cover
Contact Name
Totok Yulianto
Contact Email
reaktipjurnal@unhasy.ac.id
Phone
+6282145294455
Journal Mail Official
reaktipjurnal@unhasy.ac.id
Editorial Address
Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Hasyim Asy'ari Tebuireng Jombang Jl. Irian Jaya No.55, Cukir, Kec. Diwek, Kabupaten Jombang, Jawa Timur 61471
Location
Kab. jombang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Rekayasa dan Aplikasi Teknik Sipil
ISSN : -     EISSN : 2798592X     DOI : https://doi.org/10.33752/reaktip
Core Subject : Engineering,
The focus of articles that can be published is related to the REAKTIP. These are the details: Structural Engineering Construction Management Transportation Engineering Geotechnical Engineering Water Resources Engineering Mathematics and Information Technology
Articles 79 Documents
ANALISIS KEBUTUHAN MATERIAL DAN BIAYA PADA PEMBANGUNAN RUMAH SUBSIDI DI PERUMAHAN BANDUNG RAYA
Jurnal Rekayasa dan Aplikasi Teknik Sipil Vol 2 No 2 (2022): Edisi Juli
Publisher : Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Hasyim Asy'ari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perumahan Bandung Raya merupakan kawasan hunian yang berlokasi di Jombang, Jawa Timur, yang didalamnya terdapat 105 unit rumah siap huni. Perumahan ini merupakan suatu pemenuhan kebutuhan hunian bagi masyarakat Jombang terutama untuk keluarga baru yang belum memiliki tempat tinggal. Sebelum pembangunan perumahan tersebut dilakukan, perencana perlu memperhitungkan kebutuhan material dan biaya. Tujuan perencanaan itu diantaranya agar pelaksanaan pembangunan dapat terkontrol dengan baik oleh pemilik maupun pelaksana. Tahapan pertama, mengidentifikasi dan menghitung volume material yang diperlukan meliputi komponen struktur, arsitektur dan EP (elektrikal dan pemipaan) yang dapat kita lihat pada gambar kerja. Kemudian kita menghitung jam kerja yang diperlukan untuk setiap pekerjaan. Setelah volume material dan jam kerja diketahui, variabel-variabel tersebut dikalikan dengan harga material dan upah kerja yang berlaku di lokasi proyek tersebut dalam hal ini area Jombang. Metode perhitungan yang dipakai meliputi SNI (Standar Nasional Indonesia), jurnal dan buku-buku metode pelaksanaan. Dari hasil perhitungan tersebut dapat diketahui pembangunan 105 unit rumah di Perumahan Bandung Raya membutuhkan biaya sebesar Rp 6.562.500.000 (Enam Miliar Lima Ratus Enam Puluh Dua Juta lima Ratus Ribu Rupiah).
ANALISA KUAT TEKAN BETON MENGGUNAKAN ABU TULANG AYAM SEBAGAI BAHAN SUBSTITUSI DARI BERAT SEMEN
Jurnal Rekayasa dan Aplikasi Teknik Sipil Vol 2 No 2 (2022): Edisi Juli
Publisher : Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Hasyim Asy'ari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Saat ini pembangunan infrastruktur di Indonesia sangat pesat degan mayoritas pembangunan infrastruktur di Indonesia menggunakan material beton, karena hal tersebut munculah ide inovatif untuk memulai percobaan pengembangan teknologi beton, menggunakan abu tulang ayam sebagai bahan substitusi dari berat semen. Dipilih abu tulang ayam sebagai substitusi campuran beton karena tingkat konsumsi ayam pada masyarakat Indonesia yang meningkat namun pemanfaatan tulang ayam masih jarang, sehingga menjadi limbah yang tidak bermanfaat, selain hal tersebut pada tulang ayam terdapat kandungan CaO sebesar 56,28% dimana kandungan CaO tersebut juga dimiliki semen, pada tulang ayam yang dibakar menjadi abu menghasilkan senyawa (Ca10(PO4)6(OH)2) yang diharapkan dapat menjadi material pengikat seperti semen, karena pada semen senyawa yang dihasilkan adalah CaO.SiO2.H2O (C-S-H). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh nilai kuat tekan beton dari penambahan abu tulang ayam pada beton segar sebanyak 2,5% dan 5% dari jumlah berat semen, dengan mutu beton rencana Fc’ 14,5 MPa atau K175 kg/cm2 untuk beton non struktur. Penelitian ini menggunakan metode teknik experimen, dengan jumlah benda uji sebanyak 9 benda uji, Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, hasil kuat tekan beton dengan penggunaan substitusi 2,5% dan 5% abu tulang ayam mengalami kenaikan, dari hasil tersebut didapatkan persamaan y=177+1,818x.
