Articles
2,322 Documents
Komunikasi Pola Komunikasi Internal Organisasi SMK Amaliah 1 Ciawi Dalam Meningkatkan Pelayanan Kepada Peserta Didik: Pola Komunikasi Internal Organisasi dalam Meningkatkan Pelayanan
Selvia Safitri;
Deviyanti Nuraini;
Dian Wijaya;
Deri Hermawan
KARIMAH TAUHID Vol. 2 No. 1 (2023): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30997/karimahtauhid.v2i1.7537
Komunikasi mampu memberikan peningkatan pelayanan melalui komunikasi internal di organisasi sekolah. Komunikasi berperan penting dalam meningkatkan kepuasan layanan peserta didik. Hal ini dipengaruhi oleh berbagai faktor salah satunya yaitu faktor kemampuan komunikasi dari petugas pelayanan. Komunikasi internal yang baik tentunya akan memberikan pelayanan yang baik pula. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan pola, aliran dan proses komunikasi yang terjadi di SMK Amaliah 1 Ciawi. Metode Penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif. Pengolahan data ini melalui empat proses yaitu proses pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, verifikasi dan kesimpulan. Data diambil dari data primer berupa data hasil wawancara dan observasi. Analisa data dilakukan dengan membuat kutipan yang sesuai dengan pembahasan dan dilanjutkan dengan analisa melalui teori yang digunakan. Analisa observasi dideskripsikan melalui narasi eksplorasi. Di lanjutkan dengan mengambil kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa komunikasi internal organisasi memegang peranan yang penting dalam mensukseskan kegiatan untuk mencapai target yang di inginkan. Komunikasi yang terjadi di dalam organisasi memiliki fungsi untuk menyatukan, memfokuskan, dan mengantarkan sehingga memberikan pelayanan yang baik. Komunikasi yang terjadi mampu meningkatkan pelayanan kepada peserta didik dengan baik dan memberikan rasa puas untuk peserta didik. Hal ini perlu menjadi catatan bahwa komunikasi menjadi hal yang penting diperhatikan untuk memberikan pelayanan. Komunikasi yang terjadi memiliki banyak pola seperti komunikasi satu arah, dua arah dan multi arah, selain itu aliran komunikasi yang terjadi yakni komunikasi kebawah dimana komunikasi ini terjadi penyampaian pesan dari atas kebawah, komunikasi keatas yaitu proses penyampaian pesan dari bawahan keatasan dan juga komunikasi horizontal yang dimana komunikasi ini terjadi antara karyawan satu dengan karyawan lainnya untuk berkoordinasi satu sama lain. Komunikasi dilakukan baik secara langsung tatap muka dan secara daring menggunakan media WhatsApp dengan ponsel pribadi. Komunikasi yang hendaknya dibangun didasarkan pada koordinasi terlebih dahulu serta melibatkan pimpinan secara langsung.
"Kau Bukan Sekedar Guru" Karya Muhammad Ichsan dengan Analisis Pendekatan Struktural
Selindawati;
Megan Asri Humaira
KARIMAH TAUHID Vol. 1 No. 2 (2022): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30997/karimahtauhid.v1i2.7539
Apresiasi sastra adalah suatu bentuk penghargaan dan penilaian yang didalamnya terdapatkegiatan mengakrabi suatu karya sastra dengan pengenalan, pemahaman, penghayatan, sertapenerapan terhadap suatu karya sastra salah satunya adalah puisi. Puisi merupakan ungkapanperasaan penyair yang dirangkai dengan bahasa indah dan penuh makna. Maka dari itu sebagaibentuk apresiasi terhadap sastra diperlukan pengenalan secara mendalam untuk memahamimakna puisi tersebut dengan analisis karya sastra puisi. Penelitian ini bertujuan untukmenganalisis puisi berjudul Kau Bukan Sekedar Guru dengan pendekatan struktural. Penelitian inimenggunakan metode deskriptif kualitatif dengan analisis isi untuk menganalisis struktur fisikdan struktur batin puisi. Deskriptif yaitu penggambaran atau penyajian data berdasarkankenyataan yang objektif sesuai objek penelitian dengan cara menganalisis isi puisi yang diteliti.Dalam penelitian ini sumber data yang digunakan sebagai objek analisis adalah buku antologipuisi yang berjudul Kau Bukan Sekedar Guru karya Muhammad Ichsan. Teknik pengumpulan datayang digunakan adalah studi dokumenter. Hasil penelitian yang diperoleh adalah terdapatstruktur fisik dan struktur batin pada puisi Kau Bukan Sekedar Guru. Ditemukan struktur fisikpuisi terdiri dari lima struktur yaitu diksi, pengimajinasian, kata konkret, bahasa figuratif(majas), dan tipografi. Serta, terdapat struktur batin puisi yang terdiri dari empat struktur yaitutema, perasaan, nada (suasana), dan amanat.
