cover
Contact Name
Sa'diyah El Adawiyah
Contact Email
juilmujurnal@gmail.com
Phone
+6281266209657
Journal Mail Official
juilmujurnal@gmail.com
Editorial Address
Kavling Pancur Pelabuhan Blok A No.189 Tanjung Piayu, Sungai Beduk, Batam, Kepulauan Riau. 29400
Location
Kota batam,
Kepulauan riau
INDONESIA
JUILMU
ISSN : -     EISSN : 3031769X     DOI : https://doi.org/10.62282/juilmu.v2i1
Jurnal Ilmiah Multidisiplin (JUILMU), membuka diri seluas-luasnya bagi semua disiplin ilmu, baik dari civitas academica nasional dan internasional. JUILMU diharapkan dapat menjadi wadah untuk para peneliti, dosen, dan bagi mahasiswa yang sedang menempuh studi Doktor, Master, Sarjana maupun Diploma untuk mempublikasi karya ilmiahnya (hasil penelitian). JUILMU memiliki nomor ISSN: 3031-769X (Online) dengan scope semua rumpun keilmuan yang belum pernah dipublikasi. JUILMU memiliki frekuensi terbitan 2 kali dalam setahun, yakni: bulan Januari dan Juli.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 33 Documents
Perencanaan Rute Busway Terpadu Sebagai Sistem Transportasi Massal di Kota Malang Fabianus Jawal S Nope; Antonius Leonard Antjak; Panji Pasa Pratama
Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 2 No. 2 (2025): Juli
Publisher : Yayasan Yuta Pendidikan Cerdas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62282/juilmu.v2i2.101-113

Abstract

Kota Malang menghadapi tantangan transportasi perkotaan yang semakin kompleks. Penelitian ini sebagai respons terhadap permasalahan transportasi di Kota Malang, dengan tujuan utama merancang rute Busway Terpadu yang efektif dan efisien sebagai solusi Angkutan Umum Massal (SAUM) yang berkelanjutan. Penelitian ini mengadopsi pendekatan metodologis campuran. Data primer dikumpulkan melalui analisis pola pergerakan penduduk, tata ruang kota, dan kondisi infrastruktur jalan. Selain itu, survei primer dilakukan untuk menangkap preferensi dan kebutuhan masyarakat terkait transportasi umum. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 60,6 persen responden menyatakan minat yang besar untuk menggunakan layanan angkutan umum massal. Minat ini bergantung pada pemenuhan kebutuhan dan standar pelayanan yang diharapkan pengguna transportasi umum. Tingginya minat masyarakat terhadap angkutan umum massal merupakan potensi keberhasilan implementasi sistem Busway Terpadu. Rute terpilih, Skenario II, menunjukkan keunggulan berdasarkan kriteria evaluasi yang ditetapkan, menjadikannya alternatif yang paling layak untuk meningkatkan konektivitas dan efisiensi transportasi antara Lawang dan Kepanjen.
Penentuan Harga Pokok Kamar Hotel dengan Menggunakan Metode Activity-Based Costing: Studi Kasus pada Hotel Sotis Kupang Chrispy Theresia Pratiwi Daud; Zebua, Darwin; Lia Nur Fadhilah
Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 2 No. 2 (2025): Juli
Publisher : Yayasan Yuta Pendidikan Cerdas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62282/juilmu.v2i2.114-123

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penentuan harga pokok kamar hotel menggunakan metode Activity-Based Costing (ABC) pada Hotel Sotis Kupang. Metode ABC diterapkan untuk mengalokasikan biaya berdasarkan aktivitas yang dikonsumsi oleh setiap jenis kamar, seperti layanan kamar, laundry, listrik, dan fasilitas lainnya. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi, kemudian dianalisis secara kuantitatif dengan mengidentifikasi empat aktivitas utama dan empat cost driver: jumlah kamar terjual, jumlah kamar tersedia, jumlah tamu menginap, dan luas lantai kamar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode ABC menghasilkan harga pokok kamar yang lebih akurat dibandingkan dengan metode tradisional, dengan perbedaan signifikan (contoh: Rp.1.862.165 untuk kamar Penthouse). Temuan ini sejalan dengan studi sebelumnya (Kaplan dan Anderson, 2019) yang menggarisbawahi keunggulan ABC dalam mengurangi distorsi biaya. Penelitian ini merekomendasikan penerapan metode ABC untuk meningkatkan akurasi penetapan harga, efisiensi operasional, dan daya saing hotel. Implikasi manajerial dari penelitian ini mencakup pengoptimalan strategi harga, identifikasi aktivitas yang tidak bernilai tambah, dan peningkatan efisiensi operasional.
Peran Gereja dalam Menanggapi Isu Sosial di Tengah Keberagaman Budaya dan Agama di Indonesia Krisdiyanti; Nugroho Agustinus Manalu; Otieli Harefa
Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 2 No. 2 (2025): Juli
Publisher : Yayasan Yuta Pendidikan Cerdas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62282/juilmu.v2i2.124-136

