cover
Contact Name
Royan Hidayat
Contact Email
royan@upstegal.ac.id
Phone
+6285742226314
Journal Mail Official
engineeringupstegal@gmail.com
Editorial Address
Universitas Pancasakti Tegal Jalan Halmahera KM 1 Kota Tegal
Location
Kota tegal,
Jawa tengah
INDONESIA
Engineering Jurnal bidang Teknik
ISSN : 20873859     EISSN : 25498614     DOI : https://doi.org/10.24905/jureng.v15i2.40
Core Subject : Engineering,
The focus and scope of engineering journals cover various aspects of the engineering field. The focus and scope of this engineering journal are: A. Focus: Original research in various branches of engineering Development of new technologies Practical application of engineering theory Innovation in engineering methods and processes Analysis and solutions to technical problems in industry B. Scope: 1. Mechanical Engineering: Design of machines and mechanical systems, Thermodynamics and heat transfer, Fluid mechanics and aerodynamics, Manufacturing and production processes, Robotics and automation 2. Civil Engineering: Building structures, Geotechnical, Transportation, Construction management, Environmental engineering 3. Computer Engineering: Computer architecture, Computer networks, Artificial intelligence, Information security, Software development 4. Industrial Engineering:Operations management, Ergonomics, System optimization, Supply chain management, Quality control
Articles 76 Documents
ANALISA PENGENDALIAN KUALITAS MENGURANGI JUMLAH CACAT PRODUK JAKET JEANS DI HOME INDUSTRY NR COLLECTION DENGAN METODE SEVEN TOOLS Mohammad Cipto Sugiono
JURNAL ENGINEERING Vol. 13 No. 2 (2022): Oktober 2022
Publisher : Universitas Pancasakti Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24905/jureng.v13i2.57

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi adanya permasalahan dalam umkm Home Industry NR Collection, yaitu pada bagian produksi. Pada bagian produksi ini rawan adanya produk cacat, produk cacat merupakan barang atau jasa yang dibuat dalam proses produksi namun memiliki kekurangan yang menyebabkan nilai atau mutunya kurang baik atau kurang sempruna. Menurut (Hansen dan Mowen,2001:964) produk cacat adalah produk yang tidak memenuhi spesifikasinya. Hal ini berarti juga tidak sesuai dengan standard kualitas yang telah di tetapkan. Produk cacat yang terjadi selama proses produksi mengacu pada produk yang tidak diterima oleh konsumen. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa pengendalian kualitas dengan mencari timbulnya reject serta usulan perbaikannnya. Penelitian ini menggunakan metode seven tools dengan data sekunder yaitu peneliti mengambil data yang sudah ada sebelumnya di Home Industry berupa dokumen usaha, seperti data produksi jaket jeans. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas produk yang dihasilkan mengalami penurunan dibandingkan dengan minggu lalu dan berdasarkan diagram pareto prioritas perbaikan yang perlu dilakukan secara berurutan adalah untuk jenis reject cutting, obras, pasang saku, pasang aksesoris, pembuatan lubang kancing, dan washing.
STUDI OPTIMALISASI PENGOPRASIAN WADUK SEMPOR DI KECAMATAN SEMPOR UNTUK KEBUTUHAN IRIGASI Novi Andhi Setyo Purwono
JURNAL ENGINEERING Vol. 13 No. 2 (2022): Oktober 2022
Publisher : Universitas Pancasakti Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24905/jureng.v13i2.58

