cover
Contact Name
Asrar Aspia Manurung
Contact Email
ptibm66@gmail.com
Phone
+6287722311617
Journal Mail Official
ptibm66@gmail.com
Editorial Address
Sekretariat: Jalan Gambir Perumahan Grand Algeria Kec. Percut Sei Tuan Kab. Deli Serdang Sumatera Utara-20237
Location
Kab. deli serdang,
Sumatera utara
INDONESIA
Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial
ISSN : -     EISSN : 30470021     DOI : -
Core Subject : Social,
Azkayra: Journal of Community and Social Service is a journal published by PT Ibnu Baharuddin Manurung in partnership with Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Azkayra Journal has a focus and scope in the field of social and community service. Jurnal Azkayra is a forum for scholarly publications that focus on community service activities carried out by the academic community related to the application of innovations and solutions related to solving problems in society and also the field of social science which includes research related to human relations. In addition, Azkayra Journal also has a scope related to the field of human development, solving poverty problems based on local resources, managing rural and coastal areas based on local wisdom and strengthening community economy both from livestock, fisheries, forestry, economic development, entrepreneurship, cooperatives, creative industries, MSMEs and technology development sectors.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 18 Documents
Pemberdayaan Masyarakat Melalui Edukasi Hukum Agraria: Studi Kasus Sertipikat HGU dan Batas Tanah di Sumatera Utara Rinaldi, Muhammad Rizky
Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial Vol 2, No 1 (2025)
Publisher : Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55311/azkayra.v2i1.34

Abstract

Permasalahan batas tanah yang berkaitan dengan Sertipikat Hak Guna Usaha (HGU) masih menjadi isu krusial di berbagai wilayah, termasuk di Sumatera Utara. Kesalahan dalam penetapan batas tanah seringkali menimbulkan konflik antar masyarakat dan badan hukum pemegang HGU, bahkan berpotensi memunculkan praktik mafia tanah dan penyalahgunaan wewenang. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman hukum agraria masyarakat melalui sosialisasi dan edukasi tentang hak atas tanah, khususnya HGU, serta mekanisme penyelesaian sengketa batas tanah secara hukum. Metode yang digunakan adalah penyuluhan hukum, diskusi interaktif, dan konsultasi hukum langsung bersama masyarakat yang terdampak dan para pemangku kepentingan terkait. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan kesadaran hukum dan partisipasi masyarakat dalam menjaga legalitas serta kejelasan batas tanah. Edukasi hukum agraria terbukti efektif sebagai langkah preventif dalam mengurangi potensi sengketa dan mewujudkan tata kelola pertanahan yang lebih adil dan transparan. Keyword : Edukasi Hukum, Hak Guna Usaha, Batas Tanah, Sumatera Utara.
Peningkatan Literasi Finansial Generasi Muda melalui Webinar Interaktif: Upaya Mendukung Gerakan Cinta, Bangga, Paham Rupiah Khairani, Suci; Arifin, Muhammad; Nasution, Nurul Izzah
Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial Vol 2, No 1 (2025)
Publisher : Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55311/azkayra.v2i1.31

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan literasi finansial di kalangan generasi muda melalui pelaksanaan webinar interaktif yang mengangkat tema “Cerdas Mengelola Keuangan dan Cinta Bangga Paham Rupiah”. Literasi finansial merupakan kompetensi penting yang perlu dimiliki oleh generasi muda dalam menghadapi tantangan ekonomi digital dan gaya hidup konsumtif. Melalui kegiatan daring ini, peserta mendapatkan pemahaman mengenai pengelolaan keuangan pribadi, pentingnya sistem pembayaran yang aman dan efisien, serta implementasi nilai-nilai dalam gerakan Cinta, Bangga, Paham Rupiah (PUR) yang dicanangkan oleh Bank Indonesia. Webinar ini menghadirkan pemateri dari berbagai latar belakang, termasuk akademisi dan praktisi di bidang ekonomi dan keuangan, dengan subtema seperti “Analisis Fungsi Implementasi Kebijakan Sistem Pembayaran” dan “Implementasi PUR dalam Kehidupan Sehari-hari”. Evaluasi dilakukan melalui pre-test dan post-test yang menunjukkan peningkatan pemahaman peserta terhadap topik yang disampaikan. Hasil kegiatan ini menunjukkan bahwa pendekatan edukatif berbasis digital efektif dalam menumbuhkan kesadaran finansial sekaligus menanamkan nilai nasionalisme melalui penghargaan terhadap mata uang Rupiah. Kegiatan ini diharapkan menjadi model pelaksanaan literasi finansial yang adaptif dan berkelanjutan di era digital. Keyword : Literasi Finansial, Webinar Interaktif, Genarasi Muda.
Meningkatkan Kesiapan Karier Akademik Mahasiswa S1 Melalui Webinar Sosialisasi Beasiswa LPDP Fadhillah, Lola
Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial Vol 2, No 1 (2025)
Publisher : Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55311/azkayra.v2i1.32

