cover
Contact Name
Juitania
Contact Email
dedikasi@unpam.ac.id
Phone
+6287873950662
Journal Mail Official
dedikasi@unpam.ac.id
Editorial Address
Jl. Suryakencana No.1, Pamulang Bar., Kec. Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Banten 15417
Location
Kota tangerang selatan,
Banten
INDONESIA
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat
Published by Universitas Pamulang
ISSN : -     EISSN : 27989259     DOI : -
Prosiding Dedikasi is a proceeding that publishes the results of community service activities by students. The writings contained are the results of analysis, implementation of science and technology or reflections on community service activities that can solve problems that exist in the community and can be used more broadly by the community. The Dedication Proceedings is published regularly twice a year in March and October. The Dedication Proceedings contains various PKM activities carried out by Accounting Undergraduate Study Program students in overcoming and dealing with various problems that occur in society by applying science and technology that can be useful to improve public welfare. Writers who will submit manuscripts to this Journal of Community Service and Development are requested to be able to read the manuscript writing instructions listed on this page. If the manuscript is not in accordance with the available scriptwriting instructions, the manuscript will be rejected or returned to the author for adjustments to the available manuscript writing instructions.
Articles 368 Documents
Menabung Sejak Dini Guna Membentuk Karakter Disiplin Dan Penyabar Pada Anak-Anak Di Asrama Asuh Dompet Yatim Dan Dhuafa Pamulang Sintia Mayarizqi; Keren Claudia Suhadi; Rafidah Rahmayanti; Adrianus Zai
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembentukan karakter disiplin dan kesabaran pada anak-anak merupakan aspek penting dalam pengembangan diri yang berkelanjutan dan sangat dibutuhkan untuk menghadapi tantangan kehidupan di masa depan. Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana anak-anak seusia mereka sudah mengetahui arti maupun cara menabung dan apakah sudah dilakukannya implementasi dalam kehidupan sehari-hari. Masalah yang timbul dalam pengimplementasiannya adalah terdapat beberapa anak yang tidak memiliki tujuan untuk menabung sehingga mereka tidak menyisihkan sejumlah uang untuk ditabung. Metode pengabdian yang digunakan melalui penyuluhan tentang arti dari menabung, manfaat yang didapatkan dari menabung, cara mulai menabung sejak dini. Hasil dari diadakannya pengabdian ini menunjukkan bahwa sebagian besar anak-anak di Asrama Asuh Dompet Yatim dan Dhuafa Pamulang telah mengenal konsep menabung, namun implementasinya masih belum optimal. Penyuluhan yang diberikan berhasil meningkatkan pemahaman dan telah memberikan motivasi pada diri anak-anak untuk menabung secara disiplin dan sabar. Namun, diperlukan pendampingan dan program yang terstruktur untuk membiasakan anak menabung.
PENERAPAN PLATFORM DIGITAL “KOLABORASI ANTARA UMKM DAN PElAJAR DALAM MENCIPTAKAN PRODUK INOVATIF Abel Abdahu Aprianza; Diah Ayu Wulandari; Fitri Indah Sukowati
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini berfokus pada perancangan serta pengembangan sebuah platform digital kolaboratif yang bertujuan untuk menjembatani pelaku UMKM dengan para perajin lokal, dalam rangka mendorong lahirnya produk-produk yang bersifat inovatif. Inisiatif ini tidak hanya menyasar pelajar tingkat SMA, mahasiswa, maupun masyarakat umum, tetapi juga melibatkan siswa-siswi SMP agar mereka mulai memahami dan terlibat dalam dunia kewirausahaan sejak dini. Melalui kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM), siswa tingkat menengah pertama diberi kesempatan untuk mengembangkan kreativitas dan belajar membangun usaha kecil. Pendekatan yang digunakan bersifat interaktif dan berbasis pertukaran ide, dengan harapan dapat merangsang daya cipta peserta dalam merumuskan gagasan bisnis. Bahkan dengan modal terbatas, seperti dari uang saku harian, mereka didorong untuk memanfaatkan barang-barang yang ada di lingkungan sekitar sebagai bahan produksi. Program ini juga membekali mereka dengan pemahaman tentang penggunaan teknologi digital, khususnya platform e-commerce, secara bertanggung jawab dan sesuai dengan usia mereka, agar dapat mengelola usaha secara modern dan efektif. Platform yang dikembangkan ini diharapkan mampu mendorong peningkatan daya saing produk melalui inovasi, sekaligus memberikan peluang yang lebih luas bagi perajin lokal dalam mengakses pasar. Dengan begitu, program ini tidak hanya berkontribusi pada penguatan ekonomi lokal, tetapi juga mendukung pertumbuhan ekonomi nasional. Keberhasilannya diukur bukan hanya dari jumlah peserta, tetapi juga dari kualitas ide kreatif yang dihasilkan serta dampak sosial, ekonomi, dan digital—terutama melalui media sosial dan e-commerce—bagi pelaku usaha pemula.