PENERAPAN MANAJEMEN WAKTU PADA PROYEK PEMBANGUNAN CONTAINER YARD BLOK CC PT. TERMINAL PETIKEMAS SURABAYA
Jurnal Rekayasa dan Aplikasi Teknik Sipil Vol 2 No 2 (2022): Edisi Juli
Publisher : Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Hasyim Asy'ari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PT. Terminal Petikemas Surabaya merupakan penyedia jasa transportasi dalam pengiriman barang. Proyek pembangunan container yard blok cc menjadi salah satu hal dalam mewujudkan pelayanan dalam bidang penyeediaan fasilitas untuk perdagangan ekspor maupun impor. Dalam pelaksanaan proyek pembangunan container yard blok cc pastinya diharapkan akan berjalan sesuai rencana dan tepat waktu. Selain itu produktivitas kerja juga berperan penting terhadap keberhasilan proyek. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hasil perbandingan biaya, waktu pada rencana dengan progres pekerjaan perkerasan jalur RTG (Ruber Tyred Gantry) pada proyek pembangunan container yard blok cc PT. Terminal Petikemas Suarabaya. Metode Work Breakdown Structure (WBS) dan Kurva S digunakan guna mengetahui jaringan setiap pekerjaan yang dikerjakan pada proyek serta dapat mengetahui hasil dari produktivitas pekerjaan rencana maupun realisasi. Berdasarkan analisa diperoleh perbandingan hasil perhitungan pada pekerjaan perkerasan jalur RTG (Ruber Tyred Gantry) dengan biaya total Rp. 756.612.697.00; dan realisasi sebesar Rp. 740.676.120.00.
ANALISA DAYA DUKUNG PONDASI DANGKAL PADA TANAH LEMPUNG MENGGUNAKAN PERKUATAN CERUCUK BAMBU PADA PABRIK RUMAH POTONG AYAM
Jurnal Rekayasa dan Aplikasi Teknik Sipil Vol 2 No 2 (2022): Edisi Juli
Publisher : Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Hasyim Asy'ari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Saat ini telah dikembangkan beberapa tahapan peningkatan Q allowed yang rendah untuk memikul beban pondasi,akan tetapi banyak juga yang menggunakan geosintetik,tentunya lebih hemat biaya. Maksud dari penulis yaitu agar mengetahui nilai daya dukung pada tanah setelah ditambah perkuatan bambu. Dalam pemodelan analisis ini penulis menggunakan Software Plaxis versi 8.6.Untuk penelitian ini parameter yang diteliti adalah nilai Q allowed tanah lempung dengan menggunakan metode Terzaghi dan analisis menggunakan program Plaxis. Dari hasil analisis menunjukan, bahwa daya dukung ultimit pada pondasi dengan lebar dasar pondasi 0,5m diperoleh hasil Q’ull = 532,39 Kn/m3 dan Q’all = 177,46 Kn/m3. Setelah menggunakan program plaxis 3D, maka hasil jaringan deformasi pondasi sebesar 642,57 mm dan setelah penambahan cerucuk bambu sebagai pemodelan micro pile, maka terjadi deformasi sebesar 501,83 mm.
