cover
Contact Name
-
Contact Email
journal@mail.unnes.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
journal@mail.unnes.ac.id
Editorial Address
Sekaran, Gunungpati Semarang 50229
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Proceeding Seminar Nasional IPA
ISSN : 29622905     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Proceeding Seminar Nasional IPA berisi artikel yang bertema inovasi pembelajaran IPA, penelitian dibidang IPA dan ilmu lingkungan yang berasal dari kegiatan Seminar Nasional IPA. Kegiatan Seminar Nasional IPA sendiri merupakan kegiatan yang diselengarakan oleh Jurusan IPA Terpadu UNNES dengan kerjasama dengan Perkumpulan Pendidik IPA Indonesia (PPII). Kegiatan ini merupakan sarana komunikasi pertukaran informasi antara peserta seminar dengan narasumber yang kompeten terkait pembelajaran sains dan ilmu lingkungan, meningkatkan jejaring kerjasama dengan Jurusan IPA Terpadu FMIPA UNNES dan memfasilitasi pertukaran informasi ilmiah berkaitan pembelajaran IPA yang aktif, inovatif dan kreatif khususnya dalam menyongsong Pembelajaran Abad 21 dan pengembangan karakter berwawasan lingkungan.
Articles 89 Documents
Search results for , issue "2024" : 89 Documents clear
Pengembangan Instrumen Tes Penalaran Ilmiah Berbasis Inkuiri Terintegrasi Etnosains untuk Calon Guru Sekolah Dasar: Studi Analisis Kebutuhan Fatimah, Siti; Rusilowati, Ani; Susilaningsih, Endang
Proceeding Seminar Nasional IPA 2024
Publisher : LPPM UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tes memiliki peran penting sebagai teknik evaluasi pembelajaran khususnya dalam mengukur pemahaman. Scientific reasoning skillmenjadi salah satu kemampuan yang penting untuk dikembangkan di pendidikan abad 21. Untuk mengembangkan tes scientific reasoning skillberbasis inkuiri terintegrasi etnosains bagi calon guru sekolah dasar, penelitian ini fokus pada analisis kebutuhan. Analisis kebutuhan yang dianalisis mencakup dua aspek yaitu perspektif calon guru sekolah dasar terhadap pengembangan tes scientificreasoning skill berbasis inkuiri terintegrasi etnosains dan analisis penggunaan alat evaluasi pembelajaran sains oleh pendidik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi, dan kuesioner. Subjek penelitian adalah calon guru sekolah dasar yang berjumlah 50 responden. Teknik analisis data menggunakan tahapan kondensasi data, penyajian data, dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 100% responden menyatakan bahwa adanya pengembangan tes scientific reasoning skillberbasis inkuiri terintegrasi etnosains sangat penting dilakukan sebagai bentuk pengembangan keterampilan calon guru sekolah dasar di abad 21. Temuan ini memberikan rekomendasi bagi para pendidik sains dalam mengembangkan alat evaluasi yang relevan dengankebutuhan peserta didik.
EFEKTIVITAS PENDEKATAN TEACHING AT THE RIGHT LEVEL BERBASIS STEM DAN TIDAK BERBASIS STEM TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK Kamal, Fikri Ahmad
Proceeding Seminar Nasional IPA 2024
Publisher : LPPM UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji keefektifan penggunaan Pendekatan TaRL (Teaching at The Right Level) berbasis STEM (Science, Technology, Engineering, Mathemathics) dan tidak berbasis STEM terhadap kemampuan berpikir kritis peserta didik kelas VIII. Populasi penelitian ini seluruh kelas VIII SMP Negeri 15 Semarang, dengan sampel 32 peserta didik kelas VIII I (sebagai kelompok eksperimen 1) dan 32 peserta didik kelas VIII E (sebagai kelompok eksperimen 2) di SMP Negeri 15 Semarang dengan menggunakan teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling. Sumber dan metode pengambilan data meliputi: observasi, wawancara, tes, angket dan dokumentasi. Analisis data penelitian ini menggunakan teknik deskriptif kuantitatif, uji N-gain dan uji independen sample t test. Penelitian ini menggunakan Quasi Eksperimental dengan desain penelitian Non-equivalen Control Group Desain. Hasil penelitian dilihat dari uji independen sample t test dengan nilai signifikansi sebesar 0,00 < 0,05 menggunakan SPSS 27 for Windows yang berarti terdapat pengaruh yang signifikan sehingga H0 ditolak dan H1 diterima serta hasil rata-rata N-gain pada kelompok eksperimen 1 yang sebesar 0,57 berkategori sedang sedangkan pada kelompok eksperimen 2 sebesar 0,41 berkategori sedang. Dengan ini penggunaan pendekatan TaRL berbasis STEM lebih efektif dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis peserta didik kelas VIII dengan muatan pembelajaran IPA.