Analisis Makna pada Puisi “Kepada Peminta-Minta” Karya Chairil Anwar Menggunakan Pendekatan Semiotika
Muslimah;
Megan Asri Humaira
KARIMAH TAUHID Vol. 1 No. 5 (2022): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30997/karimahtauhid.v1i5.7540
Puisi merupakan salah satu bentuk karya sastra yang paling tua menurut sejarahnya. Puisi dapat memotivasi para pecinta tulisan terutama para pembaca yang tertarik untuk mengetahui arti dari makna yang tersirat dari suatu puisi melalui analisi. Dengan demikian, penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan menganalisis puisi karya Chairil Anwar yang berjudul “Kepada Peminta-Minta” dengan menggunakan pendekatan semiotik. Tujuan dari penelitian ini, yaitu untuk menganalisis makna dan mendeskripsikan hasil analisis tersebut secara semiotika. Puisi “Kepada Peminta-Minta” karya Chairil Anwar mengemas puisinya secara bebas dengan kata-kata kiasan. Puisi “Kepada Peminta-Mnta” dianalisis dan dibahas secara semiotik guna mengetahui tentang makna dan tanda-tanda kebahasaan yang terdapat dalam puisi tersebut. Metode dalam penelitian ini adalah deskriptif yang menganalisis tentang isi dari makna puisi “Kepada Peminta-Minta” yang dikaji secara semiotika. Hasil penelitian analisis semiotika pada puisi “Kepada Peminta-Minta” bermakna kekecewaan dan amarah yang terdapat hubungan antara petanda dan penanda dengan cara menggambarkan suatu kekecewaan dari sang penyair kepada si pengemis dan dilengkapi dengan rasa iba yang sifatnya itu terpaksa.
Analisis Puisi “Puisi Untuk Ibu” Karya Muhammad Ichsan dengan Pendekatan struktural
Leni Fuzi Astuti;
Megan Asri Humaira
KARIMAH TAUHID Vol. 1 No. 1 (2022): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30997/karimahtauhid.v1i1.7541
Apresiasi sastra dapat diartikan sebagai kegiatan mengakrabi karya sastra secara sungguh sungguh sehingga terjadi proses pengenalan, pemahaman, penghayatan, penikmatan, dan penerapan. Karya sastra merupakan karya imajinatif pengarang yang menggambarkan kenyataan yang ada dalam kehidupan masyarakat. Salah satu bentuk karya sastra yaitu puisi, Puisi merupakan salah satu karya sastra berifat imajinatif. Puisi adalah karya sastra yang bahasanya terikat oleh rima dan merupakan gagasan serta perasaan seseorang mengenai suatu hal yang dituangkan kedalam kata-kata yang indah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis struktur puisi yang terdapat dalam puisi “Puisi Untuk Ibu” karya Muhammad Ichsan dengan menggunakan pendekatan struktural. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif, yang mana metode deskriptif kualitatif ini merupakan penelitian dimana data-data yang dikumpulkan berupa kata-kata, gambar-gambar,dan bukan angka. Pada penelitian ini sumber data yang peneliti gunakan yaitu buku antologi puisi karya Muhammad Ichsan. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi dokumentasi. Hasil penelitian yang diperoleh dalam penelitian adalah terdapat dua struktur pada puisi “Puisi Untuk Ibu” karya Muhammad Ichsan, yaitu struktur fisik dan struktur batin. Kedua struktur ini sangat berpengaruh terhadap kualitas puisi yang akan dibuat. Struktur fisik dan struktur batin memiliki keterkaitan satu sama lain.
