cover
Contact Name
Achmad Syaichu
Contact Email
syaichu07@stt-pomosda.ac.id
Phone
+6282143738676
Journal Mail Official
cyber-techn@jurnal.stt-pomosda.ac.id
Editorial Address
https://jurnal.stt-pomosda.ac.id/index.php/cybertechn/about/editorialTeam
Location
Kab. nganjuk,
Jawa timur
INDONESIA
CYBER-Techn(Jurnal Informatika dan Industri)
ISSN : 19079044     EISSN : 2614882X     DOI : -
CYBER-TECHN merupakan Jurnal Nasional yang diterbitkan olehSekolah Tinggi Tekologi Pondok Modern Sumber Daya At-Taqwa Nganjuk yang terbit dua kali dalam satu tahun yakni April dan Nopember dengan P-ISSN: 1907-9044 E-ISSN: 2614-882X, yang menyajikan sejumlah tulisan yang berkaitan dengan perkembangan teknologi dan penerapan aplikasi sistem dan teknik informatika, ilmu teknik dan manajemen industri, berdasarkan hasil penelitian dengan didukung data yang besifat kuantitatif dan kualitatif, yang dapat memberikan solusi, mempermudah, membantu dan menjadi katalisator dalam meningkatkan analisa, pemikiran umat manusia khsusnya lingkungan akademisi
Articles 249 Documents
ANALISA KECACATAN PRODUK AIR MINUM DALAM KEMASAN TELAGA TANJUNG DENGAN PENDEKATAN SIX SIGMA Rais Kusumasari Yuliani; Achmad Syaichu; Denny Kurniawati
CYBER-TECHN Vol. 14 No. 01 (2020): CYBER-Techn
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UPT. Makarti merupakan perusahaan yang selalu menjaga mutu suatu produk yang dihasilkan untuk memenuhi kepuasan konsumen dan selalu menjaga kepercayaan konsumen. Akan tetapi dalam kegiatan manufaktur produk tidak pernah jauh dari kecacatan (defect). Dari hasil penelitian dan hasil wawancara yang dilakukan dalam proses kegiatan produksi air minum dalam kemasan Telaga Tanjung kecacatan yang dihasilkan mencapai 41% (defect) dari total produksi 41000 pcs pada tahun 2018, dikarenakan SDM yang kurang maksimal dan Mesin produksi yang masih manual dan juga SOP yang digunakan masih belum berstandar intenasional. Untuk meminimalizir kecacatan tersebut akan dilakukan Analisa dengan metode six sigma. Metode six sigma memiliki nilai DPMO 3,4 yang memiliki zero defect. Saat ini Pupuk Manutta Gold masih mencapai rata – rata 3,3% deffect dengan nilai DPMO 34.166. Jadi untuk mencapai tinggal 6 level sigma dengan nilai zero defect perusahaan harus melakukan perbaikan yang sigsinifikan untuk mengurangi kecacatan pada produk. Maka dilakukan perbaikan dengan melakukan pengendalian kualitas metode SIX SIGMA dengan proses DMAIC meliputi Define (identifikasi masalah), Measure (Pengukuran masalah), Analyze (Analisa masalah), Improve (Perbaikan), Control (Pengendalian).
