cover
Contact Name
Muhammad Zuhair Zahid
Contact Email
zuhairzahid@mail.unnes.ac.id
Phone
+6285729226625
Journal Mail Official
zuhairzahid@mail.unnes.ac.id
Editorial Address
Jalan Tamansiswa Kelurahan Sekaran Gunungpati Kota Semarang
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika
ISSN : -     EISSN : 26139189     DOI : -
Core Subject : Education,
PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika, mempublikasikan ide, gagasan, hasil penelitian matematika atau pembelajarannya. Prisma diterbitkan berkala setiap tahun, sebagai ajang publikasi seminar nasional yang diselenggarakan oleh Jurusan Matematika Fakultas MIPA Universitas Negeri Semarang. Naskah yang dipublikasikan telah dipresentasikan dalam pertemuan ilmiah tersebut. PRISMA diterbitkan setiap Februari pada tahun setelah pelaksanaan Seminar Nasional Matematika UNNES.
Articles 837 Documents
Penguatan Pembelajaran dan Penilaian yang Bermuatan 4C Competence in Mathematics di Era “Merdeka Belajar” pada Guru-guru SMPN 24 Semarang.
PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika Vol 4 (2021): PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mendikbud di akhir tahun 2019 telah mencanangkan program kebijakan pendidikan nasional "Merdeka Belajar". Salah satu kebijakannya adalah penyederhanaan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). RPP lebih singkat dan operasional yang memuat 3 komponen, yaitu: tujuan pembelajaran, kegiatan pembelajaran, dan penilaiannya (assessment), serta bermuatan 4C yakni: Critical Thinking, Creativity, Collaboration, dan Communication. Permasalahan dalam artikel ini adalah: Bagaimana memberikan penguatan pembelajaran yang bermuatan 4C Competence in Mathematics di era “Merdeka Belajar” pada guru-guru SMPN 24 Semarang melalui pembuatan RPP dalam Pembelajaran Daring?. Untuk menjawab permasalahan tersebut metode yang digunakan adalah In-service Teacher Training. Hasilnya adalah sebagai berikut: (1) Telah dilakukan pemberian pelatihan tentang pembelajaran dan pembuatan RPP yang bermuatan 4C Competence in Mathematics di era “Merdeka Belajar” pada guru-guru SMPN 24 Semarang. (2) Telah dilakukan pemberian pendampingan pembuatan RPP untuk pembelajaran Daring yang memuat 4C dengan berbantuan Alat Peraga, khususnya dengan video pembelajaran multi fungsi.
Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Ditinjau dari Kecemasan Matematis pada Model Brain-Based Learning Berbantuan Smart Card
PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika Vol 4 (2021): PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis apakah model Brain-Based Learning berbantuan Smart Card efektif terhadap kemampuan berpikir kritis matematis, menganalisis apakah model Brain-Based Learning berbantuan Smart Card lebih efektif daripada model Treffinger terhadap kemampuan berpikir kritis matematis, dan mendeskripsikan kemampuan berpikir kritis matematis siswa ditinjau dari kecemasan matematis. Penelitian ini menggunakan metode quantitative methods dilanjutkan dengan deskripsi. Penelitian ini menggunakan teknik cluster random sampling untuk mengambil sampel. Subjek penelitian dipilih dari kelas eksperimen dengan menggunakan teknik purposive sampling. Subjek penelitian dipilih masing-masing tiga siswa dari setiap kategori. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model Brain-Based Learning berbantuan Smart Card efektif terhadap kemampuan berpikir kritis matematis, namun tidak lebih efektif daripada model Treffinger. Selain itu, deskripsi kemampuan berpikir kritis matematis ditinjau dari kecemasan matematis diperoleh bahwa semakin tinggi tingkat kecemasan matematis siswa maka kemampuan berpikir kritis matematisnya semakin rendah
Pembelajaran Preprospec berbantuan TIK dengan Nuansa STEM dalam Pembelajaran Matematika
PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika Vol 4 (2021): PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan merupakan salah satu bidang yang dipengaruhi oleh perkembangan industri 4.0, yang salah satu buktinya adalah adanya pembelajaran dengan berabantuan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Pembelajaran dengan berbantuan TIK memberikan manfaat tersendiri bagi pelaku pendidikan, baik peserta didik maupun guru, apalagi dengan kondisi pandemi Covid-19 seperti saat ini, yang mana metode pembelajaran konvensional dialihkan menjadi virtual dalam bentuk teleconference, pembelajaran jarak jauh, e-learning, dan lain sebagainya. Salah satu alternatif dalam penggunaan TIK pada pembelajaran matematika adalah menggunakan model pembelajaran Preprospec. Model ini memiliki lima tahapan pembelajaran yaitu Prepare, Problem Solving, Presentation, Evaluation, Conclusion. Selain adanya tuntutan teknologi di pembelajaran di abad ke-21 ini, pengintegrasian empat disiplin ilmu dalam STEM yaitu science, technology, engineering, and mathematics juga masih dikembangkan di pembelajaran matematika. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji lebih lanjut mengenai pembelajaran Preprospec berbantuan TIK dengan nuansa STEM pada pembelajaran matematika
Penerapan Algoritma Hybrid Of Ant Colony And Discrete Firefly Algorithms (HADFA) Pada Capacitated Vehicle Routing Problem
PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika Vol 4 (2021): PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendistribusian barang menjadi salah satu permasalahan yang patut diperhitungkan dalam berjalannya suatu perusahaan. Pemilihan rute dalam pendistribusian barang akan menentukan besar keuntungan yang didapat oleh suatu perusahaan. Capacitated Vehicle Routing Problem merupakan salah satu permasalahan terkait pendistribusian barang dalam menentukan rute paling minimum. Permasalahan Capacitated Vehicle Routing Problem termasuk dalam permasalahan yang cukup kompleks. Oleh sebab itu, pada penelitian ini dikembangkan algoritma metaheuristik untuk menyelesaikan permasalahan tersebut. Algoritma Ant Colony pada penelitian sebelumnya memberikan penyelesaian terbaik dalam Capacitated Vehicle Routing Problem berskala besar dan solusi yang mendekati optimal. Namun, algoritma ini memiliki kelemahan yakni mengalami konvergensi premature (mudah terjebak dalam solusi optimum lokal). Dalam mengatasi hal tersebut, peneliti melakukan hibridisasi algoritma Ant Colony System dengan Discrete Firefly Algorithm. Firefly Algorithm merupakan algoritma metaheuristik yang menyediakan ruang solusi lebih beranekaragam sehingga hal ini berkesinambungan untuk melengkapi kelemahan algoritma Ant Colony System yang mudah terjebak dalam solusi optimum lokal. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa algoritma Hybrid of Ant Colony and Discrete Firefly Algorithms (HADFA) mampu menghasilkan solusi yang baik. Selain itu, algoritma Hybrid of Ant Colony and Discrete Firefly Algorithms (HADFA) juga sangat kompetitif dibandingkan dengan algoritma heuristik Cheapest Insertion Heuristic (CIH) maupun Cheapest Insertion Heuristic (CIH) with Sweep Clustering.
Perbandingan Analisis Regresi Robust Estimasi-S dan Estimasi-M dengan Pembobot Huber dalam Mengatasi Outlier
PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika Vol 4 (2021): PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu indikator penting dalam menentukan timgkat kemajuan suatu negara adalah Indeks Pembangunan Manusia (IPM). Oleh karena itu, penting untuk mengetahui pemodelan dari IPM melalui analisis regresi. Metode Kuadrat Terkecil (MKT) dalam analisis regresi kurang tepat dilakukan untuk data yang tidak memenuhi asumsi kenormalan. Asumsi kenormalan tidak dipenuhi disebabkan adanya outlier dalam data. Estimasi dalam regresi robust yang paling umum digunakan estimasi-M, sedangkan estimasi-S mempunyai nilai breakdown point paling tinggi yaitu 50%. Penelitian ini menggunakan regresi robust estimasi-M dan estimasi-S dengan pembobot Huber. Variabel terikat penelitian ini, yaitu IPM dan variabel bebas meliputi angka harapan hidup saat lahir (X1), rata-rata lama sekolah (X2) dan pengeluaran perkapita (X3). Tujuan penelitian ini adalah menunjukkan keefektifan antara metode estimasi-M dan estimasi-S dengan pembobot Huber dalam memodelkan IPM di Indonesia. Kesimpulan yang didapat dari penelitian menunjukkan bahwa pemodelan IPM melalui regresi robust estimasi-M lebih efektif dibandingkan estimasi-S dengan pembobot Huber ditinjau dari adj R-square paling besar dan Mean Square Error (MSE) terkecil.