Peran Guru dalam Membentuk Karakter Siswa pada Masa Pandemi Covid 19
Zahra Fitrah Rajagukguk
KARIMAH TAUHID Vol. 1 No. 6 (2022): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30997/karimahtauhid.v1i6.7560
Pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia telah berpengaruh ke dunia pendidikan sehingga pemerintah Indonesia menetapkan peraturan pendidikan di sekolah melalui tatap muka berubah menjadi pembelajaran daring atau pembelajaran jarak jauh. Tujuannya untuk mengurangi penularan Covid-19 di indonesia dimana hal ini membuat siswa dan guru melakukan pembelajaran daring jarak jauh yang banyak mengubah karakteristik siswa SD. Beberapa kendala yang dihadapi sebagian siswa SD antara lain belum mempunyai gawai untuk belajar, kendala sinyal atau akses internet terbatas, kurangnya bersosialisasi antar guru dan siswa, sehingga membuat para siswa menjadi bosan jenuh dalam menerima pembelajaran. Kondisi ini berpengaruh kepada karakteristik siswa sehingga membuat siswa kesulitan dalam menerima pembelajaran. Peran guru sangat penting untuk membentuk karakteristik siswa pada saat Pandemi Covid-19, guru harus kreatif membuat pelaksanaan pembelajaran daring lebih menarik dan menyenangkan. Guru juga harus menjadi figur yang baik dengan memberikan perhatian lebih agar membuat siswa nyaman dalam pembelajaran daring. Dalam penelitian ini kami menggunakan metode kualitatif, yakni dengan cara observasi ke sekolah dasar dan wawancara ke guru kelas. Metode ini lebih menekankan pada jumlah data yang dikumpulkan, sehingga kami mendapatkan informasi yang akurat dan rinci terkait topik yang sedang dikaji. Hasil penelitian menemukan banyak perubahan karakteristik siswa SD yang terjadi pada saat masa Pandemi Covid-19 yaitu siswa tidak fokus dalam menerima materi pembelajaran daring yang dilakukan guru kelas, terdapat siswa yang tidak mengikuti pembelajaran daring pada saat Zoom, terlambat mengumpulkan tugas yang diberikan oleh guru. Para guru harus ekstra lebih dalam menyikapi karakteristik siswa yang berbeda beda apalagi pada saat pandemi ini figur atau peran guru sangat diperlukan oleh siswa.
Strategi Inovasi Pelayanan Perubahan Data Kartu Keluarga Berbasis Online
Mirna Pratami;
Rio Ranbilal;
Marezka;
Cecep Wahyudin;
Euis Salbiah
KARIMAH TAUHID Vol. 2 No. 1 (2023): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30997/karimahtauhid.v2i1.7593
Permasalahan masyarakat yang masih enggan dalam melakukan perubahan terhadap data di dalam Kartu Keluarga. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan rekomendasi terhadap Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil untuk menyediakan pelayanan perubahan data Kartu Keluarga berbasis online. Adapun metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif untuk menjabarkan realita di lingkungan masyarakat. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan studi literatur. Hasil temuan yang di dapat menunjukkan bahwa inovasi pelayanan publik berbasis digital sangat diperlukan dalam segala bentuk pelayanan yang ada di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Bogor. Hal ini merujuk pada hasil wawancara yaitu alasan masyarakat yang masih enggan merubah datanya di dalam kartu keluarga salah satunya karena jarak yang jauh dan juga antrian yang lama. Untuk menanggulangi masalah tersebut, maka penulis merekomendasikan penerapan pelayanan online terhadap perubahan data pada kartu keluarga. Kesimpulannya adalah inovasi pelayanan publik sangat penting untuk diterapkan dalam rangka mempermudah urusan dan kebutuhan masyarakat khususnya warga Kabupaten Bogor sebagai media untuk mempermudah pengurusan data kependudukan.