ANALISIS KINERJA SUNGAI LEGUNDI KOTA PROBOLINGGO SEBAGAI DASAR PENENTUAN PRIORITAS PERBAIKAN PRASARANA SUNGAI
Jurnal Rekayasa dan Aplikasi Teknik Sipil Vol 2 No 2 (2022): Edisi Juli
Publisher : Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Hasyim Asy'ari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sungai sebagai sumber air permukaan harus dijaga kondisinya untuk tetap dapat dimanfaatkan oleh masyarakat. Saat ini akibat tekanan lingkungan kondisi sungai mengalami penurunan baik secara kuantitas debit maupun kualitas airnya. Kondisi tekanan lingkungan yang terjadi dapat berupa perubahan iklim, perubahan tata guna lahan, degradasi lahan maupun bencana alam.Tujuan dari penelitian ini adalah menentukan nilai kinerja infrastruktur sungai dan menentukan prioritas penanganan perbaikan infrastruktur sungai sehingga dapat ditentukan besarnya biaya perbaikan yang dilakukan. Penelitian yang akan dilakukan merupakan jenis penelitian deskriptif. Deskriptif pada penelitian ini merupakan bentuk penjabaran dari hasil survei kinerja sungai yang dilakukan. Data yang digunakan dalam penelitian berupa data primer dan data sekunder. Data primer meliputi data kondisi prasarana irigasi di Sungai Legundi. Pengambilan data primer dilakukan dengan cara walk trough sepanjang sungai Legundi Kota Probolinggo. Hasil penilaian kinerja prasarana Sungai Legundi Kota Probolinggo menunjukkan bahwa kinerja sungai dalam kondisi baik dengan nilai sebesar 78 dengan rekomendasi pemeliharaan berkala bersifat perbaikan. Prioritas perbaikan dilakukan pada nilai prasarana yang buruk yaitu bendung Wringin II, perbaikan parapet dan penggalian sedimen. Adapun biaya yang dibutuhkan untuk perbaikan pada bendung Wringin II sebesar Rp. 237.676.952 ,00. Pekerjaan parapet membutuhkan biaya sebesar Rp. 121.759.000.00 dan biaya pengerukan sedimen sebesar Rp. 130.380.000.00.
ANALISA PERBANDINGAN BIAYA BEKISTING SEMI SISTEM DENGAN BEKISTING KONVENSIONAL PADA PROYEK PEKERJAAN PLAT LANTAI DAN KOLOM HOTEL ASTON MOJOKERTO
Jurnal Rekayasa dan Aplikasi Teknik Sipil Vol 2 No 2 (2022): Edisi Juli
Publisher : Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Hasyim Asy'ari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam penggunaan biaya, bekisting adalah komponen pembentuk struktur beton dengan anggaran biaya paling besar pada gedung bertingkat tinggi dengan lantai yang sama. Jumlah biaya untuk pekerjaan bekisting antara 40% - 60% dari semua biaya pekerjaan beton atau sekitar 10% dari biaya konstruksi gedung. Pembahasan metode bekisting yang digunakan untuk perbandingan pekerjaan ini meliputi dua metode yaitu dengan metode konvensional metode semi sistem dengan konvensional. Hasil dari perbandingan kedua metode tersebut menunjukkan bahwa bekisting dengan metode semi sistem lebih efisien dan hemat daripada bekisting konvensional. Total harga yang diperoleh dari hasil perhitungan pada bekisting semi sistem dengan harga Rp. 858.802.252, pada bekisting konvensional dengan harga Rp. 2.673.126.045. Perbandingan kedua metode tersebut adalah 1 : 3,113, sehingga pada metode bekisting konvensional didapatkan biaya yang lebih besar dibandingkan metode bekisting semi sistem.
EVALUASI MARGIN KEUNTUNGAN PENYELESAIAN PROYEK DENGAN METODE PERHITUNGAN KAPASITAS PEKERJAAN MENGACU SNI 28/PRT/M 2016
Jurnal Rekayasa dan Aplikasi Teknik Sipil Vol 3 No 01 (2023): Edisi Januari 2023
Publisher : Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Hasyim Asy'ari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelaksanaan pembangunan proyek diperlukan perhitungan anggaran biaya pelaksanaan yang teliti. Biaya setiap item pekerjaan seharusnya dihitung sesuai dengan acuan kapasitas produksi atau kemampuan mencapai hasil per satu satuan volume berdasarkan waktu yang dibutuhkan, margin bisa diperoleh dengan maksimal jika besarnya anggaran biaya pelaksanaan lebih kecil dan anggaran biaya kontrak proyek tersebut. Penyusunan rencana anggaran biaya memiliki dampak terhadap keuntungan yang diperoleh kontraktor. Untuk menghindari dampak kerugian yang ditimbulkan di akhir proyek maka penelitian bertujuan untuk mengetahui besarnya perkiraan margin keuntungan pada penyelesaian proyek. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode perhitungan kapasitas pekerjaan mengacu SNI 28/PRT/M Pelaksanaan pembangunan ramp Gedung E RSUD Prof. Dr. Soekandar direncanakan 4 lantai dengan nilai kontrak Rp 4.759.976.000,00 dan durasi pekerjaan selama 150 hari kalender dengan sistem kontrak unit price. Hasil perhitungan Rencana Anggaran Pelaksanaan adalah senilai Rp 4.119.170.520,34 sebelum PPn. dengan membandingkan RAB sebelum PPn sebesar Rp 4.327.251.046,82 didapatkan estimasi margin keuntungan proyek sebesar 4,81 % yaitu sebesar Rp 208,080,526.49
