cover
Contact Name
Ire Puspa Wardhani
Contact Email
ire_pw@staff.jak-stik.ac.id
Phone
+628128765554
Journal Mail Official
saefudin@gmail.com
Editorial Address
https://ejournal.jak-stik.ac.id/index.php/sentik/about/editorialTeam
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Prosiding SeNTIK STI&K
Published by STMIK JAKARTA STI&K
ISSN : 25812327     EISSN : -     DOI : -
Prosiding SeNTIK STI&K ini merupakan kumpulan artikel-artikel ilmiah dosen dan peneliti yang diseminarkan padaSeminar Nasional Teknologi Informasi dan Komunikasi. Kegiatan seminar ini dirancang sebagai sarana interaksi profesional antar komunitas bidang Teknologi Informasi, Sistem Informasi dan Sistem Komputer di Indonesia. Selain bertujuan untuk saling bertukar pikiran, pengetahuan, pengalaman, dan gagasan, seminar ini juga dapat digunakan untuk mengakselerasi pengembangan penelitian pada bidang Teknologi Informasi, Sistem Informasi dan Sistem Komputer.
Articles 347 Documents
Performansi Pengalokasian Sumber Daya LTE Menggunakan Skema Equal Power AllocationBerbasis Algoritma Proportional Fair Pada Sistem MIMO-OFDMA 2x2 Rizal Haerul Akbar; Arfianto Fahmi; Hurianti Vidyaningtyas
Prosiding Seminar SeNTIK Vol. 1 No. 1 (2017): Prosiding SeNTIK 2017
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada paper ini akan dibahas pengalokasian daya pada sistem pembagian beberapa frekuensi secara ortogonal (OFDMA). Tanpa menggunakan skema pengalokasian daya maka daya yang dialokasikan kepada pengguna tidak akan effisien, sehingga diusulkan penambahan skema pengalokasian daya pada proses alokasi sumber daya kepada pengguna. Pada proses pengalokasian resources block diusulkan menggunakan algoritma greedy yang memiliki kompleksitas yang rendah dan pengalokasian daya menggunakan skema waterfilling. Langkah pertama adalah pengalokasian kanal dengan algoritma greedy yaitu dengan memilih resources block (RB) yang memiliki nilai informasi kanal (CSI) tertinggi dan didapatkan skema equal power allocation (EPA). Selanjutnya akan dilakukan pengalokasian daya dengan skema waterfilling, skema tersebut mengalokasikan daya lebih besar kepada pengguna yang memiliki kualitas kanal yang buruk sehingga pengguna bisa melakukan komunikasi secara baik. Dari hasil simulasi didapatkan penurunan nilai efisiensi spektral sistem sebesar 0.2128 bps/Hz - 0.2147 bps/Hz jika menggunakan skema waterfilling dibanding pengalokasian daya skema equal power allocation. Maka dari itu skema yang diusulkan bisa diimplementasikan pada jaringan LTE.