Analisis Framing Pemberitaan Media Narasi Tentang Tragedi Kanjuruhan Malang
Sitti Sakinah Noviyanti Hamid;
Dedy Ardiansyah Ramadhan;
Ali Alamsyah Kusumadinata
KARIMAH TAUHID Vol. 2 No. 1 (2023): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30997/karimahtauhid.v2i1.7628
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui framing berita media Narasi terkait tragedi Kanjuruhan. Jenis penelitian yang digunakan penulis dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Data primer pada penelitian ini adalah berita tragedi Kanjuruhan di media Narasi periode 1-31 Oktober 2022. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik observasi. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis framing menurut Robert N. Entman. Framing yakni komponen dari komunikasi media. Singkatnya, framing ialah penyusunan atau pengemasan informasi tentang suatu isu, yang tujuannya untuk membangun pendapat atau menggiring persepsi masyarakat terhadap suatu isu. Framing tidak berbohong, tetapi framing mencoba mendistorsi kebenaran secara halus dengan memilih informasi, menonjolkan aspek tertentu, memilih dan memilah kata, bunyi atau ilustrasi untuk menghilangkan pesan yang seharusnya dibagikan. Secara teori, framing adalah perspektif yang dipakai oleh reporter saat memilih isu dan mencatat sebuah cerita. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media Narasi melalui pemberitaannya menekankan bahwa banyaknya korban jiwa pada tragedi Kanjuruhan diakibatkan oleh salahnya penanganan massa yang dilakukan oleh aparat kepolisian. Mereka menembak gas air mata ke tribun suporter, yang mengakibatkan banyak suporter panik dan berdesak-desakan mencari pintu keluar. Ada salah satu pintu stadion yang tertutup mengakibatkan banyaknya penonton yang terinjak-injak, kehabisan oksigen, dan akhirnya meninggal dunia. Media Narasi menyebut Tragedi Kanjuruhan ini harus segera diusut sampai tuntas karena tragedi ini merupakan tragedi dengan jumlah korban jiwa terbesar dalam dunia sepakbola. Narasi juga menyoroti sikap tidak tahu malu yang dilakukan oleh Ketua Umum PSSI Iwan Bule dan jajarannya, di mana Ketua Umum PSSI dan jajarannya didesak untuk mundur oleh masyarakat karena dianggap telah gagal dalam mengurus sepakbola Indonesia.
Internet Of Things
Arief Selay;
Gerald Dwight Andigha;
Andra Alfarizi;
Muhammad Izdhihar Bintang Wahyudi;
Muhammad Noufal Falah;
Mulil Khaira;
Muhammad Encep
KARIMAH TAUHID Vol. 1 No. 6 (2022): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30997/karimahtauhid.v1i6.7633
Internet Of Things adalah sebuah teknologi canggih yang pada dasarnya merujuk pada banyaknya device dan suatu system di seeluruh dunia yang saling terhubung satu sama lain dengan meggunakan internet dan bisa saling berbagi data, terknologi – teknologi ini memiliki seperti sensor dan software dengan tujuan untuk berkomunikasi, mengendalikan, menghubungkan, dan bertukar data melalui perangkat lain selama masih terbuhung dengan internet dan mendukung kinerja tanpa menggunakan bantuan kabel, dan berbasis wireless IoT memiliki hubungan yang erat dengan istilah machine-to-machine atau M2M. Seluruh alat yang memiliki kemampuan komunikasi M2M ini sering disebut dengan perangkat cerdas atau smart devices. Perangkat cerdas ini diharapkan dapat membantu kerja manusia dalam menyelesaikan berbagai urusan atau tugas yang ada. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Pengertian IoT; (2) Cara kerja IoT; (3) Manfaat IoT (4) Contoh IoT dalam kehidupan sehari hari; ; (5) Sejarah IoT. Metode dasar yang digunakan dalam penelitian jurnal ini, yaitu dari referensi yang ada, penelitian dari artikel - artikel. Hasil penelitian menunjukan bahwa, Internet Of Things adalah suatu Teknologi yang canggih menggunakan device atau perangkat yang sangat cerdas dan mampu membantu manusia dalam kehiduan sehari hari.