Abstract

Waduk Sempor terletak di Desa Sempor Kecamatan Sempor Kabupaten Kebumen. Waduk Sempor dibangun pada tahun 1968 dan diresmikan pada tahun 1978. Waduk Sempor ini berfungsi mengaliri areal Irigasi seluas 6478 Ha. Permasalahan saat ini adalah terjadinya endapan pada Waduk Sempor. Pola pengoprasian dengan menggunakan waduk ini perlu dikaji dan dirasa kurang optimal, yang menurut warga terdampak tidak sesuai dengan jadwal pengeluaran air irigasi, sehingga para petani mengalami masa tanam pertama yang diundur, dengan terjadinya hal tersebut petani mengalami kerugian yang mengakibatkan berkurangnya penghasilan sehingga perlu adanya tinjauan mengenai pemanfaatan air waduk dengan menggunakan data yang lebih baru. Studi ini diawali dengan melakukan analisa data sekunder yang didapat dari Balai Besar Wilayah Sungai Serayu Opak Jogyakarta. Data-data diolah untuk mendapatkan besar debit waduk serta kebutuhan air untuk air irigasi. Dan studi ini diakhiri dengan simulasi pola pengoprasian waduk. Dari hasil studi ini diharapkan dapat membantu memberikan solusi pola pengoprasian Waduk Sempor sebai waduk yang optimal untuk kebutuhan irigasi. Hasil Analisa yang didapat adalah debit tersedia bangkitan data FJ Mock (inflow) selama 2020-2029 (Tahun ke-1–10), didapatkan nilai tersedia terbesar adalah 14,083m3/detik dan debit tersedia terkecil adalah 0,000 m3/detik, besar kebutuhan air irigasi maksimum untuk pola tanam eksisting (padi,palawija dan bara) sebesar 20495,129 liter/detik. Dan hasil simulasi pola pengoprasian Waduk Sempor selama tahun 2020 – 2029 (Tahun ke- 1–10 ) didapat keandalan waduk sebesar 98,75% dengan kegagalan 1,25% yang masih dibawah dari kegagalan periode maksimal sebesar 20%. Sehingga, analisis simulasi pola pengoprasian waduk selama 10 tahun yang akan dating telah sesuai perencanaan dan masih dapat diandalkan fungsinya hingga tahun 2029.
Penerapan E-Arsip Dengan Metode Rail Document System Pada PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk M. Fajar Nurwildani
JURNAL ENGINEERING Vol. 13 No. 1 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Pancasakti Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24905/jureng.v13i1.59

Abstract

Pembuatan sistem informasi E-Arsip pada PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk ini diupayakan untuk kesempurnaan dalam penyelenggaraan kearsipan yang selama ini belum bersifat terpadu, dan seringkali pengelolaan dokumen-dokumen masih dilakukan secara manual, sehingga membuat pekerjaan menjadi tidak efektif dan efisien ketika dihadapkan pada kebutuhan informasi yang cepat.  penerapan arsip elektronik melalui Rail Document System di PT Bank Rakyat Indonesia (persero) tbk meliputi penciptaan dan penyimpanan, penggunaan dan distribusi, pemeliharaan, dan penyusutan. Dalam penciptaan dan penyimpanan meliputi 3 aspek yaitu sortir, scanning, dan media penyimpanan elektronik. Dalam penggunaan dan distribusi meliputi sistem keamanan arsip  elektronik.  Dalam pemeliharaan  meliputi  software  dan  hardware dan dalam proses penyusutan yaitu proses pemindahan arsip elektronik
Karakteristik Pelapisan Pada Produk Printer Tiga Dimensi (3d) Menggunakan Material Filament ABS, PLA Dan HIPS Mustaqim Mustaqim
JURNAL ENGINEERING Vol. 13 No. 1 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Pancasakti Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24905/jureng.v13i1.60

Abstract

Telah dilakukan penelitian terhadap produk printing 3 dimensi menggunakan bahan filament yang berbeda yaitu Acrylonitrile Butadiene Styrene (ABS), Polylactic Acid (PLA) dan High Impact Polystyrene (HIPS). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kualitas produk printing pada kondisi setting perinter yang sama untuk ketiga bahan ABS, PLA dan HIPS. Analisa Massa jenis, kekerasan dan foto visual dilakukan untuk membandingkan karakter produk printing. Analisis data sampel spesimen produk printing dari ketiga jenis material filament ABS, PLA dan HIPS pada sifat massa jenis dan kekerasan dapat ditarik kesimpulan bahwa produk printing dari filamen PLA memiliki berat jenis yang lebih besar dibanding dengan produk printing dari material yang lain ABS dan HIPS. Namun demikian PLA memiliki nilai kekerasan yang lebih rendah dibanding dengan ABS dan HIPS. Sementara pengamatan secara visual pada foto permukaan produk printing menunjukan kerapatan lapisan yang sama namun alur lapisan untuk filament HIPS agak sedikit kasar. 
Perangkat Pengukuran Eksperimental Suhu Pengeboran Tulang Menggunakan Arduino Uno Ray Mathuusa
JURNAL ENGINEERING Vol. 13 No. 1 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Pancasakti Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24905/jureng.v13i1.61