RANCANG BANGUN KERNEL ANDROID PADA SMARTPHONE ANDROID XIAOMI REDMI NOTE 3 SNAPDRAGON DENGAN TOOLCHAIN GCC-LINARO 7.4 DAN ANYKERNEL 2 Hendrik Sagita Pratama Putra; Anang Efendi; Dwi Wibowo
CYBER-TECHN Vol. 14 No. 01 (2020): CYBER-Techn
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan smartphone semakin pesat dan modern sehingga manusia tidak bisa lepas dari pemakaian smartphone pada aktivitas sehari-hari. Mulai dari aktivitas berbelanja, sekolah, kantor, game, hingga fotografi, dari anak kecil hingga lansia. Dengan banyaknya aktivitas yang menggunakan smartphone, maka perkembangan smartphone menjadi semakin cepat.Hal tersebut menjadikan pengembangan dan support sistem operasi hanya difokuskan pada smartphone keluaran terbaru. Smartphone yang bertipe lama seperti Xiaomi Redmi Note 3 Snapdragon tidak lagi mendapatkan support maupun pengembangan software lagi, atau disebut end of life. Atas dasar ini maka penelitian untuk membuat smartphone bertipe lama yang telah end of life dapat mengejar ketertinggalan sehingga performa tidak terpaut jauh dengan smartphone keluaran terbaru dengan membangun sebuah kernel pada Smartphone Xiaomi Redmi Note 3 Snapdragon yang menggunakan metode waterfall. Hasil yang diperoleh yaitu Smartphone Xiaomi Redmi Note 3 Snapdragon dapat menggunakan OS Android 9.0 Pie (sebelumnya menggunakan OS Android 6.0 Marshmallow), Setelah dilakukan Benchmarking pada perangkat, juga terdapat peningkatan performa, yang sebelumnya mendapatkan skor 198962 (CPU : 179584, Memory : 12779, I/O : 6599) menjadi 399741 (CPU : 345236, Memory : 37262, I/O : 17243).
IMPLEMENTASI TEKNOLOGI QR-CODE PADA KARTU TANDA SANTRI UNTUK MENAMPILKAN DATA TAGIHAN SPP DAN APP APN PADA SMP POMOSDA TANJUNGANOM-NGANJUK DENGAN PHP 5.6.40 DAN MYSQL 5.5.42 M. Fikri Musaffa’; Gendut Sadar Laswijiyanto; Zohan Nazarudin
CYBER-TECHN Vol. 14 No. 01 (2020): CYBER-Techn
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dengan berkembangnya teknologi saat ini, informasi yang dibutuhkan menjadi sangat mudah untuk didapatkan. Sebagai lembaga pendidikan, SMP POMOSDA membuat kartu tanda santri sebagai identitas resmi santri POMOSDA untuk bukti diri. Kartu tanda santri saat ini hanya berfungsi sebagai kartu identitas saja yang berisi NISN, nama, alamat dan pas foto santri. Untuk memenuhi kebutuhan informasi terkait menyimpan data diri, data tagihan SPP dan APP APN santri, salah satunya adalah dengan memanfaatkan teknologi QR code yang diimplementasikan pada kartu tanda santri. QR code yaitu suatu jenis image dua dimensi yang dapat menyampaikan informasi dengan cepat dan mendapat respon yang cepat dari alat scanner. Tujuan penelitian ini adalah untuk memenuhi kebutuhan informasi data tagihan SPP dan APP APN santri selama belajar di SMP POMOSDA. QR code dapat digunakan pada smartphone atau laptop yang memiliki aplikasi pembaca QR code dan memiliki akses internet untuk menghubungkan dengan situs yang dituju via QR code. Pada penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan studi literatur. Sedangkan metode pengembangan sistem yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode System Development Life Cycle (SDLC) dengan model waterfall. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah sistem informasi berbasis QR code untuk menampilkan data tagihan SPP dan APP APN. Berdasarkan pengujian black-box dapat disimpulkan bahwa sistem ini dapat berjalan dengan baik pada perangkat desktop dan fungsi fitur pada sistem ini sudah sesuai dengan apa yang diinginkan. Untuk pengujian pada perangkat smartphone disimpulkan bahwa pengujian sistem QR code belum berhasil dikarenakan script pembaca kamera pada smartphone belum sesuai. Sedangkan pengujian pada QR code didapatkan hasil bahwa QR code dapat terbaca dengan jarak sampai 20 cm, pencahayaan yang terang, namun tidak terbaca ketika pencahayaan yang gelap, dan terlipat sampai 10 kali. pengujian sistem QR code pada perangkat desktop dapat berjalan dengan lancar dan cepat apabila spesifikasi pada laptop memadai dan untuk hasil pemindaian QR code dipengaruhi pada jaringan internet.