Identifikasi Process-Basedfraud Dalam Aplikasi Tabungan Menggunakan Level Event Logs Solichul Huda
Prosiding Seminar SeNTIK Vol. 1 No. 1 (2017): Prosiding SeNTIK 2017
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Fraud dalam aplikasi tabungan sebagian disebabkan oleh proses yang melanggar Standard Operating Procedure (SOP); fraud tersebut dikenal dengan istilah Process-based Fraud (PBF). Beberapa metode deteksi fraud sebelumnya tidak bisa mendeteksi fraud dalam aplikasi tabungan, paper ini mengusulkan level event logs untuk mengidentifikasi informasi tindakan pertugas (originator) yang menjalankan proses. Pertama, mengidentifikasi rangkaian tindakan/perilaku originator, dan merancang level event logs. Selanjutnya, berdasarkan perilaku originator, dihitung attribute value, bobot penting atribut dan bobot fraud. Hasil uji coba dari data testing menunjukkan bahwa metode level event logs ini dapat mengidentifikasi pelanggaran SOP dalam aplikasi tabungan yang memiliki SMS banking dengan akurasi yang lebih baik 0.01 dibanding metode sebelumnya
Penerapan Formula Mean dan Varian untuk Pengolahan Citra Menggunakan Perangkat FPGA Aqwam Rosadi Kardian; Sunny Arief Sudiro; Sarifuddin Madenda; Lingga Hermanto
Prosiding Seminar SeNTIK Vol. 1 No. 1 (2017): Prosiding SeNTIK 2017
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Proses pengolahan citra membutuhkan rumus matematika yang diterapkan berdasarkan rumus pada data citra. Perangkat lunak mudah untuk melakukan hal itu dan mengakses data dari memori. Sebaliknya untuk implementasi perangkat keras dengan banyak kendala. Penelitian ini mengusulkan penerapan formula Mean dan Varian ke dalam Perangkat FGPA. Selain untuk perhitungan Optimal Mean dan Varian dengan hanya butuh satu komponen (dalam satu akumulator) dan satu pembagi menggunakan register geser kanan (Shift Right Register), untuk ukuran 8x8 citra diperlukan 64 clock putaran untuk menyelesaikan perhitungan mean dan varian
Perancangan Sistem Integrasi Pembuatan Buku Polis Elektronis menggunakan Microservices Faisal Reza
Prosiding Seminar SeNTIK Vol. 1 No. 1 (2017): Prosiding SeNTIK 2017
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Microservices saat ini sedang menjadi tren dikalangan pengembang. Dari sisi perancangan tetntunya berbeda dengan bagaimana cara merancang sebuah aplikasi monolitik dirancang. Aplikasi berbasis microservices dirancang per proses yang berjalan didalamnya, mirip seperti merancang sebuah fungsi. Microservices sangat cocok untuk dunia bisnis yang seringkali menuntut perubahan. Dalam tulisan diterangkan bagaimana sebuah aplikasi yang mengintegrasikan sistem asuransi dengan korespondensi sistem. Terdapat 5 microservices untuk mendukung keselurahan proses. Dengan menggunakan microservices sebagai sebuah konsep pengembangan aplikasi maka tidak lagi ada perbedaan pengembang back end atau middleware karena microservices dapat menjadi keduanya
Pembuatan Website Pariwisata Indonesia Disertai Rekomendasi Tempat Wisata dan Pramuwisata Menggunakan Ruby On Rails Antonius Angga Kurniawan; Hijria Permana; Gerry Hadiwijaya; Metty Mustikasari; Latifah
Prosiding Seminar SeNTIK Vol. 1 No. 1 (2017): Prosiding SeNTIK 2017
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Indonesia memiliki kekayaan alam yang melimpah. Namun, beberapa masyarakat Indonesia masih belum mengetahui kekayaan tersebut. Hal ini disebabkan pesona pariwisata Indonesia yang belum secara maksimal dipromosikan. Pemilihan tempat wisata yang dituju menjadi salah satu faktor penting dalam berwisata. Salah satu yang menjadi pertimbangan wisatawan adalah informasi dan rekomendasi dari wisatawan terdahulu. Kurangnya informasi terhadap suatu tempat wisata tak jarang menyebabkan calon wisatawan ragu untuk berwisata. Tujuan dalam pembuatan website sistem informasi pariwisata ini adalah