Literasi Ekonomi Terhadap Digitalisasi Produk Muhammad Hafizh Suryadi P; Davi Larsen Andrean; Muhammad Rayhan A; M. Ade Rangga
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan literasi ekonomi terutama kepada siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) dalam menghadapi era digital, khususnya terkait dengan digitalisasi produk. Di tengah pesatnya dan juga perkembangan teknologi, pemahaman mengenai ekonomi digital menjadi penting dikenalkan sejak dini, agar generasi muda mampu berpikir kritis, kreatif, dan adaptif dalam dunia kewirausahaan. Kegiatan ini difokuskan pada pelatihan dasar tentang literasi ekonomi, manajemen keuangan sederhana, pengembangan ide kreatif, serta pemanfaatan teknologi digital untuk memasarkan produk. Metode yang kami gunakan meliputi ceramah interaktif, diskusi kelompok, dan simulasi pembuatan konten produk digital melalui media sosial. Siswa-siswi diberikan kesempatan untuk menciptakan dan memikirkan ide apa untuk produk sederhana dan mempresentasikan strategi pemasarannya secara digital. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman peserta terhadap konsep ekonomi dasar dan keterampilan digital praktis. Selain itu, program ini berhasil menumbuhkan minat kewirausahaan di kalangan pelajar, terutama pada bisnis digital produk dan menanamkan sikap inovatif serta mandiri. Kegiatan ini dapat diharapkan menjadi fondasi awal dalam membentuk generasi muda yang kreatif, melek ekonomi dan siap menghadapi tantangan era digital, serta turut mendorong terbentuknya ekosistem pada Pendidikan, yang dimana mendukung literasi ekonomi digital sejak jenjang pendidikan dasar.
MEMBUMIKAN TAJWID SEJAK DINI: PROGRAM PENGAJARAN TAJWID DENGAN PENDEKATAN FUN LEARNING BAGI ANAK-ANAK SD Valentina Nurtalia; Fathia Rahma Aulia; Rani Cahyaningrum
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembelajaran tajwid sejak usia dini sangat krusial untuk membangun pemahaman yang tepat mengenai bacaan Al-Qur’an, terutama bagi anak-anak di tingkat sekolah dasar yang sedang mengalami perkembangan dalam kemampuan berpikir. Program pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengenalkan serta mengajarkan tajwid dengan cara yang menyenangkan kepada anak-anak di usia sekolah dasar. Kegiatan ini berlangsung pada 27 April 2025 di TPA Daarul Ilmi, Jl. Benosa No. 61, Kelurahan Buaran, Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan, dengan mengandalkan metode ceramah interaktif, penggunaan media visual, dan kuis sebagai alat evaluasi. Materi yang diutamakan dalam program ini adalah hukum tajwid terkait nun sukun dan tanwin, khususnya pada hukum ikhfa dan izhar. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa peserta didik sangat bersemangat selama kegiatan, yang terlihat dari partisipasi aktif mereka dalam sesi tanya jawab dan kuis. Mayoritas anak mampu mengenali dan membedakan antara hukum ikhfa dan izhar setelah sesi pembelajaran. Selain itu, metode pembelajaran yang menyenangkan terbukti efektif dalam mengubah pandangan anak tentang tajwid, yang awalnya dianggap membosankan menjadi lebih menarik dan mengasyikkan. Anak-anak juga menunjukkan peningkatan pemahaman, dengan lebih dari 80% dari mereka dapat menjawab pertanyaan evaluasi dengan benar. Dari hasil ini, dapat disimpulkan bahwa pendekatan menyenangkan efektif dalam meningkatkan pemahaman tajwid sejak dini.