PENERAPAN MODEL BRAIN BASED LEARNING TERHADAP PENALARAN MATEMATIS DITINJAU DARI KOMUNIKASI MATEMATIKA
PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika Vol 4 (2021): PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Banyak hal yang mempengaruhi kemampuan penalaran matematis dan komunikasi matematis siswa, seperti model pembelajaran guru dalam proses pembelajaran. Kemampuan komunikasi dan penalaran matematis siswa dapat ditingkatkan melalui model pembelajaran yang tepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manakah model pembelajaran yang memhasilkan kemampuan penalaran matematis yang lebih tinggi antara Brain Based Learning dan pembelajaran langsung dilihat dari kemampuan komunikasi matematikanya. Penelitian ini termasuk dalam penelitian eksperimental semu. Teknik sampling menggunakan cluster random sampling. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis variansi dua jalan sel tak sama. Kesimpulan dari penelitian ini adalah, 1) Model pembelajaran Brain Based Learning memberikan kemampuan penalaran matematis yang lebih baik dari pada model pembelajaran langsung. 2) siswa yang mempunyai kemampuan komunikasi matematis tinggi memiliki penalaran matematis yang lebih baik dari siswa yang mempunyai kemampuan komunikasi matematis sedang dan rendah, siswa yang mempunyai kemampuan komunikasi sedang memiliki penalaran matematis yang lebih baik dari siswa yang mempunyai kemampuan komunikasi matematis rendah.
Penerapan Puzzle Bernuansa Etnomatematika Melalui Permainan Engklek pada Materi Bangun Datar
PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika Vol 4 (2021): PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan puzzle melalui inovasi permainan engklek dalam pembelajaraan matematika untuk mempermudah siswa dalam mempelajari bangun datar. Metode dalam penelitian ini adalah survey eksplorasi dengan pendekatan kualitatif dimana instrumen yang digunakan adalah lembar observasi, pedoman wawancara, konsultasi dengan pakar etnomatematika. Hasil dari penelitian ini bahwa permainan engklek dengan media puzzle dapat mengembangkan kemampuan kreativitas dan kognitif anak. Dalam proses permainannya terdapat unsur pendidikan karakter berupa kebersamaan, kejujuran, sportivitas dan lain-lain.
The Study of Kothe’s Conjecture for Some Rings
PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika Vol 4 (2021): PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

One of the unsolved problems in mathematics especially for the theory of ring and ideal is Kothe’s conjecture. It stated whether if a ring R has no nil ideal except {0} then R has no one-sided nil ideal except {0}. This question is simple, but very complicated to be solved. Mathematicians developed some equivalent statements to Kothe’s conjecture to simplify this conjecture. Although this conjecture has proven for some rings, but until now it still open for general ring, especially for non-commutative ring. The purpose of this paper is to study about Kothe’s conjecture for some rings. Based on literature study and observation, we conclude that Kothe’s conjecture is true for commutative ring. In additional results, we state the counterexample of the invers of Kothe’s conjecture and study more deeply in some non-commutative rings, those are and matrix ring. The result is positive solution for some spesific case of non-commutative rings.