untuk membantu pengguna dalam mengetahui informasi pariwisata yang ada di Indonesia. Pada website yang dibangun, pengguna dapat memberikan rekomendasi tempat wisata dalam bentuk ulasan serta ungkapan “suka” atau “tidak suka”. Selain itu, pengguna disediakan pemilihan tempat wisata berdasarkan ulasan dan wisata populer serta informasi pramuwisata yang terdapat di suatu tempat wisata. Pengklasifikasian tempat wisata pada website yang dibangun, dikelompokkan berdasarkan daerah dan kategori. Website tersebut dibangun menggunakan framework Ruby on Rails dengan bahasa pemrograman Ruby, Database SQLite, Slim, dan Sass. Hasil uji coba menyatakan bahwa website layak digunakan untuk mempromosikan pariwisata di Indonesia
Implementasi Pola Desain Dekorator Untuk Meningkatkan Efisiensi Algoritme Kode Program Raden Budiarto; Dita Ningtyas
Prosiding Seminar SeNTIK Vol. 1 No. 1 (2017): Prosiding SeNTIK 2017
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada hampir setiap komputasi terdapat berbagai macam pertimbangan yang harus dilakukan. Salah satu objek yang menjadi bahan pertimbangan penting adalah menentukan jenis algoritme yang akan mengurangi waktu seminimal mungkin yang diperlukan untuk menyelesaikan suatu komputasi. Penelitian ini mengeksplorasi teknik pola desain (design pattern) pada algoritme pemrograman kemudian menerapkan pada contoh kasus untuk diteliti hasil efisien algoritmenya. Penelitian ini mencoba untuk membuktikan secara empiris penerapan pola desain dapat meningkatkan efisiensi kode program secara signifikan. Penelitian ini menjabarkan teknik pola desain dekorator dimanfaatkan lebih jauh yakni untuk dianalisis efektivitas dan efisiensi penggunaannya terhadap performa sebuah program secara keseluruhan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen di mana data diambil langsung dari hasil percobaan. Variabel yang diukur pada penelitian ini adalah pemakaian sumber daya CPU dan memori, jumlah baris kode sumber dan kecepatan eksekusi program. Data penelitian diambil terutama berdasarkan dari hasil pengamatan langsung. Hasil pengolahan data menunjukkan adanya penurun yang signifikan terhadap pemakaian sumber daya CPU dan memori juga jumlah baris program secara keseluruhan.
Algoritma Zigzag Scan Menggunakan Metode Pemetaan Untuk Mendukung Proses Kompresi Citra JPEG Robby Candra; Sarifuddin Madenda; Sunny Arief Sudiro
Prosiding Seminar SeNTIK Vol. 1 No. 1 (2017): Prosiding SeNTIK 2017
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kapasitas data multimedia terus bertambah, hal ini mengakibatkan jumlah data semakin besar sehingga membutuhkan jalur komunikasi yang besar. Salah satu cara untuk mengurangi ukuran data citra yaitu dengan cara memampatkan atau mengkompresi data citra, sehingga dapat meningkatkan kecepatan pengiriman data citra tanpa banyak mengurangi kualitas citra itu sendiri. Salah satu bagian dari algoritma JPEG yang dapat menentukan rasio kompresi dan kecepatan proses kompresi data adalah algoritma Zigzag Coding atau Zigzag Scan. Penelitian ini mengembangkan suatu teknik optimalisasi algoritma zigzag scan dengan metode pemetaan. Zigzag scan dengan metode pemetaan merupakan proses pengurutan data hasil DCT-terkuantisasi sesuai dengan urutan posisi yang sudah ditentukan secara zigzag. Proses pemetaan dilakukan antara urutan data masukan dan urutan posisi zigzag. Optimalisasi zigzag scan dengan metode pemetaan telah berhasil dikembangkan yaitu mampu meningkatkan waktu proses pengurutan koefisien-koefisien DCT-terkuantisasi yaitu 6 kali lebih cepat dari cara pengurutan berdasarkan pola zigzag yang ada saat ini, karena dengan menggunakan metode pemetaan data input langsung ditempatkan berdasarkan urutan posisi yang sudah ditentukan tanpa adanya perbandingan nilai dan tidak banyak proses perulangan