RANCANG BANGUN APLIKASI FOOD ORDERING SYSTEM BERBASIS WEB MOBILE DI OMAH JAPO CAFÉ & NURSERY TANJUNGANOM NGANJUK DENGAN PHP 5.4.37 DAN MYSQL 5.5.42 Moh Khotami; Anang Efendi; Robiataul Adawiyah
CYBER-TECHN Vol. 14 No. 01 (2020): CYBER-Techn
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Aplikasi ini dirancang menggunakan komponen dari pihak pengelola (administrator) yang memiliki hak akses untuk memonitoring berjalannya aplikasi. Aplikasi ini dapat digunakan ketika pelanggan berada di dalam Omah Japo Café & Nursery dengan melakukan pendaftaran sebagai member terlebih dahulu. Tujuan penelitian dan rancang bangun aplikasi food ordering system (pemesanan makanan) berbasis web mobile (studi kasus di Omah Japo Café & Nursery Tanjunganom Nganjuk) ini adalah untuk merancang, menganalisa, dan membangun apilkasi pemesanan makanan di Omah Japo Café & Nursery berbasis mobile pada perangkat bergerak menggunakan bahasa pemrograman web. Penelitian ini dilakukan di Omah Japo Café & Nursery Tanjunganom Nganjuk. membahas Omah Japo Café & Nursery dari sisi café beserta perancangan aplikasi didalamnya. Aplikasi ini dibuat dengan menggunakan Bahasa pemrograman PHP sebagai backend, menggunakan framework bootstrap sebagai front end dan MySQL sebagai database nya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Aplikasi food ordering system adalah aplikasi sistem pelayanan pemesanan makanan berbasis web mobile dengan menggunakan PHP sebagai bahasa pemograman dan mysql sebagaikan database. Aplikasi ini menjadi solusi yang efektif dan efisien dalam aktivitas pemesanan makanan di Omah Japo Café & Nursery. Memberikan fasilitas atau opsional tambahan untuk melakukan pemesanan sehingga mengurangi pengeluaran khusus untuk penggunaan kertas pesanan, memberikan fitur untuk menghitung pemasukan keuangan secara otomatis, serta memberikan fitur untuk mengurutkan pesanan yang telah dipesan terlebih dahulu oleh pelanggan sesuai urutan pemesanan secara otomatis sehingga pihak koki akan terbantu.
PENGARUH PRODUK DAN HARGA TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA UPT WASERDA SELAMAT Erna Habibah; Eka Purwanti
CYBER-TECHN Vol. 17 No. 01 (2023): CYBER-Techn
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Apakah harga dan produk berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan Pada Toko Waserda Selamat, dengan jumlah sampel sebanyak 73 responden. Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linear berganda. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder yang diperoleh dari kuesioner dan studi pustaka yang diambil dengan metode Purposive Sampling dan daftar pertanyaan yang pengukurannya menggunakan skala likert. Berdasarkan hasil penelitian, hasil uji signifikansi berpengaruh secara simultan dengan uji F, harga dan kualitas terhadap produk secara bersamaan atau serempak, memiliki pengaruh yang signifikan (statistik) terhadap kepuasan pelanggan. Berdasarkan hasil pengujian pengaruh parsial dengan uji t, bahwa semua variabel bebas, yaitu harga dan kualitas terhadap produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Data diolah secara statistik dengan program SPSS for windows, yaitu model uji t, uji f, dan koefisien determinan (R2). Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) hasil uji signifikansi pengaruh simultan dengan uji F, diketahui bahwa harga dan kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan secara serempak terhadap kepuasan pelanggan dibuktikan dari nilai Fhitung=31.565 > Ftabel= 1.99 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000<0,05, (2) variabel harga berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap kepuasan pelanggan dibuktikan dari Thitung=0.474 > T tabel 0.2303 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,001<0,05, (3) variabel kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap kepuasan pelanggan dibuktikan dari T hitung=0.474 >0.2303 T tabel = dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000<0,05. Nilai Adjusted R Square sebesar 0.689 atau 68.9%. Nilai koefisien determinasi R2 sebesar 0.474 atau 47.4%.
