Jurnal Informatika Polinema (JIP)
The focus and scope of articles published in JIP (Journal of Informatics Polinema) encompasses the game technology, information system, computer network, computing, which covers the following scope: Game Technology Artificial Intelligence Intelligent System Machine Learning Image Processing Computer Vision Information Retrieval Machine Learning Information System Internet of Things Computer Security Technology Enhanced Learning Education Technologies Digital Forensic Wireless Sensor UI/UX research JIP (Jurnal Informatika Polinema) publishes comprehensive research articles and invited reviews by leading expert in the field. Papers will be selected that high scientific merit, impart important new knowledge, and are of high interest to computer and information technology.
Articles
559 Documents
ANALISA PERBANDINGAN METODE CERTAINTY FACTOR DAN DEMPSTER SHAFER PADA SISTEM PAKAR DIAGNOSA PENYAKIT DIABETES MELITUS
Amanda Patria Putra;
Cahya Rahmad
Jurnal Informatika Polinema Vol. 2 No. 1 (2015): Vol 2 No 1 (2015)
Publisher : UPT P2M State Polytechnic of Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33795/jip.v2i1.47
Penelitian sistem pakar diagnosa penyakit diabetes melitus telah beberapa kali dilakukan dengan dua metode berbeda yaitu certainty factor dan dempster shafer. Meski masing-masing peneliti menyatakan telah berhasil dalam jurnalnya, namun metode manakah sebenarnya yang lebih tepat digunakan pada diagnosa jenis penyakit diabetes melitus, yang mana gejala-gejalanya hampir sama. Certainty factor merupakan metode sistem pakar yang tujuannya untuk mengakomodasi ketidakpastian pemikiran seorang pakar dengan nilai kepastian, sedangkan dempster shafer merupakan teori pembuktian matematika berdasarkan nilai belief dan plausability. Untuk membandingkan keduanya, dibuatlah suatu prototipe sistem pakar dengan basis pengetahuan dan sampel 100 data pasien yang sama. Dari hasil analisa statistik, kesimpulannya, ada perbedaan hasil diagnosa antara kedua metode dan metode dempster shafer lebih tepat digunakan pada sistem pakar diagnosa penyakit diabetes melitus.
SISTEM PAKAR DIAGNOSA PENYAKIT PARU-PARU DENGAN METODE FORWARD CHAINING
Anugerah Jaya Aziz Amrullah;
Ekojono Ekojono
Jurnal Informatika Polinema Vol. 2 No. 1 (2015): Vol 2 No 1 (2015)
Publisher : UPT P2M State Polytechnic of Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33795/jip.v2i1.48
Paru–paru adalah organ yang berfungsi untuk menukar oksigen dengan karbondioksida di dalam darah yang prosesnya ini disebut respirasi atau pernafasan. Menurut kemenkes dr. Supriyantoro, Sp.P, MAR pada tahun 2013 ditemukan jumlah kasus penyakit paru-paru sebanyak 196.310 kasus, menurun bila dibandingkan kasus penyakit paru-paru yang ditemukan tahun 2012 yang sebesar 202.301 kasus. Penyakit paru-paru merupakan penyakit yang tidak mudah untuk di sembuhkan, dapat menjadi buruk apabila tidak segera ditangani dengan serius. Keterbatasan jumlah pakar atau ahli paru-paru tidak dapat mengatasi permasalahan para penderita penyakit paru-paru, maka dari itu diperlukan sebuah sistem yang mana sistem tersebut dapat membantu kerja seorang pakar. Pada sistem pakar diagnosa penyakit paru-paru ini menggunakan metode forward chaining untuk pencarian fakta dan metode certainty factor untuk perhitungan tingkat kepercayaannya. Sistem pakar ini diimplementasikan dalam bentuk website, yang bertujuan untuk memudahkan para pengguna mencari informasi atau mendiagnosa penyakit paruparunya. Proses pengujian sistem pakar diagnosa penyakit paru-paru adalah dengan membandingkan perhitungan manual, perhitungan sistem, dan dari seorang pakar yang nantinya akan menghasilkan keakuratan sistem. Penelitian ini menghasilkan keakuratan diagnosa penyakit sebesar 86,66 % dan error sebesar 13,34 % dari 15x pengujian.