Efektifitas Penggunaan Computer Assisted Instruction (CAI) terhadap Hasil Belajar Siswa Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 7 Kabupaten Tangerang Fithri Wulandari; Retno Utami
Prosiding Seminar SeNTIK Vol. 1 No. 1 (2017): Prosiding SeNTIK 2017
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Efektifitas Penggunaan Computer Assisted Instruction (CAI) terhadap Hasil Belajar Siswa Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 7 Kabupaten Tangerang
Implementasi Dan Analisis Sistem Akuarium Pintar Berbasis Jaringan Sensor Nirkabel R. M. Bima Gentayu; Rendy Munadi; Gustommy Bisono
Prosiding Seminar SeNTIK Vol. 1 No. 1 (2017): Prosiding SeNTIK 2017
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Internet sudah berkembang pesat dengan banyaknya penggunaan internet yang mengarah ke perluasan penggunaannya pada benda-benda. Perangkat Xbee beroperasi pada band 2.4 GHz dan data hasil sensing sensor dapat diakses dari jarak jauh dengan memanfaatkan jaringan internet atau IoT. Dari beberapa sensor node yang tersebar pada jaringan sensor akan dikirimkan data hasil bacaan sensor yaitu berupa nilai pH air yang mampu mengatur keseimbangan nilai pH air secara otomatis, sensor suhu air untuk memberikan rekomendasi frekuensi pemberian pakan ikan dan sensor untuk melihat kuota pakan ikan. Sistem ini membentuk topologi star dengan dua sensor node dan sebuah coordinator node. Data yang terkirim ke coordinator node akan diunggah ke server internet dan dapat diakses melalui sebuah laman berbasis web yang dapat mengendalikan buka-tutup pakan ikan. Dari hasil pengujian, Xbee S2 bekerja pada maksimum 51.3 meter dan pada saat pengujian di tempat dengan selasar terbuka maupun di tempat dengan ruangan bersekat didapat bahwa throughput saat sensor node aktif lebih dari 1 akan lebih tinggi dibandingkan hanya 1 sensor node yang aktif lalu delay berbanding terbalik dengan throughput. Pada sis server, throughput pada proses monitoring lebih rendah dari proses controlling sesuai dengan timespan saat pengamatan. Sistem memiliki reliability sebesar 94.39% dan availability sebesar 94.69% diamati dari tingkat kesuksesan dan kegagalan dalam proses pengiriman data pada sistem keseluruhan.
Perancangan Aplikasi Gerakan Shalat Menggunakan Augmented Reality Berbasis Android Deny Rochman Arifatno; Hadi Rahmadi
Prosiding Seminar SeNTIK Vol. 1 No. 1 (2017): Prosiding SeNTIK 2017
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Shalat merupakan tiangnya agama dan ibadah yang utama dalam agama islam, hukumnya mengerjakan shalat adalah wajib bagi semua muslim. Dalam tata cara mengerjakan gerakan shalat harus tertib dan sesuai dengan cara yang telah ditentukan. Dalam tulisan ini akan dibahas mengenai proses pembuatan aplikasi pembelajaran gerakan rukun shalat. Penulis mengangkat tema ini karena di lingkungan masyarakat kita masih sering melakukan kesalahan ketika melaksanakan shalat. Kesalahan umum yang sering terjadi dalam shalat seperti, was-was ketika takbiratul ihram, tidak khusyu’, tidak thuma’ninah, lupa dalam bacaan shalat. Karena dalam melaksanakan shalat harus sesuai dengan rukun- rukun shalat. Saat ini banyak pembelajaran tata cara shalat dengan berbagai media yaitu melalui buku, CD tutorial, artikel di internet, serta video yang semakin mempermudah cara belajar dan mengajar. Semakin maju perkembangan teknologi, saat ini telah ada metode pembelajaran yang lebih real secara 3 dimensi yaitu augmented reality. Sistem penerapan pembelajaran shalat dengan augmented reality ke device smartphone android akan terlihat lebih nyata dan mudah dipahami dibanding media lain yang membutuhkan perangkat lainnya. Hasil perancangan aplikasi simulasi menampilkan animasi dan suara, berhasil dibangun dengan tools pengembang 3DS Max dan Unity 3D untuk mengimplementasikan augmented reality

Page 4 of 35 | Total Record : 347