Perbandingan Image RGB dan Grayscale pada Pengkodean Image dengan Algoritma 3D Playfair
PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika Vol 4 (2021): PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan informasi memudahkan manusia dalam proses pengiriman data. Bentuk data yang dikirim salah satunya dapat berupa image yang berformat hitam putih, RGB, atau grayscale. Proses pengiriman image terkadang terjadi suatu kesalahan, salah satunya disebabkan oleh adanya rekayasa image atau penyebaran image secara tidak sah atau ilegal dapat merugikan pemilik atau suatu lembaga, maka perlu mengamankan image pengirim dari pengguna yang tidak sah atau ilegal agar image yang dikirim dapat tersampaikan dengan aman. Cara untuk mengamankan image dapat menggunakan teknik kriptografi, salah satunya yaitu Algoritma 3D Playfair. Algoritma 3D Playfair pada umumnya digunakan untuk mengkodekan teks, namun algoritma ini dapat pula digunakan untuk mengkodekan image. Artikel ini membicarakan tentang peningkatan keamanan pada pengamanan image menggunakan Algoritma 3D Playfair. Kunci yang digunakan pada penelitian ini menggunakan empat tabel berukuran 8 yang mendukung nilai pixel (0-255) kemudian dijadikan acuan untuk proses enkripsi dan dekripsi. Secara visual proses enkripsi image RGB dan image grayscale menggunakan Algoritma 3D Playfair menghasilkan image yang terlihat acak atau sulit diinterpretasikan. Proses dekripsi berhasil mengembalikan cipherimage seperti image aslinya. Selain itu penulis juga membandingkan hasil pengkodean menggunakan 3D Playfair pada image RGB dan image grayscale.
Pengembangan Bahan Ajar untuk Meningkatkan Kemampuan Representasi Matematis Siswa melalui Model Pembelajaran Prepospec Berbantuan TIK pada materi Sistem Persamaan Linear Tiga Variabel
PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika Vol 4 (2021): PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika
Publisher : Jurusan Matematika FMIPA UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Adanya Pandemi Covid-19, mempengaruhi perubahan di berbagai bidang terutama pada bidang Pendidikan. Pemerintah menerapkan kebijakan baru yaitu pembelajaran daring atau belajar dirumah dan mengutamakan kesehatan serta keselamatan peserta didik. Dalam pembelajaran daring, media pembelajaran yang digunakan oleh tenaga pendidik dan peserta didik berbentuk online atau elektronik. Salah satu media dalam kegiatan pembelajaran daring ini adalah bahan ajar yang berbentuk elektronik. Bahan ajar yang berbentuk elektronik dapat dibuat dengan berbantuan TIK sehingga bahan ajar tersebut memudahkan pembelajaran daring menjadi lebih efektif dan efisien, terutama pada pembelajaran Matematika. Dalam pembelajaran matematika terdapat lima kemampuan dasar matematika salah satunya adalah representasi. Kemampuan Representasi Matematis siswa dapat ditunjang dengan model pembelajaran dan media pembelajaran yang tepat. Media Pembelajaran berbantuan TIK merupakan salah satu media pembelajaran yang dapat memudahkan peserta didik dalam merepresentasikan masalah matematis yang didapat dalam pembelajaran Matematika. Salah satu model pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan representasi matematis adalah Model Pembelajaran Prepospec berbantuan TIK. Model pembelajaran Prepospec berbantuan TIK memiliki 5 tahapan pembelajaran yaitu Prepare, Problem Solving, Presentation, Evaluation, dan Conclusion. Penelitian dengan judul Pengembangan Bahan Ajar untuk Meningkatkan Kemampuan Representasi Matematis Siswa melalui Model Pembelajaran Prepospec berbantuan TIK pada materi Sistem Persamaan Linear Tiga Variabel ini bertujuan untuk mengkaji bagaimana Bahan Ajar pada materi Sistem Persamaan Linear Tiga Variabel melalui model pembelajaran Prepospec berbantuan TIK dapat menstimulasi pembelajaran menjadi lebih efektif sehingga dapat meningkatkan Kemampuan Representasi Matematis Siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kepustakaan.