Abstract

Keberagaman budaya dan agama di Indonesia merupakan kekayaan sekaligus tantangan yang membutuhkan peran aktif dari berbagai elemen masyarakat, termasuk institusi keagamaan. Gereja sebagai lembaga keagamaan Kristen tidak hanya menjalankan fungsi spiritual, tetapi juga memainkan peran sosial yang penting dalam merespons isu-isu kemasyarakatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi bentuk peran gereja dalam isu sosial di Indonesia, menganalisis tantangan yang dihadapi, serta merumuskan strategi yang dapat dikembangkan untuk meningkatkan efektivitas peran sosial gereja. Metode yang digunakan adalah studi pustaka dengan pendekatan kualitatif deskriptif, melalui analisis berbagai sumber literatur yang relevan. Hasil kajian menunjukkan bahwa gereja terlibat aktif dalam pelayanan sosial, pendidikan inklusif, advokasi hak asasi manusia, pelestarian lingkungan, dan pemberdayaan komunitas rentan. Namun, gereja juga menghadapi tantangan seperti diskriminasi, resistensi budaya lokal, kesenjangan gender, keterbatasan sumber daya, dan hambatan digitalisasi. Sebagai upaya penguatan perannya, gereja perlu membangun strategi berbasis dialog antaragama, kolaborasi sosial, inovasi teknologi, serta kontekstualisasi budaya dan spiritualitas. Dengan strategi tersebut, gereja diharapkan dapat menjadi agen transformasi yang berdampak nyata dalam masyarakat plural Indonesia.
Penerapan Strategi Pemasaran Digital Melalui Media Sosial dan E-Commerce dalam Meningkatkan Penjualan pada Gudang Baju Anak Lucu Indriyani, Anis; Da Lopez, Viktorianus Mahendra
Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 2 No. 2 (2025): Juli
Publisher : Yayasan Yuta Pendidikan Cerdas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62282/juilmu.v2i2.137-152

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pemasaran digital yang diterapkan Gudang Baju Anak Lucu melalui media sosial dan e-commerce, serta dampaknya terhadap penjualan dan interaksi pelanggan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus yang mengamati strategi pemasaran digital Gudang Baju Anak Lucu melalui media sosial dan e-commerce. Penelitian ini menggunakan sampel konsumen yang aktif berinteraksi dengan Gudang Baju Anak Lucu di media sosial dan melakukan pembelian melalui e-commerce dalam tiga bulan terakhir, dengan pendekatan purposive sampling. Analisis data dilakukan secara deskriptif menggunakan data kualitatif melalui wawancara untuk memahami persepsi konsumen terhadap strategi pemasaran digital yang diterapkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pemasaran digital Gudang Baju Anak Lucu terbukti efektif dalam meningkatkan visibilitas merek dan penjualan, terutama melalui penggunaan media sosial dan pemasaran influencer. Berdasarkan temuan tersebut, rekomendasi yang diberikan adalah penggunaan alat otomatisasi untuk manajemen sumber daya, peningkatan keterampilan digital tim pemasaran, dan pengoptimalan analitik media sosial untuk strategi yang lebih tepat sasaran. Penelitian ini memberikan wawasan yang berharga bagi pelaku bisnis UMKM dalam menerapkan strategi pemasaran digital yang lebih efektif dan efisien.
Transformasi Digital dan Komunitas Iman: Peluang dan Tantangan bagi Gereja dalam Era Globalisasi Informasi Natalia, Elisasmita; harefa, Otieli
Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 2 No. 2 (2025): Juli
Publisher : Yayasan Yuta Pendidikan Cerdas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62282/juilmu.v2i2.153-164