RANCANG BANGUN SISTEM PAKAR PENENTUAN PEYAKIT DOMBA MENGGUNAKAN METODE CERTAINTY FACTOR
Dinar Purwa Asih;
Indra Dharma Wijaya;
Budi Harijanto
Jurnal Informatika Polinema Vol. 3 No. 2 (2017): Vol 3 No 2 (2017)
Publisher : UPT P2M State Polytechnic of Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33795/jip.v3i2.13
Domba merupakan hewan ternak yang banyak memberikan manfaat seperti daging, susu, dan bulu. Domba yang sehat akan menghasilkan daging dan susu yang berkualitas bagus. Salah satu faktor yang mengakibatkan ternak domba mudah terserang penyakit adalah kualitas pakan dan virus pada keadaan lingkungan. Perawatannya membutuhkan biaya lebih sehingga diperlukan suatu cara untuk mengetahui penyakit dan solusinya agar dapat melakukan tindakan-tindakan yang diperlukan. Terbatasnya jumlah pakar di daerah pedesaan serta kurangnya penyebaran pengetahuan, menyebabkan diperlukan system pakar untuk diagnosis penyakit domba. Untuk mengatasinya dibuat sistem kepakaran yang dapat diakses oleh peternak domba yang bersifat online. Sistem pakar harus mampu bekerja dalam ketidakpastian, sehingga ditambahkan metode Certainty Factor (CF) untuk mengatasi permasalahan tersebut. Sistem dikembangkan dengan menganalisis gejala-gejala penyakit yang diinputkan kemudian diolah menggunakan kaidah produksi dan perhitungan CF. Ketepatan output sistem dibuktikan dari hasil validitas sistem dengan pakar. Uji coba sistem pada 7 kasus dengan pakar menghasilkan tingkat akurasi sebesar 85,71%.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN LOKASI SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN REKOMENDASI ANGGOTA CALON PASKIBRAKA MENGGUNAKAN METODE TOPSIS
Vita Alviana;
Ely Setyo Astuti;
Rosa Andrie Asmara
Jurnal Informatika Polinema Vol. 3 No. 2 (2017): Vol 3 No 2 (2017)
Publisher : UPT P2M State Polytechnic of Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33795/jip.v3i2.14
Penilaian pada Rekomendasi Pemilihan Anggota Paskibraka Masih menggunakan cara yang manual sehingga pengambilan keputusan untuk pemilihan membutuhkan waktu yang lama. Anggota calon Paskibraka dipilih melalui penilaian yang akan dilakukan secara terkomputerisasi dengan penilaian kriteria pada setiap siswa-siswi. Metode yang digunakan pada sistem pendukung keputusan ini adalah metode TOPSIS (Technique for Order Preference by Similarity to Ideal Solution). Metode TOPSIS merupakan salah satu metode pengambilan keputusan untuk menentukan pilihan terbaik yang mendekati dari kriteria-kriteria tertentu dan meyelesaikan masalah keputusan secara efisien. Selain itu data dari tiap seleksi lebih terjaga keamananya dan tidak mudah hilang dan juga bisa di report dari sistem di setiap data yang ada. Hasil dari sistem aplikasi ini berupa tabel perangkingan setiap siswa dari seleksi pertama dan terakhir untuk mengetahui anggota yang berhasil ataupun tidak dalam pemilihan anggota paskibraka di tingkat Kota. Dari data yang diuji coba nilai persentase kesamaan nilai sebesar 93% dimana terdapat 3 siswa yang memiliki nila tidak sama. Perbedaanya ada pada pembulatan bilangan pecahan dalam sistem.
PENGEMBANGAN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN UNTUK PENENTUAN PENERIMA BANTUAN RASKIN DENGAN MENGGUNAKAN METODE TOPSIS
Ayunda Prima Dewi;
Rudy Ariyanto
Jurnal Informatika Polinema Vol. 2 No. 1 (2015): Vol 2 No 1 (2015)
Publisher : UPT P2M State Polytechnic of Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33795/jip.v2i1.49
Salah satu program pemerintah yang diberikan kepada keluarga miskin adalah dengan memberikan raskin. Dalam penentuan calon penerima raskin pemerintah memiliki beragam kriteria supaya pembagian beras tepat sasaran. Namun pada kenyataanya penentuan penerima raskin tidak tertuju pada semua kriteria-kriteria yang ada sehingga hasil penentuan tersebut terkesan bersifat subyektif. Banyaknya warga miskin yang ada di seluruh Indonesia, khususnya Kota Malang dengan beragam kondisi mengakibatkan penentuan calon penerima raskin semakin sulit. Pada penelitian ini dibuat sebuah Sistem Pendukung Keputusan untuk membantu pihak pengambil keputusan dalam penentuan calon penerima raskin secara cepat dan akurat. Dimana sistem ini nantinya dapat digunakan oleh pemerintah pada Dinas Sosial Kota Malang. Sistem ini menggunakan metode TOPSIS (Technique for Order Performance by Similarity to Ideal Solution). Kelebihan dari TOPSIS antara lain TOPSIS cocok digunakan untuk menyelesaikan suatu masalah dengan beragam kriteria dengan menerapkan bobot nilai pada setiap kriterianya. Perhitungan TOPSIS akan menghasilkan suatu peringkat yang dapat membantu pemerintah dalam membandingkan hasil nilai tiap warga sesuai tingkat kemiskinannya. Sistem Pendukung Keputusan ini telah diuji dengan membandingkan hasil output sistem dengan perhitungan manual. Berdasarkan hasil tersebut, sistem dapat menentukan kelayakan setiap keluarga dalam menerima raskin dan tingkat keakuratan SPK dalam penelitian ini mencapai 99,99%.