MELITERASI DASAR – DASAR AKUNTANSI KEPADA SISWA/I MENENGAH KEJURUAN Septia Ananda Edisti; Resyifa Aura Hidayat
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan pengabdian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya pemahaman dan akuntansi dasar pada siswa/i menengah kejuruan, sehingga mereka kurang siap memasuki dunia kerja. Masalah yang dihadapi adalah kurangnya pengetahuan dan keterampilan akuntansi dasar pada siswa/i, sehingga mereka membutuhkan bantuan untuk meningkatkan kemampuan mereka. Tujuan kegiatan ini meningkatkan pemahaman dan keterampilan akuntansi dasar pada siswa/i menengah kejuruan. Metode pengabdian yang digunakan adalah penyampaian materi akuntansi dasar, praktik pembuatan laporan keuangan, dan analisis kasus-kasus akuntansi. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa siswa/i menengah kejuruan memiliki peningkatan yang signifikan dalam pemahaman dan keterampilan akuntansi dasar. Peningkatan ini dapat dilihat dari hasil tes sebelum dan sesudah kegiatan pengabdian. Kesimpulannya adalah pengembangan literasi akuntansi pada siswa/i menengah kejuruan dapat meningkatkan kesiapan mereka dalam memasuki dunia kerja. Saran untuk kegiatan selanjutnya adalah perluasan program literasi akuntansi kepada siswa/i lainnya dan peningkatan kualitas materi serta metode pengabdian untuk meningkatkan efektivitas kegiatan. Dengan demikian, diharapkan kegiatan pengabdian ini dapat meningkatkan kualitas pendidikan akuntansi pada siswa/i.
PENDAMPINGAN PENCATATAN KEUANGAN DAN MANAJEMEN USAHA BANK SAMPAH SEKOLAH Widi Gusti; Desvita Siti Wijriyah; Siti Nurhayati; Reni Wahyuni
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan Pengabdian Mahasiswa kepada Masyarakat (PMKM) dengan tema "Pendampingan Pencatatan Keuangan dan Manajemen Usaha Bank Sampah Sekolah" di SMKN 45 Jakarta sangatlah bermanfaat. Tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan pemahaman siswa, guru, dan pengelola sekolah tentang pengelolaan usaha yang efektif dan akuntabel, khususnya dalam konteks bank sampah sekolah. Meningkatkan pemahaman tentang teknik pencatatan transaksi keuangan dan laporan keuangan yang mendukung operasional bank sampah, Meningkatkan kemampuan manajemen usaha bank sampah, termasuk perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan evaluasi usaha dan Mendukung program lingkungan dan pemberdayaan siswa melalui praktik ekonomi sirkular Kegiatan ini sejalan dengan prinsip dasar pengabdian masyarakat, yaitu Berbasis kewilayahan, karena kegiatan ini dilaksanakan di SMKN 45 Jakarta dan berfokus pada kebutuhan masyarakat sekolah, Penerapan hasil riset, karena kegiatan ini menerapkan pengetahuan tentang manajemen usaha dan akuntansi untuk meningkatkan pengelolaan bank sampah sekolah. Berdasarkan permasalahan, kebutuhan atau tantangan di masyarakat, karena kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengelolaan bank sampah sekolah yang berdampak positif bagi lingkungan sekolah dan masyarakat sekita. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan bank sampah sekolah dapat berperan optimal dalam mendukung program lingkungan dan pemberdayaan siswa.
MEMANFAATKAN ERA DIGITALISASI DENGAN BERBISNIS ONLINE DI SMA MUHAMMADIYAH 8 CIPUTAT Khafidatul K; Upik Puspita; Bergita Cerin; Karolus E.R
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi membuat program yang disebut Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM). Program ini bertujuan untuk menumbuhkan bakat dan inovasi siswa. Diharapkan mahasiswa dapat mengambil bagian dalam kegiatan yang inovatif dan kreatif dan memanfaatkan pengetahuan yang mereka pelajari di kelas. Kegiatan ini bertujuan untuk mendorong siswa-siswi SMA Muhammadiyah 8 Ciputat untuk lebih produktif di era teknologi saat ini dengan menggunakan platform bisnis online. Dengan kemajuan teknologi, ada lebih banyak kesempatan bagi generasi muda, terutama bagi pelajar yang ingin memulai bisnis online. Untuk memulai, Anda dapat belajar tentang dan mencoba menjalankan bisnis online. Namun, hambatan yang perlu diperhatikan termasuk kurangnya pemahaman tentang strategi dasar bisnis online dan kurangnya pengetahuan pelajar tentang era digital. Kegiatan ini dilakukan melalui pelatihan dan pendampingan tentang cara berwirausaha secara digital, dan para siswa berpartisipasi secara aktif dalam proses tersebut. Kursus tentang apa itu bisnis online, simulasi pembuatan toko online, penggunaan media sosial sebagai alat promosi, dan pengetahuan dasar tentang manajemen keuangan usaha kecil, seperti membuat laporan keuangan,. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa pelajar lebih memahami dan lebih tertarik pada banyaknya peluang bisnis online. Diharapkan bahwa kegiatan ini akan mendorong siswa untuk menjadi lebih kreatif, inovatif, dan produktif di era teknologi saat ini.