Abstract

Transformasi digital telah menjadi kekuatan dominan yang membentuk pola pelayanan dan kehidupan bergereja di era globalisasi informasi. Gereja dituntut untuk mampu merespons perubahan ini secara kontekstual agar tetap relevan dalam menyampaikan pesan Injil dan membangun komunitas iman lintas generasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peluang dan tantangan yang dihadapi gereja dalam proses transformasi digital, serta merumuskan pendekatan pelayanan yang inovatif dan tetap berakar pada nilai-nilai iman Kristen. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif berbasis studi pustaka dan observasi terbatas, dengan menganalisis literatur teologis dan praktik pelayanan digital aktual. Hasil kajian menunjukkan bahwa digitalisasi memberikan peluang strategis bagi gereja dalam memperluas jangkauan pelayanan, membentuk komunitas iman daring yang inklusif, serta menjawab kebutuhan rohani generasi digital-native melalui pemuridan kontekstual. Namun, transformasi ini juga menghadirkan tantangan berupa pendangkalan spiritualitas, disrupsi relasi personal, serta lemahnya kesiapan kepemimpinan dan literasi digital dalam tubuh gereja. Kesimpulannya, keberhasilan gereja dalam menghadapi era digital sangat bergantung pada kemampuannya mengintegrasikan inovasi teknologi dengan kedalaman teologis, etika pelayanan, dan visi kepemimpinan yang transformatif. Transformasi digital bukan ancaman, tetapi peluang untuk menyatakan kasih Kristus secara lebih luas, relevan, dan berdampak.
Meneguhkan Kembali Nilai-Nilai Pancasila dalam Menghadapi Tantangan Globalisasi Josua Djami; Selestina Helena Bere; Iklasia Aprianti Kota; Wilfridus Duli Marin; Jhodi Huma Ismawan Allosau; Yunardi Kristian Zega
Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 2 No. 2 (2025): Juli
Publisher : Yayasan Yuta Pendidikan Cerdas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62282/juilmu.v2i2.165-175

Abstract

Globalisasi telah membawa dampak luas terhadap kehidupan sosial, budaya, ekonomi, dan politik bangsa Indonesia. Sebagai negara dengan ideologi Pancasila, Indonesia menghadapi tantangan besar dalam mempertahankan nilai-nilai luhur bangsa di tengah arus global yang dinamis dan kompleks. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh globalisasi terhadap ideologi bangsa, mengidentifikasi tantangan terhadap nilai-nilai Pancasila, serta merumuskan strategi penguatan Pancasila sebagai ideologi negara yang adaptif. Metode penelitian yang digunakan adalah studi literatur dengan pendekatan deskriptif-kualitatif, melalui analisis terhadap berbagai sumber ilmiah yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa globalisasi memunculkan disorientasi nilai, krisis identitas, serta ketimpangan sosial yang berpotensi melemahkan implementasi Pancasila dalam kehidupan berbangsa. Nilai-nilai Pancasila menghadapi tantangan dari sekularisme, individualisme, serta praktik politik dan ekonomi yang tidak sejalan dengan prinsip keadilan sosial dan demokrasi. Untuk itu, penguatan Pancasila perlu dilakukan melalui strategi lintas sektor, seperti pendidikan karakter, penguatan kelembagaan, pelestarian budaya lokal, dan literasi digital. Kesimpulan dari penelitian ini menegaskan bahwa Pancasila tetap relevan sebagai ideologi negara, namun perlu diaktualisasikan secara kontekstual dan berkelanjutan agar mampu menjawab tantangan global sekaligus memperkokoh jati diri bangsa Indonesia.
Fostering Active Learning and Writing Proficiency: The Role of Contextual Teaching and Learning Approach in EFL Descriptive Texts Armita Permatasari
Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 2 No. 2 (2025): Juli
Publisher : Yayasan Yuta Pendidikan Cerdas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62282/juilmu.v2i2.176-188

Abstract

This study aimed at finding out the impact of Contextual Teaching and Learning Approach in enhancing EFL learners descriptive text writing skill and also perception of learners about the utilization of Contextual Teaching and Learning Approach in writing descriptive text. This study employed experimental research which the experimental group was given treatment using CTL Approach, on the other hand, the control group was given treatment using the conventional way. The participants were forty-eight of the first semester learners of Agricultural faculty at Universitas Muhammadiyah Sinjai, in 2024-2025 academic year. Two intact classes were randomly selected as control and experimental group and each group comprised twenty-four learners. The research instrument that was used in this study were pre-posttest and the perceptional questionnaires. The data were analyzed by using descriptive statistics and inferential statistics on SPSS. The result of this study showed that the significance value (Sig.) in the table is 0.007, which is less than 0.05. Therefore, there was a significant difference between learners who was taught by using CTL approach and those were taught by using conventional teaching. Then, learners responded positively to the implementation of CTL Approach. So that, further researches with deepest investigation to examine follow-up activities after knowing student perceptions are highly recommended.
Tinjauan Literatur Sistem Informasi Pelayanan Publik Berbasis Website di Desa: Peluang, Tantangan, dan Rekomendasi Agustinus Kadja; Zega, Yunardi Kristian
Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 3 No. 1 (2026): Januari (Article in progress)
Publisher : Yayasan Yuta Pendidikan Cerdas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62282/juilmu.v3i1.1-14