TREN PENELITIAN “EDUCATION FOR SUSTAINABLE DEVELOPMENT” DALAM PEMBELAJARAN KIMIA: BIBLIOMETRIK ANALISIS DALAM DUA DEKADE TERAKHIR (2004 – 2023) Rasmawan, Rahmat
Proceeding Seminar Nasional IPA 2024
Publisher : LPPM UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Studi ini mengkaji tren “Education for Sustainable Development (ESD)” dalam pembelajaran kimia selama dua decade (2004 – 2023). Kajian dilakukan dengan mencari dokumen database Scopus untuk dianalisis. Analisis bibliometric menggunakan softwere Biblioshiny dan VosViewer. Hasil yang diperoleh mengungkapkan bahwa kajian ESD dalam pembelajaran kimia mengalami peningkatan yang cukup tinggi dari decade awal (2004 – 2013) ke decade terakhir (2014 – 2023). Berdasarkan penyebarannya, kajian ESD dalam pembelajaran kimia masih didominasi oleh negara maju seperti United States of America, Germany dan Canada. Afiliasi terbanyak yang mengkaji ESD dalam pembelajaran kimia adalah University of Bremen Germany. Jurnal yang paling banyak mengkaji ESD dalam pembelajaran kimia serta disitasi paling tinggi adalah Journal of Chemical Education. Penulis terkemuka sekaligus paling banyak disitasi adalah Eilks I. Kata kunci terkait tema ESD dalam pembelajaran kimia masih berpusat pada chemistry education, sustainability dan green chemistry. Tren topik kajian ESD yang berkembang antara lain green chemistry, environmental monitoring, environmental impact, climate change dan humans.
ANALISIS PENGELOLAAN LIMBAH MEDIS PADAT DI PUSKESMAS X KOTA PEKANBARU Endria, Zul; Fitria, Eliza; Martina, Riska
Proceeding Seminar Nasional IPA 2024
Publisher : LPPM UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Puskesmas X merupakan puskesmas yang berada di Kota Pekanbaru dengan jumlah pasien terbanyak yaitu 32.415 pasien/tahun sehingga menghasilkan limbah medis cukup banyak dengan jumlah 1,3 kg/hari untuk itu puskesmas membutuhkan pengelolaan limbah medis yang optimal karena masih ditemukan limbah medis infeksius yang bergabung dengan limbah umum. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengelolaan limbah medis padat di puskesmas X sesuai dengan pedoman Keputusan Menteri kesehatan RI Nomor 1204/Menkes/SK/X/2004. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan instrumen yang digunakan adalah pedoman wawancara dan observasi serta alat perekam dengan teknik pengolahan data triangulasi sumber, metode, data dan subjek penelitian berjumlah 6 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pengelolaan limbah medis padat di Puskesmas X untuk proses limbah yang meliputi pemilahan, pengumpulan, pembuangan akhir dan sudah sesuai dengan Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor 1204/Menkes/SK/X/2004 akan tetapi penampungan dan pengangkutan limbah medis belum sesuai persyaratan dimana tempat penampungan limbah medis tidak tertutup serta proses penampungan lebih dari 48 jam dan pengangkutan limbah medis dilakukan secara manual dengan menggunakan handscoon dan masker. Untuk itu disarankan kepada puskesmas untuk lebih memperhatikan sarana prasarana yang ada di lapangan serta perlu adanya pedoman khusus dalam pelaksanaan pengelolaan limbah medis padat di Puskesmas X Kota Pekanbaru yang mengacu kepada standar minimal yang sudah di tetapkan oleh pemerintah dalam Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor 1204/Menkes/SK/X/2004.
PENGEMBANGAN INSTRUMEN MINAT WIRAUSAHA SISWA SMP KELAS VII Azhary, Shobhi Al-Ghifari; Sumarni, Woro; Wiyanto, Wiyanto; Sarwi, Sarwi; Rusilowati, Ani; Isnain, Wiwi
Proceeding Seminar Nasional IPA 2024
Publisher : LPPM UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat validitas dan reliabelnya suatu instrumen minat wirausaha siswa. Penelitian ini dilakukan dengan metode Research and Development. Pada penelitian ini dilakukan uji validitas dengan rumus korelasi product moment. Uji reliabilitas dilakukan dengan rumus koefisien Alpha Cronbach. Penelitian ini dilakukan pada sampel sebanyak 60 siswa SMP kelas VII. Hasil menunjukkan bahwa instrumen minat wirausaha siswa dinyatakan valid dan reliabel. Dari hasil uji validitas didapatkan 15 pernyataan valid dan 2 pernyataan tidak valid. Hasil uji reliabilitas yaitu 0,795, hasil tersebut lebih dari 0,70 yang berarti bahwa kuesioner tersebut reliabel. Dari hasil uji validitas dan reliabilitas dapat disimpulkan bahwa kuesioner pada penelitian ini dapat digunakan untuk penelitian selanjutnya.