Abstract

Pemasang pen memerlukan proses pengeboran tulang untuk pemasangan logam plat dan baut sebagai proses fiksasi internal dan eksternal. Proses pengeboran tersebut akan menibulkan gaya gesek antara mata pahat dengan permukaan tulang. Proses pergesekan akan menghasilkan panas yang disebabkan oleh kualitas tulang dan parameter-parameter yang terlibat dalam proses operasi. Tulang juga merupakan konduktor panas yang buruk sehingga menimbulkan panas pada permukaan tulang yang terjadi selama proses pengeboran tulang berlangsung. suhu panas yang bisa melewati suhu nekrosis (47oC) selama proses pengeboran tulang. Dalam penelitian ini suhu tulang diukur dengan sistem pengukuran suhu tulang yang mengunakan termokopel dan Arduino uno Atmega 328. Dimana Suhu yang terjadi pengeboran tulang akibat deformasi plastik diukur dengan termokopel  temperature antara kedua ujungnya akan timbul electromotive force yangditeruskan ke modul MAX 6675 yang mana peran dari modul MAX 6675 adalah sebagai kompensasi cold junction. Untuk menampilkan nilai dari pengukuran suhu yang diukur secara real time maka digunakan interface PLX-DAQ sebagai perangkat lunak tambahan untuk mengkonversi data yang didapat ke dalaam format excel dan dapat disimpan di Komputer, pada kecepatan 380 pada diameter 3mm, 4mm, dan 6mm tidak menunjukkan kenaikan yang signifikan dibandingkan dengan pengeboran tulang dengan kecepatan 1600 rpm dan 2800 rpm pada diameter 3mm, 4mm, dan 6mm.  
Mesin Pencetak Pelet Ikan Bambang Dwi HP
JURNAL ENGINEERING Vol. 13 No. 1 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Pancasakti Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24905/jureng.v13i1.62

Abstract

Ikan Tapah merupakan ikan asli daerah Siak Kecil terutama Desa Lubuk Gaung yang hidup dialiran Sungai Manggis. Ikan Tapah telah banyak dibudidayakan oleh masyarakat dalam bentuk peternakanan ikan kolam selain untuk menjaga kelestraiannya juga untuk meningkatkan ekonomi masyarakat. Dalam proses pemebudidayaan ikan ini peternak mengalami hambatan didalam pemeberian pakan ternak, karena ikan Tapah ini makanan utamanya ikan kecil yang ada disungai untuk itu diperlukan pembiasaan pemberian pakan dengan pakan buatan berupa pelet yang terbuat dari ikan, tepung dan dedak. Biasanya, kelompok masyarakat Desa Lubuk Gaung membuat pakan masih menggunakan cara manual, dimana semua adonan di aduk menggunakan tangan dan di cetak bulat menggunakan kasa besi. dimana proses ini bisa dikatakan kurang produktif karena pakan yang dihasilkan kapasitas kecil 10 kg/jam. Pada penelitian ini dilakukan analisa masalah utama sehingga peneliti menyimpulkan dan menjadi tujuan untuk  membuat mesin pelet ikan dengan kapasitas besar dengan menggunkan teknologi yang mudah didapat komponennya. Komponen -komponen mesin pelet ini terdiri Mesin pengiling daging, screw, puley, motor listrik  dan balting. Mesin pelet ini berkapasitas bahan baku 30 kg/jam dengan bentuk pelet yang dihasilkan rata-rata bebentuk tabung dengan ukuran diameter 3 mm dengan panjang 5 mm.
Pengaruh Penambahan Limbah Jenis Ldpe Dan Pet Presentase Limbah 15 % Sebagai Bahan Campuran Beton Paving Block Dengan Metode Eco – Brick Teguh Haris Santoso
JURNAL ENGINEERING Vol. 13 No. 1 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Pancasakti Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24905/jureng.v13i1.63