APLIKASI CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (CRM) PADA BALAI KESEHATAN MASYARAKAT (BKM) MUSLIMAT KEPANJEN
Agustina Sulkanawatul;
Hendra Pradibta;
Indra Dharma Wijaya
Jurnal Informatika Polinema Vol. 3 No. 2 (2017): Vol 3 No 2 (2017)
Publisher : UPT P2M State Polytechnic of Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33795/jip.v3i2.15
Penelitian ini betujuan untuk merancang aplikasi CRM yang berfungsi untuk menyediakan informasi kepada pelanggan atau pasien BKM Muslimat. Semakin bertambahnya pelanggan atau pasien, maka perlu untuk meningkatkan mutu pelayanan terhadap pelanggan demi keberlangsungan bisnis di BKM Muslimat Kepanjen. BKM Muslimat Kepanjen berusaha untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan atau pasiennya dengan harapan untuk mendapatkan pelanggan atau pasien baru dan mempertahankan pelanggan atau pasien lama. Salah satu solusinya adalah aplikasi Customer Relationship Management (CRM) yang diterapkan dalam bentuk web. Aplikasi ini dibangun menggunakan bahasa pemrogaman PHP dan MySQL untuk perancangan database. Aplikasi ini dilengkapi dengan kuesioner online. Kuesioner ini berguna untuk mensurvey kepuasan pelanggan atau pasien BKM Muslimat Kepanjen. Dengan penerapan metode Algoritme K-means Clustering, penelitian ini menghasilkan tingkat kepuasan pelanggan terhadap kualitas pelayanan BKM Muslimat. Dengan penerapan metode Algoritme K-means Clustering dihasilkan 3 cluster akhir pada setiap kategori, dengan kategori empati yang memiliki prosentase kepuasan terendah, yaitu pada kategori empati dengan cluster tidak puas sebesar 63,64 %. Dengan tingkat kepuasan pelanggan yang telah diketahui maka pihak BKM Muslimat dapat mengambil suatu kebijakan evaluasi pada bidang-bidang pelayanan yang prosentase tingkat kepuasan pelayanannya kurang.
IMPLEMENTASI TOKENIZING PLUS PADA SISTEM PENDETEKSI KEMIRIPAN JURNAL SKRIPSI
Paratisa Kharismadita;
Faisal Rahutomo
Jurnal Informatika Polinema Vol. 2 No. 1 (2015): Vol 2 No 1 (2015)
Publisher : UPT P2M State Polytechnic of Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33795/jip.v2i1.50
Syarat lulus bagi mahasiswa program sarjana, magister dan doktor salah satunya adalah mempublikasikan karya ilmiah. Untuk lulus Sarjana harus menghasilkan jurnal yang terbit pada jurnal ilmiah. Namun banyak sekali kasus plagiarisme atau penjiplakan jurnal yang marak terjadi di Indonesia. Tidak hanya dikalangan mahasiswa program sarjana namun juga terjadi pada beberapa kasus di program magister dan doktoral di beberapa instansi pendidikan. Penerapan sistem pendeteksi kemiripan jurnal tentunya sangat diperlukan untuk mengurangi kasus plagiarisme di kalangan pendidikan. Tahapan yang harus dilalui pada sistem yaitu Tokenizing Plus (membuat library kata berdasarkan KBBI). Tokenizing Plus merupakan proses untuk mendapatkan kata dasar dan kata majemuk yang ada pada KBBI. Metode yang digunakan adalah Term Frequency dan Inverse Document Frequency (TF-IDF) dan Cosine Similarity untuk mendapatkan nilai kemiripan. Sistem ini membandingkan keseluruhan dari isi jurnal mulai dari abstrak, judul dan konten.