Implementasi Sistem Informasi Akademik untuk Meningkatkan Efisiensi dan Kualitas Pendidikan
M Riziq Sirfatullah Alfarizi;
Muhamad Zidan Al-farish;
Muhamad Taufiqurrahman;
Ginan Ardiansah;
Muhamad Elgar;
Muhammad Encep
KARIMAH TAUHID Vol. 2 No. 1 (2023): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30997/karimahtauhid.v2i1.7634
Sistem Informasi Akademik (SIA) merupakan sistem yang digunakan untuk mengelola data dan informasi akademik sebuah institusi pendidikan. Implementasi SIA diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan kualitas pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi implementasi SIA di beberapa perguruan tinggi di Indonesia dan menganalisis dampaknya terhadap efisiensi dan kualitas pendidikan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi literatur (library research) dengan mengumpulkan data dari jurnal ilmiah, buku, dan dokumen resmi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi SIA di beberapa perguruan tinggi di Indonesia sudah cukup baik, namun masih ada beberapa kendala yang dihadapi seperti keterbatasan sumber daya manusia dan keterbatasan anggaran. Implementasi SIA dapat meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan data akademik dan meningkatkan kualitas pendidikan melalui peningkatan akses informasi dan komunikasi antara dosen dan mahasiswa. Namun, untuk mencapai hasil yang optimal diperlukan dukungan dari pihak terkait dan perbaikan yang terus-menerus.
Pengaruh Partisipasi Penyusunan Anggaran dan Akuntabilitas Terhadap Kinerja Keuangan pada Diklat Reserse Polri Megamendung Bogor
Veranika Eka Agustin;
Ade Budi Setiawan;
Susy Hambani
KARIMAH TAUHID Vol. 2 No. 1 (2023): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.30997/karimahtauhid.v2i1.7636
Penelitian ini bertujuan untuk menentukan upaya-upaya yang dapat dilakukan dalam rangka meningkatkan Kinerja Keuangan pada Instansi Diklat Reserse Polri Megamendung Bogor melalui kajian terhadap hubungannya dengan PartisipasiↇPenyusunanↇanggaran dan Akuntabilitas. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode penelitian korelasional. Data dikumpulkan menggunakan instrumen dalam bentuk kuesioner dan dianalisis dengan Uji Asumsi Klasik. Hasil penelitian ini menunjukan tiga hubungan yang positif dan signifikan. Pertama PartisipasiↇPenyusunanↇanggaran secara parsial berpengaruh terhadap kinerja keuangan Diklat Reserse Polri Megamendung Bogor. Kedua Akuntabilitas secara parsial berpengaruh terhadap kinerja keuangan Diklat Reserse Polri Megamendung Bogor. Ketiga, PartisipasiↇPenyusunanↇanggaran dan Akuntabilitas secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan Diklat Reserse Polri Megamendung Bogor. Dan yang terakhir Besarnya kontribusi PartisipasiↇPenyusunanↇanggaran dan Akuntabilitas terhadap kinerja keuangan adalah sebesar 40 persen dan sisanya sebesar 60 persen dijelaskan dari variabel lain yang tidak digunakan dalam penelitian ini.