Abstract

Beton sekarang sangat diminati di pembangunan konstruksi Indonesia, inovasi beton ini maka diharapkan pengurangan limbah dilakukan dengan cara sebaik mungkin dengan metode yang tepat, limbah yang sering di temui di lingkungan sekitar yaitu limbah plastik karena apabila limbah plastik dibiarkan saja akan terjadi penumpukan limbah dan akan merusak ekosistem tanah dari kehidupan manusia. Oleh karena itu, penulis mencoba memanfaatkan limbah plastik yang sering ditemui di lingkungan sekitar seperti limbah Plastik jenis LDPE (Low Density polyethylene) dan PET (Polyethylene Terephthalate) sebagai bahan substitusi pengganti pasir atau agregat halus dalam pembuatan beton paving block. Tujuannya yaitu untuk mengetahui daya tahan beton paving block terhadap kuat tekan yang dihasilkan dengan variasi Tipe I (1 Pc : 1,5 Psr  : 3 Split) dan Tipe II (1 Pc : 1,5 Psr  : 4 Split) semen : split 0,5 : pasir, dengan presentase limbah yaitu 15% bahan tambah limbah plastik terhadap jumlah berat pasir pada umur beton 14 hari dan 28 hari. Dari pengujian kuat tekan beton paving block yang dihasilkan kuat tekan rata-rata beton pada umur 14 hari pada sampel benda uji beton paving block dengan variasi limbah plastik LDPE dan PET dari jumlah berat pasir menghasilkan kuat tekan rata – rata beton pada Tipe I (1 Pc : 1,5 Psr  : 3 Split) benda uji PP-15% (LDPE + PET 15%) = 10,95 Mpa atau setara 134,51 Kg/cm²; dengan sifat fisika memasuki kelas mutu D serta  penyerapan air 3,14%. Tipe II (1 Pc : 1,5 Psr  : 4 Split) benda uji PP-15% (LDPE + PET 15%) = 7,30 Mpa atau setara 89,67 Kg/cm²; dengan penyerapan air 2,35 %; Sedangkan nilai kuat tekan beton umur 28 hari menghasilkan nilai kuat tekan rata-rata beton pada Tipe I (1 Pc : 1,5 Psr  : 3 Split) benda uji PP-15% (LDPE + PET 15%) = 21,11 Mpa atau setara 259,28 Kg/cm²; dan memasuki sifat fisika kelas mutu A serta penyerapan air 3,49%;  Tipe II (1 Pc : 1,5 Psr  : 4 Split) benda uji PP-15% (LDPE + PET 15%) = 7,62 Mpa atau setara 93,57 Kg/cm²; dengan penyerapan air 4,87%; menghasilkan nilai kuat tekan tertinggi pada umur 28 hari di variasi Tipe I (1 Pc : 1,5 Psr  : 3 Split) PP-15%  (LDPE + PET 15%) sebesar 21,11 Mpa atau  setara 259,28 Kg/cm² dan memasuki sifat fisika kelas  mutu A.  Nilai kuat tekan minimum pada variasi Tipe II (1 Pc : 1,5 Psr  : 4 Split) PP-15% (LDPE + PET 15%) dengan nilai kuat tekan 7,62 Mpa setara 93,57 Kg/cm² dengan sifat fisika tidak memasuki sifat fisika manapun dan penyerapan air tertinggi pada umur 28 hari di variasi Tipe II (1 Pc : 1,5 Psr  : 4 Split)  di benda uji PP-15% (LDPE + PET 15%) penyerapan air sebesar 4,87% dan penyerapan air minimum pada variasi Tipe I (1 Pc : 1,5 Psr  : 3 Split) di benda uji PP-15% (LDPE + PET 15%)  dengan penyerapan air sebesar 3,49%.
Analisis Turbulensi Mobil Hemat Energi Konsep City Car Pada Kecepatan 45 Km/Jam Menggunakan Computational Fluid Dynamics Didi Kusaeri
JURNAL ENGINEERING Vol. 13 No. 1 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Pancasakti Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24905/jureng.v13i1.64

Abstract

Bentuk bodi mobil sangat mempengaruhi konsumsi bahan bakar, semakin aerodinamis semakin hemat konsumsi bahan bakar. Penelitian ini dilakukan dengan membuat bodi mobil hemat energi dengan konsep city car dengan maksud mengurangi drag pada saat mobil melaju. Tujuan penelitian ini juga dimaksudkan untuk mendapatkan karakteristik turbulensi udara pada saat melaju di kecepatan 45 km/jam, karena analisa tersebut sangat berpengaruh terhadap konsumsi energi/bahan bakar. Penelitian ini dilakukan secara simulasi dengan menggunakan Computational Fluid Dynamic. Metode turbulance yang digunakan k-ε dan menggunakan model meshing tetrahedrans. Simulasi mobil menggunakan kecepatan 45 km/jam. Dari data simulasi yang dilakukan diperoleh hasil yakni 0,39 dan karakteristik udara di sekitar mobil pada saat melaju.
Pengaruh Hasil Tes Marshal Pada Aspal Dengan Penggunaan Pasir Pantai Alam Indah Tegal Sebagai Campuran Agregat Halus Pada Campuran Ac-Bc Weimintoro Weimintoro
JURNAL ENGINEERING Vol. 13 No. 1 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Pancasakti Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24905/jureng.v13i1.65