APLIKASI RUMUS KINSVATER-CARTER DAN PERSAMAAN UMUM DALAM PERHITUNGAN DEBIT BANGUNAN UKUR AMBANG TAJAM SEGI EMPAT STANDAR LABORATORIUM
Jurnal Rekayasa dan Aplikasi Teknik Sipil Vol 3 No 01 (2023): Edisi Januari 2023
Publisher : Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Hasyim Asy'ari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bangunan ukur ambang tajam merupakan bangunan pelengkap yang digunakan pada sistem irigasi. Fungsi dari bangunan ukur ambang tajam sebagai pengukur dan pembagi debit air yang akan didistribusikan ke lahan pertanian. Rumus Kinsvater-Carter maupun debit persamaan umum digunakan sebagai penghitungan debit. Pengukuran debit ambang tajam segi empat digunakan untuk eksperimen dan simulasi pada skala laboratorium. Karena kedua rumus tersebut umumnya digunakan sebagai pengukuran debit lapangan, maka dari itu diperlukan penelitian yang lebih mendalam untuk mengetahui keakuratan rumus Kinsvater-Carter maupun debit persamaan umum pada skala laboratorium. Ambang tajam yang akan diuji memiliki dimensi lebar 0,15 m, dan tinggi ambang di atas saluran 0,10 m. Data pengamatan meliputi lebar saluran, tinggi air di atas ambang tajam, dan debit aktual. Hasil analisis data membandingkan debit aktual terhadap debit rumus Kinsvater-Carter dan juga debit persamaan umum untuk memperoleh nilai koefisien kalibrasi debit. Hasil eksperimen menunjukan bahwa rumus Kinsvater-Carter dan debit persamaan umum dapat diterapkan pada perhitungan skala laboratorium. Kesalahan relatif debit Kinsvater-Carter 10,9026 %, menghasilkan nilai koefisien kalibrasi sebesar 0,9591, dan kesalahan relatif debit persamaan umum 9,4010 menghasilkan nilai koefisien kalibrasi sebesar 0,9580.
ANALISIS PENGENDALIAN MATERIAL DENGAN METODE MATERIAL REQUIREMENT PLANNING
Jurnal Rekayasa dan Aplikasi Teknik Sipil Vol 3 No 01 (2023): Edisi Januari 2023
Publisher : Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Hasyim Asy'ari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PT. Terminal Petikemas Surabaya mengadakan proyek pembangunan container yard blok cc guna menunjang faislitas dalam bidang ekspor impor dan juga merupakan proyek investasi. Pada saat pelaksanaan pembangunan terjadi keterlambatan beberapa minggu terhadap progressnya. Dalam pengoptimalan sebuah penggunaan material diperlukan perencanaan yang benar-benar matang. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode work breakdown structure (WBS) dan material requirement planning (MRP) guna merencanakan ulang jumlah total kebutuhan material sesuai dengan time schedule dan jumlah persediaan. Pada metode ini digunakan dengan 2 alternatif, yaitu alternatif 1 dan alternatif 2. Alernatif 1 adalah persediaan material dalam 1 minggu sedangkan alternatif 2 adalah perhitungan persediaan material selama 2 minggu.
ANALISIS PENGENDALIAN MATERIAL DENGAN METODE MATERIAL REQUIREMENT PLANNING
Jurnal Rekayasa dan Aplikasi Teknik Sipil Vol 3 No 01 (2023): Edisi Januari 2023
Publisher : Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Hasyim Asy'ari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Terminal Petikemas Surabaya mengadakan proyek pembangunan container yard blok cc guna menunjang faislitas dalam bidang ekspor impor dan juga merupakan proyek investasi. Pada saat pelaksanaan pembangunan terjadi keterlambatan beberapa minggu terhadap progressnya. Dalam pengoptimalan sebuah penggunaan material diperlukan perencanaan yang benar-benar matang. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode work breakdown structure (WBS) dan material requirement planning (MRP) guna merencanakan ulang jumlah total kebutuhan material sesuai dengan time schedule dan jumlah persediaan. Pada metode ini digunakan dengan 2 alternatif, yaitu alternatif 1 dan alternatif 2. Alernatif 1 adalah persediaan material dalam 1 minggu sedangkan alternatif 2 adalah perhitungan persediaan material selama 2 minggu.