Abstract

Pelayanan publik di tingkat desa di Indonesia masih menghadapi berbagai kendala, seperti keterlambatan birokrasi, kurangnya transparansi, dan rendahnya kualitas pengelolaan data. Digitalisasi melalui sistem informasi berbasis website hadir sebagai salah satu solusi untuk meningkatkan kualitas layanan, akuntabilitas, serta partisipasi masyarakat desa. Penelitian ini menggunakan metode literature review dengan menelaah berbagai studi terdahulu yang dipublikasikan antara tahun 2015–2025, baik nasional maupun internasional, terkait implementasi website desa dalam pelayanan publik. Hasil kajian menunjukkan bahwa pemanfaatan website desa memberikan peluang besar dalam meningkatkan efisiensi layanan administrasi, transparansi keuangan, serta keterlibatan masyarakat dalam pembangunan desa. Namun, sejumlah tantangan juga muncul, meliputi keterbatasan infrastruktur internet, rendahnya literasi digital aparatur dan masyarakat, keterbatasan anggaran, serta isu keberlanjutan dan keamanan data. Berdasarkan sintesis literatur, rekomendasi strategis yang diajukan mencakup penguatan kapasitas sumber daya manusia, dukungan regulasi, kolaborasi multipihak, serta pengembangan model keberlanjutan yang sejalan dengan konsep Smart Village. Kajian ini menegaskan bahwa sistem informasi pelayanan publik berbasis website tidak hanya merupakan instrumen teknis digitalisasi, tetapi juga strategi penting dalam mewujudkan tata kelola desa yang transparan, partisipatif, dan berkelanjutan.
Optimalisasi Website untuk Promosi dan Pelestarian Budaya Kampung Adat Tradisional Kristianus Jevrino Mozes; Zega, Yunardi Kristian
Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 3 No. 1 (2026): Januari (Article in progress)
Publisher : Yayasan Yuta Pendidikan Cerdas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62282/juilmu.v3i1.15-24

Abstract

Indonesia memiliki kekayaan budaya yang tersebar di berbagai kampung adat, namun keberadaannya menghadapi tantangan serius akibat globalisasi, menurunnya minat generasi muda, serta keterbatasan sarana promosi. Pemanfaatan website menjadi salah satu strategi digital yang efektif untuk memperkenalkan sekaligus melestarikan budaya kampung adat tradisional. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran, tantangan, dan strategi optimalisasi website sebagai sarana promosi dan pelestarian budaya. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif melalui kajian literatur dari penelitian sebelumnya dan analisis terhadap praktik pemanfaatan website di sejumlah kampung adat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa website berperan sebagai pusat informasi budaya, media promosi global, arsip digital, serta sarana pemberdayaan masyarakat melalui pelatihan pengelolaan konten. Tantangan utama yang dihadapi meliputi keterbatasan infrastruktur internet, sumber daya manusia, pendanaan, konsistensi konten, serta persaingan dalam ruang digital. Strategi optimalisasi yang disarankan mencakup peningkatan kualitas konten, penerapan optimasi mesin pencari (SEO), integrasi dengan media sosial, pelibatan aktif masyarakat lokal, serta kemitraan dengan pihak eksternal. Dengan penerapan strategi yang konsisten, website dapat menjadi media efektif untuk menjaga kelestarian budaya sekaligus meningkatkan daya tarik wisata kampung adat tradisional di era digital.
Kolaborasi Tim dalam Bidang Teknik Komputer dan Jaringan: Suatu Tinjauan Pustaka Sikri Adaya Mau; Zega, Yunardi Kristian
Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 3 No. 1 (2026): Januari (Article in progress)
Publisher : Yayasan Yuta Pendidikan Cerdas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62282/juilmu.v3i1.40-55

Abstract

Perkembangan pesat teknologi informasi dan komunikasi menuntut keterampilan kolaboratif yang kuat, khususnya di bidang Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) yang sarat dengan kerja tim dalam merancang, mengelola, dan memecahkan masalah jaringan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran kolaborasi tim melalui pendekatan tinjauan pustaka sistematis terhadap artikel, buku, dan laporan penelitian terbitan 2005–2025. Proses seleksi dilakukan dengan kriteria inklusi yang ketat, diikuti teknik analisis isi dan sintesis tematik untuk mengidentifikasi faktor-faktor penentu efektivitas kerja tim. Hasil kajian menunjukkan bahwa komunikasi efektif menjadi fondasi utama kolaborasi, kepemimpinan adaptif mendorong keterlibatan dan kreativitas, strategi kolaboratif seperti pembagian peran, pembelajaran kooperatif, serta evaluasi kontribusi memperkuat kohesi tim, dan pemanfaatan teknologi kolaboratif meningkatkan koordinasi serta produktivitas. Kesimpulan penelitian ini menegaskan bahwa keberhasilan kerja tim di bidang TKJ ditentukan oleh sinergi antara kompetensi teknis, keterampilan interpersonal, dan dukungan teknologi. Implikasi praktisnya adalah perlunya integrasi keterampilan kolaboratif ke dalam kurikulum vokasi serta pelatihan industri, sehingga lulusan dan profesional siap menghadapi kompleksitas kerja di era digital.

Page 3 of 4 | Total Record : 33