Abstract

Jalan merupakan salah satu bentuk sistem transportasi darat yang menghubungkan daerah yang satu dengan daerah lainnya. Perkerasan lentur yang umum digunakan berupa perkerasan dengan campuran Aspal Concrete (AC) yang didasarkan pada AASHTO yang memiliki lapisan structural antara lain AC-WC, AC-BC, dan AC-Base. Penilitian ini menggunakan metode eksperimental dengan bahan tambah pasir pantai alam indah Kota Tegal sebagai pengganti sejumlah agregat halus dengan kadar 25%, 50% , dan 100%. Nilai yang didapat yaitu meliputi nilai kepadatan pada kadar 25% sebesar 2,141 gr/cc, kadar 50% sebesar 2,130 gr/cc, Dan kadar 100% sebesar 2,128 gr/cc. VIM pada kadar 25% sebesar 11,27%, kadar 50% sebesar 11,73%. Dan kadar 100% sebesar 10,32%, VMA pada kadar 25% sebesar 21,36%, kadar 50% sebesar 21,76%, Dan kadar 100% sebesar 21,53%., VFA pada kadar 25% sebesar 47,22%, kadar 50% sebesar 46,09%. Dan kadar 100% sebesar 52,06%. stabilitas pada kadar 25% sebesar 1178,76 kg, kadar 50% sebesar 961,62 kg, Dan kadar 100% sebesar 878,90 kg., kelelehan (flow) pada kadar 25% sebesar 3,68mm, kadar 50% sebesar 4,51mm, Dan pada kadar 100% sebesar 5,86 mm., dan marshall quotient pada kadar 25% sebesar 320,31 kg/mm, kadar 50% sebesar 213,2 kg/mm, Dan kadar 100% sebesar 151,01 kg/mm.
Kebutuhan Bahan Bakar Pertalite Dan Gas Pada Motor Metik Injeksi Royan Hidayat
JURNAL ENGINEERING Vol. 13 No. 1 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Pancasakti Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24905/jureng.v13i1.66

Abstract

Menipisnya cadangan bahan bakar dan tidak terkendalinya harga minyak dunia sehingga menjadi beban tambahan bagi warga Negara yang kurang mempu dibalik pencarian pengganti minyak bumi sebagi bahan bakar. Untuk dapat digunakan secara luas, bahan bakar alternatif memerlukan studi untuk melihat kemampuan dari bahan bakar tersebut, diantaranya uji emisi karbon dan konsumsi penggunaannya. LPG muncul sebagai salah satu bahan bakar alternatif karena banyak tersedia dan memiliki tekanan keluaran yang lebih rendah. Untuk dapat digunakan dalam pembakaran sepeda motor diperlukan adanya alat bantu konventer kit. Kit konverter ini digunakan untuk mengatur bahan bakar LPG agar dapat masuk kedalam ruang bakar dan dapat terbakar sempurna pada sepeda motor dengan kondisi tekanan yang stabil. Tekanan stabil, full silinder atau penguatan silinder rendah tidak mempengaruhi kendaraan dalam berakselerasi. Penelitian ini mencari data penggunaan bahan bakar pada sepeda motor jika menggunakan LPG.  Rancangan eksperimen yang digunakan dalam penelitian ini  adalah persubject treatment, yaitu beberapa perlakuan yang berbeda diberikan secara berurutan pada sepeda motor yang sudah dilakukan perubahan kemudian diujii untuk mendapatkan data penggunaan bahan bakar. Dalam penelitian ini akan dilakukan pengujian pada kendaraan standard metik injeksi 110 dan pengujian eksperimen pada kendaraan yang sama dengan menggunakan bahan bakar LPG. Dari hasil percobaan didapatkan kesimpulan bahwasannya bahan bakar LPG dapat  digunakan dengan konsumsi yang lebih rendah pada jarak tempuh 10 Km dengan kondisi jalan yang sama.