PERAN PKBM KHANZA DALAM MENCERDASKAN MASYARAKAT MELALUI PROGRAM KESETARAAN KEJAR PAKET C Dewi, Gining Fustika; Darlan, Saiffullah; Wahidin, Wahidin
Proceeding Seminar Nasional IPA 2024
Publisher : LPPM UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peran PKBM Khanza dalam mencerdaskan peserta didik, warga masyarakat yang mengalami putus sekolah, melalui program kesetaraan kejar paket C di Tumbang Samba. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah ketua PKBM Khanza, tenaga pendidik, dan peserta didik. Teknik pengumpulan data dilaksanakan melalui kegiatan wawancara, observasi dan dokumentasi. Dalam analisis data digunakan tiga komponen yaitu kondensasi data, menyajikan data dan menyimpulkan data. Sedangkan dalam Teknik Validasi data penelitian ini menggunakan triangulasi data, diskusi dengan teman sejawat dan kegiatan member check untuk menguji dan menjamin validitas data. Hasil penelitian menunjukan bahwa kehadiran PKBM Khanza di Tumbang Samba memberikan dampak positif yang mampu mengatasi masalah angka putus sekolah, pengangguran, kenakalan remaja dan perilaku menyimpang lainnya. Dengan pola pendidikan dan pengajaran yang kontekstual dan relevan, menggunakan kurikulum merdeka sangat tepat untuk membantu peserta didik atau warga masyarakat untuk mewujudkan kembali mimpinya yang pernah pupus karena berbagai macam persoalan kehidupan. Di lembaga PKBM Khanza ini menerapkan kurikulum yang kontekstual dengan zaman yaitu kurikulum merdeka dengan pembelajaran yang menarik, menyenangkan, berpusat pada peserta didik dan disesuaikan dengan gaya/ kebutuhan belajar peserta didik. Di sertai dengan guru atau tutor di PKBM ini adalah guru berprestasi juga seorang penulis buku, tentu banyak memberikan dampak positif bagi kemajuan PKBM Khanza. Saran dari penelitian ini adalah agar pemerintah bersama dinas pendidikan terkait juga masyarakat dapat ikut terlibat memperhatikan keberlanjutan PKBM ini agar tetap menjadi terang dan garam dalam menyelamatkan generasi Muda di wilayah pedalaman Katingan khususnya Tumbang Samba, yang dengan keadaan dan kondisi berbagai alasan yang tidak mereka harapkan terpaksa putus sekolah formal.Dengan adanya PKBM Khanza ini maka impian dan harapan yang sempat tertunda bisa digapai kembali meraih mimpi menjadi nyata.
PEMAHAMAN DAN PENERAPAN ETIKA LINGKUNGAN SISWA SMP DI SALATIGA Fauzi, Ahmad
Proceeding Seminar Nasional IPA 2024
Publisher : LPPM UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Etika lingkungan merupakan pondasi penting dalam membentuk kesadaran dan tanggung jawab sosial siswa terhadap lingkungan hidup. Melalui pemahaman dan praktik etika lingkungan, siswa tidak hanya mengembangkan kepedulian terhadap alam, tetapi juga memperoleh keterampilan dan nilai-nilai yang esensial untuk menjaga keberlanjutan lingkungan bagi generasi mendatang. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan pemahaman dan penerapan etika lingkungan siswa SMP di Salatiga. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian survey. Teknik pengambilan data dilakukan dengan angket. Angket yang digunakan pada penelitian ini menggunakan indikator prinsip-prinsip etika lingkungan yang dikembangkan oleh Keraf (2010). Subjek penelitian ini adalah siswa SMPN 6, SMPN 1 dan SMP Muhammadiyah Plus Salatiga sebanyak 68 siswa. Pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran angket. Data penelitian dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa siswa SMP di Salatiga memiliki pemahaman dan penerapan etika lingkungan yang baik.