PERAMALAN PERMINTAAN PADA PRODUK MARASAKE KACANG HIJAU (Studi Kasus Pada UPT. MAKARTI POMOSDA TANJUNGANOM NGANJUK) Nur Mufilhah; Ahmad Shobikhul A’la
CYBER-TECHN Vol. 17 No. 01 (2023): CYBER-Techn
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam manajemen permintaan terdapat di dalamnya unsur pelayanan (certain) dan unsur peramalan(forecasting) yang bersifat tidak pasti(uncertain). Permintaan Produk Marasake Kacang Hijau merupakan produk dari UPT. Makarti Pomosda selama ini masih diprediksi permintaan dengan dasar permintaan bulan lalu dan intuisi semata. Hal inilah yang menyebabkan permintaan pada periode berikutnya tidak terpetakan dengan baik. Jika hal ini terus dibiarkan tanpa adanya perbaikan, akan berdampak pada kurang jelasnya jumlah produk yang akan diproduksi. Pendekatan yang dilakukan menggunakan metode peramalan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan metode peramalan permintaan produk Marasake Kacang Hijau di UPT. Makarti Pomosda pada periode berikutnya. Penelitian ini menggunakan alat penghitungan QM for WINDOWS V5 dengan data yang diolah adalah data sekunder dari data permintaan produk Marasake Kacang Hijau tahun 2019 - 2021. Dari pola historis data permintaan yang ada, metode peramalan yang sesuai adalah metode metode Weighted Moving Average (WMA) dan Exponential Smoothing Model (ESM). Setelah dilakukan penghitungan, penentuan akurasi diukur dari nilai MAD, MSE, dan MAPE terkecil serta keandalan dengan peta kontrol tracking signal. Dari analisa keandalan dengan tracking signal didapat metode terbaik adalah metode ESM dengan konstanta 0,99. Hal ini menunjukkan metode peramalan permintaan bisa diterapkan untuk meramalkan permintaan produk periode berikutnya.
ANALISIS NILAI TAMBAH RANTAI PASOK (SUPPLY CHAIN) TELUR AYAM RAS (Study kasus Di Desa Watudandang Kecamatan Prambon) Agustin Sukarsono; Mohammad Rifa’i
CYBER-TECHN Vol. 17 No. 01 (2023): CYBER-Techn
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Supply chain merupakan sebuah sistem pengaturan yang berkaitan dengan aliran produk, aliran keuangan, dan aliran informasi dalam proses pendistribusian telur ayam ras dari mulai pembelian DOC, peternak, hingga dijual kepada konsumen. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui aliran produk, keuangan dan informasi dalam rantai pasok telur, menghitung nilai tambah yang diberikan oleh setiap mata rantai dalam rantai pasok telur, menganalisis mata rantai dengan nilai tambah terendah, untuk meningkatkan konektivitas. Untuk meningkatkan nilai tambah. Metode penelitian ini menganalisis nilai tambah dengan menggunakan metode deskriptif dan metode referensi cepat.. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rantai pasok telur ayam ras memiliki pelaku utama dan pelaku pendukung. Ketiga aliran rantai pasok telur ayam ras yaitu aliran barang, aliran uang dan aliran informasi di lokasi penelitian terlihat baik. peternak sebagai pelaku utama mata rantai yang memperoleh nilai tambah sebesar Rp 2.690.000 dari penjualan telur 210 kg telur. Pedang besar memperoleh nilai tambah Rp 85.000 dari penjualan 100 kg telur. pedagang eceran 1 memperoleh nilai tambah Rp 45.00 dari penjualan 25 kg telur dan pedagang eceran 2 memperoleh nilai tambah Rp 13.000 dari penjualan 10 kg telur. Nilai tambah per kg dari peternak Rp 17.500, pedagang besar Rp 1.000 dan pedagang eceran 1 maupun pedagang eceran 2 Rp 2.000. yang membedakan antara pedagang eceran 1 & pedagang eceran 2 adalah nilai nominal yang di bebankan kepada konsumen, pedagang eceran 1 harga jual telur Rp 25.000 sedangkan pedagang eceran harga jual telur Rp 24.000.