PEMETAAN DAERAH RAWAN LONGSOR BERBASIS GIS DI KOTA BATU
Addi Wafa;
Ely Setyo Astuti
Jurnal Informatika Polinema Vol. 2 No. 4 (2016): Vol 2 No 4 (2016)
Publisher : UPT P2M State Polytechnic of Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33795/jip.v2i4.73
Kota Batu terletak didaerah pegunungan dan ditetapkan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Jawa Timur sebagai daerah perbukitan yang rawan longsor. Tanah Longsor tidak dapat dicegah secara pasti namun kita dapat melakuakan upaya untuk meminimalisir terjadinya tanah longsor pada daerah rawan longsor. Tanah longsor di Kota batu dapat menggangu kelancaran mobilitas dan merugikan masyarakat karena akses mobilitas atau jalan disana terdiri dari lereng dan bukit yang terjal. Adanya pemetaan pada daerah rawan longsor akan membantu untuk meminimalisir terjadinya tanah longsor. Dari permasalahan diatas saya sebagai penulis ingin mengambil judul Pemetaan Daerah Rawan Longsor Berbasis GIS Di Kota Batu untuk membantu masyarakat secara update mengetahui dan mengawasi daerah yang dijadikan titik rawan longsor agar dapat meminimalisir jatuhnya korban dan kerugian yang banyak ketika terjadi tanah longsor dengan menggunakan metode SMART (Simple Multi Attribute Rating Technique) untuk menentukan tingkat status daerah rawan
PENYISIPAN WATERMARK MENGGUNAKAN METODE DISCRETE COSINE TRANSFORM PADA CITRA DIGITAL
Reza Agustina;
Rosa Andrie Asmara
Jurnal Informatika Polinema Vol. 2 No. 1 (2015): Vol 2 No 1 (2015)
Publisher : UPT P2M State Polytechnic of Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33795/jip.v2i1.51
Citra digital merupakan format data yang paling banyak tersebar luas di internet. Hal ini memberikan kemudahan bagi beberapa orang yang ingin mengunduh dan menyebarluaskan citra tanpa seijin pemiliknya. Masalah penyalahgunaan citra ini semakin rumit ketika masyarakat kurang peduli terhadap hak cipta orang lain. Dengan adanya permasalahan tersebut, maka diperlukan sebuah metode untuk melindungi hak cipta dari citra digital. Penyisipan watermark dengan metode Discrete Cosine Transform dapat diterapkan untuk meningkatkan keamanan pada citra digital. Dipilihnya metode ini karena metode ini lebih kokoh terhadap manipulasi citra terutama kompresi. Penyisipan watermark dilakukan pada frekuensi tinggi dari koefisien DCT. Berdasarkan pengujian, citra terwatermark tahan terhadap manipulasi citra berupa kompresi hingga 50%. Penambahan teks dan perubahan warna menghasilkan kualitas citra watermark yang baik, sedangkan pada penggantian background, penambahan filter, dan rotate dapat merusak watermark setelah proses ekstraksi.
PENGEMBANGAN SI STOK BARANG DENGAN PERAMALAN MENGGUNAKAN METODE DOUBLE EXPONENTIAL SMOOTHING (STUDI KASUS : PT. TOMAH JAYA ELEKTRIKAL)
Cahyarizki Adi Utama;
Yan Watequlis S Watequlis S
Jurnal Informatika Polinema Vol. 2 No. 4 (2016): Vol 2 No 4 (2016)
Publisher : UPT P2M State Polytechnic of Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33795/jip.v2i4.74
PT. Tomah Jaya Elektrikal adalah perusahaan yang bergerak dibidang kontraktor listrik dalam mengelola bisnisnya terdapat 2 bidang pekerjaan yaitu bidang administrasi dan bidang pekerjaan lapangan. Bidang administrasi bertugas mengelola kebutuhan bidang lapangan. Petugas bidang administrasi sering salah dalam stok barang terkadang kebutuhan barang yang dipesan kurang yang mengakibatkan terhentinya pekerjaan dibidang pekerjaan lapangan. Dan apabila ketersediaan barang terlalu banyak mengakibatkan kerugian dalam biaya perawatan bahkan barang mengalami penurunan kualitas dikarenakan terlalu lama tersimpan. Untuk meminimalkan dan mengatasi permasalahan tersebut perlu adanya suatu system terkomputerisasi yang dapat meramalkan kebutuhan stok barang secara optimal. Dan dapat memenuhi kebutuhan barang pada saat pelayanan. Metode yang digunakan adalah Double Exponential Smoothing karena Metode ini tergolong dalam metode time series (runtut waktu) yang mempergunakan data masa lalu untuk memprediksi sesuatu di masa yang akan datang. Data yang akan digunakan juga menunjukkan adanya trend. Sistem ini dapat meramalkan kebutuhan stok barang untuk 1 periode / 1 bulan kedepan agar stok barang optimal. Dalam peramalan menggunakan metode ini nilai alpha (α) sangat berpengaruh terhadap kesalahan / error dari peramalan.