MENINGKATKAN VALUE EKONOMI MELALUI INOVASI RECYCLE Yasmin Nabilah Putri; Dinda Lutfi Agustina; Marsya Arini Zhalita; Sri Handayani
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sampah sering kali dianggap sebagai limbah yang tidak bernilai dan hanya mencemari lingkungan. Namun, dengan pengelolaan yang kreatif melalui proses daur ulang, sampah dapat diubah menjadi produk yang memiliki nilai ekonomi dan manfaat sosial. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pentingnya pengenalan inovasi daur ulang di kalangan siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) sebagai bentuk pendidikan lingkungan yang berorientasi pada pengembangan karakter dan jiwa kewirausahaan. Melalui pendekatan pembelajaran berbasis proyek, siswa dilatih untuk mengolah sampah seperti plastik, kertas, dan botol bekas menjadi produk fungsional bernilai jual, seperti kerajinan tangan dan barang dekoratif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kegiatan ini tidak hanya meningkatkan kesadaran siswa terhadap pentingnya menjaga kelestarian lingkungan, tetapi juga menumbuhkan kreativitas, tanggung jawab, dan semangat wirausaha sejak dini. Dengan demikian, inovasi daur ulang berperan penting dalam membentuk generasi muda yang peduli lingkungan dan mandiri secara ekonomi. Kata Kunci: daur ulang; nilai ekonomi; inovasi; kewirausahaan; pendidikan lingkungan;
Program Kreativitas Anak: Prakarya Sebagai Media Terapi dan Pengembangan Diri Tangguh Andrean Putra; Diana Putri Sekar W; Tiffany Syerlia Putri; Renna Vimala Chanda
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Yayasan Berkah Qur’an Empati, berlokasi di Jl. Villa Dago Raya No. A171, Cluster Bouliver, Jl. Tampaksiring No. Depan, Benda Baru, Kec. Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Banten 15416. Program ini bertujuan untuk mendorong perkembangan kreativitas, keterampilan komunikasi, serta menanamkan nilai-nilai empati dan rasa syukur pada anak-anak melalui rangkaian kegiatan edukatif dan menyenangkan. Metode pelaksanaan terdiri dari tiga tahap. Pertama, sesi mewarnai gambar, di mana anak-anak diberi outline gambar dan dibebaskan mengekspresikan kreativitas mereka melalui warna dan gaya masing-masing, dengan pendampingan fasilitator yang memberikan semangat dan arahan positif. Kedua, anak-anak diajak untuk memaparkan makna gambar yang telah mereka warnai. Tahap ini melatih keberanian berbicara di depan umum serta kemampuan mengungkapkan ide dan perasaan secara verbal. Ketiga, anak-anak membuat kartu ucapan terima kasih, yang ditujukan kepada sosok yang mereka anggap penting, seperti orang tua, guru, atau teman. Kartu ini dihias sesuai imajinasi dan perasaan masing-masing anak. Secara keseluruhan, kegiatan ini mendukung perkembangan aspek emosional, sosial, dan kreatif anak secara holistik melalui pendekatan yang interaktif dan menyentuh nilai-nilai kehidupan. Kata kunci: kreativitas anak; empati; komunikasi interpersonal; ekspresi diri; pendidikan karakter;
PENTINGNYA LITERASI KEUANGAN SEJAK DINI Muhamad Hildan Habibie; Riyanti
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Literasi keuangan sejak usia dini merupakan fondasi penting dalam membentuk kebiasaan dan perilaku finansial yang sehat di masa depan. Pemahaman anak tentang konsep dasar keuangan dapat membantu mereka tumbuh menjadi individu yang bijak dalam mengelola uang. Dalam kegiatan pengabdian ini, mitra yang terlibat adalah Ketua Balai Warga Kampung Malang RT 01/RW 05, Kecamatan Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang. Mitra menyampaikan adanya kebutuhan edukasi keuangan bagi anak-anak di lingkungan tersebut, mengingat masih rendahnya pemahaman mereka tentang cara sederhana dalam mengelola uang. Permasalahan utama yang dihadapi adalah minimnya pemahaman anak dan keluarga terhadap konsep dasar keuangan seperti menabung, membedakan antara kebutuhan dan keinginan, serta pentingnya berbagi. Oleh karena itu, tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan edukasi literasi keuangan yang menyenangkan, mudah dipahami, serta melibatkan keluarga dalam proses pembelajaran. Metode pelaksanaan kegiatan meliputi penyuluhan interaktif, permainan edukatif, praktik simulasi keuangan, serta penggunaan media visual seperti poster dan buku cerita bergambar. Hasil dari kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman anak-anak terhadap konsep uang, fungsi menabung, serta pengelolaan uang secara sederhana. Selain itu, orang tua juga menunjukkan kesadaran yang lebih tinggi mengenai peran mereka dalam membimbing anak dalam pendidikan finansial. Kegiatan ini diharapkan menjadi langkah awal menuju pembentukan generasi yang cerdas secara finansial.