai kinerja keuangan perusahaan melalui rasio likuiditas, solvabilitas, profitabilitas, dan nilai pasar dengan metode penelitian deskriptif kuantitatif dan teknik analisis data berupa statistik. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata Current Ratio 143,95%, Quick Ratio 97,34%, dan Cash Ratio 72,25%, yang mengindikasikan likuiditas yang terbatas. Dalam solvabilitas, rata-rata DAR 32,21% dan DER tercatat 48,40% menunjukkan struktur modal yang sehat. Profitabilitas mengalami penurunan dengan ROA 7,71%, diikuti ROE 11,16%, dan NPM 6,52% menunjukkan efisiensi yang rendah dalam menghasilkan laba. Sementara nilai pasar dengan rata-rata EPS 12,20%, PER 2.119,38%, dan PBV 192.237,21% menunjukkan valuasi yang tinggi meskipun kinerja keuangan di bawah standar industri, dengan rekomendasi untuk perbaikan.
Analisis Pengaruh Strategi Branding Dalam Membangun Citra Merek Yang Kuat Miranda; Jumaria; Nova Yanti Maleha
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61930/jurbisman.v3i2.1125

Abstract

Strategi branding menjadi komponen penting bagi perusahaan untuk membangun reputasi merek yang kuat dan berkelanjutan di era persaingan bisnis yang semakin sengit. Branding mencakup nilai, budaya, dan komitmen yang ditawarkan kepada pelanggan serta elemen visual. Pengaruh strategi branding terhadap citra merek dan loyalitas pelanggan adalah subjek penelitian ini. Data dikumpulkan melalui studi literatur dari berbagai sumber terpercaya dengan metode kualitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan branding yang efektif, terutama yang berfokus pada nilai keberlanjutan, budaya lokal, dan adaptasi digital, berkontribusi besar terhadap terciptanya citra merek positif. Citra merek yang kuat tidak hanya berdampak pada keputusan pembelian, tetapi juga memperkuat loyalitas konsumen dalam jangka panjang. Loyalitas ini terbentuk melalui persepsi positif, pengalaman pelanggan, serta komunikasi merek yang konsisten. Oleh karena itu, perusahaan perlu mengembangkan manajemen branding yang adaptif dan memiliki makna emosional agar dapat bersaing di pasar yang dinamis serta menjaga keberlangsungan usahanya.
Peran Kemudahan Akses, Persepsi Resiko Dan Kepercayaan Dalam Penggunaan E-Commerce Serly Apriliana Syaharani; Nabila Eka Putri; Nova Yanti Maleha
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61930/jurbisman.v3i2.1126

Abstract

Perkembangan teknologi informasi yang pesat telah mendorong pertumbuhan e-commerce secara signifikan, memungkinkan konsumen melakukan transaksi dengan lebih mudah dan efisien. Namun, tingkat adopsi e-commerce masih dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain kemudahan akses, persepsi risiko, dan kepercayaan konsumen. Kemudahan akses merujuk pada seberapa mudah pengguna menavigasi dan memanfaatkan platform e-commerce, sedangkan persepsi risiko mencakup kekhawatiran terkait keamanan transaksi dan kualitas produk. Kepercayaan mencerminkan keyakinan konsumen terhadap keandalan dan integritas platform. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh ketiga faktor tersebut terhadap keputusan pembelian online konsumen. Pendekatan penelitian kuantitatif digunakan dengan menyebarkan kuesioner daring kepada 100 responden yang pernah melakukan transaksi online setidaknya satu kali dalam tiga bulan terakhir. Data yang dikumpulkan dianalisis menggunakan regresi linier berganda serta uji mediasi dengan Sobel test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemudahan akses dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, sedangkan persepsi risiko berpengaruh negatif dan signifikan. Temuan ini menyarankan agar pengelola platform e-commerce meningkatkan kemudahan akses dan membangun kepercayaan konsumen melalui peningkatan fitur keamanan dan transparansi informasi. Selain itu, upaya untuk mengurangi persepsi risiko seperti kebijakan perlindungan konsumen dan jaminan transaksi juga penting untuk mendorong kepercayaan serta mendukung pertumbuhan e-commerce yang berkelanjutan.
Pengaruh Flash Sale Dan Promo Gratis Ongkir Terhadap Loyalitas Konsumen E-Commerce Shopee Siti Nur Hadiah Ningrum; Della Fatma Sari; Nova Yanti Maleha
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61930/jurbisman.v3i2.1127