Abstract

Kesiapan karier akademik mahasiswa S1 menjadi faktor penting dalam menghadapi persaingan global di dunia pendidikan. Salah satu upaya strategis yang dapat dilakukan adalah memberikan informasi dan motivasi terkait peluang beasiswa, khususnya beasiswa LPDP. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pengabdian kepada masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesiapan mahasiswa S1 dalam merencanakan studi lanjut. Metode yang digunakan adalah penyelenggaraan webinar sosialisasi yang diikuti oleh mahasiswa dari berbagai program studi. Materi yang disampaikan mencakup jenis-jenis beasiswa LPDP, persyaratan, tahapan seleksi, serta strategi penyusunan dokumen pendukung. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman peserta terhadap prosedur pendaftaran beasiswa LPDP dan munculnya minat untuk melanjutkan studi ke jenjang magister. Webinar ini juga mendorong peserta untuk lebih proaktif dalam merencanakan karier akademik mereka. Kegiatan ini membuktikan bahwa sosialisasi beasiswa berbasis daring dapat menjadi sarana efektif dalam meningkatkan kesiapan akademik mahasiswa S1. Keyword : kesiapan karier akademik, mahasiswa S1, sosialisasi beasiswa, LPDP, webinar.
Penguatan Manajemen Tilawah dan Karakter Qur’ani Melalui Latihan Manajemen Al-Qur’an (LMQ) dan Rihlah Alamiah di MAN 2 Model Medan Ananda, M Wahyu; Fikri, Haivan
Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial Vol 2, No 1 (2025)
Publisher : Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55311/azkayra.v2i1.33

Abstract

Kegiatan Latihan Manajemen Al-Qur’an (LMQ) dan Rihlah Alamiah yang diselenggarakan oleh LPTQ MAN 2 Model Medan merupakan upaya strategis dalam memperkuat manajemen tilawah serta membentuk karakter Qur’ani di kalangan siswa. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam membaca, memahami, dan mengelola waktu tilawah secara efektif, serta menanamkan nilai-nilai keislaman melalui pendekatan alamiah dan pembinaan kepemimpinan sosial. Metode pelaksanaan meliputi pelatihan intensif, simulasi manajemen tilawah, mentoring karakter, serta kegiatan rihlah yang memadukan pembelajaran spiritual dan sosial. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan kedisiplinan siswa dalam tilawah harian, bertambahnya kesadaran terhadap nilai-nilai Qur’ani, serta munculnya inisiatif kepemimpinan sosial dalam kelompok-kelompok kecil. Kegiatan ini tidak hanya berdampak pada aspek spiritual, tetapi juga memperkuat keterampilan manajerial dan sikap tanggung jawab sosial siswa. Diharapkan program serupa dapat direplikasi di madrasah lain sebagai model pengembangan karakter berbasis Al-Qur’an.Keyword : Manajemen Tilawah, Karakter Qur’ani, Latihan Manajemen Al-Qur’an (LMQ), Rihlah Alamiah, Kepemimpinan Sosial.
Peran UNESCO Terkait Perlindungan Terhadap BendaBenda Budaya Yang Mendapat Perlindungan Khusus Harahap, Muhammad Anwar Natama; Harisman, Harisman
Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial Vol 2, No 2 (2025)
Publisher : Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55311/azkayra.v2i2.53