Kajian Aspek Ekonomi Dan Kelembagaan Dalam Keberlanjutan IPAL Komunal di Kelurahan Jatirejo Kota Semarang Dipanegara, Ayatulloh Repa; Pramesti, Angelina Cahya; Yuniar, Azka Dwi; Christyadi, Louis Anasthasya; Utami, Rinanda Putri; Heriyanti, Andhina Putri
Proceeding Seminar Nasional IPA 2024
Publisher : LPPM UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Jumlah penduduk di Kota Semarang dari tahun ke tahun terus bertambah, bertambahnya jumlah penduduk tersebut akan berbanding lurus dengan kebutuhan air dan juga limbah cair dihasilkan. Jika tidak dikelola dengan baik melalui sistem pengolahan air limbah yang efektif, limbah cair dapat menjadi sumber pencemaran yang serius bagi lingkungan dan kesehatan manusia. Beberapa permukiman yang ada di Kota Semarang terdapat fasilitas pelayanan Sistem Pengolahan Air Limbah (SPAL) komunal sejak tahun 2005. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui tingkat keberlanjutan IPAL Komunal di Kelurahan Jatirejo dengan mengkaji aspek ekonomi dan kelembagaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dengan masyarakat dan tokoh penanggung jawab daerah serta tinjauan pustaka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keberlanjutan IPAL Komunal bergantung pada partisipasi masyarakat setempat dalam mengoperasikan IPAL. Adanya IPAL Komunal di Kelurahan Jatirejo memiliki banyak manfaat yang memudahkan masyarakat dalam mengelola limbah. Namun terkadang sering terjadi penyumbatan karena IPAL tersebut jarang dilakukan pengurasan. Hal ini dapat mempengaruhi keberlanjutan IPAL Komunal di Kelurahan Jatirejo.
ANALISIS MULTI-REPRESENTASI PRAKTIK SEDERHANA DARI FENOMENA EFEK TYNDALL Faisal, Syarif; Nugroho, Sunyoto Eko; Prasetya, Agung Tri
Proceeding Seminar Nasional IPA 2024
Publisher : LPPM UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Praktikum sederhana dapat menjadi acuan berpikir kritis yang melibatkan kemampuan multi representasi dalam memahami efek tyndall. Penelitian ini mendeskripsikan fenomena efek tyndall yang dilakukan melalui metode praktikum sederhana. Penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif melalui metode praktikum untuk pengambilan data. Teknik analisis yang digunakan berupa analisis deskriptif kualitatif berdasarkan fenomena observasi yang dilakukan peneliti. Hasil yang didapatkan bahwa air dapat digunakan untuk mengidentifikasi keberadaan partikel koloid melalui peristiwa efek tyndall. Terdapat pola penghamburan cahaya yang semakin meningkat di dalam larutan setiap penambahan tetes susu. Peristiwa ini berbanding terbalik dengan nilai lux meter yang mengalami penurunan setiap penambahan partikel susu. Hal ini dapat dipahami secara simbolik telah terjadi pelemahan gelombang cahaya yang keluar dari larutan koloid. Pemahaman multi representasi akan sangat membantu menjelaskan fenomena efek tyndall. Penelitian ini memberikan rekomendasi analisis multi representasi dalam pembelajaran kimia khususnya efek tyndall melalui praktikum sederhana dengan pengamatan secara teliti, pemahaman ukuran partikel, dan memvisualisasikan secara simbolik..
UPAYA PENINGKATAN KOMPETENSI MAHASISWA PADA MATA KULIAH PEMBELAJARAN MIKRO DENGAN MODEL PEMBELAJARAN THINK PAIR SHARE DIPADUKAN LESSON STUDY Efendi, Nur
Proceeding Seminar Nasional IPA 2024
Publisher : LPPM UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Untuk meningkatkan kualitas pendidikan perlu mempersiapkan kompetensi mahasiswa (calon pendidik/guru) yang bermutu sehingga dihasilkan peserta didik dengan kompetensi yang unggul. Fakultas Psikologi dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo melaksanakan mata kuliah Pembelajaran Mikro (Microteaching) untuk mempersiapkan mahasiswa dalam rangka menghasilkan lulusan yang berkompeten sebagai calon pendidik (guru). Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif untuk menganalisis hasil implementasi mata kuliah ini dengan model pembelajaran Think Pair Share Dipadukan Lesson Study (TPS+LS). Hasil penelitian menunjukkan rata-rata ketuntasan hasil belajar (kompetensi pedagogik, kepribadian, sosial, dan profesional). Indeks proporsi (P) Klasikal= 1,00 ≥ 0,85 dan indeks proporsi (P) individual= 0,86 ≥ 0,85, artinya ketuntasan klasikal dan individual tercapai dengan hasil kompetensi kategori baik, mahasiswa sebagai calon pendidik/guru dapat melaksanakan fungsi pembelajaran dengan baik untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik, sehingga peserta didik mampu berkompetisi secara akademik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa respon mahasiswa terhadap mata kuliah ini dengan rata-rata minat= 3,53 dan motivasi = 3,75 menunjukkan kategori baik, sehingga kompetensi mahasiswa dalam mengelola kegiatan belajar mengajar di kelas bisa kondusif dan optimal yang berdampak pada peningkatan kualitas peserta didik ketika menjadi pendidik/guru.

Filter by Year

2024 2024