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh program flash sale dan promosi gratis ongkir terhadap loyalitas konsumen pada platform e-commerce shopee. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif dengan metode analisis isi terhadap komentar konsumen di media sosial, ulasan produk, dan forum diskusi daring. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun program flash sale dan gratis ongkir efektif menaring perhatian konsumen, pengaruhnya terhadap keputusan pembelian masih terbatas karena kendala teknis dan ketentuan promosi yang kompleks. Loyalitas konsumen lebih banyak di pengaruhi oleh kepuasan terhadap kualitas layanan shopee secara keseluruhan, termmasuk kemudahan transaksi, kecepatan pengiriman, dan keamanan sistem. Selain itu, ulasan positif dari konsumen turut memperkuat kepercayaan dan loyalitas pelanggan. Temuan ini menegaskan pentingnya srategi promosi yang konsisten dan berorientasi pada pengalaman konsumen untuk membangun loyalitas jangka panjang.
Analysis of Work-Life Balance and its Impact on Employee Performance in the Office of the Governor of North Sumatra Sari Wulandari; Nirma Yunita Siregar; Nur Hazizah; Sucitra Putri; Syarianda Syafitri
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61930/jurbisman.v3i2.1137

Abstract

This study aims to analyze the effect of work-life balance on employee performance in the North Sumatra governor's office. In the modern work era, high work pressure often leads to an imbalance between personal and professional life, which has the potential to reduce productivity and job satisfaction. This research uses a descriptive-analytical approach that aims to describe in depth the condition of work-life balance and analyze its impact on employee performance in the Office of the Governor of North Sumatra. Employees who feel they have a good balance tend to show higher performance, be more loyal, and more satisfied with their work. This provides implications for human resource management in the government environment to pay attention to work balance as a strategy to improve organizational performance
Peran Etika Bisnis Islam dalam Meningkatkan Kepercayaan Konsumen terhadap UMKM Syariah Khairiyah Fikri Azzahra; Juliana Putri
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61930/jurbisman.v3i2.1139

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran etika bisnis syariah dalammeningkatkan kepercayaan konsumen terhadap UMKM berbasis syariah. Latar belakangpenelitian ini membahas meningkatnya kesadaran konsumen modern terhadap nilai-nilaietika dalam kegiatan bisnis, serta pentingnya kepercayaan konsumen dalam mendukungkeberlanjutan bisnis. Metode yang digunakan adalah penelitian kualitatif denganpendekatan studi pustaka, menggunakan berbagai sumber ilmiah dari jurnal terindeksyang relevan dengan tema etika bisnis Islam dan perilaku konsumen. Hasil penelitianmenunjukkan bahwa penerapan prinsip-prinsip etika bisnis syariah seperti kejujuran(ṣidq), kepercayaan, keadilan, dan tanggung jawab sosial, mampu membangun citrapositif dan memperkuat kepercayaan konsumen. Etika bisnis tidak hanya berfungsisebagai pedoman moral, tetapi juga menjadi alat strategis untuk meningkatkan loyalitaspelanggan, kepuasan konsumen, dan daya saing bisnis. UMKM yang mempraktikkanprinsip-prinsip etika dalam kegiatan bisnisnya telah terbukti mampu menciptakanhubungan yang harmonis dengan konsumen dan mendapatkan kepercayaan jangkapanjang. Kesimpulan dari penelitian ini menyebutkan bahwa etika bisnis syariah berperanpenting dalam membentuk persepsi positif terhadap UMKM syariah, serta berkontribusidalam meningkatkan kepuasan dan loyalitas konsumen. Oleh karena itu, penerapan nilainilai syariah dalam dunia usaha menjadi kunci keberhasilan bisnis syariah di tengahpersaingan pasar yang semakin ketat.