Abstract

Tujuan dari penulisan ini adalah untuk mengetahui peran UNESCO terhadap perlindungan benda budaya yang mendapat perlindungan khusus dengan mengangkat rumusan masalah yaitu: bagaimana peran UNESCO dalam melindungi benda budaya yang mendapat perlindungan khusus? Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah yuridis normatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan data sekunder. Analisis kualitatif dilakukan dengan titik tolak empiris. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa masih terdapat keterbatasan dalam pengamanan dan pengaturan warisan budaya. Pelestarian warisan budaya sangatlah penting. Hal ini dimaksudkan untuk melindungi nilai-nilai sejarah, budaya dan pengetahuan yang terkandung di dalamnya. Perbuatan ilegal sebenarnya tidak bisa ditoleransi, karena dapat mengancam keberadaan warisan budaya. Oleh karena itu, penulis meyakini saat ini dunia sangat membutuhkan bantuan keamanan dan regulasi yang jelas untuk menjaga keberadaan warisan budaya. Tentu saja hal ini bisa terwujud jika meratifikasi Konvensi UNESCO tahun 2003.
Penerapan Media Pop Up Book Pada Pelajaran Ppkn Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas IV SD Islam Setia Nurul Azmi T.A 2023/2024 Lidya, Cindy
Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial Vol 2, No 2 (2025)
Publisher : Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55311/azkayra.v2i2.55

Abstract

enelitian ini dilakukan di Sekolah Islam Setia Nurul Azmi dan bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran PKN materi Keragaman Budaya melalui penggunaan media Pop-up Book. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan dua siklus pembelajaran. Masalah utama yang ditemukan ialah rendahnya minat dan perhatian siswa terhadap pembelajaran, yang berdampak pada hasil belajar di bawah Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Media Pop-up Book dipilih karena mampu menghadirkan visualisasi tiga dimensi yang menarik, interaktif, dan kontekstual, sehingga menumbuhkan motivasi belajar siswa. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada hasil belajar siswa, yaitudari 43,1% pada siklus I menjadi 90,9% pada siklus II, dengan selisih peningkatan 47,8%. Dengan demikian, penggunaan media Pop-up Book terbukti berpengaruh signifikan dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran PKN materi Keragaman Budaya.
Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) PadaMatapelajaran Pkn Untuk Menguatkan Literasi Kewargaan Dan Budaya Di Kelas X Sma Gema Buwana Amanda, Dea
Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial Vol 2, No 2 (2025)
Publisher : Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55311/azkayra.v2i2.56

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dalam proses pembelajaran mata pelajaran PKN di kelas X SMA Gema Buwana, serta (2) mendeskripsikan penggunaan model pembelajaran PBL dalam mata pelajaran PKN untuk menguatkan literasi kewargaan dan budaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) penerapan model PBL dalam pembelajaran PKN mampu menguatkan literasi kewargaan dan budaya dengan mewujudkan nilai-nilai budaya, serta pemahaman terhadap hak dan kewajiban sebagai warga negara. Siswa menjadi sadar akan keberagaman budaya, ras, suku, dan kepercayaan di Indonesia, serta terdorong untuk bertanggung jawab dalam mengembangkan budaya nasional dan membangun identitas bangsa di tengah masyarakat global.(2) Penguatan literasi kewargaan dan budaya siswa dilakukan melalui pembelajaran PKN di sekolah dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari di lingkungan masyarakat.
Pengajaran Bahasa Indonesia Melalui Pengenalan Kata Dasar Pada Siswa Muslim Suksa School Thailand harahap, zihan manja anggita; Yurnita, Syamsu
Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial Vol 2, No 2 (2025)
Publisher : Azkayra: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Sosial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55311/azkayra.v2i2.54

Abstract

Pengajaran ini ditujukan kepada Muslim Suksa School Thailand. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif. Materi yang disampaikan bertujuan untuk mengenalkan kepada siswa bahwa BIPA Pengenalan kata dasar pengenalan kata dasar merupakan pengajaran bahasa Indonesiasebagai bahasa asing dan bukan bahasa kedua. Bahasa Indonesia diajarkan agar orang asing dapathidup dan sintas dalam alam dan budaya indonesia. Salah satu kerangka yang digunakan adalah CEFR (Common European Frame of Reference) for language, tapi saat ini sudah ada Standar Kompetensi Lulusan (SKL) BIPA Pengenalan kata dasar yang dirancang oleh Kemdikbud yang bisadi Gabungkan di Suksa School Thailand . Dalam pembelajaran BIPA Pengenalan kata dasar ada beberapa yang harus diperhatikan diantaranya strategi dan media pembelajaran BIPAPengenalan kata dasar melalui pengenalan kata dasar pada siswa. Metode diskusi juga digunakanuntuk tanya jawab dengan siswa terkait dengan pemahaman mereka terhadap materi yang telah disampaikan.

Page 2 of 2 | Total Record : 18