ANALISIS KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN DENGAN METODE SERVICE OF QUALITY (SERVQUAL) Putut Ade Irawan; Siti Mubarokah Khusnul Qotimah
CYBER-TECHN Vol. 17 No. 01 (2023): CYBER-Techn
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini berjudul “ Analisis Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Konsumen Dengan Metode Service Of Quality di WASERDA SELAMAT POMOSDA. Pemilihan judul ini didasarkan pada pengamatan kualitas pelayanan terhadap kepuasan konsumen di WASERDA SELAMAT POMOSDA yang mengakibatkan komplain dari para konsumen, metode penelitian yang digunakan adalah analisis servqual, untuk mengetahui pengaruh langsung atau tidak langsung dari variabel yang diteliti. Penelitian ini menggunakan populasi yang mewakili dan sampel yang diambil adalah masyarakat tanjunganom dengan rumus jumlah populasi yang tidak diketahui,teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket atau kuisoner, dan hasil penelitian ini menggunakan SPSS 16 bahwa,tedapat pengaruh langsung positif dan signifikan terhadap pelayanan yang diberikan oleh WASERDA SELAMATPOMOSDA. Hal ini didasari dari hasil analisis data yang menjukkan atribut ke-2 dengan gap terbesar -0,66 dan atribut ke-2 atau 3 terkecil dengan nilai -0,02.
PENGENDALIAN KUALITAS PRODUK CACAT AKAR TANJUNG DENGAN MENGGUNAKAN METODE SEVEN TOOLS PADA UPT MAKARTI POMOSDA Yuli Minartiwi; Khoirunnisa
CYBER-TECHN Vol. 17 No. 01 (2023): CYBER-Techn
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengendalikan kecacatan produk akar tanjung dengan Seven tools. Produksi Akar Tanjung saat ini masih memiliki produk cacat dari beberapa stasiun kerja. Data frekuensi jenis produk akar tanjung memiliki 2 jenis cacat yaitu serbuk hangus sebanyak 500 Kg (68%) dan serbuk basah sebanyak 230 Kg (32%). Penyebab cacat produk berasal dari kualitas proses produksi belum berjalan secara maksimal. Hasil perhitungan koefisien korelasi pada diagram scatter memiliki korelasi yang positif yaitu 0,310 karena r > 0. Pada diagram scatter menunjukkan pergerakan kearah kanan yang berate semakin banyak produksi maka semakin banyak pula jumlah kecacatan. Baik dari pengadaan bahan, maintenance mesin produksi maupun dari segi karyawannya. Dari jenis cacat serbuk hangus sebesar 68%, pada peta kendali jumlah cacat melebihi batas UCL yaitu 0,935.
ANALISIS PENGARUH KEMASAN (PACKAGING) TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN PRODUK AIR TETA (TELAGA TANJUNG) DI PT. TALIATI TELAGA TANJUNG Denny Kurniawati; Ulfaturrohimah
CYBER-TECHN Vol. 17 No. 01 (2023): CYBER-Techn
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Persaingan perusahaan sekarang memicu tingkat produktivitas dari perusahaan. Salah satunya ialah persaingan pada usaha air kemasan. Peningkatan jumlah konsumsi air menjadi penyebabnya, air mengandung sejumlah mineral, sedang air deionisasi diperoleh melalui proses pemurnian seperti distilasi, deionisasi, dan reverse osmosis. Kualitas juga menentukan kesehatan orang yang mengkonsumsinya. Semakin keruh airnya, semakin tidak patut untuk dikonsumsi. Dari penelitian menunjukkan kemasan tidak terbukti kuat terhadap daya beli konsumen telaga tanjung. Koefisien korelasi 0,174 dan koefisien determinasi 0,147. Persamaan Y = 11,920 + 0,174X dengan a) Konstanta = 11,920 apabila Kemasan (X) dengan nol (tidak ada), maka daya Beli konsumen PT.Taliati Telaga Tanjung (Y) sebesar 11,920. Jika kemasan sebesar 0,174 daya beli konsumen akan meningkat 0,174. Dalam tabel t nilai 65 bernilai 1,997, nilai t hitung sebesar 4,977. Dengan t hitung 3,367 > t tabel 1,997 menunjukkan variabel kemasan berpengaruh siginifikan terhadap daya beli konsumen.